Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KOTA BANDUNG

DINAS PENDIDIKAN
SEKOLAH DASAR KRISTEN HIDUP BARU
Terakreditasi A (Unggul)
Jalan Ciumbuleuit No. 160 Bandung

SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER II


Tahun Pelajaran 2021/2022

Mata Pelajaran : SBdP


Kelas : 4
Hari / tanggal : Jumat/11 Maret 2022
Waktu : 90 Menit
Jam ke : 1

PETUNJUK UMUM

1. Isikan identitas Anda ke dalam kolom yang tersedia dengan menggunakan pensil 2B.
2. Silanglah (X) jawaban pada huruf yang Anda anggap benar
3. Waktu yang disediakan 90 menit untuk mengerjakan tes tersebut.
4. Jumlah soal 20 PG, 10 isian, dan 5 soal essay.
5. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya.
6. Periksalah pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada guru.
7. Selamat mengerjakan !

Nama : Nilai
Kelas :
No. Absen :
I.Berikan tanda silang (x) pada jawaban yang benar !

1. Saskia akan menyanyikan sebuah lagu sesuai tempo 96 MM. Guru les mengukur
tempo menggunakan metronom. Guru memutar metronom ke angka 96.
Metronom berdetak 96 ketuk per menit. Tanda tempo yang sesuai untuk lagu yang
akan dinyanyikan saskia adalah......
a. Moderato c. Andantino
b. Andante d. Allegro

2. Tanda tempo berikut yang termasuk kelompok tempo sedang adalah..........


a. Lento c. Allegro
b. Andante d. Presto

3. Kecepatan tempo allegro adalah..........


a. 108-116 MM C. 160-176 MM
b. 132-138 MM d. 184-200 MM

4. Nada berikut yang lebih tinggi dari nada sol (5) adalah......
a. Re (2) c. Mi (3)
b. La (6) d. Fa (4)

5. Gerak tari saman di iringi dengan..........


a. Rampak gendang
b. Alat musik daerah aceh
c. Bunyi-bunyian dari berbagai alat musik
d. Bunyi-bunyian yang berasal dari penari

6. Jenis tari yang telah mengalami pembaruan (inovasi) agar dapat diterima oleh
masyarakat Indonesia seiring perkembangan zaman adalah.......
a. Kreasi daerah c. kontemporer
b. Kreasi modern d. Daerah

7. Contoh tari kreasi daerah adalah.......


a. Tari pendet c. Tari zemon
b. Tari saman d. Tari remo

8. Tari loliyana merupakan tari kreasi dari daerah.........


a. Bali c. Papua
b. Maluku d. Kalimantan Utara

9. Berikut iringan internal pada tari adalah.......


a. Bunyi gendang c. Tepuk tangan
b. Bunyi gamelan d. Bunyi alat musik tiup

10. Berikut alat musik yang digunakan untuk mengiringi tari dari daerah papua
adalah.......
a. Gamelan c. Gordang sembilan
b. Tifa d. Kolintang

11. Dina membuat kolase dari bahan alam berupa biji-bijian. Dina membutuhkan
bahan perekat berupa..........
a. Lem kertas c. Lem plastik
b. Lem kayu d. Jarum dan benang

12. Bahan berikut yang digunakan untuk membuat karya montase adalah.......
a. Kain c. Kertas warna
b. Pensil d. Gambar jadi

13. Mosaik dibuat dengan teknik.........


a. Rakit c. Gunting
b. Lipat d. Tempel

14. Kegunaan alat pada gambar dalam pembuatan karya teknik tempel adalah..........
a. Membuat sketsa c. Mewarnai gambar
b. Memotong bahan d. Merekatkan bahan

15. Pernyataan yang tepat berdasarkan rancangan karya teknik tempel adalah.......
a. Rancangan karya dibuat setelah membuat karya teknik tempel
b. Rancangan karya merupakan gambaran karya yang akan dibuat
c. Rancangan karya berisi ketentuan harga jual karya yang akan dibuat
d. Rancangan karya dibuat di media kanvas menggunakan pensil dan penghapus

II. Isilah titik-titik di bawah ini dengan tepat dan benar !

ISIAN
16. Dina menyanyikan sebuah lagu dengan cepat. Istilah tempo yang tertulis pada teks
lagu adalah andate 72-76 MM. Aapakah Dina menyanyikan lagu dengan tempo
yang tepat ? jelaskan !

17. Susunan nada yang terdiri atas 7 (tujuh) nada disebut....

18. Gerakan mata kekiri dan kekanan pada tari pendet disebut.......

19. Tari remo termasuk jenis tari...........


20. Teknik yang digunakan untuk membuat karya kolase adalah.............

21. Istilah moderato termasuk dalam tempo.............

22. Sebutkan 2 (dua) jenis pola garis dasar pada lantai !

23. Media yang digunakan untuk membuat rancangan karya adalah.........

24. Karya yang dibuat dari susunan potongan kainperca disebut karya........

25. Acuan untuk pembuatan karya disebut.........

III. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar !

URAIAN
26. Apa yang kamu ketahui tentang nada ? jelaskan !

27. Apa yang kamu ketahui tentang notasi balok ? jelaskan !

28. Apa yang dimaksud dengan iringan internal dan iringan eksternal ? jelaskan !

29. Apa saja pembaruan yang dilakukan koreografi pada tari daerah sehingga menjadi
tari kreasi daerah ? jelaskan !

30. Apa perbedaan karya kolase, montase, dan mosaik ? jelaskan !

Anda mungkin juga menyukai