Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN

KEGIATAN PERINGATAN HUT RI KE-77

Oleh :
Panitia Pelaksana

KLASTER OLEANDER, HARVEST CITY


DESA RAGEMANUNGGAL
KABUPATEN BEKASI
2022
KATA PENGANTAR

Merdeka…….Merdeka…….. Merdeka

Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan hidayah dan pertolonganya
kepada kami, Panitia HUT RI Ke-77 Klaster Oleander – Harvest City, dari awal penyusunan
kegiatan hingga penyusunan laporan pertanggung jawaban, hal tersebut bisa terwujud berkat
pertolongan Tuhan Yang Maha Esa dan juga kerjasama seluruh panitia serta dukungan dari semua
warga.

Dan pada kesempatan yang baik ini kami juga mengucapkan banyak terima kasih kepada semua
pihak yang telah berpartisipasi atas kesuksesan acara ini.

Laporan Pertanggungjawaban ini bukan sekedar formalitas, akan tetapi merupakan suatu Laporan
yang perlu diketahui oleh semua pihak yang berkepentingan, guna evaluasi terhadap laporan
Keuangan dana kas Panitia HUT RI Ke-77 dari awal hingga akhir.

Kami selaku panitia pelaksana pengelola Keuangan HUT RI Ke-77 sangat sadar betul bahwa masih
banyak kekurangan serta ketidaksempurnaan dalam pengelolahan keuangan ini, oleh karena itu
kritik, saran dan masukan sangat kami harapkan guna perbaikan dimasa yang akan datang

Semoga, segala hal yang sudah dilaksanakan oleh seluruh panitia HUT RI Ke-77 membawa
manfaat, sehingga berdampak positif pada seluruh warga Klaster Oleander – Harvest City.

Bekasi, 18 Agustus 2022

Hormat kami,

Panitia Pelaksana
A. PENDAHULUAN
Peristiwa proklamasi kemerdekaan RI pada tanggal 17 Agustus 1945 telah mengantarkan bangsa
Indonesia memasuki pintu gerbang kemerdekaan, Perjuangan para pahlawan telah dilakukan
dengan gigih dan banyak terjadi pertumpahan darah. Di dalamnya ada nilai perjuangan dan
semangat rela berkorban yang perlu diteruskan dari generasi terdahulu kepada generasi penerus
bangsa, supaya generasi muda mau berjuang dan rela berkorban demi negara Indonesia ini.

B. MAKSUD DAN TUJUAN


Adapun maksud diadakannya kegiatan ini adalah sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang
Maha Esa dan rasa sukacita dalam menyambut Hari Ulang Tahun kemerdekaan Republik Indonesia
yang ke 77.
Acara ini bertujuan untuk :

a. Untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah rela berkorban demi bangsa indonesia;
b. Mempererat tali silaturahmi antar sesama warga di Klaster Oleander - Harvest City;
c. Meningkatkan semangat nasionalisme;
d. Memupuk jiwa sportifitas dalam berkompetisi;
e. Menggali potensi masyarakat;
f. Menumbuhkan rasa persatuan dan kesatuan serta menanamkan nilai gotong-royong dan
kekeluargaan;
g. Meningkatkan kesadaran akan besarnya jasa pejuang kemerdekaan dalam merebut
kemerdekaan bangsa Indonesia;
h. Untuk mendorong rasa bangga dan rasa cinta tanah air.

C. PESERTA

Peserta peringatan HUT RI ke 77 yaitu pemuda/pemudi dan warga Klaster Oleander – Harvest City.
Yaitu warga di lingkungan RW 09, baik RT 01 maupun RT 02.

D. WAKTU DAN TEMPAT

Kegiatan Peringatan HUT RI ke 77 ini diselenggarakan pada :


a. Hari, Tanggal : Sabtu, Rabu, 13, 16, 17 Agustus 2022
b. Tempat : Balai Warga, Klaster Oleander – Harvest City
E. SUSUNAN KEPANITIAAN

₋ Ketua Panitia : Ajan


₋ Sekretaris : Teguh Supriyanto
₋ Bendahara : Dini
₋ Seksi Acara : - Lidia Siregar
- Johan
- Rahmat
₋ Seksi Publikasi dan Dokumentasi : Nibiru
₋ Seksi Perlengkapan : - Eddy Marsianto
₋ Seksi Hadiah, Doorprize dan Konsumsi : - PKK
₋ Seksi Humas : - Alizar Diwarman
- Arief Syahfiudin
₋ Koordinator Keamanan : Eddy Kurniyanto
₋ Juri Kegiatan : - Alvian
- Rizal
- Arif Fuad
F. AGENDA KEGIATAN
a. Sabtu, 13 Agustus 2022
 Pukul 08.00 wib s/d Selesai : Pertandingan Game Online
 Tempat : Taman Pojok, Klaster Oleander

b. Selasa, 16 Agustus 2022


 Pukul 19.30 wib s/d selesai : Kegiatan Malam Keakraban
 Tempat : Balai Warga, Klaster Oleander

c. Rabu, 17 Agustus 2022


 Pukul 06.00 – 08.30 WIB : Kegiatan Sepeda Hias / Pawai
 Pukul 07.00 – 08.00 WIB : Kegiatan Senam
 Pukul 08.00 – 11.45 WIB : Perlombaan Anak-Anak dan Balita
 Pukul 13.30 – 17.00 WIB : Perlombaan Bapak-Bapak dan Ibu-Ibu
 Pukul 17.00 s/d Selesai : Pembagian Hadiah dan Doorprize
 Tempat : Balai Warga, Klaster Oleander
G. PELAKSANAAN KEGIATAN
a. Perlombaan anak-anak : - Sepeda Hias atau Pawai (Umum Warga)
- Makan Kerupuk
- Lomba Kelereng
- Masuk Paku Dalam Botol
- Futsal (Grup Anak-Anak)
- Game Online (Grup Anak-Anak)
- Nebak Sayur (Balita)
- Memindahkan Air dalam Balon (Balita)
- Memindahkan bendera (Balita)
b. Perlombaan Bapak-bapak : - Makan Kerupuk Bapak-bapak
- Bola Daster (Grup)
c. Perlombaan Ibu-Ibu : - Kegiatan Senam
d. Pembagian Haidah dan Doorprize : - Umum Warga

H. MEKANISME SEPEDA HIAS ATAU PAWAI


a. Mulai : Rabu, 17 Agustus 2022, Pukul 06.00 – 08.00 wib
Sepeda hias diparkir ditaman balai Oleander untuk dinilai,
dikumpulkan pada pukul 06.00-08.00. dan mulai start pawai
dari pukul 08.00-08.30 keliling klaster Oleander
b. Kategori : Anak-anak dan Dewasa
c. Rute Jalan : Keliling Klaster Oleander
d. Juri : - Alvian
- Rizal
- Arif Fuad
I. ANGGARAN DANA

Anggaran dana untuk menyelenggarakan kegiatan peringatan HUT RI ke 77 di Klaster Oleander,


Harvest City adalah sebesar Rp. 14.921.450, dengan rincian sebagai berikut:

