Anda di halaman 1dari 4

e-leaflet

Diet Gout Artritis


(Diet Asam Urat)
Instalasi Gizi
RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo
Jl. Veteran No. 36 Bojonegoro
Gout (Asam Urat)
adalah salah satu penyakit yang disebabkan oleh gangguan
pencernaan dan pembuangan asam urat yang ditandai dengan
meningkatnya kadar asam urat dalam darah. Hal ini diikuti dengan
timbunan kristal berupa garam urat di persendian yang
menyebabkan peradangan sendi pada lutut dan atau jari. Penyebab
tingginya asam urat darah (hiperurisemia) yaitu faktor genetika,
obesitas, dan obat-obatan tertentu.

Tujuan Diet
Mencapai dan mempertahankan status gizi normal
Menurunkan kadar asam urat dalam darah dan urine (air seni)

Prinsip dan Syarat Diet


Menghindari bahan makanan sumber protein yang mempunyai
kandungan purin (asam urat) > 150 mg/100 g
Mengkonsumsi makanan yang mengandung lemak rendah atau
sedang. Asupan lemak berlebih dapat menghambat
pengeluaran purin (asam urat) melalui air seni
Kebanyakan pasien gout artritis memiliki berat badan berlebih
(kegemukan), maka dianjurkan membatasi asupan karbohidrat
Makanan yang Dianjurkan
Makanan yang mengandung purin (asam urat) kategori rendah :
dapat dimakan setiap hari, yaitu nasi, ubi, singkong, jagung, roti,
mie, bihun, tepung, beras, puding, susu rendah lemak, telur,
minyak, margarin, gula, sayuran (selain sayuran yang tidak
dianjurkan), dan buah-buahan

Makanan yang Tidak Dianjurkan


Makanan yang mengandung purin (asam urat) kategori sedang (9
- 100 mg/100 g bahan makanan) : maksimal dapat dikonsumsi
antara 50 - 75 g (1 - 1 1/2 potong)/hari, yaitu daging, ikan, udang,
dan ayam. Jenis sayuran maksimal dapat dikonsumsi 100 g (1
mangkok sayuran), seperti asparagus, bayam, daun singkong,
kangkung, daun melinjo, dan biji melinjo. Serta, kacang-kacangan
kering maksimal dapat dikonsumsi 25 g, seperti kacang tanah,
kacang mete, tahu, tempe, dan hasil olahannya.
Makanan yang mengandung purin (asam urat) kategori tinggi (100
- 1000 mg/100 g bahan makanan), yaitu otak, hati, jantung, ginjal,
jeroan, ekstrak daging (kaldu kental), bebek, ikan sarden, makarel,
remis, dan kerang.
Contoh Menu Sehari
Sarapan (Makan Pagi)
Nasi Putih / Nasi Merah / Kentang
Orak Arik Telur
Sup Wortel
Susu Skim

Selingan Pagi
Pisang

Makan Siang
Nasi Putih / Nasi Merah / Kentang
Ikan Bumbu Rujak
Tempe Mendoan
Sayur Asam
Semangka

Selingan Sore
Apel

Makan Malam
Nasi Putih / Nasi Merah / Kentang
Soto Ayam Lamongan
Tempe Orek
Tumis Tauge
Pisang

Anda mungkin juga menyukai