Anda di halaman 1dari 32

SURAT KEPUTUSAN

KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA BOYOLALI


NOMOR : 048 TAHUN 2022
TENTANG
PETUNJUK PELAKSANAAN PESTA SIAGA KWARTIR CABANG BOYOLALI
TAHUN 2022

Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Boyolali,

Menimbang : a. bahwa kegiatan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali tahun 2022
merupakan pertemuan pramuka siaga dari satuan pramuka dalam
acara kegiatan kreatif, rekreatif dan edukatif;
b. bahwa sehubungan dengan itu perlu disusun petunjuk
pelaksanaan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali tahun 2022
yang dapat digunakan sebagai pedoman dalam
penyelenggaraannya.
c. bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut pada huruf a dan b di
atas, maka perlu menetapkan Petunjuk Pelaksanaan Pesta Siaga
Kwartir Cabang Boyolali tahun 2022 yang ditetapkan dengan
surat keputusan.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan


Pramuka;
2. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 Tahun 1961
tentang Gerakan Pramuka;
3. Keputusan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka Tahun 2018
Nomor 07/Munas/2018, tentang Anggaran Dasar dan Anggaran
Rumah Tangga Gerakan Pramuka;
4. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor
130/KN/1976 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pertemuan
Pramuka;
5. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor
131/KN/1976 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pesta Siaga.
6. Surat Keputusan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Boyolali
Nomor 047 Tahun 2022 tentang Penetapan Penyelenggaraan
Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022.

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
KESATU : Petunjuk Pelaksanaan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali tahun
2022 sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini.
KEDUA : Petunjuk pelaksanaan ini digunakan sebagai pedoman dalam
penyelenggaraan kegiatan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali
tahun 222.

KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan


apabila terdapat kekeliruan dalam surat keputusan ini, akan diadakan
pembetulan sebagaimana mestinya.

ditetapkan di Boyolali
pada Tanggal 30 September 2022

Kwartir Cabang Boyolali


Ketua,

SUPANA, M.Pd.

TEMBUSAN surat keputusan ini disampaikan kepada Yth:


1. Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka di Jakarta;
2. Ketua Kwartir Daerah Jawa Tengah di Semarang;
3. Bupati Boyolali selaku Ketua Mabicab Gerakan Pramuka;
4. Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Se Kabupaten Boyolali;
5. Pertinggal.
LAMPIRAN SURAT KEPUTUSAN
KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA BOYOLALI
NOMOR : 048 TAHUN 2022

PETUNJUK PELAKSANAAN PESTA SIAGA


KWARTIR CABANG BOYOLALI TAHUN 2022

BAB I
PENDAHULUAN

1. UMUM
Gerakan Pramuka mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pendidikan
kepramukaan bagi kaum muda sebagai tunas bangsa agar menjadi generasi yang lebih
baik, berjiwa Pancasila, bertanggung jawab, mampu membina dan mengisi
kemerdekaan serta membangun dunia yang lebih baik.
Kepramukaan adalah kegiatan di luar sekolah dan di luar lingkungan keluarga
dalam bentuk kegiatan menarik, menyenangkan, sehat, teratur, terarah, praktis, dan
dilakukan di alam terbuka, dengan menggunakan Prinsip Dasar Kepramukaan dan
Metode Kepramukaan yang sasaran akhirnya pembentukan watak.
Pramuka Siaga sebagai salah satu golongan peserta didik mempunyai potensi
yang akan disiapkan agar menjadi manusia yang berguna bagi dirinya sendiri, keluarga,
masyarakat, bangsa dan negara.
Dalam rangka pembinaan dan pengembangan Pramuka Siaga dimaksud, maka
perlu diselenggarakan kegiatan Pesta Siaga guna upaya pembentukan pribadi generasi
muda Indonesia yang memiliki jiwa kepemimpinan, kebersamaan dan pengabdian yang
dapat menumbuhkan keinginan untuk bertindak dan berperan di garis depan dalam
pelaksanaan pembangunan.

2. DASAR
a. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka.
b. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 Tahun 1961 tentang Gerakan
Pramuka.
c. Keputusan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka Tahun 2018 Nomor
07/Munas/2018, tentang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan
Pramuka.
d. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 130/KN/1976 tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Pertemuan Pramuka.
e. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 131/KN/1976 tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Pesta Siaga.
f. Program Kerja Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022.

3. MAKSUD DAN TUJUAN


a. Maksud petunjuk penyelenggaraan ini adalah sebagai pedoman bagi Kwartir
Cabang, Kwartir Ranting dan Gugusdepan Gerakan Pramuka agar dalam
melaksanakan kegiatan Pesta Siaga dapat berjalan dengan tertib dan baik sesuai
dengan ketentuan yang berlaku.
1
b. Tujuan petunjuk penyelenggaraan ini adalah untuk mengatur, menertibkan dan
memperlancar penyelenggaraan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022
agar tercipta suasana Pesta Siaga yang baik, tertib, terarah dan sesuai dengan
kebutuhan peserta didik.

4. FUNGSI
a. Sebagai pedoman pokok yang harus dilaksanakan dan diterapkan dalam
penyelenggaraan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022.
b. Untuk keseragaman tata cara pelaksanaan kegiatan Pesta Siaga Kwartir Cabang
Boyolali Tahun 2022.

5. SISTEMATIKA
Sistematika petunjuk penyelenggaraan ini disusun sebagai berikut :
a. Pendahuluan.
b. Penyelenggaraan.
c. Kegiatan.
d. Peserta dan Mekanisme Pendaftaran
e. Sarana Dan Prasarana
f. Humas, Pengawasan Penelitian dan Evaluasi.
g. Penutup.

2
BAB II
PENYELENGGARAAN

1. NAMA KEGIATAN
Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022, selanjutnya disebut Pesta Siaga
Cabang Tahun 2022.

2. WAKTU DAN TEMPAT


Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 akan diselenggarakan selama 1 (satu) hari pada hari
Rabu, tanggal 21 Desember 2022 di Kwartir Ranting Wonosegoro.

3. TEMA DAN MOTTO


a. TEMA : Pramuka Siaga Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat,
Prestasi Semakin Hebat
b. MOTTO : Satyaku Kudarmakan, Darmaku Kubaktikan

4. PANITIA PENYELENGGARA
a. Panitia Penyelenggara dibentuk untuk mendukung pelaksanaan Pesta Siaga
Cabang Tahun 2022.
b. Keanggotaan, tugas, wewenang dan tanggung jawab Panitia Penyelenggara
disesuaikan dengan tugas dan fungsi lembaga, badan dan instansi yang
diwakilinya, serta diselaraskan dengan kebutuhan pelaksanaan kegiatan Pesta
Siaga Cabang Tahun 2022.
c. Personil Panitia Penyelenggara terdiri atas Majelis Pembimbing Cabang, Andalan,
Staf dan Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega Kwartir Cabang Boyolali
(DKC Boyolali).

