Anda di halaman 1dari 6

SOAL PILIHAN KELAS 7

1. Perhatikan gambar berikut!

Gambar di atas menunjukkan hasil pengukuran sebuah bola kecil dengan menggunakan micrometer sekrup. Hasil
pengukuran yang ditunjukkan adalah …
a. 6,23 mm
b. 6,24 mm
c. 6,73 mm
d. 6,74 mm
2. [Gambar lele]
Beberapa jenis ikan tersebut dapat menyimpan udara sehingga dapat hidup di air yang kotor dan kekurangan oksigen. Ciri
khusus yang dimiliki kelompok hewan tersebut adalah … HOTS
a. Tidak memiliki sisik
b. Tidak memiliki sirip ekor
c. Mempunyai misai di mulutnya
d. Rongga insang memiliki labirin
3. Perhatikan gambar!
[LKS IPA KELAS 7 HAL 187] ubah angka jadi 35 derajat
Suhu zat cair tersebut diukur dengan termometer lain menunjukkan angka 95 derajat. Pernyataan yang benar mengenai suhu
pada termometer yang digunakan adalah …
a. Fahrenhait suhunya 63°F dan Kelvin suhunya 308 K
b. Fahrenhait suhunya 95°F dan Kelvin suhunya 308 K
c. Fahrenhait suhunya 95°F dan Kelvin suhunya 63 K
d. Fahrenhait suhunya 308°F dan Kelvin suhunya 95 K
4. Perhatikan pernyataan berikut!
1. Kerusakan terumbu karang
2. Pencemar tergradasi secara lambat
3. Meningkatnya frekuensi badai
4. Terjadi hujan asam
Dampak negatif pemanasan global ditunjukkan oleh …
a. 1 dan 3
b. 2 dan 4
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4
5. Salah satu keuntungan dilakukannya penghijauan di kota-kota karena tanaman dapat …
a. Menyerap limbah industri
b. Mengikat gas N2 dari udara
c. Mengikat CO2 di udara dan membebaskan O2
d. Menjaga keseimbangan banyaknya gas CO2, N2, dan O2
6. Perhatikan ciri-ciri berikut!
1. Adalah planet raksasa kedua dalam tata surya
2. Suhu permukaan planet ini sangat rendah, yaitu -45°C.
3. Terdiri atas bongkahan es atau batu kerikil yang dilapisi es.
4. Memiliki sabuk cincin raksasa berwarna putih.
Berdasarkan ciri-ciri tersebut, planet yang dimaksud adalah …
a. Uranus
b. Jupiter
c. Saturnus
d. Neptunus
7. Sebuah benda memiliki massa 3 kg diangkat hingga benda tersebut memiliki energy potensial sebesar 300 J. Jika percepatan
gravitasinya adalah 10 m/s2, tinggi benda tersebut dari permukaan tanah adalah …
a. 6m
b. 10 m
c. 1m
d. 60 m
SOAL PILIHAN KELAS 8
8. Empat buah benda yang massanya sama masing-masing sebesar 5 kg dikenai gaya sebagaimana ditunjukkan di gambar
berikut.
[lks ipa kelas 8 smt 1 hal 28]
Benda yang mengalami percepatan terbesar dan terkecil berturut-turut adalah … HOTS
a. (1) dan (2)
b. (1) dan (3)
c. (2) dan (3)
d. (2) dan (4)
9. Alat di bawah ini yang bekerja berdasarkan bidang miring adalah …
a. Ayunan, pasak, pisau
b. Katrol, pisau, sekrup
c. Pisau, pasak, tangga
d. Sekrup, tangga, palu
10. Upaya sosiologis yang dianggap efektif mencegah penyalahgunaan narkoba adalah …
a. Peningkatan kesadaran beragama
b. Kriminalisasi pecandu narkoba
c. Penguatan kelompok antinarkoba
d. Rehabilitasi mental pecandu narkoba
11. Seorang siswa menderita kelainan/gangguan sistem peredaran darah sehingga menunjukkan ciri-ciri berikut:
1. Wajah pucat
2. Tubuh lemas
3. Mata berkunang-kunang
Siswa tersebut mungkin menderita …
a. Hipertensi
b. Hemofilia
c. Anemia
d. Leukimia
12. Perhatikan gambar berikut!

