Anda di halaman 1dari 5

MODUL AJAR

PROJEK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN


ELEMEN : KEWIRAUSAHAAN
Konten materi : Biaya Produksi

BIDANG KEAHLIAN : BISNIS DAN MANAJEMEN

• IDENTITAS UMUM
• KEGIATAN PEMBELAJARAN

KELAS XI/FASE F

Penulis:
Rita Rismawati, S.Pd

SMK NEGERI 1 TASIKMLAYA


Jln. Mancogeh No. 26, Nagarasari, Cipedes
Tasikmlaya 46132
2022/2023
MODUL AJAR – PROJEK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN

A. IDENTITAS DAN INFORMASI UMUM

Nama Sekolah : SMKN 1 TASIKMALAYA


Bidang Keahlian : BISNIS MANAJEMEN
Mata Pelajaran : Projek Kreatif dan Kewirausahaan
Fase/ Kelas/ : F/ XI/ Ganjil
Semester
Elemen : Kewirausahaan
Capaian : Peserta didik mampu menyusun proposal usaha (business plan) yang meliputi
Pembelajaran perencanaan usaha, biaya produksi, break even point (BEP), dan return on
investment (ROI).
Tujuan : XI KW
Peserta didik mampu menghitung biaya variabel dengan teliti
Pembelajaran 2.2.1
XI KW
Peserta didik mampu menghitung biaya tetap dengan teliti
2.2.2
XI KW Peserta didik mampu menghitung harga pokok produksi dengan
2.2.3 teliti
Lingkup Materi : Biaya Produksi
Model : ProJek Based Learning
Pembelajaran
Metode : Drill, Diskusi, Tugas Mandiri, Tanya Jawab
Pembelajaran
Asesmen : Formatif
Sumatif
Sumber : 1. Buku Paket : PKK Kelas XI Kurikulum 2013 HUP, PKK Kelas XI Kurikulum
pembelajaran 2013 Revisi Seri HOTS
2. Modul PKK SMKN1 Tasikmalaya
3. Youtube :
Biaya Produksi :
https://www.youtube.com/watch?v=Nt-raSExjKU
https://www.youtube.com/watch?v=Rq-Nj7BaBq0&t=35s
Sarana dan : Alat Media Pembelajaran :
Prasarana Pembelajaran : 1. Classroom
1. Laptop Kode kelas
2. Projector XI MP 1 : maihvec
3. WiFi XI MP 2 : zt2eyga
4. HP 2. Jobsheet/LKPD
5. Speaker 3. Canva Present
4. Youtube

