Anda di halaman 1dari 82

PERANCANGAN SISTEM KOPERASI SEKOLAH BERBASIS JAVA

NETBEANS

Laporan Kuliah Kerja Praktek


Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk
Mengajukan Tugas Akhir/Skripsi

Adam Muhamad Dafa (201843502247)

Ainiyyah Fitrizal (201843502251)

Afif Muslimin (201843502119)

Al dava Ramadhan Ikram (201843502415)

Dafa Fauzan (201943570033)

Dodi Oktarian (201843502131)

Hanif Rofi (201843501821)

Muhamad Alfareza (201843502081)

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA

FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER

UNIVERSITAS INDRAPRASTA PGRI


2021
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan

hidayah yang tidak ternilai harganya dan kelancaran dalam setiap langkah yang

ada selama pelaksanaan kerja praktek. Atas berkat rahmat-Nya, pelaksanaan

penelitian yang dilakukan di SMK dummy dapat dilaksanakan dengan baik.

Pelaksanaan penelitian ini merupakan salah satu syarat untuk memperoleh

kelulusan mata kuliah Analisa dan Perancangan Sistem Informasi .

Selanjutnya penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. Bapak, Ibu dan kakak tercinta yang tak henti-hentinya selalu beri

dukungan baik secara materi dan non materi.

2. Mohammad Fazrie, S.Kom., M.T selaku dosen mata kuliah Analisa dan

Perancangan Sistem Informasi yang telah banyak memberi pengarahan,

pembelajaran demi kelancaran pelaksanaan penelitian .

3. Opitasari, M.Kom., selaku dosen mata kuliah Pemrograman Visual yang

telah banyak memberi pengarahan dan pembelajaran demi kelancaran

perancangan aplikasi.

4. Muhamad Alfareza, Adam Muhamad Dafa, Dodi Oktarian, Ainiyyah

Fitrizal, Afif Muslimin, Dafa Fauzan, Hanif Rofi dan Al Dava Ramadhan

Ikram sahabat serta teman satu kelompok kerja praktek yang telah bekerja

sama dengan baik selama pelaksanakan kerja praktik.

5. Teman-teman Program Studi Teknik Informatika Khusus angkatan 2018

UNINDRA yang banyak membantu dalam pelaksanaan kerja praktek dan

i
dalam penyusunan laporan. Penulis menyadari masih banyaknya

kekurangan dan kelemahan dalam pelaksanaan serta penyusunan laporan

kerja praktek ini. Semoga pelaksanaan kerja praktek ini menjadi

pengalaman yang berharga bagi penulis dan bermanfaat untuk masyarakat.

Jakarta, 23 Mei 2021

Kelompok 3 R68
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.............................................................................................i

DAFTAR ISI.........................................................................................................iii

DAFTAR GAMBAR..............................................................................................v

DAFTAR TABEL................................................................................................vii

BAB I PENDAHULUAN.......................................................................................1
A. Latar Belakang..........................................................................................1
B. Permasalahan.............................................................................................1
C. Identifikasi Masalah..................................................................................2
D. Rumusan Masalah.....................................................................................3
E. Tujuan........................................................................................................3
F. Batasan Permasalahan...............................................................................4
G. Metodologi................................................................................................5
H. Sistem penulisan........................................................................................6

BAB II ORGANISASI...........................................................................................9
A. Profil dan Sejarah Sekolah........................................................................9
B. Visi dan Misi...........................................................................................10
C. Kedudukan, Fungsi dan Tugas................................................................10
D. Struktur Organisasi..................................................................................14
E. Kegiatan Praktek Kerja Langsung...........................................................15

BAB III INFRASTRUKTUR..............................................................................16


A. Spesifikasi Hardware...............................................................................16
B. Spesifikasi Software................................................................................18

BAB IV..................................................................................................................25

PEMBAHASAN...................................................................................................25
A. Proses Bisnis............................................................................................25
B. Sistem Berjalan........................................................................................25
C. Aturan Bisnis...........................................................................................25
D. Kebijakan System....................................................................................26
E. Dekomposisi Fungsi................................................................................26
F. Hirarki Fungsi Sitem................................................................................27
G. Analisa Masukan (Input), Proses, dan Keluaran (Output)......................27
H. Diagram Aliran Data...............................................................................33
I. Kamus Data.............................................................................................36
J. Spesifikasi Proses....................................................................................44
K. Bagan Struktur.........................................................................................47
L. Spesifikasi Modul....................................................................................50
M. ERD (Entity Relationship Diagram).......................................................53
N. Tampilan Aplikasi...................................................................................59

BAB V....................................................................................................................69
A. Kesimpulan...............................................................................................69
B. Saran.........................................................................................................69

DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................71
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2. 1 Struktur Organisasi............................................................................14


Gambar 4. 1 Diagram Konteks..............................................................................33
Gambar 4. 2 Diagram Nol......................................................................................34
Gambar 4. 3 Diagram Rinci...................................................................................35
Gambar 4. 4 Bagan Terstruktur Rinci Input Data Admin......................................47
Gambar 4. 5 Bagan Terstruktur Rinci Registrasi Anggota....................................47
Gambar 4. 6 Bagan Terstruktur Rinci Registrasi Barang......................................48
Gambar 4. 7 Bagan Terstruktur Rinci Peminjaman Barang..................................48
Gambar 4. 8 Bagan Terstruktur Rinci Pengembalian Barang................................48
Gambar 4. 9 Bagan Terstruktur Rinci Penyimpanan Uang...................................49
Gambar 4. 10 Bagan Terstruktur Rinci Pengembalian Uang.................................49
Gambar 4. 11 Bagan Terstruktur Rinci Peminjaman Uang...................................49
Gambar 4. 12 Bagan Terstruktur Rinci Pengangsuran Uang.................................50
Gambar 4. 13 ERD.................................................................................................53
Gambar 4. 14 Halaman Login................................................................................59
Gambar 4. 15 Halaman Menu................................................................................60
Gambar 4. 16 Halaman Daftar Pengelola Pengguna..............................................61
Gambar 4. 17 Halaman Ganti Data Pengguna.......................................................61
Gambar 4. 18 Halaman Kelola Barang..................................................................62
Gambar 4. 19 Halaman Tambah Data Barang.......................................................62
Gambar 4. 20 Halaman Edit Data Barang.............................................................63
Gambar 4. 21 Halaman Kelola Anggota................................................................63
Gambar 4. 22 Halaman Tambah dan Edit Data Pegawai.......................................64
Gambar 4. 23 Halaman Daftar Simpanan..............................................................64
Gambar 4. 24 Halaman Kelola Simpanan..............................................................65
Gambar 4. 25 Halaman Kelola Pinjaman Uang.....................................................65
Gambar 4. 26 Halaman Daftar Pinjaman Uang.....................................................66
Gambar 4. 27 Halaman Simpan Pinjam Barang....................................................66
Gambar 4. 28 Halaman Peminjaman Barang.........................................................67
Gambar 4. 29 Halaman Pengembalian Barang......................................................67
Gambar 4. 30 Halaman Kelola Angsuran..............................................................68
Gambar 4. 31 Halaman Daftar Angsuran...............................................................68
DAFTAR TABEL

Tabel 4. 1 Data Admin...........................................................................................54


Tabel 4. 2 Data Barang..........................................................................................55
Tabel 4. 3 Data Angsuran......................................................................................55
Tabel 4. 4 Data Peminjaman..................................................................................56
Tabel 4. 5 Data Puang............................................................................................57
Tabel 4. 6 Data Suang............................................................................................58
Tabel 4. 7 Data Anggota........................................................................................58
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Berbagai masalah yang di alami saat ini terutama masalah ekonomi

tentu membuat semua orang termasuk para anggota sekolah, oleh karena

itu berdasarkan kesepakatan musyawarah antar anggota elemen sekolah

dibentuklah koperasi simpan pinjam. Koperasi didirikan dengan tujuan

mensejahterakan masyarakat dalam lingkup luas dan anggota koperasi

dalam lingkup sekolah.

