Anda di halaman 1dari 4

@bekalremajaa

Emma Watson (Emma Charlotte


Duerre Watson, lahir 15 April 1990)
adalah seorang aktris dan modelyang
berasal dari London. Emma Watson
terkenal karena memerankan
karakter Hermione Grangerdalam
film seri Harry Potter sejak berusia
sembilan tahun. Sebelumnya, ia
hanya pernah berakting dalam
beberapa pementasan drama di
sekolahnya. Dari tahun 2001 hingga
2011, Watson membintangi semua
film-film Harry Potter, bersama
dengan Daniel Radcliffe dan Rupert
Grint. Atas perannya ini, Watson
telah menerima berbagai jenis
penghargaan dan meraup
penghasilan lebih dari £10 juta.

Emma Watson dilahirkan di Paris,


orangtuanya bernama Jacqueline
Luesby dan Chris Watson, keduanya
berprofesi sebagai pengacara. Sejak
usia enam tahun, Watson sudah
bercita-cita ingin menjadi seorang
aktris. Pada usia 10 tahun, Watson
telah tampil dalam berbagai
pementasan drama sekolah,
termasuk drama Arthur: The Young
Years dan The Happy Prince.
Meskipun demikian, ia sama sekali
belum pernah berakting secara
profesional sebelum produksi Harry
Potter dimulai.

@bekalremajaa
Setelah lulus SMA, Watson tidak melanjutkan
kuliahnya karena harus menjalani syuting Harry
Potter and the Deathly Hallows yang dimulai pada
bulan Februari 2009. Meskipun demikian, dia
mengemukakan bahwa dia "sangat ingin
menempuh bangku perkuliahan".
Bulan Juli 2009, The Providence Journal
melaporkan bahwa Watson akan kuliah di
Universitas Brown, yang berlokasi di Providence,
Rhode Island. Setelah 18 bulan berkuliah ia
menunda kuliahnya kembali karena ingin
melanjutkan syuting harry potter. Setelah itu ia
melanjutkan kuliah di Universitas Oxford.

@bekalremajaa
Untuk mencapai kesuksesan memang bukan
perkara mudah. Terbukti bahwa Emma sendiri
harus menjalani 8 audisi yang panjang hingga
akhirnya ia mendapatkan peran sebagai
Hermione di Film Harry Potter. Dedikasi adalah
kuncinya. Berkomitmenlah dengan apa yang
kamu inginkan and your wish will will come to
you.

@bekalremajaa

Anda mungkin juga menyukai