Anda di halaman 1dari 3

NOTA KESEPAHAMAN

(Memorandum of Understanding)
Antara
SMA NEGERI 2 JOMBANG

Dengan
NGANJUK BAYU CARNIVAL

Tentang
PAWAI SENI BUDAYA JOMBANG CULTURE CARNIAL
KABUPATEN JOMBANG

1
Pada hari ini Senin tanggal Dua Puluh Sembilan bulan Oktober tahun Dua ribu Dua puluh dua, bertempat di SMA
Negeri 2 Jombang, kami yang bertanda tangan di bawah ini :

I. Drs. BUDIONO, M.Si / …………………….. selaku Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Jombang / Wakil
Kepala Sekolah SMA Negeri 2 Jombang yang beralamat di Jalan Dr. Wahidin Sudirohusodo 01 Jombang
Jawa Timur Indonesia telp (0321) 861777 dalam hal ini bertindak dalam jabatannya tersebut, dari dan
karenanya sah mewakili instansi serta bertindak untuk dan atas nama SMA NEGERI 2 JOMBANG, untuk
selanjutnya disebut PIHAK PERTAMA.

II. ARIES CHRISTIAWAN,S.Pd selaku Ketua NGANJUK BAYU CARNIVAL yang berdomisili di Jl.
Ahmad Yani V No. 13 Nganjuk Jawa Timur. Dalam hal ini bertindak dalam jabatannya tersebut, untuk dan
atas nama CV. NGANJUK BAYU KARNAVAL. Dalam hal ini bertindak, untuk selanjutnya disebut
sebagai PIHAK KEDUA.

Kedua Belah Pihak sepakat mengadakan Nota Kesepahaman dalam acara JOMBANG CULTURE CARNIVAL
Tahun 2022, dengan berpedoman pada ketentuan sebagai berikut:

PASAL 1
TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB

Pihak kedua menyediakan sewa kostum sekaligus tranportasi dari dan ke Jombang selama persiapan hingga hari
pelaksanaan event yaitu tanggal 30 Oktober 2022 dengan rincian sebagaimana tabel dan harga sewa sebagai
berikut:

No Kostum Jumlah Harga Sewa Kode


1 Cucuk Lampah 1 orang Rp. 1.500.000,00 Srikandi
2 Garuda 1 orang Rp. 1.500.000,00 Diva
3 Garuda Besar 1 orang Rp. 1.500.000,00 Geraldo
4 Panglima 1 orang Rp. 1.500.000,00 Golok
5 Putri Kahuripan 1 orang Rp. 1.250.000,00 Oca Candi
6 Ratu Airlangga 1 orang Rp. 2.000.000,00 Ayuma
7 Raja Airlangga 1 orang Rp. 2.000.000,00 Zaki
8 Candi Jalatunda 1 orang Rp. 1.500.000,00 Naya
9 Candi Stupa 1 orang Rp. 1.500.000,00 Borobudur
10 Naga Kerajaan 1 orang Rp. 1.500.000,00 Venes
11 Bunga Sesaji 1 orang Rp. 1.500.000,00 Gebogan
12 Barong 1 orang Rp. 1.500.000,00 Taufi
13 Sesajen Agung 1 orang Rp. 1.500.000,00 Taufi

2
14 Prajurit 5 orang Rp. 2.000.000,00
15 Dayang 5 orang Rp. 2.000.000,00
16 Transport+BBM ke Jombang 2 set Rp. 1.000.000,00
17 Akomodasi Official 1 set Rp. 1.000.000,00
TOTAL Rp. 26.250.000,00

Pihak Pertama membayarkan sewa sebagaimana sesuai dengan tabel tersebut di atas, dengan mekanisme
pambayaran cash tunai atau transfer ke rekening pihak kedua sesuai jumlah yang tercantum pada table di atas, dan
melunasi biaya tersebut selambatnya pada hari H pelaksanaan kegiatan yaitu pada tanggal 30 Oktober 2022..

PELAKSANAAN KERJASAMA
Pasal 2

1. Pihak kedua menyediakan jasa sewa kostum carnival kepada Pihak Pertama sesuai dengan jadwal yang telah
disepakati bersama.
2. Dalam pelaksanaan Naskah Kesepahaman sebagaimana dimaksud pasal ini PARA PIHAK sepakat untuk
membangun mekanisme dan hubungan kerja yang bersinergi dalam rangka mencapai tujuan kerjasama.

PENGESAHAN
Pasal 3

1. Hal-hal yang belum diatur atau belum ditetapkan dengan jelas dalam Nota Kesepahaman ini akan diatur
dalam Perjanjian Kerjasama dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Kesepakatan ini serta
mengikat Kedua Belah Pihak.
2. Nota Kesepahaman ini dibuat rangkap 2 (dua), bermeterai cukup serta mempunyai kekuatan hukum yang
sama, masing-masing diberikan kepada PIHAK PERTAMA, PIHAK KEDUA.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA


KEPALA SMAN 2 JOMBANG KETUA NGANJUK BAYU CARNIVAL

Drs. BUDIONO, M.Si ARIES CHRISTIAWAN, S.Pd


NIP.

Anda mungkin juga menyukai