Anda di halaman 1dari 3

Assalamualaikum Wr. Wb.

Selamat malam
Shalom, om swastiastu
Namo buddhaya, salam kebajikan
Salam sejahtera bagi kita semua

Apa kabarnya nih temen - temen semua pagi ini? Pastinya baik dan semangat dong yaa
Terima kasih dan selamat bergabung di Acara kita pada hari ini

Sebelum acara ini dimulai, alangkah baiknya kita berdoa menurut agama dan kepercayaan masing”
berdoa dimulai, berdoa tidak pernah cukup

Yang saya hormati Saudari Nurul Fajriyah dan Saudara Kayyis Hawari selaku pembicara pada pagi hari
ini
Yang saya hormati saudara Raka Muhammad Iqbal sebagai Presiden BEM FEB UNS.
Yang saya hormati saudara Bima Ahmad Adhitya Fahrezi sebagai ketua pelaksana kegiatan ini,
Dan barisan srikandi kita, rekan – rekan Anucara yang saya hormati dan saya banggakan.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena atas limpahan
nikmat dan karunia-Nya lah kita dapat berkumpul secara virtual pada hari ini dalam keadaan sehat
walafiat. Perkenalkan, saya NAMA sebagai MC yang akan memandu acara pada pagi hari yang cerah ini.

Acara Pelatihan bagi Anucara Sekolah Nusantara kita kali ini mengangkat nama yaitu Vishaka Adiwitiya
yang dalam bahasa sansekerta memiliki makna “Bintang yang tiada duanya”. Seperti namanya, kami
berharap teman – teman anucara dapat selalu bersinar dan menebar cahaya inspirasi bagi sekelilingnya.
Kami harap cahaya teman – teman tidak akan redup karena cahaya di diri kalian spesial dan tidak ada
duanya. Kalianlah orang – orang terpilih yang akan menyinari harapan bagi generasi yang akan datang.
Kegiatan ini juga merupakan apresiasi dari kami atas komitmen yang telah kalian bangun dan akan kalian
jaga selama rangkaian kegiatan Sekolah Nusantara.

Susunan acara kita pada pagi hari ini yaitu Pembukaan oleh mc, doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya
dan Mars Mahasiswa, dilanjutkan oleh Sambutan dari ketua bem feb uns tahun 2021 serta sambutan dari
ketua pelaksana, setelahnya yaitu pemaparan materi pertama, sesi tanya jawab, sesi ice breaking, lalu
dilanjut dengan pemaparam materi kedua, sesi tanya jawab, sesi dokumentasi, lalu diakhiri dengan doa
dan penutup
Selanjutnya yaitu menyanyikan lagu Indonesia raya dan Mars Mahasiswa, kepada operator dipersilakan.

Kemudian sesi selanjutnya yaitu sambutan dari ketua bem feb uns tahun 2021, Kepada Mas Raka
Muhammad Iqbal dipersilahkan

Terima kasih saudara raka atas sambutannya

Lalu sambutan dari Ketua Pelaksana Sekolah Nusantara 2021, kepada Bima Ahmad Aditya Fahrezi
dipersilahkan

Terima Kasih saudara Bima atas sambutannya

Selanjutnya kita akan masuk kepada sesi yang ditunggu tunggu nih, tentunya sesi pemaparan materi
pertama. Kepada moderator dipersilakan untuk mengambil alih forum.

Bagi teman – teman anucara dipersilahkan untuk mengisi Post test yang telah dikirim melalui link di
kolom chat. Waktu pengerjaan yaitu lima menit ya temen – temen. (bisa jadi ini yang ngomong
moderator)

Terima kasih kepada moderator yang telah memipin jalannya diskusi dengan sangat baik, wah gimana nih
temen – temen materi yang dibawakan? Tentunya sangat menarik ya, banyak hal positif yang kita
dapatkan dengan memahami Mindfullness.

Sekarang kita akan masuk ke sesi selanjutnya, yaitu sesi Ice breaking, temen – temen semua tahu kahoot
kan? Pasti semua tahu deh, yuk buka kahoot.it di ponsel kalian dan input room kode yang ada di layar.
Yuk yuk join room, kita tunggu temen temen yang lain yaa

Wah kita udah punya pemenang nihh, siapakah diaaaa, yak selamat untuk *sebut nama pemenang*

Wah seru banget ya sesi ice breakingnya tadi, selamat untuk para pemenaang!!

Selanjutnya karena kita akan memasuki materi kedua forum saya berikan kepada moderator
Terima kasih kepada moderator yang dengan elegan ciaa telah memimpin diskusi kita siang hari ini,
dengan berakhirnya sesi pemaparan materi maka berakhir pula rangkaian acara kita pada hari ini.
Sebelum saya menutup acara, temen” boleh banget nih oncam dan memakai virtual background yang
telah kami sediakan untuk sesi dokumentasi, bagaimana Operator apakah sudah bisa dimulai
dokumentasi?

Baik, aba – aba di saya 1... 2.. cheese

Baiklah karena kita memulai dengan doa sudah sepantasnya kita juga mengakhiri acara hari ini dengan
berdoa, berdoa menurut agama dan kepercayaan masing -masing, berdoa dimulai, berdoa tidak pernah
cukup.

Terimakasih kepada Pemateri kita yang luar biasa Mba Nurul dan Mas Kayyis yang sudah berkenan
membagi ilmunya kepada kita semua dan terima kasih kepada temen” yang sudah meluangkan waktunya
untuk mengikuti rangkaian acara Visakha Adiwitiya hari pertama dari awal sampai akhir. Saya selaku mc
mewakili panitia sekolah nusantara memohon maaf apabila ada kesalahan kata maupun perbuatan

Burung irian burung cendrawasih, Sekian dan terima kasih


Sampai jumpa di Visakha Adiwitiya Hari Kedua yaa, jangan sampai ketinggalan!

Jangan lupa jaga kesehatan dan juga istirahat yang cukup. Selamat siang semuanya
Assalamualaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai