Anda di halaman 1dari 2
PEMERINTAH PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN Jalan Pendidikan Nomor 19 Mataram Telepon/ Fax (0370) 632593 hitp://dikbud ntbprov.go.id -_email: dikbud@ntbprov.go..id Mataram,e9 Juli 2022 :421.3/I9SG PSMK/Dikbud Kepada Lamp. Yth. 1. Kepala KCD se-NTB Hal: Penulisan dan Penatausahaan Ijazah SMK 2. Kepala SMK negeri/swasta ‘Tahun Pelajaran 2021/2022 se- Nusa Tenggara Barat di- ‘Tempat Bismillahirrahmanirrahiim. Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Dengan hormat, menindaklanjuti Peraturan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nomor 1 Tahun 2022 tentang Spesifikasi Teknis dan Bentuk, serta Tata Cara Pengisian, Penggantian, dan Pemusnahan Blangko Ijazah Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Tahun Pelajaran 2021/2022, tanggal 27 Januari 2022, serta menyusul surat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara Barat Nomor: 423.7/1223.UM/Dikbud Tentang Pengumuman Kelulusan Peserta Didik Kelas XII jenjang SMA/SMK/SLB tanggal 28 April 2022, disampaikan beberapa hal sebagai berikut: 1, Sekolah menetapkan tim penulis ijazah yang berasal dari guru atau tenaga kependidikan dengan surat keputusan sekolah, 2. Tanggal terbitnya ijazah untuk jenjang SMK pada lingkup Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Nusa Tenggara sesuai dengan tanggal pengumuman kelulusan yaitu 3 Juni 2022. 3. Foto yang tertempel pada ijazah peserta didik menggunakan pas foto berwarna dan terbaru yang terlihat muka/wajah dengan jelas dengan latar belakang foto wama merah, 4. Tjazah didistribusikan paling lambat 15 hari kerja sejak diterimanya blangko ijazah oleh sckolah, karena itu sekolah melakukan upaya agar ijazah dapat segera diterima oleh peserta didik serta tidak boleh menahan ijazah peserta 5. Cap jari pada pas foto yang tertempel pada ijazah peserta didik menggunakan tiga jari tangan sebelah kiri dan untuk kondisi tertentu yang tidak memungkinkan dapat menggunakan jari tangan kanan, 6. Agar sekolah memprioritaskan pemberian ijazah pada peserta didik yang akan melamar sebagai anggota TNI/Polri atau mendaftar pada sekolah kedinasan dan perguruan tinggi lainnya. 7. Apabila terjadi kesalahan penulisan pada blangko atau kerusakan lainnya agar sekolah segera melaporkannya kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Nusa ‘Tenggara Barat untuk diganti dengan blangko ijazah yang baru, paling lambat tanggal 31 Desember 2022. Bila laporan melebihi atau lewat dari tanggal tersebut, maka sekolah wajib membuat surat keterangan kerusakan atau surat keterangan pengganti ijazah, Demikian untuk menjadi perhatian dan dipedomani. Terima kasih atas kerjasamanya. Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh. Tembusan: 1. Gubernur Nusa Tenggara Barat sebagai laporan 2. Ditjen Paud & Dasmen Kemendikbudristek di Jakarta 3. Kepala BPMP di Mataram 4. Arsip

Anda mungkin juga menyukai