Anda di halaman 1dari 1

Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

Karya : Indri Andriani

Seseorang dapat disebut sebagai pahlawan atau pejuang karena keberanian dan pengorbanan yang
telah dilakukannya. Pahlawan bukan hanya untuk para pejuang kemerdekaan saja, tetapi di bidang
pendidikan pun kita mempunyai pahlawan. Guru ataupun Dosen adalah salah satu profesi yang
sangat mulia, maka dari itu profesi tersebut bisa kita sebut sebagai pahlawan pendidikan. Guru
ataupun Dosen adalah orang tua kedua yang membimbing, mengajar, menuntun, dan memberikan
ilmu kepada para siswa ataupun mahasiswanya. Mereka dituntut untuk sabar dalam melakukan
tanggung jawabnya sebagai tenaga pengajar. Walaupun mereka memiliki masalah, namun pada
saat mereka harus mengajar mereka harus professional denggan tetap mengajar bagaimanapun
kondisi suasana hati mereka. Itulah salah satu dari banyaknya pengorbanan seorang Guru ataupun
Dosen. Maka dari itu kita harus mengakui dan mengapresiasi kedua profesi tersebut.

Seorang ibu yang berprofesi sebagai Guru ataupun Dosen mempunyai kewajiban dan tanggung
jawab dua kali lipat lebih besar dari ibu lainnya. Selain mengajar, mengurus, dan memperhatikan
anak-anaknya sendiri, ia juga harus mengajar, mengurus dan memperhatikan anak-anak didiknya.
Belum lagi jika terdapat hal yang tidak diinginkan, misalnya anak-anaknya sedang sakit dan ia di
haruskan untuk tetap mengajar. Pastinya akan membuat ia dilema untuk memilih diantara
keduanya. Banyak hal-hal yang diluar kuasa yang sering membuat mood nya berantakan, tetapi
ia dituntut untuk tetap profesional karena harus menghadapi banyak anak didik. Ia harus pintar
dalam membagi dan memanajemen waktunya agar tugas ia sebagai pengajar dan seorang ibu dapat
dilakukan dengan baik.

Maggie Gallagher seorang penulis asal Amerika mengatakan, "Dari semua pekerjaan berat, salah
satu yang paling sulit adalah menjadi guru yang baik." Dulu kita tidak bisa membaca, menulis dan
banyak hal yang tidak kita ketahui. Karena beliau para tenaga pengajar yang selalu mengajarkan
kita mulai dari membaca, menulis, dan memberikan banyak pelajaran yang pastinya akan sangat
berguna untuk kita di masa depan. Mereka memang bukan pahlawan nasional atau pahlawan
revolusioner, tetapi jasa mereka sangat berarti untuk kita semua. Tanpa mereka kita tidak akan
menjadi diri kita saat ini. Tanpa mereka kita tidak akan bisa membaca, menulis, dan mengetahui
hal-hal baru lainnya. Tanpa mereka kita mungkin tidak mempunyai kemampuan pengetahuan atau
wawasan. Terimakasih untuk kepada semua Guru dan Dosen, terutama untuk para ibu yang
mempunyai profesi tersebut, kalian sangat berjasa untuk hidup kami.

Anda mungkin juga menyukai