Anda di halaman 1dari 1

A.

LATAR BELAKANG

Berdasarkan arah kebijakan strategis program


rehabilitasi sosial tahun 2020-2024 yang mana mengubah
paradigma pelayanan sosial sektoral/fragmentaris menjadi
pelayanan sosial terpadu dan berkelanjutan (one stop
service/single windows service) dan menjangkau seluruh
warga yang mengalami masalah sosial (universal approach) &
strategi inklusi. Fungsi kondisi balai saat ini yaitu fungsi
terbatas, jika ada layanan dan longterm care maka dengan
arah kebijakan ini kondisi yang diharapkan menjadi multi
fungsi bagi anak dan remaja ( youth centre), gepeng, lansia,
penyandang disabilitas, korban narkoba dan lain lain serta
layanan temporary shelter dan early intervention berbasis case
management.
Balai Rehabilitasi Sosial Penyandang Disabilitas Fisik
Budi Perkasa di Palembang merupakan salah satu UPT
Direktorat Jenderal Rehabilitasi Sosial yang menjadi pusat
pelaksanaan rehabilitasi sosial bagi penyandang disabilitas
fisik di wilayah jangkauannya, berdasarkan kebijakan program
dan anggaran Direktorat Jenderal Rehabilitasi sosial balai
bertugas memberikan pelayanan rehabilitasi sosial yaitu
Asistensi Sosial (ATENSI). Yang terdiri dari ATENSI berbasis
keluarga, ATENSI berbasis comunity dan ATENSI resedensial.
Guna mendukung pemberian pelayanan dibutuhkan sarana
dan prasarana sesuai standar nasional. Kondisi sarana dan
prasarana BRSPDF Budi Perkasa di Palembang saat ini
masih kurang memenuhi baik kualitas maupun kuantitas .
Oleh karena itu, pengadaan peralatan dan renovasi gedung dan
bangunan baik untuk melengkapi maupun mengganti yang rusak
merupakan kebutuhan yang mendesak untuk dipenuhi dalam
rangka menunjang peningkatan pelayanan.

Anda mungkin juga menyukai