Rita Rismawati, S.Pd – SMKN 1 Tasikmalaya


MODUL AJAR – PROJEK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN

B. Skenario Pembelajaran
PERTEMUAN 5
KEGIATAN AWAL
1. Peserta dididk dan Guru memulai pembelajaran diawali memeriksa kerapihan dengan berdoa
bersama dengan tepat waktu sesuai jadwal. (Karakter disiplin dan religious – PPK)
2. Peserta didik merespon sapaan dan guru memeriksa kehadiran pada buku agenda kelas serta
mengecek kesiapan belajar siswa. (Karakter disiplin – PPK)
3. Peserta didik bersama dengan guru membahas tentang tujuan pembelajaan dan kesepakatan yang
akan diterapkan dalam pembelajaran. (PK – TPACK)
4. Peserta didik dibimbing oleh guru terkait apresiasi materi yang akan dipelajari pada konten materi
biaya produksi dengan memberikan pertanyaan pemantik (Rasa ingin tahu dan mandiri – PPK):
a. Apa perbedaan rencana usaha dengan perencanaan usaha?
b. Apakah kalian sudah memisahkan antara keuangan pribadi dan keuangan usaha?
5. Peserta didik mengisi tes formatif awal (pretest) tentang materi sebelumnya melalui aplikasi
Quizizz. (TPACK – TPACK)
6. Guru membagikan media pembelajaran yang akan digunakan pada konten materi Biaya Produksi
pada classroom dan menyampaikan materi yang akan dibahas. (PK – TPACK)
7. Sebelum pembelajaran dimulai, peserta didik diberi contoh menentukan harga pokok per unit
produk dengan menyimak tayangan video. (link youtube: https://www.youtube.com/watch?v=Nt-
raSExjKU) (TCK – TPACK)
KEGIATAN INTI
Orientasi peserta didik pada masalah
1. Peserta didik diberi pertanyaan oleh guru terkait biaya produksi usaha peserta didik. (Rasa ingin
tahu dan mandiri – PPK) (PCK – TPACK):
a. Bagaimana cara kalian menetapkan harga jual?
b. Bagaimana cara menghitung harga pokok produksi suatu produk? (HOTs)
2. Peserta didik menanggapi pertanyaan yang diberikan oleh guru. (Rasa ingin tahu – PPK) (PCK –
TPACK)
3. Peserta didik menyimak penjelasan guru terkait harga pokok produksi melalui canva present.
(TPACK – TPACK)
4. Peserta didik menyimak tayangan video yang diberikan oleh guru tentang konsep biaya produksi.
(link youtube: https://www.youtube.com/watch?v=Rq-Nj7BaBq0&t=35s) (TPACK – TPACK)
Mengorganisasikan peserta didik untuk belajar
5. Peserta didik mengamati contoh studi kasus yang diberikan oleh guru dalam menghitung HPP.
(Karakter integritas dan mandiri – PPK) (Critical thingking dan Comunicative – 4C) (PCK – TPACK)
6. Peserta didik menanggapi contoh studi kasus yang diberikan oleh guru. (Rasa ingin tahu dan mandiri
– PPK) (PCK – TPACK)
7. Peserta didik mengamati penjelasan guru terkait masalah yang harus dipecahkan secara individu
terhadap studi kasus yang diberikan oleh guru dan masalah peserta didik untuk mengetahui harga
pokok produksi dari usahanya. (Rasa ingin tahu – PPK) (PCK – TPACK)
8. Peserta didik mencoba berlatih menyelesaikan studi kasus dalam menghitung HPP yang diberikan
oleh guru di LKPD pada classroom. (Karakter integritas dan mandiri – PPK) (Critical thingking dan
Comunicative – 4C) (TPACK – TPACK)