5. PANITIA PELAKSANA
a. Panitia Pelaksana dibentuk untuk melaksanakan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022.
b. Personil Panitia Pelaksana terdiri atas Andalan Kwartir Cabang Boyolali, Majelis
Pembimbing Ranting Wonosegoro, Andalan Kwartir Ranting Wonosegoro,
Pembina Pramuka, Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Kwartir
Ranting Wonosegoro (DKR Wonosegoro).

6. PANITIA PENDUKUNG
a. Panitia Pendukung dibentuk untuk mendukung pelaksanaan Pesta Siaga Cabang
Tahun 2022.
b. Personil Panitia Pendukung terdiri atas Pembina Pramuka dan petugas yang
merupakan perwakilan dari Kwartir Ranting, lembaga, badan dan instansi di luar
Gerakan Pramuka yang disesuaikan dengan kebutuhan.
c. Panitia Pendukung yang dimaksud terdiri atas :
1) Yuri;
2) Yanda dan Bunda;
3) Petugas Kesehatan;
4) Petugas Keamanan;
5) Petugas lainnya.
3
BAB III
KEGIATAN

1. LATAR BELAKANG
Secara keseluruhan kegiatan yang dikembangkan dalam Pesta Siaga Cabang Tahun
2022 didasarkan pada kegiatan yang terarah dan sistematis sesuai Standar Kompetensi
Dasar untuk membangkitkan, mengatur, mendorong, mengarahkan dan mengendalikan
keinginan, semangat dan daya kemampuan Pramuka Siaga di Boyolali.

2. ACARA KEGIATAN
Guna pencapaian tujuan dan sasaran Pesta Siaga Cabang Tahun 2022, acara
pelaksanaan kegiatan dilaksanakan dengan menggunakan sistem acara kegiatan rotasi
beregu yang diikuti oleh seluruh peserta sesuai dengan ketentuan yang ditentukan oleh
Panitia Penyelenggara.

3. ARAH KEGIATAN
Kegiatan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 mengarah pada tujuan Gerakan Pramuka,
melalui :
a. Pembinaan mental dan spiritual Pramuka Siaga.
b. Meningkatkan wawasan kebangsaan dan kebudayaan sejak golongan Siaga.
c. Membina dan mengembangkan persaudaraan dan persahabatan di kalangan
Pramuka Siaga.
d. Memberikan kegiatan yang kreatif dan inovatif dalam usaha meningkatkan
keterampilan Pramuka Siaga.

4. SIFAT KEGIATAN
a. Edukatif.
b. Produktif.
c. Kreatif.
d. Rekreatif.
e. Inovatif.

5. METODE KEGIATAN
a. Permainan.
b. Demonstrasi.
c. Penugasan.
d. Prestasi.

6. STRATEGI KEGIATAN
Strategi yang digunakan dalam kegiatan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 adalah 100 %
aktivitas di luar ruangan (Outdoor activities).

7. JENIS KEGIATAN
Jenis kegiatan yang akan dilaksanakan dalam kegiatan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022
disesuaikan dengan Standar Kompetensi Dasar yang akan dikembangkan dalam
kegiatan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 yang meliputi :

4
a. Kemampuan memiliki Iman dan Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
- Taman Agama
b. Kemampuan menunjukkan Sikap Kuat Mental, tinggi moral dan berkepribadian.
- Taman Bermain Peran
- Taman Tanda Pengenal Seragam Pramuka
c. Kemampuan berusaha meningkatkan pengetahuan dan kecerdasan.
- Taman Peta Kabupaten Boyolali
- Taman Pahlawan dan Tokoh Kepramukaan
d. Kemampuan berusaha meningkatkan keterampilan, ketangkasan dan olahraga
- Taman Bola Pantul
- Taman Mata Angin dan Tali Temali
- Taman Ketupat
e. Kemampuan bidang seni budaya
- Taman Gerak dan Lagu
f. Kemampuan kepedulian terhadap sesama dan cinta alam serta lingkungannya
- Taman Kebersihan Lingkungan
- Taman Peduli Kasih
- Taman Bumbung Kemanusiaan

8. MEKANISME MENGIKUTI KEGIATAN


Peserta Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 akan mengikuti kegiatan-kegiatan yang
diselenggarakan oleh Panitia Penyelenggara dengan sistem rotasi beregu yang telah
disusun dan terpola dengan baik. Adapun mekanismenya sebagai berikut :
a. Panitia Penyelenggara menentukan jenis, nama dan tempat kegiatan yang
kemudian disebut Taman Kegiatan.
b. Peserta akan dikelompokkan dalam Perindukan yang ditetapkan oleh Panitia
Penyelenggara berdasarkan musyawarah mufakat dengan memperhatikan jumlah
peserta.
c. Peserta bersama perindukannya mengikuti dan melaksanakan kegiatan di Taman
Kegiatan.
d. Setelah selesai mengikuti kegiatan peserta akan mendapatkan informasi dari
petugas Taman Kegiatan tentang kegiatan yang diikuti dan dilaksanakan oleh
peserta selanjutnya.
e. Peserta mengikuti kegiatan selanjutnya di Taman Kegiatan yang telah
diinformasikan oleh Petugas Taman Kegiatan sebelumnya.

9. PENGHARGAAN
a. Peserta Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 yang telah melaksanakan semua kegiatan
dengan baik dan memenuhi syarat, berhak mendapatkan Penghargaan berupa
Tanda Ikut Serta Kegiatan (TISKA) dan Piagam Penghargaan.
b. Bentuk, pemakaian dan tata cara memperoleh TISKA diatur dalam Surat
Keputusan Kwartir Cabang Boyolali tersendiri.
c. TISKA akan diberikan kepada peserta yang telah mengikuti sekurang-kurangnya
80% kegiatan.

5
BAB IV
PESERTA DAN MEKANISME PENDAFTARAN

1. KETENTUAN KONTINGEN RANTING


Peserta terdiri dari 20 kontingen Ranting se Kabupaten Boyolali. Ketentuan
pengiriman kontingen sebagai berikut :
a. Tiap Kwartir Ranting mengirimkan 1 (satu) Barung Putra dan 1 (satu) Barung
Putri.
b. Tiap Barung terdiri dari 8 (delapan) Pramuka Siaga aktif di gugus depannya.
c. Tiap barung didampingi 1 (satu) orang Pembina Pendamping (Bindamping).
d. Kontingen Ranting dipimpin oleh 1 (satu) orang Pimpinan Kontingen Ranting dari
unsur Kwarran.

