Anda di halaman 1dari 32

BAB I

PENDAHULUAN

Pedoman Pengorganisasian dibuat agar dapat dijadikan pedoman bagi Direksi, Staf, dan
Karyawan RS Jati Sampurna dalam menjalankan fungsi dan tugasnya masing-masing baik
dalam hal yang mengatur tentang kedudukan, hak dan kewajiban masing-masing pihak (Rumah
Sakit dan Karyawan) dalam hal pengorganisasian SDM di lingkungan RS Jati Sampurna.
Tujuannya adalah agar dapat mewujudkan hubungan kerja yang baik dan harmonis antara
semua pihak dalam lingkungan RS Jati Sampurna dalam upaya menjaga kelangsungan usaha
dan tercapainya visi dan misi RS, serta memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi
pengembangan rumah sakit.

Bagian SDM merupakan salah satu unit kerja dalam organisasi RS Jati Sampurna yang
berfungsi sebagai penyelenggara kegiatan pembinaan karyawan dengan fungsi-fungsinya :
1. Merencanakan rekrutmen karyawan baru
2. Melaksanakan rekrutmen karyawan baru
3. Mengatur penugasan, mutasi, rotasi, promosi, demosi karyawan
4. Merencanakan pendidikan dan pelatihan karyawan
5. Melaksanakan pembinaan karyawan (reward & punishment)
6. Mengkoordinir pelaksanaan pemberian penilaian prestasi kerja karyawan (sesuai
kompetensi masing-masing)
7. Berupaya meningkatkan kesejahteraan karyawan

Bagian SDM dan Sekretariat juga harus selalu mengikuti perubahan, perkembangan
lingkungan, kemajuan IPTEK, peraturan pemerintah, dan memperhatikan kebutuhan
pengembangan organisasi RS Jati Sampurna. Sasaran utama Bagian SDM dan Sekretariat
adalah meningkatkan profesionalisme dan loyalitas karyawan untuk mewujudkan visi dan misi
RS Jati Sampurna.

Oleh karena itu demi tercapainya sasaran utama tersebut, maka Bagian SDM dan Sekretariat
harus melakukan koordinasi dengan Bidang / Bagian yang terkait.

1
BAB II
GAMBARAN UMUM RUMAH SAKIT

1. Sejarah singkat perusahaan


Rumah Sakit Jati Sampurna pada awalnya adalah milik Koperasi Karyawan Usaha
Pratama RS Haji Jakarta, yang didirikan tanggal 1 Februari 1995, dan disahkan menjadi
Badan Hukum dengan Surat Keputusan Menteri Koperasi dan Pembinaan Pengusaha
Kecil Republik Indonesia Nomor: 093/BH/KWK.9/III/1995, tanggal 20 Maret 1995,
Koperasi Usaha Pratama RS Haji Jakarta mendirikan RS. Ibu dan Anak Jati Sampurna
yang merupakan Unit Bisnis Strategis Koperasi Karyawan RS Haji Jakarta “Usaha
Pratama” sebagai salah satu keputusan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tanggal 17 Maret
2004,dengan salah satu hasil agenda rapatnya adalah pengembangan usaha apotik
DPHO dan pembangunan RSIA, selanjutnya pada Rapat Anggota Tahunan Koperasi
Karyawan Usaha Pratama RS Haji Jakarta tanggal 16 Februari 2005, mendapatkan hasil
keputusan rapatnya Perubahan anggaran dasar RSIA Haji Jati Sampurna dan
penambahan modal koperasi pada RSIA Haji Jati Sampurna, hasil Rapat Anggota
Tahunan tersebut disahkan oleh notaris dengan Perubahan Anggaran Dasar yang dibuat
dihadapan Achmad Bajumi, Sarjana Hukum, Notaris dan Pejabat Pembuat Akta Tanah
(PPAT) di Jakarta, dengan akta nomor: 46 tanggal 22 Juli 2004, dan terakhir diubah
dengan Akta Notaris Achmad Bajumi, Sarjana Hukum, Notaris dan Pejabat Pembuat Akta
Tanah (PPAT) di Jakarta, Nomor : 66 tanggal 22 Juni 2005.

2. Pendirian
Rumah Sakit Ibu Anak Jati Sampurna diresmikan operasionalnya pada tanggal 22
Desember 2005 oleh drg. Budi Utomo MARS; pada saat itu menjabat sebagai Ketua
Koperasi Karyawan RSHJ “Usaha Pratama”.

Badan Hukum Rumah Sakit Jatisampurna saat ini menjadi Perseroan Terbatas (PT)
Rumah Sakit Jatisampoerna Pratama dengan Surat Keputusan Menteri Hukum dan Hak
Azazi Manusia Republik Indonesia Nomor : C-01819 HT.01.01-th 2007 sebagai salah satu
Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) tanggal 09-12-2007
dan dibuat dihadapan Dian Trianawaty, Sarjana Hukum, Notaris dan Penjabat Pembuat
Akta Tanah di Jakarta. Pada Bulan Juni 2010, RSIA Jati Sampurna berubah statusnya
dari Rumah Sakit Ibu Anak menjadi Rumah Sakit Umum (RSU) tipe D dengan penetapan
dalam surat keputusan walikota bekasi: Kep.455.1/570/Yankes/VI/201 tanggal 1 Juni
2010.

3. Fasilitas Pelayanan
Produk pelayanan yang dimiliki oleh RS Jati Sampurna adalah:
a. Pelayanan Medis
1) Rawat Jalan
Poliklinik yang berjumlah 9 buah terdiri dari:
 Poli Anak
 Poli Kebidanan dan kandungan
 Poli Bedah

2
 Poli Penyakit Dalam
 Poli Gigi
 Poli Umum
 Poli Saraf
 Poli Umum

Poliklinik melayani pasien dari pukul 08.00 s/d 21.00 WIB. Memiliki ruang tunggu
dengan kapasitas 100 orang. Tabel fasilitas rawat jalan dapat dilihat pada halaman
selanjutnya.

Poliklinik Jumlah
Ruang Poliklinik Bedah 1
Ruang Poliklinik Anak 1
Ruang Poliklinik Kebidanan 2
Ruang Poliklinik Gigi 1
Ruang Poliklinik Saraf 1
Ruang Poliklinik Penyakit Dalam 1
Ruang Poliklinik Mata 1
Ruang Poliklinik Umum 1
Ruang Menyusui 1
Ruang Pendaftaran Poli 1
Ruang Tunngu Kapasitas 100 orang

Tabel Fasilitas Rawat Jalan


2) Rawat Inap
 Ruang Jati Mas
Ruang perawatan Jati Mas : 1 tempat tidur Elektrik, Sofa keluarga, Meja
Makan, Kulkas, Lemari Baju, TV Indihome, AC, Wifi, 1 Kamar mandi ( Air
dingin dan Air panas ), Telepon.

 Ruang cendana

Ruang Perawatan Cendana : 1 Tempat tidur, 1Kamar Mandi ( air Dingin


Dan Air Panas ), Sofa, Kulkas, AC, Wifi, TV Indihome, Telpon.

 Ruang Mahoni

Ruang Perawatan Mahoni: 1 Tampat Tidur, 1 Kamar Mandi ( Air Dingin Dan
Air Panas ), Sofa, Kulkas, AC, Wifi, TV Indihome, Telpon.

 Eboni
Ruang Perawatan Eboni: 1 Tempat Tidur, Sofa, AC, TV Indihome, Kamar
Mandi.

3
 Kelas I
Ruang perawatan kelas I : 2 tempat tidur, 1 kamar mandi (air panas &
dingin), TV layar datar, full AC, sofa, bedside cabinet.
 Kelas II
Ruang perawatan kelas II : 3 tempat tidur, 1 kamar mandi, TV, AC, bedside
cabinet.
 Kelas III
Ruang perawatan kelas III : 6 tempat tidur, 2 kamar mandi, AC, bedside
cabinet.
 Isolasi
1 tempat tidur, 1 kamar mandi, TV, bedside cabinet.
 Perina
Pada ruang Perina, RS Jatisampurna melayani pasien dengan peralatan 6
unit incubator, syringepump, infuspump, dll. Pada ruang perina ,juga
terdapat pelayanan breastpump guna membantu pemberian ASI pada bayi.
Perina dapat menjadi salah satu produk unggulan RS Jati Sampurna,
dikarenakan selain alat yang modern juga ada para dokter dan perawat yang
ahli dan profesional dalam bidangnya tersebut.

3) Instalasi Gawat Darurat


Melayani pasien selama 24 jam tanpa henti, dengan jumlah dokter Umum 8
orang dan dokter Konsulen Jaga (Oncall) jumlah perawat yang bertugas
sebanyak 9 orang. Unit gawat darurat memiliki peralatan : 1 buah DC Shock, 1
buah patient monitor mesin EKG, 1 buah autoclave, 5 buah tempat tidur, 3 buah
kursi roda, 1 buah lemari instrumen.

4) Kamar operasi
Saat ini RS Jati Sampurna mempunyai dua kamar operasi. Jumlah tenaga
perawat kamar operasi 9 orang dan dipimpin oleh seorang dokter spesialis, dapat
melayani : operasi maternitas (kebidanan), THT, bedah umum, dan bedah
khusus. Dilengkapi dengan peralatan: 2 buah meja operasi, 2 buah lampu
tindakan, 2 buah mesin anastesi, 2 buah patient monitor, 2 buah suction
portable, 2 buah suction mobile, 2 buah infant warmer, 1 Basic set, 5 sectio set,
1 set SC darurat, 1 set Laparatomi set, 2 monitor set, 2 buah autoclave, 2 buah
lemari instrumen, 2 mesin couter.

5) Ruang HCU

6) Klinik Fisioterapi melayani pasien mulai dari jam 08.00 – 20.00 WIB.

7) Kamar Bersalin

4
Melayani pasien rumah sakit maupun rujukan dari dokter, bidan, puskesmas dan
pelayanan kesehatan lain di sekitar Rumah Sakit Jati Sampurna.

8) Ruang Rekam Medik berfungsi mengkoordinir pelaksanaan sistem medical


record. Adapun kegiatan yang dilakukan adalah :
 Menyelenggarakan penelitian, pengolahan dan penyimpanan medical record
pasien.
 Menggunakan sistem penomoran tersentralisasi yang dilakukan oleh
pendaftaran
 Penyimpanan tersentralisir di ruang medical record.

9) Pelayanan Gizi, berfungsi melayani makanan pasien dalam perawatan, baik


makanan biasa maupun diet.
b. Penunjang Medis

1) Laboratorium
Melayani pasien selama 24 jam tanpa henti. Jenis pemeriksaan:
hematologi,kimia darah, imunologi, urinalisa, feces, dan sampling ruangan.
Jumlah tenaga analis kesehatan sebanyak 6 orang. Saat ini RS Jati Sampurna
menyelenggarakan operasional dengan sistem Kerja Sama Operasional, dengan
alat – alat Hematolgi, kimia klinik, mikroskop, centrifuge, sterilisator, water bath,
rotator.

2) Radiologi
Melayani pasien selama 12 jam, dalam 7 hari selama seminggu. Radiologi
melayani pemeriksaan : Rontgent, USG, foto gigi. Instalasi radiologi memiliki
pesawat rontgent dengan kapasitas 100 ma, dan 1 buah pesawat USG 3, 2 buah
USG.

3) Farmasi melayani pasien selama 24 jam.

c. Fasilitas layanan lainnya yang dimiliki oleh RS Jati Sampurna.

1) Pelayanan Ambulance 24 jam


Melayani transportasi pasien masuk & keluar Rumah Sakit Jati Sampurna, 2
(dua) buah Ambulance dengan standar ambulance transportasi.

2) Pemularasaran Jenazah, berfungsi menyediakan tempat bagi pasien yang


meninggal, dengan fasilitas berupa ruang penyimpanan jenazah dan ruang
memandikan jenazah.

3) Gas Sentral terdiri dari N2O, O2 dan suction yang didistribusikan ke ruang :
 Kamar Operasi
 Unit Gawat Darurat (UGD)
 Perawatan Neonatus

5
4) Gedung: gedung RS Jati Sampurna memiliki luas bangunan 2200 dan luas
tanah 3300M , dengan sertifikat hak milik.
2

5) Genset: saat ini genset dikelola oleh pihak kedua PT. Sewatama dengan
kapasitas 230 KVA.

6) UPS: kapasitas yang dimiliki 10 KVA, untuk membackup daya listrik apabila
terjadi pemadaman listrik oleh PLN, pada unit : OK, Server komputer.

7) Telepon : Saat ini RS Jati Sampurna, memiliki 8 buah line telepon Telkom, yang
diintegrasikan oleh sebuah Private Automatic Branch Exchange dengan
ekstension sebanyak 32 buah.

8) STP (Sewage Treatment Plant) : semua limbah cair yang dihasilkan oleh
kegiatan rumah sakit, dikelola oleh STP sebelum sampai ke tempat pembuangan
akhir. Sedangkan untuk limbah padat medis dikelola oleh pihak kedua yaitu : PT.
Wastec International.

9) Sumber Air Bersih : RS Jati Sampurna memiliki dua buah sumur dangkal (32
Meter)

10) Ruang Administrasi memiliki luas 50 terletak di lantai III.

11) Ruang tunggu


Ruang dimana pasien maupun keluarga pasien dapat menunggu antrian poli
maupun layanan lainnya. Ruang tunggu ini memiliki kapasitas 100 orang

13) Ruang menyusui


Ruangan ini dikhususkan bagi para ibu yang masih menyusui bayinya dan yang
sedang menunggu imunisasi atau pemeriksaan ke poli.
14) Mushola
Terletak dilantai 2 digunakan sebagai tempat ibadah bagi karyawan, pasien dan
keluarganya

6
Komposisi Ketenagaan RS Jati Sampurna

7
BAB III
VISI, MISI, TUJUAN DAN MOTO RUMAH SAKIT

Dalam organisasi kita sering mengenal visi dan misi terkadang ditambahkan dengan motto
atau semboyan. Visi adalah tujuan jangka panjang yang tahapan tahapannya tridak dapat
diuraikan secara spesifik, hal ini karena perjalanan sebuah organiasasi lebih sering
mengalami pasang surut dan pergantian pengurus sering diiringi pergantian kebijakan
sedangkan misi merupakan langkah langkah kegiatan dalam menjalankan suatu visi yang
telah ada, dengan adanya misi maka visi dapat dijalankan dengan baik.

a. Visi
Visi merupakan hal yang penting bagi suatu organisasi karena merupakan tujuan utama
dari didirikannya suatu organisasi dan merupakan suatu pedoman bagi setiap anggota
organisasi untuk menjalankan organisasinya. Visi Rumah Sakit Jati Sampurna adalah
“Menjadikan Rumah Sakit pilihan di Kota Bekasi dan sekitarnya dengan biaya
terjangkau masyarakat, melalui pelayanan unggulan bagi kesehatan ibu dan anak
secara professional dan terintegrasi oleh SDM yang mempunyai komitmen”.

b. Misi
Misi ini dibuat berdasarkan visi yang telah dibuat. Misi ini merupakan cara bagaimana
visi akan dapat tercapai. Misi Rumah Sakit Jati Sampurna adalah “Memberikan
pelayanan kesehatan yang berkualitas, meliputi pelayanan promotif, preventif,
kuratif dan rehabilitative yang terintegrasi, akurat, profesional dengan biaya yang
terjangkau masyarakat melalui kemitraan strategis”.

c. Tujuan
Rumah Sakit Jati Sampurna memiliki tujuan “Untuk meningkatkan derajat kesehatan
masyarakat dengan memberikan pelayanan kesehatan yang paripurna, bermutu,
terjangkau dan akuntabel kepada seluruh lapisan masyarakat”, dengan jalan:
- Menyelenggarakan praktek bisnis yang sehat, berorientasi pada prinsip ekonomis dan
produktivitas, melalui pengelolaan RS yang menerapkan kaidah good corporate
governance. Dengan tetap melaksanakan fungsi sosial RS dan tidak semata-mata
mencari keuntungan.
- Melaksanakan pelayanan yang prima dengan kaidah good clinical governance.
- Menunjang kegiatan pendidikan dan penelitian secara berkesinanmbungan dalam
upaya meningkatkan mutu pelayanan kesehatan secara terpadu”.
d. Motto
Rumah Sakit Jati Sampurna memiliki motto Senyum Empati Tanggap Ikhlas Amanah
“SETIA”
8
e. Filosofi Logo

- Warna hijau pada background logo melambangkan bahwa Rumah Sakit Jati Sampurna
bercirikan rumah sakit yang islami.
- Huruf “JS” pada logo merupakan singkatan dari “Jati” dan “Sampurna” yang merupakan
nama Rumah Sakit Jati Sampurna itu sendiri.

9
BAB IV
STRUKTUR ORGANISASI

Struktur Organisasi

Setiap perusahaan memiliki struktur organisasi masing-masing dan tentu mempunyai


perbedaan antara satu dengan yang lainnya, tergantung dari tujuan organisasi,
sumber daya yang dimilikinya dan lingkungan yang melingkupinya. Struktur
organisasi suatu perusahaan memberikan gambaran tentang posisi dan hubungan
antara semua unit kerja yang ada dalam perusahaan sehingga memungkinkan
tercapainya komunikasi, koordinasi, dan pengitegrasian segenap kegiatan
organisasi, baik secara vertikal maupun horizontal. Struktur Organisasi di RS Jati
Sampurna sebagai berikut :

STRUKTUR ORGANISASI
RS JATI SAMPURNA

10
BAB V
STRUKTUR ORGANISASI
BAGIAN SDM & SEKRETARIAT

Bagian SDM
& Sekretariat

SDM Sekretariat

Diklat & Pengelolaan Kompensasi &


Pengembangan Administrasi Kesejahteraan
Kesekretariatan Legal
Kompetensi SDM dan
Rekruitmen
Seleksi

11
BAB VI
URAIAN JABATAN
BAGIAN SDM & SEKRETARIAT

VI. 1. Kepala Bagian Sumber Daya Manusia dan Sekretariat

Identifikasi Posisi
Nama Jabatan : Kepala Bagian SDM & Sekretariat
Bagian : Bagian SDM & Sekretariat
Bertanggung jawab : Kepala Rumah Sakit
langsung kepada
Posisi yang langsung : - Ka. Urusan SDM & Diklat
diawasi - Ka. Urusan Sekretariat & Legal

Tugas Pokok Mengkoordinir dalam melaksanakan fungsi Kepegawaian,


Kesekretariatan, legal, Rekrutmen dan Prestasi Kerja serta
Diklat dan Pengembangan, sesuai dengan peraturan yang
berlaku.

Uraian Tugas 1. Menyusun dan melaksanakan rencana kerja dan anggaran


Bagian Sumber Daya Manusia;
2. Menyusun rancangan peraturan pengelolaan Sumber Daya
Manusia;
3. Melaksanakan perencanaan kebutuhan, penempatan,
mutasi, pengembangan, pendidikan dan pelatihan pegawai;
4. Melaksanakan monitoring, pembinaan, pengendalian,
pengembangan dan pelaporan kinerja dan disiplin pegawai;
5. Melaksanakan pengurusan hak, kesejahteraan,
penghargaan, kenaikan level, cuti pegawai
6. Menyiapkan dan memproses administrasi pengangkatan,
pemindahan dan pemberhentian pegawai dalam dan dari
Posisi;
7. Menghimpun, mengolah, menyajikandanmemelihara data,
informasi dan dokumen kepegawaian pegawai termasuk
daftar penilaian pelaksanaan pekerjaan (DP3)
8. Melaksanakan konseling pegawai
9. Memfasilitasi pelaksanaan pendidikan dan pelatihan tenaga
kesehatan dan/atau tenagalainnya di RSU Jati Sampurna
10. Memfasilitasi penyelesaian permasalahan hukum di RSU
Jatisampurna
11. Menyiapkan laporan kepada kepala rumah sakit yang
berkaitan dengan tugas dan fungsi Bagian Sumber Daya
Manusia
12. Melaporkan dan mempertanggungjawabkan pelaksanaan
tugas dan fungsi Bagian Sumber Daya Manusia.
13. Mensosialisasikan implementasi berbagai peraturan kepada
karyawan dibawah supervisinya;
14. Membuat dan menganalisa Standar Perjanjian Kerjasama
(MoU), Surat Keputusan, dan Surat-surat lainnya dari aspek

12
legal sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan kebutuhan
Rumah Sakit;
15. Membuat Standar Prosedur Operasional untuk semua
kegiatan yang ada dibagian SDM
16. Melakukan koordinasi dalam pembuatan rancangan Struktur
Organisasi;
17. Memonitor kontrak atau Perjanjian Kerjasama sesuai
tanggal jatuh tempo
18. Memastikan Rumah Sakit telah memiliki perizinan yang
terkait dengan operasional Penyelenggaraan Pelayanan
Kesehatan;
19. Memastikan administrasi surat menyurat baik surat masuk
maupun keluar terlaksana sesuai kebutuhan Rumah Sakit
20. Menganalisa dan memonitor administrasi surat menyurat
sesuai dengan aturan yang berlaku;
21. Berkoordinasi dengan pihak terkait baik internal maupun
eksternal untuk memastikan dokumen Perjanjian atau Mou
dapat terlaksana sesuai kebutuhan rumah sakit;
22. Memastikan semua dokumen-dokumen penting rumah sakit
terekam dan tersimpan dengan baik dan untuk dokumen
tertentu terjaga kerahasiaannya;
23. Memastikan tersedianya bantuan hukum & mendampingi
karyawan/ karyawati yang terkena kasus baik pidana
maupun perdata terkait dengan kasus RSU Jatisampurna

Tanggung Jawab : 1. Keakuratan data pegawai;


2. Terwujudnya keharmonisan hubungan kerja;
3. Berlangsungnya program kerja kegiatan bagian SDM.
Ketersediaan data surat menyurat dan dokumen legal
4. Kelancaran petunjuk teknis pelaksanaan kegiatan dan tugas
lainnya.
5. Keberlangsungan program kerja kegiatan tata usaha dan
legal
6. Kelancaran pendampingan hukum kepada organisasi dan
karyawan

Wewenang 1. Mengendalikan dan memonitor pelakanaan kegiatan dan


administrasi bagian SDM;
2. Memastikan terwujudnya koordinasi bagian SDM dengan
unit terkait;
3. Memantau pelaksanaan koordinasi dengan unit terkait.

Persyaratan Pendidikan : S1 Kesehatan Masyarakat / Hukum /


Jabatan Psikologi
Pengalaman : Min. 3 tahun di bidang yang sama
Tugas Tambahan Tim Lembaga Kerja Sama Bipartit

13
VI. 2. KEPALA URUSAN SUMBER DAYA MANUSIA (SDM)

Identifikasi Posisi :
Nama Jabatan : Kepala Urusan SDM
Bagian : SDM & Sekretariat
Subbagian : Urusan Sumber Daya Manusia
Bertanggung jawab langsung kepada : Kepala Bagian SDM & Sekretariat

UraianTugas 1. Melakukan staffing (mengusulkan, mengatur, mengelola


serta membina personel) bagian untuk melaksanakan
rencana kegiatan dan anggaran tahunan bagian.
2. Meng-enforce (menjaga dan menegakkan) standar mutu
dan prosedur mutu yang relevan dengan bagiannya.
3. Pembuatan laporan rutin urusan SDM bulanan
4. Menyusun usulan rencana kegiatan, anggaran tahunan
(operasional dan investasi) SDM RS.
5. Meningkatkan cost effectiveness (efektivitas biaya)
6. Mengendalikan aktivitas dan kinerja Sub Bagian melalui
rapat rutin, laporan dan investigasi.
7. Memimpin pemecahan masalah Sub Bagian.
8. Menetapkan sasaran kerja kelompok menjadi sasaran
kerja individu dan penilaian pencapaian sasaran kinerja
individu yang menjadi tanggung jawabnya.
9. Mendorong upaya perbaikan guna peningkatan kinerja
dan pencapaian target pada bagian yang dikelola.
10. Memberdayakan pelaksana yang berada dibawah
koordinasi.
11. Mendampingi pelaksana dalam menjalankan tugas yang
kritikal.
12. Menjaga keamanan aset bagian.
13. Mengelola, memantau dan mendokumentasikan payroll,
pembayaran honor dan jaminan sosial dan survey sallary.
14. Memantau pelaksanaan penjaminan asuransi
ketenagakerjaan meliputi pembayaran premi, pengajuan
dan koreksi KPJ serta pengajuan klaim asuransi.
15. Menghitung service fee dan bonus karyawan sesuai
dengan pendapatan operasional.
16. Menghitung pengeluaran gaji per bagian kerja.
17. Pembinaan di lingkungan bagiannya.
18. Mengelola pelaksanaan assesment kompetensi SDM
19. Membuat perencanaan pengembangan SDM tahunan
(diklat, performance appraisal dan kompetensi) dan
membuat anggaran biaya kegiatan tersebut.
20. Merencanakan dan melakukan kerjasama dengan instansi
diklat/institusi pendidikan dalam penyelenggaraan diklat.
21. Mengelola, memantau dan mendokumentasikan proses
pelaksanaan kegiatan diklat, performance appraisal dan
kompetensi SDM.
22. Melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dan
melaporkan hasil kegiatan tersebut.

14
23. Merencanakan dan mengelola kegiatan perpustakaan dan
media komunikasi karyawan (buletin) dan lain-lain.
24. Membuat perencanaan tenaga, dan memantau
pengelolaan pelaksanaan proses rekuitmen dan seleksi
serta placement SDM.
25. Mengkoordinir pengelolaan dan memantau pelaksanaan
kegiataan mutasi, perjanjian kontrak, karir dan pembinaan
(conseling) SDM.
26. Mengkoordinir pengelolaan dan memantau administrasi
ke-karyawanan, absensi, hubungan industrial, survei
kepuasan kerja dan jaminan kesehatan karyawan.
27. Merencanakan pengadaan seragam dan atributnya, serta
melaksanakan pemantauan pemakaiannya.
28. Menyelenggarakan program rekreasi karyawan,
perumahan, seni dan olah raga serta proses pinjaman
karyawan.
29. Melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dan
melaporkan hasil kegiatan tersebut.
30. Pembuatan laporan rutin urusan SDM bulanan
31. Melaksanakan koordinasi pengumpulan masalah di bidang
pengelolaan dan peningkatan kualitas SDM.
32. Melakukan analisa dan prioritas masalah bidang
pengelolaan dan pengembangan SDM.

Wewenang 1. Melaksanakan instruksi atasan langsung, yang


berhubungan dengan pelaksanaan tugas.
2. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.
3. Membuat telaah dengan melalui simulasi internal dan
survei pasar terhadap desain serta nilai pemberian
kompensasi (membuat tinjauan terhadap sistem
kompensasi).
4. Meneliti dan melakukan pengecekan ulang terhadap bukti
lembur dan pengeluarannya
5. Mengusulkan perbaikan sistem di bidang SDM.

Tanggung Jawab Merencanakan, mengkoordinasi, mengelola, memantau,


mengadministrasi dan mengevaluasi proses pelaksanaan
tugas dalam hal kompensasi, pengelolaan SDM, serta Diklat
dan penegmbangan kompetensi..

Kualifikasi Pendidikan S1 Kesmas/Manajemen/Hukum


Pengalaman 3 tahun, diutamakan yang pengalaman di bidangnya
Pelatihan Service excellent, customer service, leadership
Keahlian Komputer, Bahasa Inggris (aktif/pasif)

15
VI. 3. KEPALA URUSAN SEKRETARIAT

Identifikasi Posisi :
Nama Jabatan : Kepala Urusan Sekretariat
Bagian : SDM & Sekretariat
Subbagian : Urusan Sekretariat
Bertanggung jawab langsung kepada : Kepala Bagian SDM & Sekretariat

UraianTugas 1. Melakukan staffing (mengusulkan, mengatur, mengelola


serta membina personel) bagian untuk melaksanakan
rencana kegiatan dan anggaran tahunan bagian.
2. Menyusun rencana kegiatan, anggaran tahunan
(operasional dan investasi) dan target periodik secara rinci
per personel dalam lingkup bagian.
3. Meng-enforce (menjaga dan menegakkan) standar mutu
dan prosedur mutu yang relevan dengan bagiannya.
4. Pembuatan laporan rutin urusan Sekretariat bulanan
5. Menyusun usulan rencana kegiatan, anggaran tahunan
(operasional dan investasi) Sekretariat RS.
6. Memimpin pemecahan masalah Sub Bagian.
7. Menetapkan sasaran kerja kelompok menjadi sasaran
kerja individu dan penilaian pencapaian sasaran kinerja
individu yang menjadi tanggung jawabnya.
8. Mendorong upaya perbaikan guna peningkatan kinerja
dan pencapaian target pada bagian yang dikelola.
9. Memberdayakan pelaksana yang berada dibawah
koordinasi.
10. Mendampingi pelaksana dalam menjalankan tugas yang
kritikal.
11. Menjaga keamanan aset bagian.
12. Meningkatkan cost effectiveness (efektivitas biaya) bagian
dan biaya pegawai.
13. Pembinaan di lingkungan bagiannya.
14. Pembuatan laporan rutin urusan Sekretariat bulanan
15. Melaksanakan koordinasi pengumpulan masalah di bidang
pengelolaan dan peningkatan kualitas Sekretariat.
16. Melakukan analisa dan prioritas masalah bidang
pengelolaan Sekretariat.
17. Mengendalikan aktivitas & kinerja sub bagian melalui rapat
rutin, laporan & investigasi.
18. Mengorganisir pelaksanaan keprotokolan umum.
19. Pengelolaan prinsip-prinsip ketatausahaan RS (perijinan,
pengarsipan, penerbitan dokumen, pembuatan
konsep/surat/naskah/dokumen umum,
pembuatan/penyelesaian kontrak kerjasama).
20. Mengkoordinasi penyusunan laporan RS.
21. Pembuatan laporan rutin sub bagian bulanan .
22. Membuat standar tata persuratan dilingkungan RS.

16
23. Melaksanakan fungsi legal service perusahaan internal
dan yang berhubungan dengan pihak eksternal

Wewenang 1. Melaksanakan instruksi atasan langsung, yang


berhubungan dengan pelaksanaan tugas.
2. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.
3. Mengusulkan perbaikan sistem di bidang Sekretariat.

Tanggung Jawab Merencanakan, mengkoordinasi, mengelola, memantau,


mengadministrasi dan mengevaluasi proses pengelolaan
Sekretariat & legal.

Kualifikasi Pendidikan S1 Kesmas / Manajemen/ Hukum


Pengalaman 3 tahun, diutamakan yang pengalaman di bidangnya
Pelatihan Service excellent, customer service, leadership, pengarsipan
Keahlian Komputer, Bahasa Inggris (aktif/pasif)

17
VI. 3. PELAKSANA DIKLAT DAN PENGEMBANGAN KOMPETENSI

Identifikasi Posisi :
Nama Jabatan : Pelaksana Diklat dan Pengembangan
Kompetensi
Bagian : SDM & Sekretariat
Subbagian : Urusan SDM & Diklat
Bertanggung jawab langsung kepada : Kepala Urusan SDM & Diklat

Uraian tugas 1. Mengelola, memantau dan mendokumentasikan


proses pelaksanaan kegiatan diklat (In House, Ex
House, Perkuliahan Karyawan), performance
appraisal dan kompetensi SDM.
2. Melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan
(In House, Ex House,Kuliah karyawan dan
melaporkan hasil kegiatan tersebut secara berkala per
kegiatan dan tahunan
3. Melakukan administrasi kontrak Ikatan Kerja dan
Pembinaan Peserta Diklat
4. Melakukan Pengarsipan dan database karyawan yang
mengikuti pelatihan.
5. Mengumpulkan, merekap, dan mengidentifikasi posisi
jabatan dan analisa jabatan SDM
6. Mengumpulkan, merekap dan mengidentifikasi dan
melaksanakan administrasi serta pendokumentasian
standar kompetensi SDM.
7. Melaksanakan administrasi dan pendokumentasian
proses assesment kompetensi karyawan dan
performance appraisal.
8. Membuat rekapitulasi dan penjagaan data hasil
assesment kompetensi karyawan dan performance
appraisal.
9. Meng-up to date dan merekomendasikan hasil
assesment untuk pemenuhan kompetensi.
10. Membuat laporan posisi kompetensi karyawan.
11. Melaksanakan administrasi dan pendokumentasian
appraisal unjuk kerja karyawan.
12. Diklat (eksternal)
13. Mengkoordinir pelaksanaan dan pendokumentasikan
aktivitas dalam proses perencanaan dan
penyelenggaraan diklat extern.
14. Melaksanakan administrasi dan pendokumentasian
proses kegiatan magang/ PKL dan penelitian.
15. Mengkoordinir kelancaran kegiatan dan pembayaran
PKL/penelitian dan magang.
16. Membuat laporan pelaksanaan dan penyerapan biaya
diklat extern dan diklat internal.
17. Mengkoordinir pelaksanaan dan pendokumentasikan

18
aktivitas dalam proses perencanaan dan
penyelenggaraan diklat intern.
18. Melaksanakan administrasi dan pendokumentasian
proses kegiatan in house training dan sharing of
knowledge, bagi karyawan RS Jati Sampurna dengan
instruktur dari dalam maupun dari luar RS. Jati
Sampurna.
19. Membuat laporan pelaksanaan dan penyerapan biaya
diklat intern.

Tanggung jawab 1. Pelaksanaan dan pemeliharaan dokumentasi dari


seluruh kegiatan performance appraisal dan
pengembangan kompetensi karyawan
2. Pelaksanaan dan pemeliharaan dokumentasi dari
seluruh kegiatan diklat karyawan.

Wewenang 1. Melaksanakan instruksi atasan langsung yang


berhubungan dengan pelaksanaan tugas.
2. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.
3. Berkoordinasi tugas, baik di lingkungan RS maupun
instansi diluar lingkungan RS yang berkaitan dengan
tugasnya.
4. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.
5. Meneliti kelengkapan berkas untuk kelengkapan
pengajuan diklat intern, ekstern.
6. Meneliti kelengkapan berkas permohonan
magang/PKL/penelitian dan studi banding dari
instansi luar.
7. Mengusulkan provider training yang dapat
bekerjasama dalam pelaksanaan/ penyelenggaraan
training.
8. Bekerjasama dengan Instalasi terkait, instansi
penyelenggara diklat maupun lembaga pendidikan
formal lainnya.
9. Mengusulkan revisi/pengembangan terhadap proses
diklat, magang/PKL/penelitian.

Pendidikan D III Manajemen RS


a. Manajemen Diklat
Pelatihan b. Service Excellence
Kualifikasi
Pengalaman 1 tahun di bidang RS
Keahlian Komputer, bahasa inggris aktif / pasif

19
VI. 3. PELAKSANA PENGELOLAAN PERSONALIAAN SDM

Identifikasi Posisi :
Nama Jabatan : Pelaksana Pengelolaan Personaliaan
SDM
Bagian : SDM & Sekretariat
Subbagian : Urusan SDM & Diklat
Bertanggung jawab langsung kepada : Kepala Urusan SDM & Diklat

Jabatan
Urusan Pengelolaan Personaliaan SDM

Uraian tugas 1. Mengelola, memantau dan mendokumentasikan


proses pelaksanaan kegiataan mutasi, perjanjian
kontrak, karir dan pembinaan (conseling) SDM.
2. Mengelola, memantau dan mendokumentasikan
administrasi ke-karyawanan, absensi, hubungan
industrial, survei kepuasan kerja dan jaminan
kesehatan karyawan.
3. Mendokumentasikan proses perencanaan tenaga.
4. Mengkoordinir dan mendokumentasikan aktivitas
dalam proses rekuitmen seleksi.
5. Melaksanakan administrasi hubungan kerja (Kontrak,
Pengangkatan Pegawai tetap, Paruh Waktu,
Outshorshing, PHK) dan pendokumentasian NIK, SK
tetap dan PHK.
6. Membuat laporan posisi ketenagaan bulanan dan
triwulan
7. Melaksanakan administrasi penjagaan karyawan
pensiun untuk tahun yang akan datang.
8. Melaksanakan administrasi penilaian tahunan
karyawan tetap dan karyawan kontrak.
9. Melaksanakan administrasi dan pendokumentasian
aktivitas mutasi Karyawan (rotasi, promosi dan
demosi).
10. Melaksanakan proses rekrutmen dan seleksi
11. Melakukan pencatatanan lamaran dan pemeliharaan.
12. Menghitung premi asuransi
13. Mengelola jaminan kesehatan karyawan dan keluarga
( Program BPJS Kesehatan dan Program JKK
tambahan)

Tanggung jawab Pelaksanaan, pelaporan, pendokumentasian dan dan


pemeliharaan dokumentasi dari seluruh hasil kegiatan
pengelolaan SDM

20
Wewenang 1. Melaksanakan instruksi atasan langsung yang
berhubungan dengan pelaksanaan tugas.
2. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.
3. Berkoordinasi tugas, baik di lingkungan RS maupun
instansi diluar lingkungan RSHJ yang berkaitan
dengan tugasnya.
4. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.