Tetapi sayangnya pada pelaksanaan karena masih menggunakan

sistem manual, koperasi simpan pinjam dummy mengalami berbagai

masalah seperti data tidak sesuai, berkas data hilang, dan penyimpanan

berkas yang tidak efisien.

B. Permasalahan

Berdasarkan Latar belakang diatas Maka rumusan masalah yang

akan dikaji adalah :

1. Bagaimana membuat suatu system informasi yang bermanfaat bagi

koperasi sekolah ?

2. Bagaimana cara realisasi aplikasi java ini ke system koperasi

sekolah?

1
C. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas maka identifikasi masalah yang

telah kami tetapkan adalah:

1. Dikarenakan sistemisasi Sekolah Dummy masih manual , maka dari itu

Aplikasi Koperasi ini dibuat untuk memudahkan pendataan serta

memanajemen koperasi.

2. Dikarenakan sistemisasi sekolah dummy yang manual dan memakan

banyak dana dan tenaga,maka dari itu APLIKASI KOPERASI dapat

mempercepat Proses pendataan dan menghemat biaya.

3. Sistem akuntansi pembelian tunai pada koperasi masih manual

sehingga pengolahan datanya mengalami kendala dalam hal efisiensi,

ketepatan data, waktu dan perhitungan data, serta keakuratan data.

4. Pendataan serta perhitungan dilakukan belum menggunakan database

dan software, sehingga informasi yang dihasilkan kurang akurat dan

kemungkinan terjadi kesalahan dalam proses pendataan dan

perhitungan.

5. Terlalu lama dalam proses pengolahan informasi pendataan dan

perhitungan barang, mengakibatkan keterlambatan pengambilan

keputusan yang menyebabkan kekosongan barang.

6. Aplikasi Koperasi Sekolah ini dibuat untuk memudahkan para siswa

dalam meminjam peralata sekolah seperti peralatan piket, infocus,

penghapus spidol dan lainya.


D. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang di atas maka rumusan masalah yang

akan dikaji adalah :

1. Bagaimana menghasilkan sistem informasi yang mampu memberi

manfaat koperasi sekolah?

2. Database data masih berbasiskan file, belum mengoptimalkan sistem

aplikasi berbasis database

3. Bagaimana membangun sistem informasi agar dapat mempermudah

proses bisnis yang terjadi di koperasi?

E. Tujuan

Tujuan penelitian yang diharapkan dalam penelitian ini adalah

sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui sistem yang dipakai pada SMK dummy dalam

melakukan kegiatan koperasi simpan pinjam.

2. Untuk mengidentifikasi masalah-masalah apa saja yang sering terjadi

dalam sistem koperasi simpan pinjam di sekolah dummy

3. Memperbaiki sistem yang telah ada dengan tujuan untuk mengatasi

masalah-masalah yang dihadapi dan merubahnya dengan tujuan lebih

baik
F. Batasan Permasalahan

Agar pengerjaan tugas KKP ini tidak menyimpang dari tujuan dan

rumusan masalah maka pembahasan dibatasi pada :

1. Program ini menampilkan Menu Dasar Koperasi yang terdiri dari

peminjaman uang dan barang untuk sekolah.

2. Dalam penulisan program ini penulis menggunakan bahasa

pemrograman java netbeans.

3. Sistem informasi koperasi yang dibangun meliputi transaksi

simpan dan pinjaman, laporan angsuran pinjaman, laporan simpan

uang, laporan pinjam uang, laporan pinjam barang dan laporan

simpan barang.

4. Aplikasi dibangun menjadi 2 bagian akses, yaitu admin yang

dikelola oleh pengurus koperasi dan akses user yang diakses oleh

anggota
G. Metodologi

Metodologi penelitian yang digunakan adalah menganalisis diagram

aliran data pada SMK Dummy

1. Pengamatan (observation)

Suatu bentuk metode penelitian yang menggunakan proses

pengamatan objek penelitian secara langsung dilapangan. Kami

juga mengadakan peninjauan dan pengamatan secara langsung

bagaimana proses system administrasi koperasi pada SMK dummy

sehingga kami memperoleh informasi yang cukup jelas mengenai

permasalahan yang terjadi. Observasi merupakan salah satu teknik

pengumpulan data yang cukup efektif untuk mempelajari sistem.

2. Wawancara (interview)

Suatu bentuk penelitian yang menggunakan proses tanya

jawab secara langsung dan sistematis dengan narasumber yang

berkaitan dengan permasalahan yang sedang diamati. Wawancara

memungkinkan analis sistem sebagai pewawancara (interviewer)

untuk mengumpulkan data secara tatap muka langsung dengan

orang yang diwawancarai (interviewee). Wawancara merupakan

teknik pengumpulan data/fakta (fact finding technique) yang

penting dan banyak dilakukan. Dalam hal ini penulis langsung

dapat mempelajari dan mengamati sistem yang berjalan selama ini


serta untuk mendapatkan gambaran dari system yang sudah

diterapkan

3. Studi Pustaka (Library Research)

Suatu bentuk metode penelitian yang menggunakan proses

pencarian data dengan cara mencari dan membaca buku serta

mengolah isinya agar dapat dijadikan bahan masukan dalam usaha

pengumpulan data. Studi kepustakaan adalah Sebagai bahan

pelengkap dan sekaligus sebagai analisa perbandingan, penulis

melakukan pendekatan buku-buku sebagai referensi yang

berhubungan denga masalah yang dibahas untuk mengolah semua

yang diperoleh. Dan ini merupakan suatu keharusan dalam

penyusunan laporan kuliah kerja praktek, karena hampir semua

kegiatan dalam dunia kerja dibahas dan hampir semua ilmu yang

terdapat di dalam buku diimplementasikan dalam dunia kerja.

H. Sistem penulisan

Dalam tugas kkp ini, penulisan disusun melalui sistematika

penulisan sebagai berikut :


BAB I PENDAHULUAN

Dalam bab ini mengemukakan tentang latar belakang masalah, perumusan

masalah, pembatasan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, metodologi

penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II ORGANISASI

Bab ini berisi tentang sejarah berdirinya perusahaan, sejarah perubahan

dari divisi transportation, sistem oprasi, jenis layanan, struktur

perusahaan, tracking dan sortir

BAB III INFRASTRUKTUR

Pada bab ketiga membahas tentang hal-hal yang berkaitan dengan

spesifikasi perangkat keras dan perangkat lunak komputer atau sistem

informasi yang relevan dengan penelitian ini. Yaitu menjelaskan tentang

spesifikasi hardware dari teori singkat tentang hardware dan hardware

yang dipakai ditempat penelitian, dan menjelaskan tentang spesifikasi

software dari teori singkat tentang software (jenis software, singkatan

software) dan software yang dipakai ditempat penelitian.

BAB IV PEMBAHASAN

Pada bab ini penulis menjelaskan tentang tugas spesifik kasus dan

penyelesaiannya dari proses bisnis, aturan bisnis, dekomposisi fungsi,

analisa masukan (input), proses, keluaran (output), diagram aliran data

(DAD) konteks, nol dan rinci, kamus data, spesifikasi proses, bagan
terstruktur, spesifikasi modul, analisa basisdata (ERD dan spesifikasi file

basisdata) dan rancangan layer, rancangan form masukan dan rangcangan

form keluaran.

BAB IV PENUTUP

Pada bab ini penulis menuliskan kesimpulan-kesimpulan terhadap

pelaksanaan sistem berjalan yang telah penulis teliti, yang berisi alternatif

jawaban dari permasalahan yang telah dibahas pada bab-bab sebelumnya

dan mencoba mengemukakan saran-saran yang berkaitan dengan penulisan

laporan kuliah kerja praktek mengenai penanganan atau solusi dari

permasalahan yang ada.


