Anda di halaman 1dari 19

PEMANTAPAN PERSIAPAN ASESMEN DAERAH

SMP/MTs KABUPATEN SLEMAN


TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam


Kelas : IX (Sembilan)
Hari/ Tanggal : Jumat / 27 Januari 2023
Waktu : 120 Menit

Petunjuk Umum
1. Isikan identitas Anda dengan benar!
2. Tersedia waktu 120 menit untuk mengerjakan paket tes tersebut.
3. Jumlah soal sebanyak 40 butir, pada setiap butir soal terdapat 4 (empat)
pilihan jawaban.
4. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawabnya dengan cermat!
5. Periksalah pekerjaan Anda sebelum dikirim submit!
6. Berdoalah sebelum mengerjakan!

Petunjuk Khusus
Jawablah dengan memilih jawaban yang paling benar!
1. Hasil catatan waktu pertandingan final cabang olahraga renang nomor 100 meter gaya
dada putra sebagai berikut:
No Dada Nama Atlet Catatan Waktu
(008) Ahmad Faruk 1 menit 6,74 detik
(017) Hamsi Slain 1 menit 5,17 detik
(046) Devan Andrean 1 menit 5,88 detik
(054) Praja Handoyo 1 menit 5,75 detik
(067) Hanan Sutisna 1 menit 6,13 detik
(088) David Alexandro 1 menit 5,29 detik

Urutan pelari yang berhak memperoleh medali emas, perak, dan perunggu berturut-turut
adalah atlet dengan nomor dada ….
A. (008) – (067) – (046)
B. (017) – (088) – (054)
C. (054) – (088) – (017)
D. (008) – (046) – (067)

2. Andi merencanakan keberangkatan ke San Fransisco, Amerika Serikat untuk mengikuti


tes seleksi penerimaan mahasiswa baru. Sebelum keberangkatan, Andi berusaha
mencari informasi kondisi cuaca dan ditemukan informasi sebagai berikut.

Sumber: https://www.sftourismtips.com/san-francisco-weather-in-january.html

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 1


Persiapan yang harus dilakukan oleh Andi terkait kondisi cuaca di San Fransisco yang
sesuai adalah ….
A. menggunakan baju yang mudah menyerap keringat
B. menggunakan lotion pelindung kulit
C. menggunakan kacamata hitam
D. menggunakan jaket yang tebal

3. Perhatikan gambar bagian termos air panas berikut!

Nomor Fungsi Bagian


(1) Mencegah perpindahan kalor secara konduksi
(2) Mencegah perpindahan kalor secara konveksi
(3) Mencegah perpindahan kalor secara radiasi
(4) Mencegah perpindahan kalor secara radiasi

Fungsi bagian termos yang benar ditunjukkan nomor ….


A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (3) dan (4)
D. (4) dan (1)

4. Perhatikan infografis dan kutipan informasi berikut!

Sumber: https://www.universaleco.id/blog/detail/jenis-jenis-plastik-dan-kode-logo-daur-
ulang/91

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 2


Salah satu bahan yang biasa digunakan untuk wadah makanan adalah styrofoam.
Styrofoam terbuat dari bahan polystyrene hasil pengolahan minyak bumi. Polystyrene
merupakan polimer aromatik yang dapat mengeluarkan bahan styrene ke dalam
makanan ketika makanan tersebut bersentuhan. Seperti dikutip dari
https://dlh.slemankab.go.id/, bahan ini harus dihindari, karena selain berbahaya untuk
kesehatan otak, mengganggu hormon estrogen pada wanita yang berakibat pada
masalah reproduksi dan pertumbuhan, sistem syaraf, memicu terjadinya kanker,
mengganggu sistem hormonal (hormon disrupter), juga karena bahan ini sulit didaur
ulang. Apabila didaur ulang, bahan ini memerlukan proses yang sangat panjang dan
lama.

Saran yang sebaiknya dilakukan terkait penggunaan styrofoam adalah ….