2. PERSYARATAN
a. Kontingen
1) Membawa surat tugas/ mandat dari Kwartir Ranting.
2) Menyerahkan surat kesediaan Kwartir Ranting mengikuti kegiatan Pesta Siaga
Cabang Tahun 2022 (form B.01/PSC/2022).
3) Menyerahkan daftar anggota Kontingen Ranting pada kegiatan Pesta Siaga
Cabang Tahun 2022 (form B.02/PSC/2022).

b. Peserta
1) Umum
a) Pramuka Siaga Aktif di gugus depannya.
b) Bulan Juni 2023 belum berusia 11 tahun.
c) Telah mencapai Syarat Kecakapan Umum (SKU) minimal Siaga Bantu
dan untuk Pinrung dan wapinrung sudah mencapai Syarat Kecakapan
Umum (SKU) Siaga Tata.
d) Mempunyai semangat dan kedisiplinan yang tinggi.
e) Sehat jasmani dan rohani dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari
dokter/puskesmas.
f) Sanggup mematuhi tata tertib kegiatan.
2) Administratif
a) Memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Pramuka yang masih berlaku.
b) Memiliki Kartu asuransi kecelakaan yang masih berlaku.
c) Pas foto berwarna berseragam Pramuka tanda tutup kepala (topi) ukuran
3x4 cm beground merah.
d) Menyerahkan surat ijin orang tua.
e) Memiliki Kartu Vaksinasi Minimal Dosis 2.
f) Membayar Fee Kegiatan Sebesar Rp20.000,- (dua puluh ribu rupiah) per
orang.
g) Membawa 1 (satu) buku tulis isi 38 lembar dan 1 (satu) pensil 2B per
orang.
h) Menyerahkan bumbung kemanusiaan sebesar Rp10.000,- (sepuluh ribu
rupiah) setiap anak untuk diserahkan di Taman Bumbung Kemanusiaan.

6
c. Pembina Pendamping
1) Umum
a) Pembina Aktif di gugus depannya.
b) Pernah mengikuti Kursus Pembina Pramuka mahir Tingkat Dasar (KMD)
dibuktikan dengan fotokopi Ijazah KMD.
c) Mempunyai semangat dan kedisiplinan yang tinggi.
d) Sehat jasmani dan rohani dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari
dokter/puskesmas.
e) Sanggup mematuhi tata tertib kegiatan.
2) Administratif
a) Memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Pramuka yang masih berlaku.
b) Memiliki Kartu asuransi kecelakaan yang masih berlaku.
c) Memiliki Kartu Vaksinasi Minimal Dosis 2.
d) 1 (satu) lembar pas foto berwarna berseragam Pramuka tanda tutup kepala
(peci) ukuran 3x4 cm.
e) Membayar Fee Kegiatan Rp10.000,- (sepuluh ribu rupiah).

d. Pimpinan Kontingen
1) Umum
a) Andalan di Kwartir Ranting dibuktikan dengan SK Pengurus/ Surat
Keterangan dari Ketua Kwartir Ranting
b) Mempunyai semangat dan kedisiplinan yang tinggi.
c) Sehat jasmani dan rohani dibuktikan dengan surat keterangan sehat dari
dokter/puskesmas.
d) Sanggup mematuhi tata tertib kegiatan.
2) Administratif
a) Memiliki Kartu Tanda Anggota (KTA) Pramuka yang masih berlaku.
b) Memiliki Kartu asuransi kecelakaan yang masih berlaku.
c) 1 (satu) lembar pas foto berwarna berseragam Pramuka tanda tutup kepala
(peci) ukuran 3x4 cm.
d) Membayar Fee Kegiatan Rp10.000,- (sepuluh ribu rupiah).

3. MEKANISME PENDAFTARAN
a. Tahap I
Pendaftaran Tahap I dilaksanakan pada saat Temu Teknik yang direncanakan
akan dilaksanakan pada :
Hari, tanggal : Rabu, 19 Oktober 2022
Waktu : Jam 09.00 WIB s.d. selesai
Tempat : Kwartir Ranting Wonosegoro
Keterangan : 1. Dihadiri oleh Pimpinan Kontingen, Pembina
Pendamping dan Yuri.
2. Pakaian Pramuka Lengkap.
3. Menyerahkan Form B.01/PSC/2022, Form
B.02/PSC/2022 dan Camp Fee.

7
b. Tahap II
Tahap II dilaksanakan dengan cara input data oleh Pimpinan Kontingen Ranting
melalui link https://s.id/kwarcabboyolali. Adapun berkas yang diupload
meliputi:
1) Scan Bukti Pembayaran Camp Fee
2) Scan Form Kesediaan Kwartir Ranting (form B.01/PSC/2022).
3) Scan Form Daftar Anggota Kontingen (form A.02/PSC/2022).
4) Scan Surat Tugas dari Kwartir Ranting
5) Scan KTA Pramuka Peserta
6) Scan Asuransi Peserta
7) Scan Kartu Vaksin
8) Scan KTA Pembina Pendamping
9) Scan SHB Pembina Pendamping
10) Scan Kartu Vaksin dan Asuransi Pembina Pendamping
11) Scan Ijazah KMD Pembina Pendamping
12) Scan KTA Pimpinan Kontingen
13) Scan Kartu Vaksin dan Asuransi Pimpinan Kontingen
14) Scan SK Pengurus / SK Keterangan dari Ketua Kwartir Ranting bahwa Pinkon
adalah Pengurus Kwarran
Proses Input dilaksanakan setelah Pelaksanaan Temu Teknis sampai dengan
Tanggal 10 Desember 2022.

c. Tahap III
Tahap ini merupakan tahap pendaftaran kontingen Kwartir Ranting oleh Pimpinan
Kontingen Ranting pada saat daftar ulang kegiatan, yaitu dengan menyerahkan
bendel administrasi ASLI dengan susunan sebagai berikut :
1) Cek list Pendaftaran Tahap II (dikirim melalui email)
2) Semua berkas yang discan pada Tahap II
3) SKU, STL, Piagam Garuda (bagi yang sudah Garuda)
4) Surat Keterangan Sehat dari dokter/ Puskesmas.
5) Surat Ijin Orang Tua / Wali Peserta.
6) Surat Keterangan Sehat dari dokter/Puskesmas Pembina Pendamping.
7) Surat Keterangan Sehat dari dokter/Puskesmas Pimpinan Kontingen.
Berkas-berkas tersebut Disusun rapi dalam map Plastik dengan ketentuan sebagai
berikut :
− Berkas administrasi Putra warna Map Merah.
− Berkas administrasi Putri warna Map Biru.
Keterangan :
1) Kebenaran Administrasi digunakan sebagai bahan pertimbangan penambahan
Nilai / bobot penilaian apabila terdapat kesamaan nilai/ rangking.
2) Setelah selesai kegiatan, Pimpinan Kontingen mengambil kembali semua
berkas Asli beserta Administrasi kegiatan yang lain.

