Anda di halaman 1dari 1

1.

Panjang sebuah benda diukur dengan menggunakan mikrometer dan terbaca nilainya sebesar
15,08 mm. Bilangan penting dan jumlah angka penting hasil pengukuran itu berturut-turut
adalah . . . .(OSK 2011)
A. 15,08 mm dan 3 angka penting
B. 1,508 cm dan 4 angka penting
C. 15,08 mm dan 4 angka penting
D. 1,508 cm dan 3 angka penting
2. Ani mengamati pertambahan tinggi pertumbuhan tanaman tomat selama 12 hari. Sejak hari
pertama sampai hari ke-7, tinggi tanaman tomat bertambah 1 cm per harinya, dan pada hari ke-
8 hingga hari ke-12 pertambahannya adalah 0,8 cm per hari. Jika pada awal pengamatan tinggi
tanaman tomat adalah 1 dm, maka tingginya pada akhir pengamatan adalah . . . .(OSK 2015)
A. 0,2 dm
B. 2 dm
C. 20 cm
D. 2,1 dm
3. Gambar di bawah menunjukkan pembacaan skala mikrometer sekrup ketika digunakan untuk
mengukur diameter luar suatu tabung. Diameter luar tabung tersebut adalah . . . .
A. 4,59 mm
B. 4,60 mm
C. 4,61 mm
D. 4,62 mm
4. Sebuah ruangan kelas yang panjangnya 10 m dan lebarnya 8 m, berlantai keramik yang berukuran
20 cm x 20 cm. Jumlah keramik pada lantai dalam ruangan itu adalah . . . .
A. 20 buah
B. 200 buah
C. 2000 buah
D. 20000 buah
5. Akuarium I diisi air sampai penuh dengan menggunakan ember A dan akuarium II diisi air sampai
penuh dengan menggunakan ember B. Ternyata akuarium I dapat menampung air sebanyak 20
ember A dan akuarium II dapat menampung air sebanyak 20 ember B. Dari prose situ dapat
dinyatakan bahwa . . . .(OSP 2007)
A. volume akuarium I sama dengan volume akuarium II
B. volume akuarium I tidak sama dengaan volume akuarium II
C. volume akuarium I sama dengan volume akuarium II jika volume ember A tidak sama dengan
volume ember B
D. volume akuarium I sama dengan volume akuarium II jika volume ember A sama dengan volume
ember B

Anda mungkin juga menyukai