A. styrofoam dapat digunakan 1x pakai karena termasuk jenis plastik kategori 1
B. styrofoam baik untuk tempat makanan yang ringan karena sulit dihancurkan karena
termasuk jenis plastik kategori 4
C. styrofoam termasuk jenis plastik kategori 6 yang sebaiknya dihindari penggunaannya
sebagai wadah makanan
D. styrofoam termasuk jenis plastik kategori 3 yaitu v/pvc yang berbahaya dan sulit
didaur ulang

5. Kromatografi adalah salah satu bentuk metode pemisahan campuran dimana metode ini
menggunakan sistem dua fase, yakni fase diam dan fase gerak. Fase diam pada
umumnya berupa padatan sedangkan fase gerak merupakan cairan atau gas.
Kromatografi dapat digunakan pada skala kecil seperti laboratorium.
Dalam kromatografi pemisahan komponen komponennya dapat kita lihat dengan cara
menghitung faktor retensi (Rf). Rf itu sendiri adalah nilai dari pembagian jarak tempuh
komponen terhadap jarak tempuh pelarutnya. Harga Rf dipengaruhi oleh beberapa faktor,
yaitu jenis pelarutnya, suhu, sifat dari campuran itu sendiri, serta properti dari fase
diamnya. Seperti misalnya dalam kromatografi kertas jenis kertas yang digunakan
mempengaruhi harga Rf nantinya.
Tabel Data Sampel Hasil Praktikum Kromatografi

Sumber: https://informasains.com/edu/post/2020/07/laporan-praktikum-kromatografi/

Berdasarkan informasi dan data yang ada, dapat disimpulkan bahwa kromatografi dapat
digunakan memisahkan warna tinta karena ….
A. memiliki pelarut yang berbeda
B. memiliki titik didih yang berbeda
C. memiliki ukuran partikel yang berbeda
D. memiliki kecepatan rambat yang berbeda

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 3


6. Kelompok praktikum IPA melakukan pengukuran nilai keasaman beberapa larutan
menggunakan pH-meter dengan hasil sebagai berikut:
No Larutan yang diuji Nilai pH
(1) Larutan P 8,0
(2) Larutan Q 2,0
(3) Larutan R 13,0
(4) Larutan S 3,0

Kemungkinan jenis larutan yang diuji


Larutan P Larutan Q Larutan R Larutan S
A NH4OH KOH HCl HCN
B NH4OH HCl KOH HCN
C HCl HCN NH4OH KOH
D HCl KOH HCN NH4OH

7. Perhatikan gambar bungkus makanan ringan berikut!

Bahan tambahan makanan yang berfungsi sebagai pewarna dalam produk makanan
ringan tersebut adalah ….
A. monosodium glutamat
B. tartrazin cl 19140
C. minyak nabati
D. lesitin

8. Perhatikan ilustrasi berikut!

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 4


Contoh peristiwa penerapan Hukum Newton yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah
….
A. ketika mobil berhenti mendadak, penumpang terdorong ke depan
B. ketika mengayuh dayung ke belakang, perahu bergerak ke depan
C. ketika berjalan melewati jalan menurun, kecepatan gerak meningkat
D. ketika melewati jalan berkelok ke kiri, tubuh terasa terdorong ke kanan

9. Perhatikan infografis pemanfaatan energi terbarukan di Indonesia berikut!

Sumber: https://coaction.id/download/pemanfaatan-energi-terbarukan-di-indonesia/

Urutan besarnya potensi energi terbarukan di Indonesia dari terbesar ke terkecil menurut
data infografis adalah ….
A. matahari – angin – air – panas bumi – bionergi
B. matahari – air – angin – bioenergi – panas bumi
C. air – bioenergi – panas bumi – matahari – angin
D. air – bionergi – matahari – panas bumi – angin

10. Sebuah roller coaster bergerak seperti pada ilustrasi berikut.

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 5


Perhatikan pernyataan berikut:
(1) Energi kinetik terbesar terjadi ketika roaller coaster pada posisi D
(2) Energi potensial terbesar terjadi ketika roaller coaster pada posisi B
(3) Energi kinetik di posisi C lebih besar dibandingkan energi kinetik di posisi A
(4) Besarnya energi mekanik di posisi C sama dengan di posisi D
Pernyataan yang benar ditunjukkan nomor ….
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (3) dan (4)

11. Perhatikan data fenomena alam berikut!


(1) terjadi perbedaan waktu
(2) terjadi pergantian siang dan malam
(3) terjadinya pergantian musim
(4) terjadi perubahan lamanya siang dan malam
Fenomena yang terjadi karena rotasi dan revolusi bumi ditunjukkan nomor .…
Rotasi Bumi Revolusi Bumi
A (1) – (2) (3) – (4)
B (1) – (3) (2) – (4)
C (2) – (4) (1) – (3)
D (3) – (4) (1) – (2)

12. Dua orang saling membantu mendorong mobil sejauh 2 meter seperti terlihat pada
gambar.

Usaha yang dilakukan kedua orang tersebut sebesar ….