Pipa U mulanya berisi air dengan massa jenis 1.000 kg/m 3. Kemudian, salah satu sisinya dituangkan minyak tanah hingga
memiliki ketinggian 15 m. Jika tinggi air adalah 12 m, maka massa jenis minyak tanah adalah … kg/m 3.
a. 700
b. 750
c. 800
d. 850
13. Bernapas merupakan proses yang sangat penting bagi manusia. Sebelum sampai di paru-paru, udara melewati beberapa
organ. Berikut beberapa alat pernapasan pada manusia.
(1) Paru-paru
(2) Hidung
(3) Bronkus
(4) Laring
(5) Trakea
Organ yang berperan dalam proses pernapasan secara berurutan dari bagian terluar adalah …
a. 2–4–3–5–1
b. 2–4–5–3–1
c. 2–5–3–4–1
d. 2–3–4–5–1
14. Terdengar suara petir 15 sekon setelah adanya cahaya kilat. Jika kecepatan bunyi 340 m/s dan kecepatan cahaya 1 x 10 8 m/s,
maka jarak pendengar dengan sumber bunyi petir adalah … m.
a. 5.100
b. 6.100
c. 2.600
d. 2.500
15. Berikut alat optik yang prinsip kerjanya hampir sama dengan mata adalah …
a. Periskop
b. Kamera
c. Mikroskop
d. Teropong
SOAL PILIHAN KELAS 9
16. Warna bulu hitam pada kelinci dikendalikan oleh gen H yang dominan terhadap gen bulu putih. Perkawinan dua ekor kelinci
menghasilkan keturunan dengan rasio fenotipe hitam : putih = 1 : 1. Kemungkinan genotype kedua induk tersebut adalah …
a. HH dan HH
b. HH dan hh
c. Hh dan Hh
d. Hh dan hh
17. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
(1) Besi didekatkan magnet kuat
(2) Besi dililiti kawat berisolasi dan berarus listrik
(3) Besi digosok dengan magnet dalam arah yang sama
(4) Besi digosok dengan magnet dalam arah yang berbeda
Pernyataan di atas yang merupakan cara untuk membuat magnet adalah …
a. (1), (2), dan (3)
b. (1), (2), dan (4)
c. (1), (3), dan (4)
d. (2), (3), dan (4)
18. Sebuah kawat lurus panjang dialiri arus listrik 5,2 A diletakkan dalam suatu medan magnet homogen 25 T. Jika panjang
kawat tersebut 3 m, gaya Lorentz yang timbul sebesar … N.
a. 370
b. 380
c. 390
d. 400
19. Sebuah kumparan memiliki 1.000 lilitan melingkupi garis gaya magnet sebesar 630 weber dalam waktu 70 s. Besar GGL
induksi yang dihasilkan adalah … V.
a. 8.000
b. -8.000
c. 9.000
d. -9.000
20. Produk bioteknologi modern yang tersusun atas suatu zat kimia hasil dari mikroorganisme yang dapat menghambat
pertumbuhan atau mematikan mikroorganisme lain dinamakan …
a. Insulin
b. Vaksin
c. Penicillin
d. Antibiotik
21. Timah mempunyai nomor atom 50 dan nomor massa 119. Jumlah proton yang terdapat dalam atom timah adalah …
a. 1
b. 50
c. 119
d. 69
22. Di bawah ini pernyataan yang menunjukkan perubahan kimia yaitu …
a. Kapur barus yang menjadi kecil dan perlahan habis
b. Proses fotosintesis pada tumbuhan
c. Pembuatan garam dari air laut
d. Biji kopi yang digiling menjadi serbuk kopi serbuk
23. Perhatikan tabel perubahan indikator asam basa berikut!
Larutan yang diuji Warna Kertas Lakmus
Merah Biru
(P) Biru Biru
(Q) Merah Merah
(R) Biru Biru
(S) Merah Biru
Berdasarkan tabel, larutan yang bersifat basa ditunjukkan oleh nomor …
a. (P) dan (Q)
b. (P) dan (R)
c. (Q) dan (S)
d. (R) dan (S)
24. Perhatikan gambar berikut!

Suatu gerak lurus memenuhi grafik kelajuan fungsi waktu sebagaimana ditunjukkan pada gambar. Kesimpulan yang
diperoleh dari analisis grafik tersebut adalah …
a. Benda bergerak lurus berubah beraturan diperlambat ketika t2 dan t3
b. Benda bergerak lurus berubah beraturan dipercepat ketika t2 dan t3
c. Benda bergerak lurus berubah beraturan ketika t1 dan t2
d. Benda bergerak lurus beraturan ketika 0 dan t1
25. Setrika milik Yuli tertulis daya 440 watt dan tegangan 220 volt. Hambatan listrik pada alat tersebut adalah … ohm.
a. 11
b. 110
c. 55
d. 220

PILIHAN BENAR/SALAH
26. Berikut yang merupakan perubahan fisika adalah … (kelas 9)
a. Kembang api dinyalakan
b. Lilin dibakar
c. Batang kayu menjadi meja
d. Beras menjadi nasi
27. Contoh pelaksanaan recycle pada proses daur ulang adalah … (kelas 9)
a. Mengurangi penggunaan air
b. Kaleng menjadi tempat sampah
c. Kantong plastik diganti dengan totebag
d. Hemat listrik dan BBM
28. Berikut bukan usaha untuk mencegah penularan virus HIV adalah …
a. Menggunakan jarum suntik yang steril dan sekali pakai
b. Tidak perlu melakukan donor darah
c. Peralatan operasi harus steril
d. Memeriksa darah sebelum melakukan transfusi darah
29. Sikap duduk yang salah akan menimbulkan kelainan (gangguan) pada tulang … (kelas 8)
a. Hasta
b. Rusuk
c. Duduk
d. Belakang
30. Tumbuhan memiliki jaringan xilem dan jaringan floem. Kedua jaringan tersebut termasuk dalam jenis jaringan … (kelas 7)
a. Jaringan epidermis
b. Jaringan parenkim
c. Jaringan penyokong
d. Jaringan pengangkut

ESSAY
1. Buatlah susunan rantai makanan yang terjadi di ekosistem sawah!
2. Jelaskan mengapa kaki bebek tidak terperosok saat berjalan di permukaan berlumpur!
3. Diketahui sebuah transformator memiliki jumlah lilitan primer 5.200 dan jumlah lilitan sekunder 1.200. Jika kumparan primer
dihubungkan dengan tegangan sebesar 416 V, hitunglah berapa tegangan sekundernya dan tentukan jenis transformator apa yang
dimaksud? HOTS
4. Kipas angin mempunyai daya 150 W dipakai selama 10 jam setiap hari. Berapakah kWh energi yang dibebaskan selama 1
bulan (30 hari)?
5. Sebutkan upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi permasalahan di gambar! [pencemaran udara]

Opsional tambahan soal kelas 9


Pemupukan, sistem irigasi dan pemeliharaan hutan merupakan usaha menjaga kesuburan tanah. (Benar)
Mikroorganisme saccharomyces cereviceae memiliki peran penting dalam proses fermentasi tempe. (Salah)

Anda mungkin juga menyukai