Rita Rismawati, S.Pd – SMKN 1 Tasikmalaya


MODUL AJAR – PROJEK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN

Membimbing penyelidikan individu


9. Peserta didik dibimbing oleh guru dalam menghitung biaya variable dan biaya tetap produknya.
(Mandiri – PPK) (Critical thingking dan Comunicative – 4C) (PCK – TPACK)
10. Peserta didik dibimbing guru dalam menghitung Harga Pokok Produknya. (Rasa ingin tahu dan
mandiri – PPK) (Critical thingking dan Comunicative – 4C) (PCK – TPACK)
11. Peserta didik diarahkan oleh guru dalam mengoreksi dan mengarahkan siswa jika ada hal yang
keliru. (Karakter integritas – PPK) (Critical thingking dan Comunicative – 4C) (TPACK – TPACK)
Mengembangkan dan menyajikan hasil karya
12. Peserta didik menyusun perhitungan harga pokok produksi dengan aplikasi canva present atau
powerpoint. (Karakter integritas dan mandiri – PPK) (Critical thingking dan Comunicative – 4C)
(TPACK – TPACK)
13. Peserta didik mengumpulkan hasil perhitungan harga pokok produksi melalui google classroom.
(Karakter integritas dan mandiri – PPK) (PK – TPACK)
14. Peserta didik mempresentasikan hasil perhitungan harga pokok produksi melalui canva present
atau PPT di depan kelas. (Critical thingking dan Comunicative – 4C) (TPACK – TPACK)
Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
15. Peserta didik melakukan tanya jawab dan saling menanggapi dengan peserta lainnya. (Collaborative,
Critical thingking dan Comunicative – 4C) (CK – TPACK)
16. Peserta didik yang aktif bertanya dan menanggapi diberikan reward. (Comunicative – 4C) (PK –
TPACK)
17. Peserta didik dibimbing oleh guru untuk menyimpulkan kegiatan hasil presentasi. (Collaborative,
Critical thingking dan Comunicative – 4C) (PCK – TPACK)
18. Peserta didik diberi penguatan oleh guru terhadap terhadap materi pembelajaran yang dibahas.
(Collaborative dan Comunicative – 4C) (PK – TPACK)
PERTEMUAN 6
Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan masalah
19. Peserta didik mempresentasikan hasil perhitungan harga pokok produksi melalui canva present
atau PPT di depan kelas. (Critical thingking dan Comunicative – 4C) (TPACK – TPACK)
20. Peserta didik melakukan tanya jawab dan saling menanggapi dengan peserta lainnya. (Collaborative,
Critical thingking dan Comunicative – 4C) (CK – TPACK)
21. Peserta didik yang aktif bertanya dan menanggapi diberikan reward. (Comunicative – 4C) (PK –
TPACK)
22. Peserta didik dibimbing oleh guru untuk menyimpulkan kegiatan hasil presentasi. (Collaborative,
Critical thingking dan Comunicative – 4C) (PCK – TPACK)
23. Peserta didik diberi penguatan oleh guru terhadap terhadap materi pembelajaran yang dibahas.
(Collaborative dan Comunicative – 4C) (PK – TPACK)
KEGIATAN PENUTUP
1. Peserta didik dapat menanyakan jika ada hal yang tidak dipahami pada guru. (Collaborative dan
Comunicative – 4C) (PCK – TPACK)
2. Peserta didik mengerjakan asesmen formatif akhir (postest) melalui aplikasi Quizizz. (Karakter
integritas dan mandiri – PPK) (Critical thingking – 4C) (TPACK – TPACK)
3. Guru memberikan lembar refleksi untuk mencari tahu kesulitan yang masih dialami peserta didik.
(Mandiri – PPK)

Rita Rismawati, S.Pd – SMKN 1 Tasikmalaya


MODUL AJAR – PROJEK KREATIF DAN KEWIRAUSAHAAN

4. Peserta didik menyimak informasi yang disampaikan guru pada kegiatan pembelajaran dipertemuan
selanjutnya. (PK – TPACK)
5. Peserta didik dan guru mengakhiri pembelajaran dengan berdoa bersama setelah selesai
pembelajaran sesuai jadwal. (Karakter disiplin dan religius – 4C) (PK – TPACK)

ASESMEN
1. Observasi
2. Jobsheet/LKPD
PENGAYAAN DAN REMIDIAL
Kegiatan pengayaan diberikan kepada peserta didik yang telah tepat dalam menghitung biaya produksi.
Sedangkan peserta didik yang belum mencapai target tersebut diberikan kegiatan remedial.
1. Pengayaan:
Peserta didik menentukan harga jual produk.
2. Remedial:
Peserta didik menghitung biaya variabel, biaya tetap dan biaya produksi.
REFLEKSI PESERTA DIDIK DAN GURU
Kegiatan refleksi pembelajaran dilakukan untuk mengukur sejauh mana tingkat keberhasilan suatu
proses pembelajaran menurut persepsi subjek pembelajar. Refleksi dapat dilakukan oleh guru maupun
peserta didik secara bersama-sama dengan menggunakan instrumen berikut:
No. Pertanyaan Jawaban
1 Apakah meode projek based learning telah mencerminkan tujuan
pembelajaran yang akan dicapai?
2 Apakah penyampaian materi projek mampu ditangkap oleh pemahaman
siswa?
3 Apakah keseluruhan pembelajaran dapat memberikan makna
pembelajaran yang hendak dicapai?
4 Apakah pemilihan metode projek based learning sudah efektif untuk
menerjemahkan tujuan pembelajaran?
5 Apakah pelaksanaan pembelajaran tidak keluar dari norma-norma?
6 Apakah pelaksanan pembelajaran hari ini dapat memberikan semangat
kepada siswa untuk lebih antusias dalam pembelajaran selanjutnya?

Rita Rismawati, S.Pd – SMKN 1 Tasikmalaya

Anda mungkin juga menyukai