A. 1800 N
B. 450 N
C. 180 N
D. 50 N

13. Seseorang berusaha memindahkan barang menggunakan bidang miring seperti terlihat
pada gambar.

Jika panjang bidang miring yang digunakan 80 cm, maka besarnya kuasa yang
dibutuhkan untuk menahan benda adalah …. (percepatan gravitasi bumi = 10 m/s2)
A. 400 N
B. 200 N
C. 40 N
D. 20 N

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 6


14. Sebuah kotak bermassa 48 kg berada di lantai seperti pada gambar.

Jika percepatan gravitasi bumi 10 m/s2, maka besarnya tekanan yang dialami lantai
adalah ….
A. 200 N/m2
B. 800 N/m2
C. 2.000 N/m2
D. 8.000 N/m2

15. Seorang guru menggambarkan gelombang tali sebagai berikut.

Besarnya periode, amplitudo, dan panjang gelombang adalah ….


Panjang gelombang Amplitudo Periode
A 15 cm 50 cm 0,8 s
B 30 cm 50 cm 0,8 s
C 30 cm 100 cm 1,2 s
D 50 cm 15 cm 1,2 s

16. Seseorang anak berteriak di atas sebuah bukit. Lima detik kemudian terdengar bunyi
pantul. Jika diketahui cepat rambat bunyi pada saat itu sebesar 380 m/s, maka jarak anak
dengan bukit pemantul sebesar ….
A. 3.800 m
B. 2.850 m
C. 1.900 m
D. 950 m

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 7


17. Perhatikan kutipan teks informasi berikut!
Cara Mudah Membaca Resep Kacamata

Gejala-gejala seperti mata buram dan tidak bisa melihat jauh bisa saja menandakan
bahwa kesehatan mata Anda sudah menurun. Gangguan penglihatan seperti ini
membuat Anda memerlukan kacamata. Sebelum membeli kacamata, mata Anda akan
diperiksa agar kacamata yang Anda gunakan sesuai dengan kebutuhan mata Anda.
Anda bisa memeriksakan mata Anda ke dokter dan Anda pun akan mendapatkan resep
kacamata dari dokter.

Berikut adalah cara membaca istilah pada resep kacamata Anda:


 OD (Oculus Dextra): merupakan istilah Latin untuk mata kanan. Ini sama artinya
dengan R, yang merupakan singkatan dari Right (kanan dalam bahasa Inggris).
 OS (Oculus Sinistra): yaitu istilah Latin untuk mata kiri. Ini sama artinya dengan
L untuk Left (kiri). Terkadang, Anda mungkin juga menemukan tulisan OU, yang
merupakan singkatan dari Oculus Uterque dan mempunyai arti kedua mata.
 SPH (SPHERE)
SPH pada resep kacamata merupakan singkatan dari sphere. Ini menunjukkan
jumlah kekuatan lensa yang dibutuhkan oleh mata Anda, bisa lensa plus atau
lensa minus.
 CYL
CYL merupakan singkatan dari cylinder. Pada resep kacamata dari dokter, CYL
menunjukkan apakah Anda mempunyai mata silinder atau tidak, beserta dengan
jumlah kekuatan lensa untuk silinder.
 AXIS
AXIS adalah orientasi dari silinder, yang ditunjukkan dari angka 0 sampai 180
derajat. Jika mata Anda silinder, nilai AXIS juga harus dituliskan dengan mengikuti
kekuatan silinder.
 ADD
Pada resep kacamata, ADD artinya kekuatan pembesar yang ditambahkan di
bagian bawah lensa multifokal untuk mengoreksi presbiopi (rabun tua) atau untuk
kebutuhan baca.
 PRISM & BASE
Ini menunjukkan jumlah koreksi yang mungkin diperlukan pada beberapa orang
untuk menyelaraskan mata sehingga penglihatan terlihat lurus.
Disarikan dari: https://hellosehat.com/mata/perawatan-mata/cara-membaca-resep-kacamata/