BAB II

ORGANISASI

A. Profil dan Sejarah Sekolah

SMK Dummy merupakan instansi yang berberak di bidang

pendidikan. Tujuan utama adalah untuk menyediakan pelayanan pendidikan

untuk mencerdaskan kehidupan bangsa, mencetak dan menjadikan tenaga

kerja tingkat menengah yang profesional dan siap kerja serta mampu

bersaing di dalam dunia kerja yang berstandar nasional maupun

internasional

SMK Dummy berlokasi di Jalan X No Y Kab.Z. pertama kali

didirikan oleh dummy dengan lembaga pendidikan MA pada tahun 1988 s.d

1990 dengan Kepala Sekolah X. Pada tahun 1990 s.d sekarang MA X

dirubah menjadi SMK Dummy dengan Kepala Sekolah Bapak X yang

menjabat dari tahun 1992 s.d 1999. Kemudian pada tahun 1999 s.d sekarang

SMK Dummydi Kepalai oleh Bapak X

SMK Dummy memiliki beberapa jurusan antara lain Jurusan Teknik

Komputer dan Jaringan (TKJ), Multimedia (MM), Pemasaran (PMS),

Administrasi Perkantoran (AP), Akuntansi (AK), dan Jurusan baru di tahun

2017 adalah Farmasi (FARM).

9
B. Visi dan Misi

Adapun Visi dan Misi SMK Dummy yaitu:

1. Visi

Tercapainya tenaga kerja tingkat menengah yang berjiwa Pancasila dan

Profesional yang mampu berkompetisi di era globalisasi.

2. Misi

a. Menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan yang berbasis

produktif

b. Menyiapkan tenaga kerja tingkat menengah sesuai kebutuhan

industri/kantor/pasar yang mampu bersaing dan mempunyai

keunggulan di bidang teknologi industri.

c. Memberikan bekal kepada siswa agar mampu mengembangkan diri

dan meningkatkan martabatnya.

C. Kedudukan, Fungsi dan Tugas

Berikut adalah tugas dan wewenang di struktur organisasi :

1. Kepala Sekolah

Tugas dan fungsi utamanya :

a. Mengontrol proses belajar mengajar secara efektif dan efisien.

b. Mengatur administrasi Ketatausahaan, Ketenangan, Sarana dan

Prasarana serta Keuangan.


c. Menyelenggarakan administrasi perencanaan,

pengorganisasian, kurikulum, ketatausahaan serta Keuangan

dan lain lain.

2. Kepala Tata Usaha

Bertugas melaksanakan ketata usahaan dan bertanggung jawab

kepada kepala sekolah dalam begiatan berikut:

a. Menyusun program kerja dan pembagian tata usaha sekolah.

b. Menyusun administrasi ketenagaan dan kesiswaan.

c. Pembinaan dan pengembangan karier pegawai tata usaha

sekolah

d. Menyusun administrasi perlengkapan sekolah.

e. Menyusun dan menyajikan data statistik sekolah.

f. Menyusun laporan pelaksanaan tata usaha sekolah.

g. Menyusun arsip surat masuk dan surat keluar.

3. Wakil Kepala Bidang Kurikulum

Bertugas dalam hal:

a. Menyusun dan menjabarkan kalender pendidikan.

b. Menyusun pembagian tugas guru dan jadwal pelajaran

c. Mengatur penyusun program pengajaran dalam KBM.

d. Mengatur pelaksanaan program perbaikan dan pengayaan.


e. Mengatur pengembangan MGMP dan koordinator mata

pelajaran

f. Menyusun laporan setiap kegiatan

4. Wakil Kepala Bidang Kesiswaan

Bertugas dalam hal :

a. Mengatur dan mengkoordinasikan pelaksanaan Keamanan,

Kebersihan, Ketertiban, Kegindahan, Kekeluargaan dan

Kerindangan.

b. Mengatur dan pembina program kegiatan OSIS meliputi

Kepramukaan, PMR, KIR, UKS dan kegiatan ekstrakulikuler

lainnya.

c. Menyusun dan mengatur pelaksanaan pemilihan siswa yang

berprestasi.

d. Wakil Kepala Bidang Sarana dan Prasarana

Tugas dan fungsi utama:

a. Merencanakan kebutuhan sarana dan prasarana guna

mendukung KBM

b. Merencanakan program pengadaan.

c. Mengatur pemanfaatan sarana prasarana (meja,kursi, papan

tulis dan lainnya).


d. Mengawasi penyusunan barang yang ada digudang.

e. Mengelola perawatan perbaikan dan pengisian sarana dan

prasarana.

5. Wakil Kepala Bidang Humas

Tugas dan fungsi utama:

a. Mengatur dan mengembangkan hubungan dengan komite

sekolah.

b. Mengadakan bakti sosial, karya wisata

c. Mengatur pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar.

d. Mengkoordinasi, pengumpulkan daftar kehadiran guru setiap

hari dan membuat rekap setiap bulannya.

6. Ketua Jurusan

Tugas dan fungsi utama

a. Membuat perancangan program pengajaran seperti AMP,

Program Tahunan, dan Perencanaan Belajar.

b. Bertanggung jawab mengenai jurusan yang di pengang.

c. Menganalisis perkembangan akademik tahunan.

d. Berprean dalam mengarahkan guru pengajar mengenai materi-

materi yang akan disampaikan.


D. Struktur Organisasi

Kepala Sekolah

Kepala Tata Usaha

Waka Kesiswaan

Waka Sarjana

Waka Humas

Waka Kurikulum

Kajur Administrasi Kajur Akutansi (AK)


Perkantoran (AP)

Kajur Teknik Komputer dan Kajur Pemasaran (PMS)


Jaringan

Kajur Multimedia (MM) Kajur Farmasi (Farm)

Gambar 2. 1 Struktur Organisasi


E. Kegiatan Praktek Kerja Langsung

SMK Dummy adalah instansi di bidang pendidikan yang

menyediakan pelayanan pendidikan tingkat Menengah Kejuruan guna

mencetak lulusan yang memiliki keterampilan dan skill serta mendidik

siswa supaya memilki etika dan karakter yang baik. SMK Dummy

memiliki tugas dan kewajiban antara lain :

1. Memberikan pendidikan bagi siswa-siswi sesuai dengan

kurikulum di bidang umum maupun kejuruan.

2. Memberikan keterampilan terhadap siswa-siswi di bidang

kejuruan yang di ambil.

3. Mencetak siswa dengan lulusan yang siap kerja

4. Memberikan sarana dan prasarana bagi siswa-siswi dalam

mengembangkan kemampuan di bidangnya.

5. Mengembangkan skill bagi siswa-siswi dibidangnya masing-

masing.
BAB III

INFRASTRUKTUR

A. Spesifikasi Hardware

1. Teori Singkat Tentang Hardware

Pengertian dari hardware atau dalam bahasa Indonesia-nya disebut

juga dengan nama “perangkat keras” adalah salah satu komponen

dari sebuah komputer yang sifat alat nya bisa dilihat dan diraba

secara langsung atau yang berbentuk nyata, yang berfungsi untuk

mendukung proses komputerisasi. Secara fisik, komputer terdiri

dari beberapa komponen yang merupakan suatu sistem. Sistem

adalah komponen-komponen yang saling bekerja sama membentuk

suatu kesatuan. Apabila salah satu komponen tidak berfungsi, akan

mengakibatkan tidak berfungsinya proses-proses yang ada

komputer dengan baik. Komponen komputer ini termasuk dalam

kategori elemen perangkat keras (hardware). Komponen dasar

pada komputer terdiri dari input, process, output dan storage. Input

device terdiri dari keyboard dan mouse, Process device adalah

microprocessor (ALU, Internal Communication, Registers dan

control section), Output device terdiri dari monitor dan printer,

Storage external memory terdiri dari harddisk, Floppy drive, CD

ROM, Magnetic tape. Storage internal memory terdiri dari RAM

dan ROM. Sedangkan komponen Periferal Device merupakan

16
komponen tambahan atau sebagai komponen yang belum ada atau

tidak ada sebelumnya. Komponen Periferal ini contohnya : TV

Tuner Card, Modem, Capture Card.

2. Hardware Yang Ada Pada Instansi KP

a. Komputer

Komputer adalah alat yang dipakai untuk mengolah data

menurut prosedur yang telah dirumuskan. Kata computer semula

dipergunakan untuk menggambarkan orang yang perkerjaannya melakukan

perhitungan aritmatika, dengan atau tanpa alat bantu, tetapi arti kata ini

kemudian dipindahkan kepada mesin itu sendiri. Asal mulanya, pengolahan

informasi hampir eksklusif berhubungan dengan masalah aritmatika, tetapi

komputer modern dipakai untuk banyak tugas yang tidak berhubungan

dengan matematika.

b. CPU

Unit Pengolah Pusat atau CPU (Central processing Unit)

berperan untuk memproses perintah yang diberikan oleh pengguna komputer,

mengelolanya bersama data-data yang ada di komputer. Unit atau peranti

pemprosesan juga akan berkomunikasi dengan peranti input , output dan

storage untuk melaksanakan instruksi yang saling terkait.

c. Printer

Arti printer lebih spesifik menurut ilmu komputer berarti

alat untuk mencetak hasil kerja digital berupa file gambar dan tulisan. Printer
pada umumnya terhubung dengan komputer maupun laptop untuk dapat bisa

menghasilkan suatu pekerjaan cetak. Printer bekerja melalui perintah yang

terprogram pada komputer atau laptop melalui perintah manusia sebagai yang

menjalankan program.

d. Keyboard

Keyboard merupakan unit input yang paling penting dalam

suatu pengolahan data dengan komputer. Keyboard dapat berfungsi

memasukkan huruf, angka, karakter khusus serta sebagai media bagi user

(pengguna) untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan,

seperti menyimpan file dan membuka file.

B. Spesifikasi Software

1. Pengertian Software

Software merupakan perangkat lunak yang tidak dapat disentuh

maupun dilihat wujud fisiknya. Sekalipun tidak berwujud fisik, keberadaan

software sangat penting. Software dibuat untuk menjalankan hardware

komputer agar dapat berjalan sesuai fungsi yang diinginkan. Software dapat

dibedakan atau dibagi berdasarkan jenis dan juga pendistribusianya.

2. Software yang digunakan

a. Pengertian XAMPP (perangkat lunak bebas)

Sebuah software web server apache yang didalamnya sudah

tersedia database server mysql dan support php programming.

XAMPP merupakan software yang mudah digunakan, gratis dan

mendukung instalasi di Linux dan Windows. Keuntungan lainnya


adalah cuma menginstal satu kali sudah tersedia Apache Web

Server, MySQL Database Server, PHP Support (PHP 4 dan PHP

5) dan beberapa module lainnya. Jika versi untuk Windows sudah

dalam bentuk instalasi grafis dan yang Linux dalam bentuk file

terkompresi tar.gz. Kelebihan lain yang berbeda dari versi untuk

Windows adalah memiliki fitur untuk mengaktifkan sebuah server

secara grafis, sedangkan Linux masih berupa perintah-perintah di

dalam console. Oleh karena itu yang versi untuk Linux sulit untuk

dioperasikan. Dulu XAMPP untuk Linux dinamakan LAMPP,

sekarang diganti namanya menjadi XAMPP FOR LINUX.

XAMPP merupakan tools yang menyediakan paket perangkat

lunak ke dalam satu buah paket. Dengan menginstal XAMPP

maka tidak perlu lagi melakukan instalasi dan konfigurasi web

server, Apache, PHP dan MySQL secara manual. XAMPP akan

menginstalasi dan mengkonfigurasikannya secara otomatis untuk

anda atau auto konfigurasi.

b. Database (MySQL)

Suatu sistem yang data tidak akan lepas dari penggunaan

penyimpanan data.Database adalah sebuah bentuk media yang

digunakan untuk menyimpan data. Dimana penyimpanan data

dapat diilustrasikan sebagai sebuah gudang yang dijadikan tempat

menyimpan berbagai macam barang yang terdapat dalam suatu

database, barang adalah data. Dalam sebuah database terdiri dari


dua bagian dasar yang membangun sebuah database yaitu tabel

dan kolom.

1) Tabel

Tabel dalam sebuah database dikenal dengan istilah yang sering juga

disebut entitas atau entity, dimana tabel digunakan untuk menyimpan

sebuah kelompok data. Fungsi tabel ini adalah untuk menyimpan data yang

sifatnya khusus. Sehingga turunan dari sebuah database adalah tabel,

dimana tabel dalam sebuah database dapat lebih dari satu buah (Nugroho,

2005:75).

2) Kolom

Kolom adalah bentuk terkecil dari sebuah database setelah tabel,

dimana kolom berfungsi untuk memisahkan jenis data dalam cakupan yang

lebih khusus. Kolom juga dapat dikenal dengan field atau atribut (Nugroho,

2005: 76).

MySQL merupakan salah satu perangkat lunak system manajemen

berbasis data (managemen sistem) yang menggunakan perintah standar SQL

(Structured Query Language). Dimana SQL mampu untuk melakukan

banyak eksekusi perintah Query dalam satu permintaan, baik itu menerima

dalam mengirimkan data. Mysql juga multi user dalam arti dapat digunakan

oleh banyak penggunaan dalam waktu besamaan. Dengan sekitar enam juta

instalasi diseluruh dunia (Wikipedia, 2007)

Penggunaan Mysql yang merupakan salah satu database server

sekaligus dapat berjalan multi-OS (Opening System) memiliki keunggulan


lainnya seperti Open Source sehingga penggunaanya tidak perlu membayar

lisensi kepada pembuatnya. Dapat mendukung database dengan kapasitas

yang sangat besar. Merupakan database management system yang mudah

digunakan. Didukung oleh driver ODBC sehingga database Mysql dapat

diakses oleh database apa saja. Bahasa yang pemrogaman yang dapat

digunakan untuk mengakses Mysql diantaranya adalah C, C++, Java, PHP,

dll (Mysql Internals Manual, 2007).

Mysql adalah salah satu server database SQL multi user dan multi

threaded yang didukung oleh Java untuk melakukan koneksi dan query pada

database ini.

c. JAVA

Java adalah bahasa pemrograman yang dapat dijalankan di berbagai

komputer termasuk telepon genggam. Bahasa ini awalnya dibuat oleh

James Gosling saat masih bergabung di Sun Microsystems, yang saat ini

merupakan bagian dari Oracle dan dirilis tahun 1995. Bahasa ini banyak

mengadopsi sintaksis yang terdapat pada C dan C++ namun dengan

sintaksis model objek yang lebih sederhana serta dukungan rutin-rutin aras

bawah yang minimal. Aplikasi-aplikasi berbasis java umumnya dikompilasi

ke dalam p-code (bytecode) dan dapat dijalankan pada berbagai Mesin

Virtual Java (JVM). Java merupakan bahasa pemrograman yang bersifat

umum/non-spesifik (general purpose), dan secara khusus didesain untuk

memanfaatkan dependensi implementasi seminimal mungkin. Karena

fungsionalitasnya yang memungkinkan aplikasi java mampu berjalan di


beberapa platform sistem operasi yang berbeda, java dikenal pula dengan

slogannya, "Tulis sekali, jalankan di mana pun". Saat ini java merupakan

bahasa pemrograman yang paling populer digunakan, dan secara luas

dimanfaatkan dalam pengembangan berbagai jenis perangkat lunak aplikasi

ataupun aplikasi

3. Sejarah

Bahasa pemrograman Java terlahir dari The Green Project, yang

berjalan selama 18 bulan, dari awal tahun 1991 hingga musim panas 1992.

Proyek tersebut belum menggunakan versi yang dinamakan Oak. Proyek

ini dimotori oleh Patrick Naughton, Mike Sheridan, dan James Gosling,

beserta sembilan pemrogram lainnya dari Sun Microsystems. Salah satu

hasil proyek ini adalah maskot Duke yang dibuat oleh Joe Palrang.

Pertemuan proyek berlangsung di sebuah gedung perkantoran Sand

Hill Road di Menlo Park. Sekitar musim panas 1992 proyek ini ditutup

dengan menghasilkan sebuah program Java Oak pertama, yang ditujukan

sebagai pengendali sebuah peralatan dengan teknologi layar sentuh (touch

screen), seperti pada PDA sekarang ini. Teknologi baru ini dinamai "*7"

(Star Seven).

Setelah era Star Seven selesai, sebuah anak perusahaan TV kabel

tertarik ditambah beberapa orang dari proyek The Green Project. Mereka
memusatkan kegiatannya pada sebuah ruangan kantor di 100 Hamilton

Avenue, Palo Alto.

