Anda di halaman 1dari 3

PPKN

Kewajiban Mengisi Kemerdekaan di Lingkungan Rumah

• Lingkungan hidup yang sehat tentunya akan mendorong terwujudnya


masyarakat yang kuat.

• Contoh kewajiban:

1. Mendaur ulang limbah atau sampah yang dapat merusak lingkungan.

2. Membersihkan selokan.

Kewajiban Mengisi Kemerdekaan di Lingkungan Rumah

• Kewajiban adalah sesuatu yang harus dilakukan dengan penuh rasa


tanggung jawab.

• Kerja bakti yang dilakukan masyarakat merupakan salah satu bentuk


kewajiban warga negara dalam mengisi kemerdekaan.

Kewajiban Mengisi Kemerdekaan di Lingkungan Sekolah dan Masyarakat

• Setiap warga negara menjalankan kewajiban dengan penuh rasa


tanggung jawab.

• Salah satu cara melaksanakan kewajiban sebagai siswa adalah dengan


menjaga lingkungan hidup di sekolah.

Menjalankan kewajiban secara bertanggung jawab akan memberikan


manfaat yang sangat besar, seperti terciptanya kerukunan antarwarga sekolah
dan masyarakat, serta lingkungan lebih nyaman untuk ditempati.

Hak sebagai Warga Negara Indonesia

• Hak adalah sesuatu yang mutlak menjadi milik kita dan penggunaannya
tergantung kepada kita sendiri.

• Hak-hak sebagai warga negara Indonesia telah diatur di dalam Undang-


Undang Dasar (UUD) 1945.

• UUD 1945 dibuat sesuai dengan nilai-nilai yang terkandung di dalam


Pancasila.

Manfaat Pemenuhan Hak sebagai Warga Negara

• Setiap warga negara memiliki hak yang sudah ditetapkan dalam


Undang-Undang Dasar 1945.

• Manfaat pemenuhan hak warga negara, antara lain untuk menciptakan


masyarakat yang adil dan sejahtera.

• Contohnya setiap warga negara berhak atas mendapatkan pendidikan


yang layak.
Pelaksanaan Hak sebagai Warga Negara Indonesia

Salah satu hak yang dimiliki oleh warga negara adalah kebebasan untuk
menyatakan pendapat dalam musyawarah dan memberikan suara. Contoh
kecil pemilihan ketua kelas. Setiap warga negara Indonesia memiliki hak yang
sama. Jika semua warga mendapatkan haknya, akan tercipta masyarakat
yang adil dan makmur’.

Tanggung Jawab sebagai Warga Negara

• Sebagai warga negara Indonesia yang sadar terhadap hak dan


kewajiban dengan penuh tanggung jawab.

• Contoh sikap tanggung jawab, yaitu

1. belajar dengan baik agar kelak menjadi penerus bangsa,

2. selalu membela nama baik negara sendiri, dan

3. mengabdi kepada negara dengan penuh rasa ikhlas

4. Berbelanja pakaian buatan dalam negeri merupakan salah satu bentuk


tanggung jawab sebagai warga negara.

Manfaat Melaksanakan Tanggung Jawab dalam Kehidupan Sehari-hari

• Setiap orang melaksanakan tanggung jawabnya dengan baik, akan


terbentuk karakter bangsa yang kuat serta masyarakat yang damai dan
sejahtera.

• Kita harus bertanggung jawab untuk menjaga lingkungan, akan tercipta


lingkungan hidup yang sehat dan asri

Merawat pekarangan sekolah agar tetap bersih dan nyaman dipandang mata
merupakan tanggung jawab semua warga sekolah.

Upaya Mewujudkan Kehidupan yang Sejahtera

• Salah satunya adalah memajukan kesejahteraan umum berupa


pembangunan nasional.

• Pembangunan nasional merupakan tanggung jawab pemerintah. Akan


tetapi, rakyat Indonesia harus mendukung pembangunan tersebut.

• Dukungan tersebut dapat berupa persatuan antarmasyarakat.

• Membayar pajak dapat mendukung pembangunan bangsa.

• Pajak merupakan modal pemerintah untuk melaksanakan


pembangunan nasional.

• Pembangunan dapat berjalan lancar jika warga taat membayar pajak.


Melaksanakan Tanggung Jawab sebagai Warga Negara

• Setiap warga negara memiliki peranan yang besar dalam kemajuan


negaranya.

• Tentunya warga yang dapat memajukan negaranya adalah warga


negara yang bertanggung jawab

CITRA

Anda mungkin juga menyukai