Anda di halaman 1dari 2

2022

REFLEKSI
LK. 2.1

MUHAMMAD RIDWAN
KELAS : 001
Refleksi Pembelajaran_ Masalah Terpilih Yang Akan Diselesaikan

1. Kegiatan apa yang belum dilaksanakan dalam pembelajaran ini?


Selama proses pembelajaran mandiri maupun di LMS dan melalui Google Meet saya
mengikuti kegiatan selama 3 hari (hari ke-13 sampai dengan hari ke-15) dengan baik sesuai
arahan serta bimbingan dosen dan guru pamong yang sangat membantu kami dalam
memahami materi dan mengerjakan tugas/tagihan-tagihan LK.

2. Kegiatan apa yang sudah dilaksanakan dalam pembelajaran ini?


Kegiatan yang telah saya lakukan dalam pembelajaran ini melalui LMS dan melalui Google
Meet diawali dengan Pendalaman Materi yang berisi kegiatan sebagai berikut:
Ibu dosen memberi arahan dan bimbingan bagaimana cara menyalin hasil eksplorasi
penyebab masalah dari LK 2.1 dan selanjutnya melalui Google Meet dipandu oleh dosen dan
guru pamong mendiskusikan dengan sesama peserta mengenai eksplorasi alternative solusi.
Selanjutnya melalui Google Meet dosen dan guru pamong memandu kami untuk melakukan
presentasi tentang eksplorasi alternative solusi. Berbagai macam masukan, arahan,
bimbingan dan revisi diberikan oleh dosen dan guru pamong. Pertemuan hari terakhir atau
hari ke-15 melalui Google Meet dosen dan guru pamong memberi arahan dan bimbingan.

3. Upaya yang akan dilakukan untuk mengatasi kegiatan yang belum dilaksanakan
dalam pembelajaran ini?
Saya berusaha mengikuti pelaksanaan pembelajaran di LMS dan melalui Google Meet walau
harus berbagi waktu antara mengajar dan mengikuti perkuliahan PPG, sehingga saya tidak
meninggalkan tugas belajar dan tugas mengajar saya.

4. Upaya apa yang akan dilakukan untuk keberlanjutan dari kegiatan yang sudah
dilaksanakan dalam pembelajaran ini?
Untuk selanjutnya saya akan tetap konsisten dalam mengikuti kegiatan pembelajaran baik di
LMS dan melalui Google Meet. Saya akan berusaha tetap aktif dalam kelas, mengikuti
penjelasan arahan serta bimbingan dosen dan guru pamong. Saya akan selalu memotivasi
teman-teman sekelas, mengerjakan tugas-tugas atau tagihan LK dan mengumpulkan tepat
waktu. Dalam pembelajaran ini banyak ilmu dan pengetahuan yang sangat bermanfaat untuk
saya pribadi. Karena dalam pembelajaran ini saya banyak berbagi pengalaman dengan
teman-teman dari berbagai daerah yang menambah wawasan saya.

Anda mungkin juga menyukai