Perusahaan baru ini bertambah maju: jumlah karyawan meningkat

dalam waktu singkat dari 13 menjadi 70 orang. Pada rentang waktu ini

juga ditetapkan pemakaian Internet sebagai medium yang menjembatani

kerja dan ide di antara mereka. Pada awal tahun 1990-an, Internet masih

merupakan rintisan, yang dipakai hanya di kalangan akademisi dan militer.

Mereka menjadikan peramban (browser) Mosaic sebagai landasan

awal untuk membuat perambah Java pertama yang dinamai Web Runner,

terinsipirasi dari film 1980-an, Blade Runner. Pada perkembangan rilis

pertama, Web Runner berganti nama menjadi Hot Java.

Pada sekitar bulan Maret 1995, untuk pertama kali kode sumber

Java versi 1.0a2 dibuka. Kesuksesan mereka diikuti dengan untuk

pemberitaan pertama kali pada surat kabar San Jose Mercury News pada

tanggal 23 Mei 1995.

Sayang terjadi perpecahan di antara mereka suatu hari pada pukul

04.00 di sebuah ruangan hotel Sheraton Palace. Tiga dari pimpinan utama

proyek, Eric Schmidt dan George Paolini dari Sun Microsystems bersama

Marc Andreessen, membentuk Netscape.


Nama Oak, diambil dari pohon oak yang tumbuh di depan jendela

ruangan kerja "Bapak Java", James Gosling. Nama Oak ini tidak dipakai

untuk versi release Java karena sebuah perangkat lunak lain sudah

terdaftar dengan merek dagang tersebut, sehingga diambil nama

penggantinya menjadi "Java". Nama ini diambil dari kopi murni yang

digiling langsung dari biji (kopi tubruk) kesukaan Gosling. Konon kopi ini

berasal dari Pulau Jawa. Jadi nama bahasa pemrograman Java tidak lain

berasal dari kata Jawa (bahasa Inggris untuk Jawa adalah Java).
BAB IV

PEMBAHASAN

A. Proses Bisnis

Setelah kami melakukan peninjauan langsung, diketahui bahwa

system yang sedang berjalan di SMK dummy masih menggunakan cara

manual yang artinya tidak menggunakan aplikasi sebagai media

pengenalan, khususnya pada bagian peminjaman dan sistem yang dibuat

harus dapat meningkatkan pelayanan serta meningkatkan kinerja sistem

informasi koperasi.

B. Sistem Berjalan

Sistem yang bekerja dalam perancangan aplikasi pemasaran jasa

yang berjalan di Smk dummy yaitu menawarkan jasa koperasi kepada

seluruh anggota yang ada dilingkungan sekolah.

C. Aturan Bisnis

Dalam menjalankan Sistem Koperasi pada sekolah Dummy. .....

ada beberapa aturan yang harus dipenuhi oleh setiap pegawai sekolah

diantaranya adalah :

1. Anggota harus memberi Informasi yang jelas saat mengisi form

pendaftaran.

25
2. Anggota harus menyetujui segala aturan yang telah ditetapkan oleh

koperasi sekolah setelah form disetujui.

D. Kebijakan System

Kebijakan yang diterapkan pada Koperasi Sekolah dummy adalah :

1. Kerusakan dan kehilangan Barang yang dipinjam maka peminjam

WAJIB mengganti barang yang mengalami kerusakan atau

kehilangan

2. Keterlambatan dalam pengembalian barang maka akan dikenakan

sanksi berupa denda sesuai waktu keterlambatan

3. Dalam Penyimpanan uang , Anggota harus menjaga bukti

penyimpanan uang/buku nasabah.dan bukti tersebut adalah syarat

untuk pencairan uang

4. Dalam Peminjaman uang, Anggota harus menaati peraturan dan

ketentuan Koperasi sekolah. Seperti batas pengembalian,denda

keterlambatan .........

5. Dalam Mengangsur Pinjaman, Anggota ......

E. Dekomposisi Fungsi

Memudahkan Anggota untuk Meminjam barang dan Simpan Pinjam

Uang tanpa perlu Anggota itu membeli barang tersebut dan mempermudah

meminjam uang dan simpan uang. Anggota hanya perlu mencantumkan

Informasi data pribadi sebagai jaminan untuk berpartisipasi di Koperasi

sekolah.
F. Hirarki Fungsi Sitem

Gambaran dari hirarki fungsi yang ada pada sistem yang dibahas

adalah tidak perlunya penggunaan manual saat menginput data dan

prosesnya, menghemat waktu, membantu pekerjaan lebih efesien dan pada

saat Aktivitas Koperasi tidak perlu dilakukan secara manual karena

penyimpanan datanya sudah disimpan secara berkala

G. Analisa Masukan (Input), Proses, dan Keluaran (Output)

Dalam Aplikasi Koperasi sekolah yaitu memiliki sistem masukan

(input), proses dan keluaan (Output).

1. Analisa Masukan (Input) sistem yang berjalan

Dokumen masukan akan diolah sesuai dengan maksud dan tujuan

sistem. Bentuk data dokumen masukan tersebut adalah:

1. Data Pengguna Aplikasi

Nama Masukan : Data_pengguna

Sumber : Admin

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Catatan pengguna aplikasi Koperasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

2. Data Anggota

Nama Masukan : Data_anggota


Sumber : Form pendaftaran anggota

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Catatan data anggota dan sebagai jaminan

Media : Kertas form

Rangkap : 2 Lembar

3. Data Barang

Nama Masukan : Data_Barang

Sumber : Catetan Barang / form barang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Catatan informasi data persediaan barang

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

4. Data Peminjaman Barang

Nama Masukan : Data_Peminjaman_barang

Sumber : form peminjaman barang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Catatan informasi data peminjaman barang

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

5. Data Penyimpanan Uang

Nama Masukan : Data_Penyimpanan_uang

Sumber : form Penyimpanan uang

Distribusi : Admin TU dan pengguna


Fungsi : Catatan informasi data Penyimpanan uang

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

6. Data Penminjaman Uang

Nama Masukan : Data_Peminjaman_uang

Sumber : form Peminjaman uang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Catatan informasi data Peminjaman uang

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

7. Data Angsuran Uang

Nama Masukan : Data_Angsuran_uang

Sumber : form Angsuran peminjaman uang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi :Catatan informasi data Angsuran

peminjaman uang

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

2. Analisa Keluaran (Output)

1. Data Pengguna Aplikasi

Nama Masukan : Lihat data pengguna aplikasi


Sumber : Admin yang ditugaskan untuk mengelola

aplikasi koperasi

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Mencari data pengguna Aplikasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

2. Data Anggota

Nama Masukan : Lihat data Anggota

Sumber : form anggota

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Mencari data Anggota yang berpartisipasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

3. Data Barang

Nama Masukan : Lihat data Barang

Sumber : form Barang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Mencari data Barang yg ada di koperasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar
4. Data Peminjaman Barang

Nama Masukan : Lihat data Peminjaman Barang

Sumber : form peminjaman barang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Mencari data Peminjaman Barang yg ada

di koperasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

e. Data Penyimpanan Uang

Nama Masukan : Lihat data Penyimpanan Uang

Sumber : form Penyimpanan Uang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Mencari data Penyimpanan Uang yg ada di

koperasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

f. Data Peminjaman Uang

Nama Masukan : Lihat data Peminjaman Uang

Sumber : form Peminjaman Uang

Distribusi : Admin TU dan pengguna


Fungsi : Mencari data Peminjaman Uang yg ada di

koperasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar

g. Data Angsuran Peminjaman Uang

Nama Masukan : Lihat data Angsuran Peminjaman Uang

Sumber : form Angsuran Peminjaman Uang

Distribusi : Admin TU dan pengguna

Fungsi : Mencari data Angsuran Peminjaman Uang

yang ada di koperasi

Media : Kertas

Rangkap : 2 Lembar
H. Diagram Aliran Data

1. Diagram Konteks

Gambar 4. 1 Diagram Konteks


2. Diagram Nol

Gambar 4. 2 Diagram Nol


3. Diagram Rinci

Gambar 4. 3 Diagram Rinci


I. Kamus Data

1. Proses Registrasi Admin

Arus Data : Koperasi Sekolah

Nama Arus data : Proses Registrasi Admin

Bentuk data : Form Pendaftaran admin

Arus Data : Admin – (Proses 1.0 – Database Admin )–

Proses 1.0 –Admin

Penjelasan : Admin mengisi data diri sesuai ketentuan

lalu mengirim data ke proses 1.0 kemudian

proses 1.0 akan mengirim data admin ke

database admin dan akan memberikan akses

aplikasi ke admin

Periode : Waktu jam kerja

Volume : Sesuai Jabatan Operator

Struktur Data = id + username + password + email

id : *automatis*

username = *sesuai admin*

password = *sesuai admin*

email = *email admin*


2. Proses Registrasi Anggota

Nama Arus data : Proses Registrasi Anggota

Bentuk data : Form Pendaftaran Anggota

Arus Data : Anggota - Proses 2.0 – Admin – (Proses

2.0 – Database Anggota )