a. PEMASUKAN
No Nama Blok No Keterangan Nominal

1 Teguh Supriyanto OJ08 07 Transfer 1.000.000


2 Donatur 1 Transfer 200.000
3 Dini OJ03 11 Cash 727.000
4 Donatur 2 Cash 500.000
5 Donatur 3 Cash 1.000.000
6 Donatur 4 Transfer 1.500.000
7 Oleander gamers Cash 1.500.000
(Gilang, Rio, Rudy, Atman, Paulus, Johan, Arief)
8 Lucky OJ04 15 Transfer 50.000
9 Ika OJ03 16 Transfer 250.000
10 Eddy K OJ12 18 Cash 250.000
11 Frendy OJ08 16 Cash 200.000
12 Marwan OJ02 11 Transfer 200.000
13 Donatur 5 Transfer 300.000
14 Rini OJ03 15 Transfer 100.000
15 Supriyanto OJ09 27 Cash 200.000
16 Rahmat OJ12 07 Transfer 500.000
17 Donatur 6 Transfer 500.000
18 Johan OJ05 05 Cash 100.000
19 Ferri OJ09 22 Transfer 500.000
20 Arif Fuad OJ08 19 Transfer 500.000
21 Ahmad Azis OJ03 10 Transfer 50.000
22 Rizal OJ07 03 Transfer 200.000
23 Darsudi OJ08 25 Transfer 300.000
24 Een Hedariyah OJ10 28 Transfer 200.000
25 Fatimah OJ02 08 Transfer 100.000
26 Arif Margono OJ02 17 Transfer 140.000
27 Ami OJ01 06 Transfer 200.000
20 Teguh Santoso OJ10 05 Transfer 500.000
21 Rudyanto OJ05 15 Transfer 250.000
22 Aji Ahmad Fauzi OJ02 05 Cash 100.000
23 Nicky OJ05 03 Cash 300.000
24 Suyanto OJ09 01 Cash 200.000
25 Putra OJ03 07 Transfer 100.000
26 Ivan OJ03 21 Transfer 300.000
27 Edward OJ07 05 Transfer 500.000
28 Nindi OJ03 11 Cash 650.000

TOTAL PEMASUKAN = 14.167.000


b. PENGELUARAN

No Tanggal Nama Barang Qty Satuan Harga Jumlah

A PERALATAN DAN PERLENGKAPAN 2.779.000


1 12/08/2022 ember 4 bh 60.000 240.000
2 12/08/2022 bola 2 bh 14.000 28.000
3 12/08/2022 tali rafiah 1 bh 18.000 18.000
4 12/08/2022 tepung 2 kg 20.000 40.000
5 12/08/2022 bendera 1 pak 18.000 18.000
6 12/08/2022 gelas kopi 1 pak 4.000 4.000
7 12/08/2022 sendok 1 lusin 13.000 13.000
8 12/08/2022 tampah 2 bh 24.000 48.000
9 12/08/2022 kelereng 20 bh 200 4.000
10 12/08/2022 pulpen 3 bh 3.000 9.000
11 12/08/2022 buku 1 bh 5.000 5.000
12 12/08/2022 karton 2 lembar 2.000 4.000
13 12/08/2022 balon 3 bngks 5.000 15.000
14 12/08/2022 gunting 1 bh 15.000 15.000
15 16/08/2022 karton tambahan 2 lembar 3.000 6.000
16 16/08/2022 bendera tambahan 1 pak 50.000 50.000
17 16/08/2022 print 5 lembar 2.000 10.000
18 16/08/2022 tali name tag 20 bh 3.000 60.000
19 16/08/2022 plastik name tag 20 bh 1.000 20.000
20 16/08/2022 potong 1 ls 2.000 2.000
21 16/08/2022 tepung tambahan 2 kg 21.000 42.000
22 16/08/2022 paku 1 ls 10.000 10.000
23 16/08/2022 kelereng tambahan 20 bh 200 4.000
24 16/08/2022 sendok tambahan 2 pak 13.000 26.000
25 16/08/2022 balon tambahan 30 bh 1.000 30.000
26 16/08/2022 tuker koin 1 ls 35.000 35.000
27 16/08/2022 botol 1 ls 15.000 15.000
28 16/08/2022 kerupuk 60 bh 1.000 60.000
29 16/08/2022 balon tambahan 30 bh 1.000 30.000
30 16/08/2022 tali rafiah tambahan 1 bh 18.000 18.000
31 18/08/2022 kelengkapan tenda 1 ls 1.500.000 1.500.000
- tenda 4x8+rumbai+lampu 1 set
-tenda 4x4+rumbai+lampu 1 set
-panggung 1 set
-kursi 25 bh
-meja+taplak 4 bh
32 18/08/2022 biaya tenaga bantu-bantu 4 person 50.000 200.000
33 18/08/2022 Ustad dari kepala desa 1 person 200.000 200.000
34 18/08/2022 organ tunggal dan sound 1 ls -
B KONSUMSI 3.875.000
1 12/08/2022 mie goreng 3 bh 10.000 30.000
2 12/08/2022 good day 2 bh 5.000 10.000
3 13/08/2022 nasi kuning 6 bh 6.000 36.000
4 13/08/2022 bakwan 20 bh 1.500 30.000
5 13/08/2022 rokok 1 bh 19.000 19.000
6 13/08/2022 konsumsi peserta game online 23 bh 15.000 345.000
7 13/08/2022 teh gelas 2 dus 39.000 78.000
8 13/08/2022 gelas kopi 1 pak 7.000 7.000
9 13/08/2022 es kelapa 11 bh -
10 14/08/2022 es kelapa 11 bh -
11 16/08/2022 lemineral 2 dus 36.000 72.000
12 16/08/2022 konsumsi malam keakraban (PKK) 1 ls 3.248.000 3.248.000
13 16/08/2022 nasi liwet komplit 1 ls -
14 16/08/2022 ayam ungkep 1 ls -
15 16/08/2022 bebek mentok 1 ls -
16 16/08/2022 ikan bakar 1 ls -
17 16/08/2022 konsumsi panitia hari H 20 bh -

