Anda di halaman 1dari 1

PETUNJUK TEKNIS LOMBA PIDATO

DALAM RANGKA HUT SMP NEGERI 1 KUNDUR

A. KETENTUAN LOMBA
1. Peserta Lomba adalah siswa SMP Negeri 1 Kundur yang ditunjuk untuk mewakili
kelasnya masing-masing. Setiap kelas berhak mengirim perwakilannya maksimal 2
orang, yaitu 1 orang putra dan 1 orang putri.
2. Durasi pidato minimal 5 menit dan maksimal 7 menit dengan didahului perkenalan diri.
Apabila melebihi batas waktu yang ditentukan, panitia maupun dewan juri berhak
menghentikan pidatonya.
3. Naskah pidato merupakan karya orisinal peserta, bukan karya orang lain.
4. Tema Pidato: “Optimis dalam Mewujudkan Sekolah Berprestasi, Indah dalam
Keberagaman dan Kebersamaan.”
5. Peserta wajib menyerahkan naskah pidato kepada dewan juri sebelum memulai pidato.
6. Registrasi peserta lomba dilaksanakan mulai tanggal 03 Oktober 2022 sampai 08
Oktober 2022.
7. Lomba Pidato akan dilaksanakan pada tanggal 10 Oktober 2022, pukul 09.00 WIB.
8. Peserta lomba harus standby 15 menit sebelum lomba dimulai.
9. Nomor tampil peserta akan ditentukan sesaat sebelum lomba dimulai.
10. Peserta yang tidak hadir pada saat pengambilan nomor urut tampil dinyatakan
mengundurkan diri.

B. KRITERIA PENILAIAN LOMBA PIDATO


a. Pidato akan dinilai sesuai dengan kriteria berikut ini:
1. Kesesuaian tema, judul, dan isi pidato.
2. Sistematika penyampaian pidato (Pembuka, Isi, dan Penutup).
3. Artikulasi dan intonasi.
4. Penampilan dan ekspresi.
b. Rentang nilai masing-masing kriteria adalah 5 – 25 poin, yang berarti seluruh kriteria
memiliki skor maksimal 100 poin.
c. Pidato akan dinilai oleh dewan juri berkompeten yang sudah ditentukan secara objektif.
d. Pemenang lomba akan ditentukan dengan urutan Juara I, II, dan III, serta pemenang pidato
favorit Juri.
e. Keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

C. PENGHARGAAN
1. Pemenang lomba akan diumumkan pada puncak acara HUT SMP Negeri 1 Kundur.
2. Setiap pemenang lomba akan memperoleh piagam penghargaan dah hadiah.

Catatan:
Setiap informasi yang belum jelas dapat ditanyakan kepada panitia lomba pidato: Bu Betty
(Nurbaiti) atau Bu Vina (Eka Novirna)

Anda mungkin juga menyukai