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 8


Jika seorang pasien memperoleh resep tersebut, maka gangguan dan jenis lensa yang
dipergunakan adalah …..
Gangguan mata Lensa yang digunakan
A miopi lensa cekung
B miopi lensa cembung
C hipermetropi lensa cekung
D hipermetropi lensa cembung

18. Sebuah lensa cekung memiliki titik fokus 12 cm. Jika sebuah benda diletakkan 15 cm di
depan lensa cekung, maka besarnya jarak dan perbesaran bayangan adalah ….
Jarak bayangan Perbesaran
A 30 cm 2 kali
B 45 cm 3 kali
C 60 cm 4 kali
D 90 cm 6 kali

19. Benda bermuatan listrik A tarik-menarik dengan gaya F terhadap benda B. Jika muatan
benda A dan B diperbesar menjadi masing-masing 2 kali dan 4 kali muatan semula,
sedang jaraknya diperdekat menjadi ½ kali jarak semula, gaya tarik-menarik kedua
benda menjadi ….
A. 2 F
B. 4 F
C. 16 F
D. 32 F

20. Beberapa lampu yang berbeda dihubungkan dengan sumber tegangan listrik seperti
gambar.

Jika hambatan dalam baterai diabaikan, kuat arus pada lampu L1, lampu L2, lampu L3,
berturut-turut adalah ….
L1 L2 L3
A 0,50 A 1,00 A 1,50 A
B 0,75 A 1,50 A 2,25 A
C 1,00 A 0,50 A 1,50 A
D 1,00 A 2,00 A 3,00 A

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 9


21. Rumah Taufan Fernanda menggunakan listrik pra-bayar dengan sistem pulsa. Pada 2
Januari 2023, Taufan membeli pulsa listrik karena listriknya padam sesuai struk berikut.

Rumah Taufan menggunakan alat listrik yang terdiri dari 4 lampu masing-masing 10 watt
digunakan selama 12 jam /hari, 1 setrika listrik 350 watt digunakan 2 jam/hari, 1 pompa
air 150 watt digunakan 2 jam/hari. Taufan harus membeli pulsa listrik kembali pada ….
(Taufan membeli listrik ketika pulsa habis).
A. 17 Januari 2023
B. 23 Januari 2023
C. 2 Februari 2023
D. 12 Februari 2023

22. Perhatikan gambar pembuatan magnet dari batang besi berikut!

Posisi kompas yang benar adalah ….


A. (1), (2), (3)
B. (1), (3), (4)
C. (2), (4), (5)
D. (2), (3), (4)

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 10


23. Setiap makhluk hidup memiliki beberapa ciri hidup mulai dari yang bersifat khusus
sampai yang bersifat umum. Salah satu ciri adalah makhluk hidup bersel banyak
mengalami pertambahan jumlah sel dari waktu ke waktu diikuti dengan pematangan sel-
sel tersebut. Gambar di bawah ini menunjukkan terjadinya proses diferensiasi sel pada
kupu-kupu.

Ciri hidup yang sesuai dengan gambar di atas adalah ….


A. bernafas
B. beradaptasi
C. berkembang biak
D. tumbuh dan berkembang

24. Kunci determinasi adalah uraian keterangan tentang ciri-ciri makhluk hidup yang disusun
berurut mulai dari ciri umum hingga ke ciri khusus untuk menemukan suatu jenis makhluk
hidup. Kunci determinasi yang paling sederhana ialah kunci dikotom. Kunci dikotom berisi
keterangan yang disusun berpasangan dan menunjukkan ciri yang berlawanan.
Berikut ini adalah salah satu contoh kunci determinasi hewan:

Sumber: https://www.liveworksheets.com.

Berdasar informasi diatas, kunci determinasi mamalia yang benar adalah ….


A. 1a, 2b, 3a
B. 1a, 2b, 3a, 4a
C. 1a, 2b, 3b, 4b, 5a
D. 1a, 2b, 3b, 4b, 2b, 6a

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 11


25. Jaring-jaring makanan menggambarkan hubungan makan dan dimakan antar spesies
dalam suatu ekosistem. Jaring-jaring makanan ini berguna untuk mengetahui bagaimana
suatu populasi bisa terkendali dengan proses makan-dimakan antar spesies. Di bawah ini
contoh jaring-jaring makanan ekosistem padang rumput.