8
BAB V
SARANA DAN PRASARANA

1. UMUM
Untuk mendukung pelaksanaan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 diupayakan
menyediakan kebutuhan-kebutuhan yang berhubungan dengan logistik, antara lain :
a. Fasilitas Tempat dan Ruangan
1) Areal kegiatan.
2) Sekretariat Panitia Penyelenggara dan Pusat Informasi Kegiatan.
3) Sekretariat Panitia Pelaksana.
4) Lapangan / Ruang Upacara Pembukaan dan Penutupan.
5) Ruang Transit Mabicab.
6) Ruang transit kontingen.
7) MCK.
b. Fasilitas Pelayanan
1) Kesehatan.
2) Konsumsi.
3) Angkutan/ Transportasi.
4) Keamanan dan ketertiban.
c. Metode Pengadaan
1) Peminjaman.
2) Penyewaan.
3) Pembelian.
4) Kerjasama/Kemitraan berdasarkan Tim Usaha Dana.

2. PENGERTIAN DAN KETENTUAN


a. Konsumsi
1) Konsumsi para peserta, Pembina Pendamping dan Pimpinan Kontingen
Ranting disediakan oleh Kwartir Ranting yang bersangkutan;
2) Konsumsi Panitia Penyelenggara, Panitia Pelaksana dan Panitia Pendukung
disediakan oleh Panitia Pelaksana.
b. Angkutan/Transportasi
1) Transportasi peserta, Pembina Pendamping, Pimpinan Kontingen Ranting,
Yuri, Yanda dan Bunda Perindukan disediakan oleh Kwartir Ranting yang
bersangkutan.
2) Transportasi Panitia Penyelenggara dan Panitia Pelaksana disediakan oleh
Panitia Pelaksana yang disesuaikan dengan situasi dan kondisi yang ada.
c. Hal-hal lain yang belum tercantum di sini, akan diatur dalam petunjuk teknis.

9
BAB VI
HUMAS, PENGAWASAN, PENELITIAN DAN EVALUASI

Untuk kelancaran tugas dan kegiatan yang dilaksanakan, maka Panitia Pelaksana menyusun
Tim Humas, Pengawasan, Penelitian dan Evaluasi, disingkat Huwaslitev, yang dijadikan
sebagai salah satu lembaga yang bersifat independen dan bertanggungjawab kepada Ketua
Panitia Penyelenggara Pesta Siaga Cabang Tahun 2022. Keanggotaan Tim Huwaslitev dapat
terdiri atas para Andalan Kwartir Cabang Boyolali, Andalan Kwartir Ranting, Pembina dan
Dewan Kerja Cabang Boyolali yang ditunjuk untuk menjadi Tim Huwaslitev.

Tim Huwaslitev Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 bertugas melakukan publikasi kegiatan,
pengawasan, penelitian dan evaluasi mengenai hal-hal:
1. Kelancaran dan kesuksesan penyelenggaraan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022.
2. Kekurangan, hambatan, kesulitan dan tantangan dalam pelaksanaannya, untuk
kepentingan pengembangan dan perbaikan pada kegiatan–kegiatan mendatang.
3. Disiplin dan aktivitas, baik peserta, Panitia Penyelenggara, Panitia Pelaksana maupun
Panitia Pendukung.

BAB VII
PENUTUP

Demikian Petunjuk Pelaksanaan Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 ini disusun sebagai
pedoman awal dalam menentukan kebijakan-kebijakan selanjutnya. Adalah menjadi
tanggung jawab kita bersama untuk mensukseskan kegiatan ini. Kami sangat mengharapkan
dukungan baik moril maupun materiil dari semua pihak dalam pelaksanaan kegiatan nanti.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberkahi dan meridhoi langkah-langkah kita semua.
Amin.

Boyolali, 30 September 2022


Kwartir Cabang Boyolali
Ketua,

SUPANA, M.Pd.

10
Form. B.01/PSC/2022

Kepada Yth.
KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA BOYOLALI
d/a Sanggar Bakti Pramuka Kwartir Cabang Boyolali
Jl. Boyolali-Klaten Km. 3 Kemiri, Mojosongo, Boyolali

KESEDIAAN KWARTIR RANTING MENGIKUTI


PESTA SIAGA KWARTIR CABANG BOYOLALI TAHUN 2022
TANGGAL 21 DESEMBER 2022
DI KWARTIR RANTING WONOSEGORO

Kwartir Ranting : ....................................


Alamat : ....................................
Telp. Fax : ....................................

DENGAN INI MENYATAKAN


SIAP DAN BERSEDIA IKUT SERTA PADA KEGIATAN
PESTA SIAGA KWARTIR CABANG BOYOLALI TAHUN 2022

TERDIRI ATAS :
1. PIMPINAN KONTINGEN RANTING : 1 Orang
2. PRAMUKA SIAGA : 16 Orang
3. PEMBINA PENDAMPING : 2 Orang
JUMLAH : 19 Orang

DAN SIAP MEMATUHI SEGALA KETENTUAN YANG BERLAKU

Boyolali, Oktober 2022

KWARTIR RANTING .................................


Ketua,

..........................................
Form. B.02/PSC/2022

DAFTAR KONTINGEN RANTING


PESTA SIAGA KWARTIR CABANG BOYOLALI TAHUN 2022
TANGGAL 21 DESEMBER 2022
DI KWARTIR RANTING WONOSEGORO

Kwartir Ranting : ..............................................


Alamat : ..............................................