C HADIAH DAN DOORPRIZE 7.672.450


1 16/08/2022 medali 17 bh 20.000 340.000
2 16/08/2022 kaos 7 bh 40.000 280.000
3 18/08/2022 hadiah, doorprize (PKK) 1 ls 7.052.450 7.052.450

TOTAL PENGELUARAN = 14.326.450


TOTAL PEMASUKAN = 14.167.000
BALANCE = - 159.450

Penerimaan sumbangan untuk kegiatan peringatan HUT RI-77 dari warga adalah sebesar Rp.
14.167.000, sedangkan kebutuhan pengeluaran untuk acara kegiatan, baik kebutuhan
peralatan/perlengkapan, konsumsi serta hadiah perlombaan adalah sebesar Rp. 14.326.450.
J. HAMBATAN
1. Pembentukan panitia HUT RI ke 77 sangat mepet, sehingga waktu yang diperlukan
untuk persiapan kurang.

2. Karena waktu yang mepet, sosialisasi acara kepada seluruh warga Klaster
Oleander – Harvest City menjadi kurang, sehingga warga yg menghadiri acara
kegiatan HUT RI ke 77 masih belum maksimal.

K. SARAN
1. Panitia seharusnya membuat surat undangan per kepala keluarga dan
Menempelkan pengumuman acara tersebut di setiap blok gang lingkup Klaster
Oleander – Harvest City.
2. Panitia seharusnya membuka pendaftran untuk mengisi acara kegiatan malam
keakraban sehingga, acara panggung dapat diisi oleh anak-anak, pemuda pemudi
dan warga yang ingin mengisi acara, baik pentas seni ataupun menyanyi.
L. PENUTUP

Demikianlah laporan pertanggungjawaban Acara Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77


Klaster Oleander – Harvest City tahun 2022. Semoga dapat menjadi bahan referensi bagi upaya
pengembangan dan perbaikan kepanitiaan dimasa yang akan datang.
Tidak lupa kami sampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam rangka
menyukseskan Peringatan HUT RI KE -77. Semoga kegiatan ini memberikan manfaat bagi kita
dan lingkungan kita.

Bekasi, 18 Agustus 2022

Hormat kami,
Ketua Panitia Sekretaris Bendahara

(Ajan) (Teguh Supriyanto) (Dini)

Menyetujui,
Ketua RT 01 Ketua RT 02

( Atman ) ( Ferri )

Mengetahui,
Ketua RW 09

( Supriyanto )

Anda mungkin juga menyukai