Pada suatu masa manusia gemar berburu kelinci untuk dikonsumsi. Hal ini
mengakibatkan populasi kelinci turun drastis hingga diperkirakan habis. Apa yang terjadi
pada populasi makhluk hidup lainnya?
A. Populasi burung dada merah menurun akibat dimakan burung elang
B. Populasi tumbuhan turun drastis karena populasi ulat meningkat pesat.
C. Populasi serigala menurun drastis akibat sumber makanannya menghilang
D. Burung elang menghilang akibat populasi kelinci tidak ada lagi di ekosistem tersebut.

26. Simbiosis adalah hubungan timbal balik yang terjadi antara dua makhluk hidup.
Hubungan ini bisa saling menguntungkan, bisa juga merugikan salah satu makhluk hidup.
Rafflesia arnoldi adalah tumbuhan yang tidak memiliki klorofil, sehingga tidak mampu
berfotosintesis. Oleh sebab itu, Rafflesia hidup menumpang pada tanaman lain.

Sumber: https://www.kompasiana.com/

Hubungan antara Rafflesia dengan tanaman yang ditumpanginya merupakan ….


A. simbiosis mutualisme, dimana kedua tanaman tersebut saling memberikan nutrisi
untuk hidup
B. simbiosis komensalisme, karena Rafflesia hanya menumpang hidup tanpa
mengganggu tanaman lainnya
C. simbiosis komensalisme, dimana tanaman yang dirumpangi Rafflesia mengambil sari
makanan dari bunga yang mekar
D. simbiosis parasitisme, karena Rafflesia tidak mampu menghasilkan makanan sendiri
sehingga mengambil sari makanan dari tanaman yang ditumpanginya

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 12


27. Menjaga kesehatan tulang adalah salah satu bagian penting dalam kegiatan sehari-hari.
Disamping makan makanan bergizi, gerakan tubuh harus dilakukan dengan benar agar
tulang dan sendi tidak mengalami gangguan. Gambar di bawah ini adalah dua gerakan
yang sama namun posisi tubuhnya berbeda. Ada alasan mengapa posisi tubuh pada
gambar 1 dikatakan benar, sedangkan gambar 2 salah. Bagaimana penjelasannya?

1. Gambar 1 menunjukkan gerakan sendi pinggul yang


seimbang. Sendi lutut diposisikan tepat di atas sendi
pergelangan kaki. Ini adalah cara membungkuk yang
benar dan tidak membebani sendi lutut.

2. Gambar 2 menunjukkan gerakan lutut, dengan lutut di


depan pergelangan kaki. Posisi maju ini memberi
tekanan yang tidak diinginkan pada sendi lutut.

3. Posisi gerakan tubuh pada gambar 2 dalam jangka


waktu lama dapat merusak permukaan sendi lutut,
yang dapat menyebabkan nyeri dan artritis sendi lutut.

4. Posisi membungkukkan badan beresiko


mengakibatkan gangguan lutut maupun tulang
belakang, maka sebaiknya tubuh tidak digunakan
untuk banyak membungkuk.
Penjelasan yang tepat adalah nomor ….
A. 1, 2, dan 3
B. 1 dan 2
C. 1 dan 3
D. 4 saja

28. Kelalaian dalam menjaga kesehatan tulang dapat mengakibatkan kondisi kepadatan
tulang berkurang sehingga tulang menjadi keropos dan mudah patah. Kondisi ini disebabkan
oleh menurunnya kemampuan tubuh dalam meregenerasi tulang sehingga kepadatan
tulang berkurang. Penurunan kemampuan regenerasi ini biasanya akan dimulai saat
seseorang memasuki usia 35 tahun. Selain faktor usia, ada beberapa faktor lain yang
bisa meningkatkan risiko , diantaranya kekurangan vitamin D, gangguan hormon, jarang
berolahraga, konsumsi obat-obatan tertentu, serta kebiasaan merokok.
(Sumber: https://www.alodokter.com/)

Gangguan tulang seperti dipaparkan pada paragraf di atas adalah ….


A. fraktur
B. rakhitis
C. rheumatik
D. osteoporosis

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 13


29. Seorang siswa melakukan uji kandungan bahan makanan. Mula-mula ia melarutkan
bahan makanan dalam air kemudian dimasukkan ke tabung reaksi. Selanjutnya, dalam
tabung reaksi tersebut ditambahkan beberapa tetes larutan Benedict sehingga berwarna
kebiruan. Setelah kedua larutan bercampur rata, lalu dipanaskan dengan cara diletakkan
pada wadah berisi air yang dipanaskan. Beberapa waktu kemudian, larutan dalam tabung
reaksi berubah warna menjadi merah bata (oranye tua).