Pendidikan D III Manajemen RS


a. Manajemen SDM
Pelatihan b. Service Excellence
Kualifikasi
Pengalaman 1 tahun di bidang RS
Keahlian Komputer, bahasa inggris aktif / pasif

21
VI. 3. PELAKSANA KOMPENSASI DAN KESEJAHTERAAN

Identifikasi Posisi :
Nama Jabatan : Pelaksana Kompensasi dan
Kesejahteraan
Bagian : SDM & Sekretariat
Subbagian : Urusan SDM & Diklat
Bertanggung jawab langsung kepada : Kepala Urusan SDM & Diklat

Jabatan
Pelaksana Kompensasi dan Kesejahteraan

Uraian tugas 1. Mengelola, memantau dan mendokumentasikan


payroll,laporan potongan, pembayaran honor dan
dan jasa medis dokter, jaminan sosial dan survey
sallary.
2. Mengelola Benefit atau tunjangan (Lembur, Shift,
Service fee, Deviden, THR, Perumahan, Pernikahan,
Kedukaan dll)
3. Melaksanakan pengelolaan Pengakhiran Hubungan
Kerja dan Pensiun (program Pensiu / P3 / Asuransi
Bumiputera Syariah, administrasi dan kompensasi
karyawan pengakhiran hubungan kerja)
4. Melaksanakan penjaminan asuransi ketenagakerjaan
(program BPJS Ketenagakerjaan) meliputi
pembayaran premi, pengajuan dan koreksi KPJ serta
pengajuan klaim asuransi.
5. Menghitung pengeluaran gaji per bagian kerja.
6. Merekap biaya kesejahteraan karyawan
7. Merencanakan pengadaan seragam dan atributnya,
serta, melaksanakan pemantauan pemakaiannya.
8. Menyelenggarakan program rekreasi karyawan,
perumahan, seni dan olah raga serta proses
9. Melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan
dan melaporkan hasil kegiatan tersebut.
10. Melaksanakan administrasi dan pelaporan absensi
serta jadwal kerja
11. Memelihara data base karyawan manual dan
computer
12. Mengelola sistem cuti karyawan dengan baik.
13. Merekap cuti karyawan.

Tanggung jawab Pelaksanaan, pelaporan, pendokumentasian dan dan


pemeliharaan dokumentasi dari seluruh hasil kegiatan
pengelolaan SDM

Wewenang 1. Melaksanakan instruksi atasan langsung yang


berhubungan dengan pelaksanaan tugas.
2. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat

22
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.
3. Berkoordinasi tugas, baik di lingkungan RS maupun
instansi diluar lingkungan RSJS yang berkaitan
dengan tugasnya.
4. Melaporkan kepada atasan apabila terdapat
permasalahan yang tidak dapat diselesaikan dalam
pelaksanaan tugas.

Pendidikan D III Manajemen RS


a. Manajemen SDM
Pelatihan b. Manajemen Penggajian
Kualifikasi c. Service Excellence
Pengalaman 1 tahun di bidang RS
Keahlian Komputer, bahasa inggris aktif / pasif

23
VI. 3. PELAKSANA SEKRETARIAT

Identifikasi Posisi :
Nama Jabatan : Pelaksana Sekretariat dan Legal
Bagian : SDM & Sekretariat
Subbagian : Urusan Sekretariat
Bertanggung jawab langsung kepada : Kepala Urusan Sekretariat

Uraian tugas 1. Menerima semua surat yang masuk.


2. Mensortir surat masuk (pribadi/organisasi)
3. Mengagendakan dalam kartu kendali surat-surat
organisasi (RS Jati Sampurna) dan memasukkan
data tersebut ke komputer.
4. Mengajukan surat yang sudah diagendakan kepada
Kepala Sub Unit Sekretariat untuk di tentukan unit
pengolah suratnya.
5. Menyerahkan surat pribadi ke petugas kurir.
6. Memberi nomor (mengagendakan) surat keluar RS
Jati Sampurna.
7. Menjawab permohonan informasi tentang surat dari
pihak luar (Pengirim surat).
8. Expedisi surat.
9. Menerima surat-surat RS Jati Sampurna yang perlu
untuk diarsipkan, baik surat masuk ataupun surat
keluar.
10. Mengarsipkan naskah perjanjian kerjasama RS Jati
Sampurna dengan pihak lain serta produk hukum
lainnya sesuai ketentuan pengarsipan.
11. Menyediakan layanan peminjaman arsip kepada
unit-unit yang membutuhkan.
12. Melakukan pemeliharaan atas arsip yang disimpan
13. Melaksanakan pemusnahan arsip.
14. Pengelolaan surat hukum dan umum (pembuatan
surat, tata penomoran surat, pendistribusian,
pengarsipan)
15. Mengelola administrasi perizinan
16. Mengelola MOU RS dan pihak Ketiga

24
Tanggung jawab 1. Terhadap tertibnya surat masuk dan surat keluar.
2. Terhadap terdokumentasinya data surat masuk dan
keluar.
3. Terhadap penomoran surat-surat keluar dan surat
umum lainnya (perjanjian, SK dll).
4. Terhadap keutuhan arsip
5. Terhadap peminjaman arsip
6. Kesesuaian penyimpanan arsip
7. Penjagaan masa retensi arsip
8. Pemusnahan arsip

Wewenang 1. Membuka surat-surat masuk untuk perusahaan,


kecuali yang bersifat rahasia.
2. Menolak surat yang salah alamat.
3. Meminta perbaikan naskah surat yang tidak sesuai
tata persuratan.
4. Merubah penomoran surat yang tidak sesuai tata
persuratan RS Jati Sampurna.
5. Untuk memilah arsip sesuai ketentuan
6. Menolak permintaan peminjaman arsip yang tidak
sesuai ketentuan.
7. Mengusulkan permintaan perbaikan sarana dan
pengelolaan arsip

Pendidikan D III Manajemen RS / D III Kearsipan


a. Manajemen Pengarsipan
Pelatihan b. Manajemen Sekretaris
c. Service Excellence
Kualifikasi
Pengalaman 1 Tahun.
1.Teliti dalam pemilahan surat, penomoran surat,
Keahlian legalitas surat, keabsahan surat.
2. Penanganan arsip dengan teknologi moderen.

25
BAB VII
TATA HUBUNGAN KERJA

Skema Hubungan Kerja

BIDANG BIDANG BAGIAN BAGIAN BAGIAN


PELAYANAN KEPERAWATAN KEUANGAN UMUM PEMASARAN
NN

INTERN

KEPALA BAGIAN SDM KARYAWAN /


RS DAN DOKTER
SEKRETARIAT

EKSTERN

BPJS DISNAKER KEMENKES / LAIN-LAIN


KESEHATAN & KOTA DINKES KOTA
TENAGA KERJA /PROVINSI

Hubungan Intern :
 Bagian SDM dan Sekretariat bertanggung jawab kepada kepala rumah sakit
dengan memberi laporan tahunan dan berkala serta sewaktu waktu jika diperlukan
tentang pengelolaan dan kinerja SDM RS.
 Bagian SDM dan Sekretariat melakukan tata kelola kesejahteraan, pembinaan
dan pengembangan SDM di RS.