A. PESERTA PUTRA

TEMPAT, TGL TINGKAT JABATAN


NO NAMA NTA AGAMA PANGKALAN
LAHIR SKU
1 Pinru
2 Wapinru
3 Anggota
4 Anggota
5 Anggota
6 Anggota
7 Anggota
8 Anggota

1 2 3 4 5 6 7 8
B. PESERTA PUTRI

TEMPAT, TGL TINGKAT JABATAN


NO NAMA NTA AGAMA PANGKALAN
LAHIR SKU
1 Pinru
2 Wapinru
3 Anggota
4 Anggota
5 Anggota
6 Anggota
7 Anggota
8 Anggota

1 2 3 4 5 6 7 8
C. PIMPINAN KONTINGEN DAN PEMBINA PENDAMPING

TEMPAT, TGL PENDIDIKAN JABATAN


NO NAMA NTA AGAMA PANGKALAN
LAHIR KEPRAMUKAAN
1 Pinkon
Bindamping
2
Putra
Bindamping
3
Putri

1 2 3

Boyolali, Oktober 2022

KWARTIR RANTING ........................


Ketua,

....................................
DAFTAR PERINDUKAN PESTA SIAGA
KWARTIR CABANG BOYOLALI
TAHUN 2022

PERINDUKAN BARUNG PUTRA


NO PEMBAGIAN NAMA YAHNDA
AMPEL
ANDONG
1 PERINDUKAN 1 MOJOSONGO
KARANGGEDE
SAWIT
BANYUDONO
JUWANGI
2 PERIDUKAN 2 WONOSEGORO
KEMUSU
SELO
MOJOSONGO
CEPOGO
3 PERINDUKAN 3 SAMBI
GLADAG SARI
SIMO
SAMBI
BOYOLALI
4 PERINDUKAN 4 BANYUDONO
NGEMPLAK
KLEGO
WONOSEGORO
MUSUK
5 PERINDUKAN 5 AMPEL
NOGOSARI
TERAS

PERINDUKAN BARUNG PUTRI


NO PEMBAGIAN NAMA BUNDA
AMPEL
ANDONG
1 PERINDUKAN 1 KEMUSU
KARANGGEDE
SAWIT
BANYUDONO
JUWANGI
2 PERIDUKAN 2 BOYOLALI
KEMUSU
SELO
MOJOSONGO
CEPOGO
3 PERINDUKAN 3 KARANGEDE
GLADAG SARI
SIMO
SAMBI
BOYOLALI
4 PERINDUKAN 4 TERAS
NGEMPLAK
KLEGO
WONOSEGORO
MUSUK
5 PERINDUKAN 5 CEPOGO
NOGOSARI
TERAS
DAFTAR YURI KEGIATAN PESTA SIAGA
KWARTIR CABANG BOYOLALI
TAHUN 2022
JURI BARUNG PUTRA

NO MATERI DARI KWARRAN NAMA

Taman Hafalan Bacaan Ibadah 1 Ngemplak 1


1
Agama Islam 2 Selo 2
1 Musuk 1
Agama Kristen
2 2
1 Cepogo 1
Agama Katholik
2 2
1 Banyudono 1
Agama Hindu
2 2
1 Gladagsari 1
Agama Budha
2 2
1 Musuk 1
2 Taman Toleransi Beragama
2 Juwangi 2
1 Nogosari 1
3 Tanda Pengenal Seragam Pramuka
2 Teras 2
1 Klego 1
4 Taman Bermain Peran
2 Ampel 2
1 Cepogo 1
5 Taman Peta Kabupaten Boyolali
2 Simo 2
1 Sambi 1
6 Taman Tokoh dan Pahlawan
2 Boyolali 2
1 Kemusu 1
7 Taman Simpul dan Ikatan
2 Teras 2
1 Gladagsari 1
8 Taman Arah Mata Angin
2 Mojosongo 2
1 Wonosegoro 1
9 Taman Bola Pantul
2 Andong 2
1 Sawit 1
10 Taman Anyaman Ketupat
2 SImo 2
1 Banyudono 1
11 Taman Gerak Lagu
2 Nogosari 2
1 Nogosari 1
12 Taman Kebersihan Lingkungan
2 Sambi 2
13 Taman Peduli Kasih 1 Wonosegoro 1
1 Karanggede 1
14 Taman Bumbung Kemanusiaan
2 Juwangi 2
DAFTAR YURI KEGIATAN PESTA SIAGA
KWARTIR CABANG BOYOLALI
TAHUN 2022
JURI BARUNG PUTRI
NO MATERI DARAI KWARRAN NAMA

Taman Hafalan Bacaan Ibadah 1 Wonosegoro 1


1
Agama Islam 2 Simo 2
1 Simo 1
Agama Kristen
2 2
1 Ampel 1
Agama Katholik
2 2
1 Banyudono 1
Agama Hindu
2 2
1 Gladagsari 1
Agama Budha
2 2
1 Gladagsari 1
2 Taman Toleransi Beragama
2 Sambi 2
1 Mojosongo 1
3 Tanda Pengenal Seragam Pramuka
2 Kemusu 2
1 Selo 1
4 Taman Bermain Peran
2 Ngemplak 2
1 Boyolali 1
5 Taman Peta Kabupaten Boyolali
2 Ngemplak 2
1 Cepogo 1
6 Taman Tokoh dan Pahlawan
2 Wonosegoro 2
1 Banydono 1
7 Taman Simpul dan Ikatan
2 Juwangi 2
1 Karanggede 1
8 Taman Arah Mata Angin
2 Musuk 2
1 Andong 1
9 Taman Bola Pantul
2 Ampel 2
1 Klego 1
10 Taman Anyaman Ketupat
2 Sawit 2
1 Teras 1
11 Taman Gerak Lagu
2 Nogosari 2
1 Wonosegoro 1
12 Taman Kebersihan Lingkungan
2 Gladaksari 2
13 Taman Peduli Kasih 1 Wonosegoro 1
1 Andong 1
14 Taman Bumbung Kemanusiaan
2 Musuk 2
SURAT KEPUTUSAN
KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA BOYOLALI
NOMOR : 049 TAHUN 2022
TENTANG
PETUNJUK TEKNIS PESTA SIAGA KWARTIR CABANG BOYOLALI
TAHUN 2022

Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Boyolali,


Menimbang : a. bahwa kegiatan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali tahun 2022
akan dilaksanakan pada tanggal 21 Desember 2022 di Kwartir
Ranting Wonosegoro;
b. bahwa untuk penjelasan teknis dan uraian kegiatan Pesta Siaga
Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022 perlu disusun petunjuk
teknis;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan tersebut pada huruf a dan b di
atas, maka perlu menetapkan Petunjuk Teknis Kegiatan Pesta
Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022 yang ditetapkan
dengan surat keputusan.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan


Pramuka;
2. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 Tahun 1961
tentang Gerakan Pramuka;
3. Keputusan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka Tahun 2018
Nomor 07/Munas/2018, tentang Anggaran Dasar dan Anggaran
Rumah Tangga Gerakan Pramuka;
4. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor
130/KN/1976 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pertemuan
Pramuka;
5. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor
131/KN/1976 tentang Petunjuk Penyelenggaraan Pesta Siaga;
6. Surat Keputusan Kwartir Cabang Boyolali Nomor 047 Tahun
2022 tentang Penetapan Penyelenggaraan Pesta Siaga Kwartir
Cabang Boyolali Tahun 2022;
7. Surat Keputusan Kwartir Cabang Boyolali Nomor 048 Tahun
2022 tentang Petunjuk Pelaksanaan Pesta Siaga Kwartir Cabang
Boyolali Tahun 2022.