Dari uraian dan gambar di atas, zat makanan yang sedang diuji oleh siswa tersebut
adalah ….
A. telur
B. mentega
C. gula pasir
D. tepung terigu

30. Enzim pencernaan secara kimiawi akan memecah molekul makanan kompleks menjadi
lebih sederhana, kemudian cairan empedu membantu proses pencernaan mekanis yang
memecah lemak sehingga menjadi partikel yang lebih kecil. Ketika makanan melalui usus
duabelas jari, berarti proses pencernaan selesai. Proses berikutnya adalah penyerapan.
Penyerapan makanan umumnya terjadi dalam usus halus jejunum dan ileum. Di sana
terdapat banyak lipatan atau disebut jonjot-jonjot usus (vili) yang di dalamnya ada
pembuluh darah kapiler dan pembuluh getah bening. Vili memiliki fungsi memperluas
permukaan penyerapan, sehingga makanan dapat terserap dengan lebih efisien. Selama
proses penyerapan, molekul makanan akan memasuki aliran darah melalui dinding usus.
Pembuluh darah mikroskopik atau kapiler dalam vili akan menyerap hasil pencernaan
yang berupa protein dan karbohidrat, sedangkan pembuluh getah bening dalam vili akan
menyerap lemak.
(Sumber: https://rs-alirsyadsurabaya.co.id/)

Dari bacaan di atas, manakah pernyataan di bawah ini yang benar?


A. Keberadaan vili pada usus mengakibatkan makanan dapat terserap dengan lebih
efisien.
B. Pembuluh darah kapiler dalam vili menyerap lemak untuk diedarkan ke seluruh tubuh
khususnya di bawah kulit.
C. Cairan empedu pada vili membantu memecah senyawa kompleks lemak menjadi
asam lemak yang lebih sederhana,
D. Hasil pencernaan protein dan karbohidrat diserap oleh pembuluh getah bening dan
dibawa ke otot tubuh untuk membantu regenerasi sel.

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 14


31. Varises
Varises terjadi akibat lemah atau rusaknya katup vena. Kondisi ini menyebabkan darah
yang semestinya mengalir ke atas menuju jantung menjadi berbalik arah dan menumpuk
di dalam pembuluh vena. Penumpukan inilah yang kemudian menyebabkan pembuluh
vena melebar dan memunculkan gejala varises.

(Sumber: https://www.alodokter.com/)

Beberapa hal yang berkaitan dengan varises adalah sebagai berikut:


1. Pembuluh vena yang umumnya terkena varises akan tampak bengkak atau
menonjol di permukaan kulit.
2. varises bisa menimbulkan nyeri atau kram otot. Gejala tersebut sering kali
memburuk bila penderita berdiri terlalu lama.
3. Varises dapat dicegah dengan menjalani pola hidup sehat, antara lain dengan rutin
berolahraga dan menjaga berat badan ideal.
4. Varises yang tidak segera ditangani menyebabkan darah keracunan dan berakhir
pada kematian.

Pernyataan yang benar tentang varises ditunjukkan oleh nomor ….


A. 1, 2, dan 3
B. 1 dan 2
C. 2 dan 3
D. 4 saja

32. Perhatikan gambar dibawah ini!


Gambar tersebut memperlihatkan perubahan kondisi organ pernafasan pada rongga
dada dan diafragma.

Pernyataan yang benar tentang gambar tersebut adalah ….


A. gambar kiri adalah mekanisme inspirasi, ditandai dengan rongga dada yang
mengecil dan diafragma turun
B. gambar kiri adalah mekanisme ekspirasi, ditandai dengan rongga dada yang
membesar dan diafragma turun
C. gambar kanan adalah mekanisme inspirasi, ditandai dengan rongga dada yang
membesar dan diafragma turun
D. gambar kanan adalah mekanisme ekspirasi, ditandai dengan rongga dada yang
mengecil dan diafragma naik

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 15


33. Proses Pembentukan Urine.
Urine adalah hasil sisa proses metabolisme yang diproses di dalam ginjal dan
dikeluarkan dari dalam tubuh melalui saluran kemih. Proses pembentukan urine terdiri
dari tiga tahap, yaitu filtrasi (penyaringan), reabsorpsi (penyerapan kembali), dan
augmentasi atau sekresi (pengumpulan). Ketiga tahap ini terjadi di dalam nefron ginjal.
Gambar di bawah ini merupakan bagan nefron beserta keterangan bagiannya. Pada
bagian X dan Y, proses yang terjadi adalah ….