Hubungan Ekstern:
 Bagian SDM dan Sekretariat bekerjasama dengan pihak ekstern dalam
penyelenggaraan program jaminan sosial kesehatan dan ketenagakerjaan, serta
penyelenggaraan payroll karyawan.
 Bagian SDM dan Sekretariat berkewajiban memberikan laporan kepada pihak
dinas kota dalam hal – hal tertentu yang diatur dalam ketentuan pemerintah.
 Bagian SDM dan Sekretariat berkoordinasi dengan pihak pemerintah kota maupun
pusat dalam hal pengurusan dokumen rumah sakit maupun profesi tenaga kerja
tertentu.

26
BAB VIII
POLA KETENAGAAN DAN KUALIFIKASI PERSONIL

Berdasarkan Pedoman Pola Ketenagaan RS Jati Sampurna, maka Pola Ketenagaan dan
Kualifikasi Personil SDM dan Sekretariat sebagai berikut :

No Jabatan Jumlah Kualifikasi Personil


1 Kepala Bagian SDM 1 Pendidikan :
& Sekretariat S1 Kesmas/ Manajemen/Hukum
diutamakan S2
Pelatihan :
a. Leadership/Managerial Skill,
Management sesuai bidangnya
b. Pelatihan Coaching dan Conselling
c. Pelatihan Hukum Ketenagakerjaan

2 Ka. Urusan SDM & 1 Pendidikan :


Diklat S1 Kesmas/Manajemen/Hukum
Pelatihan :
a. Leadership/Managerial Skill,
Management sesuai bidangnya
b. Penggajian

3 Ka. Urusan 1 Pendidikan :


Sekretariat & Legal S1 Kesmas / Manajemen/ Hukum
Pelatihan :
a. Leadership/Managerial Skill,
Management sesuai bidangnya
b. Pengarsipan
c. Dokumen Hukum & Legal RS

4 Pelaksana Diklat & 1 Pendidikan :


Pengembangan D3 Manajemen RS
Kompetensi Pelatihan :
a. Manajemen Diklat
b. Service Excellence

5 Pelaksana 1 Pendidikan :
Pengelolaan SDM D3 Manajemen RS
Pelatihan :
c. Manajemen SDM
d. Service Excellence

Pelaksana 1 Pendidikan :
Kompensasi & D3 Manajemen RS
Kesejahteraan Pelatihan :
d. Manajemen SDM
e. Manajemen Penggajian

27
f. Service Excellence
Pelaksana 1 Pendidikan :
Sekretariat & D3 Manajemen RS/Kearsipan,
Administrasi Legal diutamakan S1
Pelatihan :
a. Manajemen Pengarsipan
b. Manajemen Sekretaris
c. Service Excellence

28
BAB IX
KEGIATAN ORIENTASI

Kegiatan orientasi umum dan khusus diperuntukkan bagi setiap karyawan baru sebelum
menjalani pekerjaan.

Hari Penanggung
Materi Waktu Metoda
Ke Jawab

I ORIENTASI UMUM RS 1 hari Presentasi


1. Visi misi Tujuan RS
2. Peraturan Perusahaan dan SDM &
Kebijakan Sekret
3. Struktur Organisasi RS
4. Akreditasi RS Komite Mutu
5. PPI Komite PPI
6. Patient safety Panitia KPRS
7. K3RS P2K3
8. Bintal RS Komite Bintal

II ORIENTASI KHUSUS 1 minggu Presentasi,


1. Komite Keperawatan (u/ praktek Komite
tenaga keperawatan) Keperawatan
2. Perkenalan kepada seluruh
staf di ruangan
3. Kebijakan dan Prosedur
Ruangan
4. Struktur dan Organisasi
Ruangan Ka.
5. Tujuan Khusus ruangan Ruangan
6. Sasaran mutu
7. Uraian Tugas
8. Tata tertib, hak dan kewajiban
pasien
9. Jadwal dinas
10. Kebijakan dan prosedur
Bidang
11. Metode Asuhan Keperawatan
(u/ tenaga keperawatan)
12. Pendokumentasian dan
pelaporan antar shift
13. Formulir – formulir
keperawatan/ pelayanan
a. formulir medik
b. formulir keperawatan
c. formulir penunjnag medis

29
(lab, radiologi, dll)
14. Formulir berhubungan dengan
Adm Keuangan Ka.
15. Administrasi berhubungan Ruangan
dengan Keuangan, Asuransi,
Perusahaan.
16. Pengenalan alat kerja dan
lingkungan
17. Pengenalan fasilitas
a. kamar/ruang pelayanan
b. Perlengkapan clean utylity,
dirty utility
c. Inventaris ruangan (alat
medik, alat keperawatan, alat
tenun/manajemen linen, ART)

30
BAB X
PERTEMUAN / RAPAT

Rapat berkala terdiri dari :


1. Rapat Rutin
2. Rapat Insidentil

Rapat Rutin diselenggarakan pada :


Waktu : Setiap Senin minggu kedua setiap bulan
Jam : 14.00 - selesai
Tempat : Ruang Rapat Unit Kerja
Peserta : Kepala Bagian, Kepala Urusan, Pelaksana.
Materi : - Evaluasi kinerja
- Masalah dan pemecahannya
- Evaluasi dan rekomendasi

Rapat Insidentil diselenggarakan sewaktu-waktu bila ada masalah atau sesuatu hal yang
perlu dibahas segera.

31
BAB XI
PELAPORAN

1. LAPORAN BULANAN
Dilakukan secara lisan dalam rapat rutin SDM maupun rapat kordinasi dengan Kepala
RS atau laporan secara tertulis, dengan periode pelaporan :

2.1 LAPORAN 1 BULANAN


2.2. LAPORAN SEMESTER

2. LAPORAN TAHUNAN
Laporan tahunan kegiatan dan kinerja Bagian SDM dibukukan setiap tahun dan
dilakukan di awal tahun.

Ditetapkan di : Bekasi
Pada Tanggal : 1 April 2016

Kepala
RS Jati Sampurna

drg. Gini Permana Sulatini, MARS

32

Anda mungkin juga menyukai