MEMUTUSKAN
Menetapkan :
KESATU : Petunjuk Teknis Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022
sebagaimana tercantum dalam lampiran keputusan ini.

1
KEDUA : Petunjuk pelaksanaan ini digunakan sebagai pedoman dalam
penyelenggaraan kegiatan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali
Tahun 2022.
KETIGA : Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila terdapat kekeliruan dalam surat keputusan ini, akan diadakan
pembetulan sebagaimana mestinya.

ditetapkan di Boyolali
pada Tanggal 30 September 2022

Kwartir Cabang Boyolali


Ketua,

SUPANA, M.Pd.

TEMBUSAN surat keputusan ini disampaikan kepada Yth:


1. Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka di Jakarta;
2. Ketua Kwartir Daerah Jawa Tengah di Semarang;
3. Bupati Boyolali selaku Ketua Mabicab Gerakan Pramuka;
4. Ketua Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Se Kabupaten Boyolali;
5. Pertinggal.

2
LAMPIRAN SURAT KEPUTUSAN
KWARTIR CABANG GERAKAN PRAMUKA BOYOLALI
NOMOR: 049 TAHUN 2022

PETUNJUK TEKNIS PESTA SIAGA


KWARTIR CABANG BOYOLALI TAHUN 2022

BAB I
PENDAHULUAN

1. UMUM
Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022 yang selanjutnya disebut Pesta
Siaga Cabang Tahun 2022 sebagai alat pembinaan bagi Pramuka Siaga merupakan
pertemuan bagi Pramuka Siaga dengan melakukan berbagai aktivitas yang bersifat
kreatif, produktif, edukatif, inovatif dan rekreatif dalam bentuk kegiatan prestasi penting
artinya bagi Pramuka Siaga, sebagai upaya memupuk rasa persahabatan, persaudaraan
dan perdamaian serta membina dan mengembangkan mental, fisik, pengetahuan,
kecakapan, ketrampilan dan pengalaman Pramuka Siaga.
Guna memperlancar segala usaha dan kegiatan persiapan serta pelaksanaan Pesta
Siaga Cabang Tahun 2022, maka diperlukan Petunjuk Teknis Pesta Siaga Kwartir
Cabang Boyolali Tahun 2022 secara rinci, lengkap dan baik.

2. DASAR
a. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2010 tentang Gerakan Pramuka;
b. Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 238 Tahun 1961 tentang Gerakan
Pramuka.
c. Keputusan Musyawarah Nasional Gerakan Pramuka Tahun 2018 Nomor
07/Munas/2018, tentang Anggaran Dasar dan Anggran Rumah Tangga Gerakan
Pramuka.
d. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 130/KN/1976 tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Pertemuan Pramuka.
e. Keputusan Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 131/KN/1976 tentang
Petunjuk Penyelenggaraan Pesta Siaga.
f. Surat Keputusan Kwartir Cabang Boyolali Nomor Tahun 2022 tentang
Penetapan Penyelenggaraan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022.
g. Surat Keputusan Kwartir Cabang Boyolali Nomor Tahun 2022 tentang
Petunjuk Pelaksanaan Pesta Siaga Kwartir Cabang Boyolali Tahun 2022.

3. MAKSUD DAN TUJUAN


a. Maksud petunjuk teknis ini adalah untuk digunakan sebagai pedoman dan
pegangan bagi penyelenggara dan pelaksana Pesta Siaga Cabang Tahun 2022
dalam melaksanakan tugas, fungsi dan wewenangnya serta panduan bagi Kwartir
Ranting dan Pembina Pendamping dalam menyiapkan peserta Pesta Siaga Cabang
Tahun 2022.

1
b. Tujuan petunjuk penyelenggaraan ini adalah agar persiapan dan pelaksanaan Pesta
Siaga Cabang Tahun 2022 dapat berjalan dengan baik, teratur dan terarah sesuai
dengan rencana yang telah ditetapkan.

4. SISTEMATIKA
Sistematika petunjuk teknis ini disusun sebagai berikut :
a. Pendahuluan.
b. Teknis Kegiatan.
c. Pengawasan dan Evaluasi.
d. Penutup.

2
BAB III
TEKNIS KEGIATAN

1. URAIAN TEKNIS KEGIATAN

NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN


A. KEMAMPUAN MEMILIKI IMAN DAN TAQWA KEPADA TUHAN YANG MAHA ESA
1. TAMAN AGAMA 1. HAFALAN BACAAN IBADAH Kartu undian judul bacaan Aspek Penilaian
ibadah
a. Setiap barung 4 anak (sudah dipersiapkan) a. Kelancaran Hafalan
Islam :
b. Disiapkan kartu undian nama bacaan ibadah. 1. Surat Al-Ashr b. Adab/sikap
c. Peserta secara bergantian mengucapkan 2. Surat Al- Lahab
hafalan bacaan berdasarkan kartu undian 3. Surat An- Nas
yang diambil. 4. Surah Al- Kafirun PEDOMAN PENILAIAN:
5. Surat Al-Falaq a. Hafal, lancar, Adab/
Katolik : sikap benar = 20
1. Doa Bapa Kami b. Hafal, lancar, Adab/
2. Doa Salam Maria
3. Doa sebelum makan sikap tidak benar = 15
4. Doa belajar c. Hafal tidak lancar, sikap
5. Doa untuk orang tua benar =10
Kristen : d. Tidak hafal = 5
1. Doa Bapa Kami
2. Doa sebelum makan
3. Doa belajar *Adab = berdiri, tanpa
4. Doa sebelum tidur lepas sepatu
5. Doa untuk orang tua
Budha :
1. Bacaan do’a wajib Skor Maksimum 80
2. Cara kebaktian
Hindu :
1. Doa Tri Sandya
2. Doa Matram Gayatri