A. bagian X terjadi proses filtrasi dan


bagian Y reabsorbsi
B. bagian X terjadi proses reabsorbsi
dan bagian Y augmentasi
C. bagian X terjadi proses filtrasi dan
bagian Y augmentasi
D. bagian X terjadi proses augmentasi
dan bagian Y reabsorbsi

34. Pembelahan sel adalah suatu proses yang membagi satu sel induk menjadi dua atau lebih sel
anak. Tujuan pembelahan sel adalah untuk menambah jumlah dan jenis sel, atau membentuk
sel-sel lain dengan tujuan tertentu. Pembelahan sel dibagi menjadi tiga jenis, yaitu amitosis,
mitosis, dan meiosis. Masing-masing pembelahan memiliki karakteristik yang berbeda.

Perbedaan pembelahan sel X dan sel Y adalah ….


A. sel X membelah secara meiosis, ditandai dengan menghasilkan 2 sel anak diploid
B. sel Y membelah secara meiosis, ditandai dengan menghasilkan 4 sel anak haploid
C. pembelahan sel X terjadi pada sel kelamin ketika terjadi proses gametogenesis
D. pembelahan sel Y terjadi pada sel tubuh untuk menggantikan sel-sel yang telah
rusak

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 16


35. Proses oogenesis berlangsung di ovarium (indung telur). Oogenesis hanya dapat
menghasilkan satu sel telur matang dalam sekali waktu, seperti diperlihatkan pada
gambar di bawah ini.

Proses Oogenesis melalui tahap-tahap di bawah ini:


1) Dalam ovarium terdapat Oogonium (sel induk) yang selanjutnya akan berkembang
menjadi sel telur di dalam sel folikel.
2) Oogonium mengalami pembelahan mitosis yang berubah menjadi oosit primer yang
mempunyai 46 kromosom. Oosit primer melakukan meiosis dan menghasilkan dua
sel anak yang memiliki ukuran tidak sama.
3) Hasil pembelahan Oosit primer yang selnya lebih besar merupakan oosit sekunder
dan bersifat haploid, sedangkan sel anak yang lebih kecil selanjutnya disebut badan
polar pertama.
4) Oosit sekunder akan meninggalkan ovarium menuju tuba fallopi.
(Sumber : http://pengayaan.com/pengertian-dan-proses-oogenesis/)

Urutan tahap-tahap oogenesis yang benar adalah ….


A. 1)  2)  3)  4)
B. 1)  2)  4)  3)
C. 2)  3)  1)  4)
D. 3)  2)  4)  1)

36. Teknologi Terinspirasi Tumbuhan.


Beberapa teknologi yang berkembang saat ini banyak terinspirasi dari struktur tubuh
tumbuhan. Tidak terbatas di bidang arsitektur, teknologi yang terinspirasi struktur tubuh
tumbuhan juga dikembangkan di bidang otomotif dan elektronik.

Gambar: Salah satu tempat ibadah di India.

Gambar di atas memperlihatkan bangunan tempat ibadah yang terinspirasi oleh struktur
….
A. akar kaktus
B. daun nanas
C. tunas jagung
D. bunga teratai

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 17


37. Tanaman mangga berbuah manis (Tt) disilangkan dengan sesama tanaman mangga
berbuah manis (Tt), seperti diperlihatkan pada bagan persilangan di bawah ini.

Jika sifat manis bersifat dominan terhadap sifat asam, maka prosentase keturunan yang
memiliki sifat buah manis adalah ….
A. 25%
B. 50%
C. 75%
D. 100%