Penjelasan : Anggota mengisi data diri sesuai

Ketentuan dan mengirim data ke proses 2.0

dan proses 2.0 akan meneruskan ke admin

lalu admin ke proses 2.0 untuk memasukkan

data anggota ke database

Periode : Waktu jam kerja

Volume : Karyawan Lingkungan sekolah

Struktur Data = id + nip + nama + tempat_lahir +

tanggal_lahir + jabatan + tanggal

id : *automatis*

nip = *sesuai KTP anggota*

nama = namadepan + nama belakang

tempat lahir = *sesuai KTP*

jabatan = *sesuai KTP*


tanggal = *tanggal regis*

3. Proses Registrasi Barang

Nama Arus data : Proses Registrasi Barang

Bentuk data : Form Pendaftaran Barang

Arus Data : Admin - Proses 3.0 – database barang

Penjelasan : Admin mengisi data Barang sesuai

Ketentuan dan mengirim data ke proses 3.0

dan proses 3.0 akan memasukkan data

Barang ke database barang

Periode : Waktu jam kerja

Volume : Sesuai data barang yang masuk dari

gudang

Struktur Data = id + kd_barang + jenis + nama_barang +

tanggal + jumlah

id : *automatis*

kd_barang = *sesuai ketentuan gudang*

jenis = *tergantung fungsi*

nama_barang = nama barang

tanggal = *tanggal regis*


jumlah = *sesuai ketentuan gudang*

4. Proses Peminjaman/Pengembalian Barang

Nama Arus data : Proses peminjaman/pengembalian Barang

Bentuk data : Form peminjaman/pengembalian Barang

Arus Data : Anggota - Proses 4.0 – Admin – Proses

4.0 – Database pinjaman/pengembalian barang- proses 4.0 – (jika

peminjaman) Anggota

Penjelasan : Anggota mengisi data peminjaman barang

sesuai Ketentuan dan mengirim data ke

proses 4.0 lalu proses 4.0 akan meneruskan

ke admin lalu admin akan ke proses 4.0 lalu

4.0 akan memasukkan data

peminjaman/pengembalian ke database ,dari

database balik ke proses 4.0 dan (stop jika

proses pengembalian) proses 4.0 akan

memberikan barang pinjaman

Periode : Waktu jam kerja

Volume : Sesuai data yang masuk dari admin

Struktur Data = id + nip + nama + jabatan + kd_barang +

nama_barang + tanggal + tanggal_kembali +

jumlah_pinjam
id : *automatis*

nip = *sesuai KTP*

nama = nama depan + nama belakang

jabatan = nama jabatan

kd_barang = *sesuai ketetuan admin*

nama_barang = *sesuai ketentuan admin*

Tanggal = Tanggal pinjam barang

Tanggal_kembali = Tanggal kembali barang

Jumlah_pinjam = jumlah pinjam barang

5. Proses Penyimpanan / ambil uang

Nama Arus data : Proses penyimpanan / ambil uang

Bentuk data : Form penyimpanan / ambil uang

Arus Data : Anggota - Proses 5.0 – Admin –

Proses 5.0 – Database simpan/ambil uang - proses 5.0 – memberikan

laporan simpan uang, jika ambil maka memberikan uang.

Penjelasan : Anggota mengisi form

penyimpanan/ambil uang sesuai

Ketentuan dan mengirim data ke


proses 5.0 lalu proses 5.0 akan

meneruskan ke admin lalu admin

akan ke proses 5.0 lalu 5.0 akan

memasukkan data

penyimpanan/ambil uang ke database

,dari database balik ke proses 5.0 dan

proses 5.0 akan memberikan laporan

simpan uang, jika ambil uang maka

alurnya sama saja Cuma akan

memberikan uang ke anggota

Periode : Waktu jam kerja

Volume : sesuai data yang masuk dari admin

Struktur Data = nip + nama + kd_transfer +

tgl_simpan + simp_pokok +

simp_wajib + simp_sukarela +total

nip = *sesuai KTP*

nama = nama depan + nama belakang

kd_transfer = *sesuai KD transfer bank*

tgl_simpan = tanggal simpan

simp_pokok = simpanan pokok


simp_wajib = simpanan wajib

simp_sukarela = simpanan sukarela

total = total pokok+wajib+sukarela

6. Proses Peminjaman / Angsur Uang

Nama Arus data : Proses peminjaman / angsur uang

Bentuk data : Form peminjaman / angsur uang

Arus Data : Anggota - Proses 6.0 – Admin – Proses

6.0 – Database pinjam/angsur uang - proses 6.0 – memberikan laporan

pinjam uang dan uang, jika angsur maka memberikan laporan ansuran

utang sesuai laporan pinjam uang.

Penjelasan : Anggota mengisi form peminjaman/angsur

uang sesuai Ketentuan dan mengirim data ke

proses 6.0 lalu proses 6.0 akan meneruskan

ke admin lalu admin akan ke proses 6.0 lalu

6.0 akan memasukkan data

peminjaman/angsur uang ke database ,dari

database balik ke proses 6.0 dan proses 6.0

akan memberikan laporan pinjam uang +

uang, jika angsur uang maka alurnya sama

saja Cuma akan memberikan laporan angsur

uang ke anggota
Periode : Waktu jam kerja

Volume : Sesuai data yang masuk dari admin

Struktur Data = nip + nama + kd_pinjam + tgl_pinjam +

jml_pinjam + lama_pinjam + bunga

+total_hutang + angsuran

nip = *sesuai KTP*

nama = nama depan + nama belakang

kd_ pinjam = *sesuai KD pinjam *

tgl_ pinjam = tanggal pinjam

jml_pinjam = jumlah pinjaman

lama_pinjam = lama pinjaman perbulanan

bunga = bunga pinjam

total_hutang = jml_pinjam+bunga

angsuran = total_hutang/lama pinjam


J. Spesifikasi Proses

Spesifikasi sistem berjalan dibutuhkan dalam memproses suatu data.

Adapun dokumen yang ada dalam penggunaan sistem ini adalah sebagai

berikut :

1. Proses 1.0

Nama Proses : Proses Registrasi Admin

Masukan : Data admin

Keluaran : Penyimpanan data pada database admin

Uraian Penjelasan : Data admin di input oleh user lalu masuk

ke penyimpanan database koperasi.

2. Proses 2.0

Nama Proses : Proses Registrasi Anggota

Masukan : Data Anggota

Keluaran : Penyimpanan data pada database anggota

Uraian Penjelasan : Data anggota di input oleh user lalu masuk

ke penyimpanan database koperasi.

3. Proses 3.0

Nama Proses : Proses Registrasi Barang

Masukan : Data Barang

Keluaran : Penyimpanan data pada database Barang


Uraian Penjelasan : Admin menginput data barang lalu di

simpan pada database koperasi.