3
NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN
2. TOLERANSI BERAGAMA 1. Tulisan 16 soal. (8 PEDOMAN PENILAIAN:
a. Setiap barung 4 anak (sudah dipersiapkan) pernyataan benar dan 8 a. Setiap jawaban benar
b. Peserta perorangan mengambil tulisan/ pernyataan salah ) nilai = 10
gambar secara undian dan meletakkan sesuai 2. Kotak BENAR b. Penilaian digunakan
kelompok jawaban BENAR atau SALAH. 3. Kotak SALAH waktu tercepat ( Timer)
c. Setiap peserta mendapat 2 soal secara
tertutup/dibalik Catatan: Taman berada di Nilai maksimum 80
d. Soal terambil sebanyak 8 butir, tentang : tempat tertutup supaya
 Pemuka Agama kerahasiaan terhadap
 Tempat Ibadah peserta lain terjaga
 Kitab Suci
 Hari Besar Agama
*sesuai SKU

B. KEMAMPUAN MENUNJUKKAN SIKAP KUAT MENTAL, TINGGI MORAL DAN BERKEPRIBADIAN


2. TAMAN BERMAIN Peserta perorangan, setiap peserta menirukan atau 1. Profesi yang PEDOMAN PENILAIAN:
PERAN memerankan gaya bicara atau gerakan sesuai jenis diperankan: a. Nilai tiap anak 6-9
pekerjaan yang diperankan ( yang sudah a. Guru, b. Yang dinilai:
dipersiapkan) diperbolihkan menggunakan bahasa b. Polisi - Kesesuaian peran
Indonesia atau bahasa jawa. c. Dokter - Peragaan
d. Pilot - Kelancaran bicara
e. Nahkoda. - Penjiwaan
f. Dalang c. Setiap peragaan yang
g. Pedagang Kelebihan waktu dalam
h. Petani peragaan dikurangi nilai
2. Waktu berperan tiap 1.
anak maksimal 1 menit
3. Setiap peserta diberikan
Nilai maksimum 72
Identitas sesuai peran

4
NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN
yang dikalungkan
didada.
4. Pelaksanaan disesuaikan
dengan nomor urutan
jenis peran.

3. TAMAN TANDA 1. Pemasangan atribut pakaian Seragam Pramuka 1. Pakaian seragam PEDOMAN PENILAIAN:
PENGENAL Siaga pramuka tanpa atribut a. Setiap peserta dapat
SERAGAM PRAMUKA 2. Peserta 8 anak. 2. Tanda/atribut yang memasangkan 1 tanda
3. Sebanyak 9 atribut siaga yang disiapkan. dibutuhkan (9 yang didapat dengan
4. Setiap anak diberikan 1 (satu) macam atribut oleh tanda/atribut): benar Nilai = 10
juri dan meletakkan pada pakaian seragam a. WOSM b. Penilaian digunakan
pramuka siaga dengan benar b. Tanda pelantikan waktu tercepat ( Timer)
5. ATRIBUT DITEMPELI DOBLE TIP c. Lokasi cabang
d. Lokasi Daerah
Nilai Maksimum 80
e. Tanda Barung
f. TKU
g. 10 TKK Wajib
h. Tanda Jabatan
i. Nama

C. KEMAMPUAN BERUSAHA MENINGKATKAN PENGETAHUAN DAN KECERDASAN


4. TAMAN PETA 1. Peserta 8 anak 1. Peta Kab. Boyolali PEDOMAN PENILAIAN:
KABUPATEN 2. Mengenal nama 22 Kecamatan di Kabupaten 2. Kartu nama 22 a. Setiap jawaban benar
BOYOLALI Boyolali kecamatan Nilai = 5
3. Setiap anak mendapat tugas mengambil 2 (dua) 3. MMT peta buta b. Penilaian digunakan
kartu nama Kecamatan Kemudian meletakkan Boyolali ukuran 2 x 2 M waktu tercepat ( Timer)
pada peta buta dengan benar.
Nilai Maksimum 80
4. Peta dapat diunduh di
https://s.id/kwarcabboyolali

5
NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN
5. TAMAN PAHLAWAN 1. Peserta 8 anak. 1. Gambar Pahlawan dan PEDOMAN PENILAIAN:
DAN TOKOH 2. Juri membagikan Kartu Soal secara acak. tokoh kepramukaan a. Gambar dan Kartu
KEPRAMUKAAN 3. Tiap anak memasangkan Kartu Soal 2. Kartu Gelar dan Jabatan Jawaban dipasangkan
(Jabatan/Gelar Kehormatan) dengan gambar 3. Poster Pahlawan dan dengan tepat nilai = 10.
tokoh yang dipajang dengan benar. Tokoh Kepramukaan b. Gambar dan Kartu
4. 10 tokoh dalam Gerakan Pramuka/Kepanduan 4. Gambar dapat diunduh Jawaban dipasangkan
dan Pahlawan Nasional sebagai berikut: di salah nilai = 0
https://s.id/kwarcabboyo c. Bila ada dua atau lebih
lali kartu jawaban yang
dipasangkan pada salah
satu gambar, maka yang
dinilai adalah kartu
jawaban yang terakhir
(paling atas).
d. Penilaian menggunakan
Timer
Nilai maksimal 80
D. KEMAMPUAN BERUSAHA MENINGKATKAN KETERAMPILAN, KETANGKASAN DAN OLAHRAGA
6. TAMAN BOLA 1. Peserta 8 anak. 1. Alat Permainan : PEDOMAN PENILAIAN:
PANTUL 2. Tiap anak bertugas menjadi pelempar dan - Bola tenis lapangan a. Setiap bola masuk nilai
penangkap bola. - Papan pantul (meja = 10.
3. Tiap anak secara bergiliran melempar bola ke kayu), ukuran tinggi b. Bola tidak masuk, nilai
arah permukaan papan pantul (meja kayu) dan + 70 cm, lebar + 50 = 0.
seorang anak lainnya bertugas menangkap bola cm, panjang + 110 c. Tangkapan bola yang
yang melambung/terpantul menggunakan cm masuk keranjang namun
keranjang. - Keranjang sampah keluar lagi menyentuh
4. Tiap anak diberi kesempatan melempar dan plastik diameter 26 tubuh dan kembali
menangkap bola hanya 1 kali. cm. masuk kernjang
dianggap masuk sah