38. Kultur jaringan adalah salah satu teknik perbanyakan atau propagasi tanaman. Kultur
Jaringan sering dilakukan pada tanaman-tanaman yang mempunyai kendala dimana
perbanyakan generatif tidak mungkin dapat dilakukan, sehingga perbanyakan vegetatif
merupakan alternatifnya. Teknik kultur jaringan dicirikan dengan kondisi yang aseptik
(steril) dari segala macam bentuk kontaminan, menggunakan media kultur yang memiliki
kandungan nutrisi yang lengkap dan zat pengatur tumbuh, serta kondisi ruang tempat
pelaksanaan kultur jaringan diatur suhu dan pencahayaannya.
Fakta dari kultur jaringan yang benar adalah ….
A. perbanyakan tanaman dengan teknik ini membuat tanaman mudah terkena penyakit
karena dilakukan secara aseptik.
B. penggunaan metode ini sangat mahal karena harus dilakukan di laboratorium dan
menggunakan bahan-bahan tertentu.
C. kultur jaringan dapat memperbanyak tanaman secara vegetatif, yaitu individu baru
terjadi dari bagian tubuh suatu induk.
D. individu yang baru terbentuk mempunyai sifat yang berbeda sekali dengan induknya.

39. Reaksi Terang Fotosintesis.


Reaksi fotosintesis pada tumbuhan hijau terdiri dari reaksi terang dan reaksi gelap.
Dalam reaksi terang terdapat reaksi hill yang kemudian sangat membutuhkan cahaya
dalam proses pembuatan gula serta oksigen. Energi cahaya yang ditangkap oleh klorofil
berfungsi sebagai pemecah molekul air. Pemecahan molekul air ini disebut juga sebagai
fotolisis.
Sementara itu, pada jenis pigmen klorofil yang berbeda, hanya dapat menyerap
panjang gelombang dengan besaran foton (energi cahaya) yang kemudian berbeda pula.
Grana merupakan tempat berlangsungnya reaksi terang. Grana ini berupa tumpukan
tilakoid. Energi cahaya dalam grana kemudian akan membantu untuk mempercepat
pelepasan elektron dari fotosistem yang berada di dalam membran tilakoid.
Tilakoid, protein, serta molekul lainnya yang berada di dalam sel-sel daun yang
kemudian akan membentuk fotosistem. Fotosistem merupakan tempat dari ratusan
molekul pigmen fotosintesis. Fotosistem ini terbagi menjadi dua, yaitu fotosistem 1 dan
fotosistem II. Kemudian, keduanya akan bekerja sama untuk menghasilkan ATP serta
NADPH2 sebagai produk utama dari reaksi terang.
(https://www.gramedia.com/)

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 18


Berdasarkan informasi pada bacaan di atas, pernyataan yang benar adalah ….
A. reaksi terang berlangsung di dalam klorofil dan zat hijau daun
B. cahaya matahari yang ditangkap klorofil berfungsi dalam reaksi fotolisis
C. fotosistem I dan fotosistem II bekerjasama untuk membentuk molekul air
D. klorofil mampu menyerap cahaya dengan panjang gelombang yang beragam

40. Bioteknologi Konvensional Bidang Pangan


Bioteknologi merupakan pemanfaatan organisme hidup atau perekayasaan proses
biologi dari suatu agen biologi untuk menghasilkan produk dan jasa yang dapat
bermanfaat bagi manusia. Bioteknologi dikembangkan untuk meningkatkan nilai tambah
dari bahan baku terutama di bidang pangan seperti kedelai, tepung terigu, gula, dan
sebagainya.
Produk bioteknologi konvensional bisa diproduksi secara massal melalui pabrik,
tetapi tidak bisa diproduksi dalam jumlah besar, karna faktor mikroorganisme.
Bioteknologi konvensional dilakukan tanpa adanya fertilisasi, tetapi menggunakan teknik
fermentasi. Ketika terjadi proses fermentasi, maka akan terjadi perubahan sifat substrat
dari senyawa kompleks terpecah menjadi senyawa yang lebih sederhana. Selain itu,
fermentasi juga menghasilkan senyawa asam dan gas. Perubahan sifat dan senyawa
baru inilah yang merupakan hasil dari proses bioteknologi. (Sumber: http://staff.uny.ac.id/).

Beberapa macam proses fermentasi pada pangan yang benar adalah ….


Option Mikroorganisme Bahan Pangan Produk
kedele tempe
A Rizhopus oligosporus
ampas kacang oncom
tepung terigu roti
B Saccharomyces cereviceae
nanas nata de coco
air susu yoghurt
C Acetobacter xylinum
beras tape
air kelapa nata de coco
D Lactobacillus bulgaricus
kedelai tahu

ppad2/sleman/Ilmu pengetahuan alam 19

Anda mungkin juga menyukai