4. Proses 4.0

Nama Proses : Proses Peminjaman

Masukan : Data Peminjaman Barang

Keluaran : Penyimpanan data pada database

Peminjaman Barang

Uraian Penjelasan : Admin mendata proses peminjaman barang

yang dilakukan oleh anggota koperasi

5. Proses 4.1

Nama Proses : Proses Pengembalian Barang

Masukan : Data Pengembalian Barang

Keluaran : Penyimpanan data pada database

peminjaman barang

Uraian Penjelasan : Admin menginput proses pengembalian

barang yang dipinjam oleh anggota koperasi

6. Proses 5.0

Nama Proses : Proses Penyimpanan

Masukan : Data Simpan Uang

Keluaran : Penyimpanan data pada database Simpan

Uang
Uraian Penjelasan : Admin menginput proses penyimpanan

uang yang ingin disimpan oleh anggota

koperasi

7. Proses 5.1

Nama Proses : Proses Mengambil Uang

Masukan : Data Ambil Uang

Keluaran : Bukti laporan Simpan Uang

Uraian Penjelasan : Anggota mengambil uang yang tersmpan di

koperasi

8. Proses 6.0

Nama Proses : Proses Meminjam Uang

Masukan : From Pinjam Uang

Keluaran : Laporan Pinjam Uang

Uraian Penjelasan : Admin menginput proses pinjam uang yang

ingin dipinjam oleh anggota koperasi

9. Proses 6.1

Nama Proses : Proses Mengangsur Uang

Masukan : Laporan hutang sesuai angsuran

Keluaran : Laporan Angsuran

Uraian Penjelasan : Admin menginput proses pengangsuran

yang dilakukan anggota koperasi sesuai

dengan perjanjian pembayaran.


K. Bagan Struktur

1. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Registrasi Admin

Registrasi Admin

Data Admin Data Admin

A.Input data Admin Simpan data Admin


Gambar 4. 4 Bagan Terstruktur Rinci Input Data Admin
2. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Registrasi Anggota

Registrasi Anggota

Data Anggota Data Anggota

B.Input data Anggota Simpan data Admin


Gambar 4. 5 Bagan Terstruktur Rinci Registrasi Anggota
3. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Registrasi Barang

Registrasi Barang

Data Barang Data Barang

C.Input Data Barang Simpan data Barang


Gambar 4. 6 Bagan Terstruktur Rinci Registrasi Barang
4. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Peminjaman Barang

Peminjaman Barang

Data Peminjaman Barang Data Peminjaman Barang

Input Data Simpan data Peminjaman


Peminjaman Barang Barang

Gambar 4. 7 Bagan Terstruktur Rinci Peminjaman Barang


5. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Pengembalian

Pengembalian Barang

Data Pengembalian Barang Data Pengembalian Barang

D. Data Pengembalian
Input Simpan Data
Barang Pengembalian Barang

Gambar 4. 8 Bagan Terstruktur Rinci Pengembalian Barang


6. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Proses Penyimpanan Uang

Penyimpanan Uang

Data Simpan Uang Data Simpan Uang

Input E.
Data Simpan Uang Simpan data Simpan Uang

Gambar 4. 9 Bagan Terstruktur Rinci Penyimpanan Uang

7. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Pengembalian Uang

Pengambilan Uang

Data Pengambilan uang Data Pengambilan Uang

F.Input Data Cetak laporan Simpan


Pengambilan Uang Uang

Gambar 4. 10 Bagan Terstruktur Rinci Pengembalian Uang


8. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Peminjaman Uang

Peminjaman Uang

Data Pinjam uang Data Pinjam Uang Data Pinjam Uang

Form Peminjaman Simpan data Barang Cetak laporan Pinjam


Uang Uang
Gambar 4. 11 Bagan Terstruktur Rinci Peminjaman Uang
9. Bagan Terstruktur Diagram Rinci Pengangsuran Uang
Pengangsuran Uang

Data Angsuran Data Angsuran Data Angsuran

Form Pengsuran Simpan data Cetak laporan


Uang Angsuran Angsuran

Gambar 4. 12 Bagan Terstruktur Rinci Pengangsuran Uang


L. Spesifikasi Modul

Spesifikasi Modul dalam Sistem Pengolahan Data Pemasaran

adalah :

1. Spesifikasi Input Data Admin

Modul Input Data Admin

Mulai

Input Data Admin

Simpan pada Database Admin

Selesai

2. Spesifikasi Registrasi Anggota

Modul Registrasi Data Anggota

Mulai

Input Data Anggota

Simpan pada Database Anggota

Selesai

3. Spesifikasi Registrasi Barang


Modul Registrasi Data Barang

Mulai

Input Data Barang

Simpan pada Database Barang

Selesai

4. Spesifikasi Peminjaman Barang

Modul Pinjam Barang

Mulai

Input Data Pinjam Barang

Simpan pada Database Pinjam Barang

Selesai

5. Spesifikasi Pengembalian Barang

Modul Pengembalian Barang

Mulai

Input Data Pengembalian Barang

Simpan pada Database Pinjam Barang

Selesai

6. Spesifikasi Penyimpanan

Modul Penyimpanan

Mulai

Input Data Penyimpanan Uang

Simpan pada Database Penyimpanan Uang


Selesai

7. Spesifikasi Pengembalian Uang

Modul Pengambilan Uang

Mulai

Input Data Pengambilan Uang

Cetak Laporan pengambilan Uang

Selesai

8. Spesifikasi Peminjaman Uang

Modul Peminjaman Uang

Mulai

Form Pinjam Uang

Simpan pada Database Pinjam Uang

Cetak Laporan Peminjaman Uang

Selesai

9. Spesifikasi Pengangsuran Uang

Modul Angsuran

Mulai

Form Angsuran

Simpan pada Database Angsuran

Cetak Laporan Angsuran

Selesai
M. ERD (Entity Relationship Diagram)

Entity-Relationship Diagram (ERD) merupakan suatu model

jaringan yang menggunakan susunan data yang disimpan pada sistem

secara abstrak. ERD juga menggambarkan hubungan antara satu himpunan

entitas yang memiliki atribut dengan himpunan entitas yang lain dalam

suatu sistem yang terintegrasi.

Gambar 4. 13 ERD

1. Entitas, Atribut, dan Relasi

Suatu entitas merupakan individu yang mewakili sesuatu yang

nyata eksistensinya dan dapat dibedakan dari objek - objek yang lain.

Suatu entitas memiliki sekumpulan sifat, dan nilai dari beberapa sifat
tersebut dapat mengidentifaksi entitas tersebut. Sekumpulan entitas yang

mempunyai tipe yang sama (sejenis) dan berada dalam lingkup yang sama

membentuk suatu himpunan entitas.

2. Spesifikasi basis data

Spesifikasi File Basisdata pada system pemasaran ini adalah

sebagai berikut :