6
NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN
5. Proses Permainan: 2. Jarak antara Pelempar/ nilai 10
a. Lemparan dari atas→mantul meja→masuk Penangkap bola dengan d. Tangkapan bola yang
keranjang. papan pantul 2 meter. masuk keranjang namun
b. Kaki Pelempar bola tidak boleh menginjak/ 3. Tempat Lempar keluar lagi menyentuh
keluar dari kotak pembatas. berbentuk persegi tanah, nilai 0.
c. Kaki penangkap bola tidak boleh menginjak/ dengan panjang sisi 1 m e. Bola yang langsung
melintasi garis batas.( di belakang garis ) ( Luas = 1 m2 ). masuk ke keranjang
d. Keranjang tidak boleh menyentuh tanah. 4. Tempat penerima hanya (tidak menyentuh papan
e. Bola yang masuk ke keranjang segera dibatasi garis di depan pantul), nilai 0.
dikeluarkan, tidak menimbun di keranjang 5. Gambar permainan
“Bola Pantul” Nilai maksimal : 80

7. TAMAN MATA ANGIN 1. ARAH MATA ANGIN 1. Kartu derajad arah mata PEDOMAN PENILAIAN:
DAN TALI TEMALI a. Peserta 4 anak angin a. Satu jawaban benar
b. Peserta bermain kartu arah derajat mata angin 2. MMT arah mata angin Nilai = 10.
(dengan gambar) b. Penilaian menggunakan
c. Setiap anak mendapat tugas menyelesaikan 2 Timer
(dua) soal kartu yang berisi angka derajat
Nilai maksimal : 80
mata angin dan meletakkan pada arah yang
sesuai pada gambar mata angin yang tersedia
secara bergantian.
d. Arah Utara ditentukan oleh juri pergantian
setiap Perindukan

7
NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN

Arah Yang Harus


No Kartu soal
Ditempati
1 Timur 90˚
2 Tenggara 135˚
3 Selatan 180˚
4 Barat Daya 225˚
5 Barat 270˚
6 Barat Laut 315˚
7 Timur Laut 45˚
8 Utara 360˚ / 0˚

2. SIMPUL DAN IKATAN 1. Tongkat pramuka dan 8 PEDOMAN PENILAIAN:


a. Peserta 4 anak utas tali ukuran 1 m. a. Satu jawaban benar
b. Setiap anak mengambil undian jenis simpul 2. Jenis simpul dan ikatan, Nilai = 10.
yang dibuat misal: b. Penilaian menggunakan
c. Setiap anak mendapatkan 2 (dua) tugas a. Mati ( 1 utas tali) Timer
simpul b. Hidup (1 utas tali)
Nilai maksimal : 80
d. Masing-masing anak mengerjakan dua jenis c. Anyam (2 utas tali)
tugas misal : simpul pangkal, simpul jangkar, d. Jangkar (1 utas tali,
ikatan mati, simpul nelayan/inggris dsb. tongkat)
e. Disiapkan kunci untuk yuri e. Pangkal (1 utas
Tali, tongkat)
f. Nelayan/Inggris (2
utas tali)

8
NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN
8. TAMAN KETUPAT 1. Tiap anak membuat 1 (satu) buah anyaman 1. Bahan dari janur yang PEDOMAN PENILAIAN:
ketupat kreasi pilihan peserta. disediakan oleh masing a. Setiap anyaman
2. Waktu pengerjaan selama 5 menit. masing peserta selesai/jadi, benar , rapi,
nilai = 10
b. Setiap anyaman
selesai/jadi, benar ,tidak
rapi nilai = 8
c. Setiap anak anyaman
selesai/jadi, salah, tidak
rapi nilai = 6
d. Setiap anak anyaman
tidak jadi, anyaman
salah, tidak rapi nilai =
4
e. Setiap anak tidak
mengerjakan anyaman,
nilai = 0
f. Penilaian menggunakan
Timer
Nilai maksimal : 80
E. KEMAMPUAN BIDANG SENI BUDAYA
9. TAMAN GERAK DAN 1. Peserta8 anak menampilkan gerak dan lagu Pakaian tetap memakai PEDOMAN PENILAIAN:
LAGU daerah tanpa iringan musik dengan pembagian: seragam pramuka tanpa a. Nialai tiap anak 6 -9
a. Putra : Lagu Jaranan properti. b. Kriteria penilaian:
b. Putri : lagu Cublak suweng - Wirogo
- Wiromo
- Wiroso
Nilai maksimum 72

9
NO TAMAN KEGIATAN URAIAN KEGIATAN ALAT KEGIATAN PENILAIAN
F. KEMAMPUAN KEPEDULIAN TERHADAP SESAMA DAN CINTA ALAM SERTA LINGKUNGANNYA
10. TAMAN KEBERSIHAN 1. Peserta 8 anak 1. Kantong sampah besar -
LINGKUNGAN 2. Secara per barung membersihkan tempat untuk sampah (peserta
transitnya dan lingkungan sekitar dengan membawa sendiri).
kesadaran dan sukarela 2. Tempat Pembuangan
3. Setiap barung membawa 2 kantong plastic hitam Sementara (TPS)
(trash bag) untuk sampah. /mobil/motor sampah di
4. Dipisahkan 1 sampah organic dan 1 sampah arahkan oleh panita
anorganik

11. TAMAN PEDULI 1. Setiap Peserta menyumbang 1 buku tulis isi 38 1. Buku tulis
KASIH halaman dan 1 buah pensil 2. pensil
2. Buku dan pensil dihimpun 1 barung dibungkus
rapi dari Gugusdepan/Kwarran dan ditulis alamat
tujuan “POSKO PRAMUKA PEDULI“ Serta
nama barung dan asal Kwarrannya. Tulisan bisa
dikomputer lalu ditempel
12. TAMAN BUMBUNG 1. Peserta 8 anak 1. Bumbung/ tempat -
KEMANUSIAAN 2. Anak Mengisi Bumbung Kemanusiaan sebesar memasukkan bantuan
Rp10.000,- per anak untuk korban bencana
3. Hasil Pengumpulan akan dialokasikan untuk alam/kegiatan.
pengadaan sembako dan diserahkan kepada 2. Sebelum memasukkan
warga yang membutuhkan di kwarran ditunjukkan pada juri
Wonosegoro terlebih dahulu.

10
BAB III
PENUTUP

Demikian Petunjuk Teknis Pesta Siaga Cabang Tahun 2022 ini disusun sebagai pedoman
awal dalam menentukan kebijakan-kebijakan selanjutnya. Semoga aktivitas-aktivitas yang
akan dilakukan baik oleh peserta maupun panitia dapat berjalan dengan lancar.

Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberkati dan meridhoi langkah-langkah kita semua. Amin.

Boyolali, 30 September 2022


Kwartir Cabang Boyolali
Ketua,

SUPANA, M.Pd.

11

Anda mungkin juga menyukai