a. Nama Data : Admin

Media : Kertas

Primery Key : Id dan Username

Fungsi : Registrasi data admin

Tabel 4. 1 Data Admin

No Field Type Value Ket

1 Id Integer 11 ID_Anggota

2 Username Integer 11 _Anggota

3 Password Varchar 45 Password

4 Email Varchar 30 Tempat_lahir

5 jenis Date Tanggal_lahir

b. Nama Data : Barang

Media : Kertas

Primery Key : Id dan kd_barang

Fungsi : Menginput data anggota


Tabel 4. 2 Data Barang

No Field Type Value Ket

1 Id Integer 11 ID_Anggota

2 Kd_barang Integer 11 Nip_Anggota

3 Jenis Varchar 45 Nama

4 Nama_barang Varchar 30 Tempat_lahir

5 Tanggal Date Tanggal_lahir

6 Jumlah Varchar 50 Jabatan

7 Tanggal Date Tanggal_Pendaftaran

c. Nama Data : Angsuran

Media : Kertas

Primery Key : kd_pinjam

Fungsi : Menginput data angsuran

Tabel 4. 3 Data Angsuran

No Field Type Value Ket

1 Kd_pinjam Varchar 11 Kd_pinjam

2 Tgl_pinjam Date Tgl_pinjam

3 Nip Integer 11 Nip_Anggota

4 Nama Varchar 30 Nama_Anggota


5 Lama_pinjam Varchar 11 Lama_pinjam

6 Angsuran Integer 11 Angsura

7 No_bukti Varchar 11 No_bukti

8 Tgl_angsur Date Tgl_angsur

9 Total_hutang Integer 20 Total_hutang

10 Total_bayar Integer 20 Total_bayar

11 Angsuran_ke Integer 11 Angsuran_ke

12 Sisa Integer 30 Sisa_hutang

d. Nama Data : Peminjaman

Media : Kertas

Primery Key : Id

Fungsi : Menginput data peminjaman barang

Tabel 4. 4 Data Peminjaman

No Field Type Value Ket

1 Id Integer 11 ID_anggota

2 Nip Integer 11 Nip_anggota

3 Nama Varchar 30 Nama

4 Jabatan Varchar 20 Jabatan

5 Kd_barang Varchar 30 Kd_barang

6 Nama_barang Varchar 20 Nama_barang

7 Tanggal Date Tanggal_Peminjaman


8 Tanggal_kembali Date Tanggal_kembali

9 Jumlah_pinjam Integer 11 Jumlah_pinjam

e. Nama Data : Puang

Media : Kertas

Primery Key : Kd_pinjam

Fungsi : Menginput data peminjaman uang

Tabel 4. 5 Data Puang

No Field Type Value Ket

1 Nip Integer 11 Nip_anggota

2 Nama Varchar 30 Nama_anggota

3 Kd_pinjam Varchar 11 Kd_pinjam

4 Tgl_pinjam Date Tgl_pinjam

5 Jml_pinjam Varchar 30 Jml_pinjam

6 Lama_pinjam Varchar 30 Lama_pinjam

7 Bunga Varchar 30 Bunga

8 Total_hutang Integer 11 Total_hutang

9 Angsuran Varchar 30 Angsuran


f. Nama Data : Suang

Media : Kertas

Primery Key : Nip dan kd_transfer

Fungsi : Menginput data simpan uang

Tabel 4. 6 Data Suang

No Field Type Value Ket

1 Nip Integer 11 Nip_anggota

2 Nama Varchar 30 Nama_anggota

3 Kd_transfer Varchar 11 Kd_transfer

4 Tgl_simpan Varchar 30 Tgl_simpan

5 Simp_pokok Varchar 11 Simp_pokok

6 Simp_wajib Varchar 11 Simp_wajib

7 Simp_sukarela Varchar 11 Simp_sukarela

8 Total Varchar 11 Total

g. Nama Data : Anggota

Media : Kertas

Primery Key : Id dan Nip

Fungsi : Menginput data anggota

Tabel 4. 7 Data Anggota

No Field Type Value Ket

1 Id Integer 11 Id_Anggota

2 Nip Integer 11 Nip_Anggota


3 Nama Varchar 45 Nama_Anggota

4 Tempat_lahir Varchar 30 Tempat_lahir

5 Tanggal_lahir Date Tanggal_lahir

6 Jabatan Varchar 50 Jabatan

7 Tanggal Date 11 Tanggal_daftar

N. Tampilan Aplikasi

1. Halaman login

Halaman form di bawah ini digunakan sebagai halaman

login untuk admin

Gambar 4. 14 Halaman Login


2. Halaman Menu

Halaman di bawah ini merupakan halaman menu dari

aplikasi koperasi sekolah dummy, terdapat 7 master data yaitu

pengguna, data barang, data anggota, nabung, pinjam uang,

pinjam barang, dan bayar angsuran.

Gambar 4. 15 Halaman Menu

3. Halaman Pengguna

Halaman pengguna berfungsi untuk menambah dan

menampilkan informasi admin sistem koperasi sekolah.


Gambar 4. 16 Halaman Daftar Pengelola Pengguna

Gambar 4. 17 Halaman Ganti Data Pengguna


4. Halaman Data Barang

Halaman data barang berfungsi untuk tambah, edit, hapus,

dan menampilkan informasi barang yang tersedia dalam

koperasi.

Gambar 4. 18 Halaman Kelola Barang

Gambar 4. 19 Halaman Tambah Data Barang


Gambar 4. 20 Halaman Edit Data Barang

5. Halaman Anggota

Halaman anggota berfungsi untuk tambah, edit, dan

hapus data anggota koperasi sekolah dummy.

Gambar 4. 21 Halaman Kelola Anggota


Gambar 4. 22 Halaman Tambah dan Edit Data Pegawai

6. Halaman Nabung

Halaman nabung berfungsi untuk menambahkan dan

menampilkan informasi anggota koperasi yang ingin

menabung di koperasi sekolah.

Gambar 4. 23 Halaman Daftar Simpanan


Gambar 4. 24 Halaman Kelola Simpanan

7. Halaman Pinjam Uang

Halaman pinjam uang berfungsi untuk memproses

jika ada angggota yang ingin melakukan transaksi pinjam

uang terhadap koperasi sekolah

Gambar 4. 25 Halaman Kelola Pinjaman Uang


Gambar 4. 26 Halaman Daftar Pinjaman Uang

8. Halaman Pinjam Barang

Halaman pinjam barang berfungsi untuk memproses

anggota koperasi yang ingin melakukan pinjam barang

kepada koperasi sekolah

Gambar 4. 27 Halaman Simpan Pinjam Barang


Gambar 4. 28 Halaman Peminjaman Barang

Gambar 4. 29 Halaman Pengembalian Barang


9. Halaman Angsuran

Halaman angsuran berfungsi untuk melakukan proses

pembayaran cicilan angsuran anggota koperasi yang melakukan

peminjaman uang.

Gambar 4. 30 Halaman Kelola Angsuran

Gambar 4. 31 Halaman Daftar Angsuran


BAB V

PENUTUP

A.Kesimpulan

Setelah mempelajari permasalahan yang dihadapi dan solusi yang diberikan

untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, maka dapat dirangkum beberapa

kesimpulan, antara lain :

1. Dengan dibuatnya sistem informasi koperasi sekolah pada SMK dummy

berbasis java netbeans ini maka dapat memudahkan staff administrasi

koperasi dalam melakukan semua transaksi yang terjadi di koperasi

sekolah.

2. Dengan adanya aplikasi koperasi sekolah pada SMK dummy maka proses

kegiatan koperasi sekolah tidak akan dilakukan secara manual.

3. Penggunaan aplikasi koperasi sekolah sangat membantu staff administrasi

koperasi dalam melakukan setiap pekerjaannya.

B.Saran

Bedasarkan penelitian yang dilakukan kelompok kami pada SMK dummy,

kami mempunyai beberapa saran yang mungkin dapat bermanfaat bagi

perkembangan dan kemajuan koperasi sekolah, adalah sebagai berikut :


1. Melakukan pengamanan terhadap aplikasi dengan tidak memberikan

username dan password kepada orang yang tidak berkepentingan

terhadap aplikasi ini.

2. Staff Administrasi yang mengoperasikan aplikasi koperasi sekolah harus

memiliki kemampuan dan pemahaman dalam menggunakan aplikasi

tersebut.

3. Melakukan pemeliharaan perangkat lunak dan perangkat keras yang

dilakukan oleh teknisi ahli dalam menangani hal tersebut.


DAFTAR PUSTAKA

https://www.academia.edu/6619131/

LAPORAN_PRAKTEK_KERJA_LAPANGAN_JURUSAN_TEKNIK_IN

FORMATIKA

http://repository.teknokrat.ac.id/2468/2/Laporan%20PKL%20M.Taufik

%20Nurhuda.pdf

https://eprints.uny.ac.id/31811/1/Avidah%20Amalia_12520241069.pdf

https://idcloudhost.com/pengertian-hardware-fungsi-jenis-spesifikasi-dan-contoh-

hardware/#:~:text=Beberapa%20diantaranya%20seperti%20RAM%2C

%20CPU,proses%20sistem%20operasi%20sebuah%20komputer.

https://id.wikipedia.org/wiki/Komputer

https://en.wikipedia.org/wiki/Central_processing_unit

https://id.wikipedia.org/wiki/Pencetak

https://eventkampus.com/blog/detail/1404/pengertian-keyboard

https://en.wikipedia.org/wiki/Software

https://id.wikipedia.org/wiki/XAMPP

https://id.wikipedia.org/wiki/MySQL

https://id.wikipedia.org/wiki/Java

71
73

Anda mungkin juga menyukai