Anda di halaman 1dari 6

TATA IBADAH KENAIKAN TUHAN YESUS KE SORGA

JEMAAT- JEMAAT GKI DI TANAH PAPUA


Kamis, 13 Mei 2021

Tema : KRISTUS MEMBERI KUASA MENJADI SAKSI-NYA


Sub Tema : Kenaikan Yesus ke Surga menjadi tanda perjanjian, Gereja menerima kuasa kesaksian
dalam rangka pembebasan, pendamaian dan pembangunan.

PERSIAPAN IBADAH :
1. Dekorasi pusat ibadah dengan Ikan ( Yunani : icthus, sandi gereja awal pada masa penghambatan ) ICTHUS :
Iesous Christos Theos Uios Soter, artinya Yesus Kristus, Anak Allah, Penyelamat.
2. Instrumen Musik / lagu-lagu rohani.
3. Saat teduh
4. Alkitab dibuka dan Penyalaan lilin

PANGGILAN BERIBADAH : (jemaat berdiri)


Majelis : SYALOOM, JEMAAT YANG DIKASIHI TUHAN YESUS KRISTUS,
HARI INI KITA BERSEKUTU SEBAGAI GEREJA UNTUK MEMPERINGATI PERISTIWA
KENAIKAN TUHAN YESUS KRISTUS KE SURGA. YESUS KEMBALI KE DALAM TAKHTA
KERAJAAN-NYA. PADA SAATNYA KELAK, IA AKAN DATANG KEMBALI KE DUNIA
DENGAN CARA YANG SAMA SEPERTI YANG DISAKSIKAN PARA MURID KETIKA IA NAIK
KE SURGA.
Jemaat dimohon berdiri dan kita memuji Tuhan dari Nyanyian Rohani 4 : 1,3
Jemaat : “ KUDUS, KUDUS, KUDUSLAH”
1. Kudus, Kudus, Kuduslah, Tuhan Maha Kuasa
Kami dini hari menyanyi pujian
Kudus, Kudus, Kuduslah, Pemerintah masa
Allah dan Raja Kaum sekalian
2. Kudus, Kudus, Kuduslah tidak kelihatan
Bagi mata dunia yang najis dan cemar
Sempurnalah terang-Mu, Allah kekuatan
Sama sempurna kasih-Mu besar.
VOTUM DAN SALAM
Pelayan : Pertolongan kita adalah di dalam nama Tuhan, Pencipta langit dan bumi, dalam nama Yesus Kristus
yang naik ke Sorga, dan dalam kuasa Roh Kudus. Amin.
Turunlah kiranya atas kamu, anugerah dan damai-sejahtera dari Allah Bapa, dan Tuhan kita, Yesus
Kristus.
NATS PEMBIMBING : Markus 15 : 15-16 dan 19
Pelayan : Lalu Ia berkata kepada mereka : “ Pergilah ke seluruh dunia, beritakanlah Injil kepada segala makhluk.
Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum.
Sesudah Tuhan Yesus berbicara demikian kepada mereka, terangkatlah Ia ke Sorga, lalu duduk di
sebelah kanan Allah.”
MENYANYI : Ny. Rohani 2 : 1 dan 3 “Ya Tuhan, kami puji nama-Mu besar”
1. Ya Tuhan, kami puji nama-Mu besar. Ya Bapa, makhluk-Mu menyanyi bergemar.
Hai, langit, bumi, laut bersoraklah semua. Malaikat turutlah memuji Allah Hua.
Kemuliaan-Nya tetap senantiasa. Kudus, kudus, kuduslah, Tuhan Mahakuasa.
3. Ya Kristus, yang di tangan kanan Bapa-Mu, sehingga nanti sangkakkala menderu
memanggil kamipun menghadap arasy Tuhan, bri kami oleh-Mu benar di penghukuman;
segala dosa kami Engkau tanggung juga, oleh-Mu kami lihat Bapa yang di Sorga.
( duduk )
PENGAKUAN DOSA
Pelayan : Marilah kita merendahkan diri di hadapan Tuhan Allah, dan mengaku dosa kita sungguh-sungguh kepada-
Nya. Hendaklah kita berdoa :
………………………………………………………………………………….

MENYANYI : Ny. Kidung Jemaat 26 : 1 - 2 “Mampirlah dengar doaku”


1. Mampirlah dengar doaku, Yesus, Penebus. Orang lain Kau hampiri, jangan jalan trus.
*** Yesus, Tuhan, dengar doaku. Orang lain Kau hampiri. Jangan jalan trus.
2. Di hadapan takhta rahmat aku menyembah, tunduk dalam penyesalan. Tuhan, tolonglah. (***)

BERITA KEAMPUNAN DOSA


Pelayan : Kami, hamba Yesus Kristus, memberitakan kepada setiap orang yang mengaku dosanya sungguh-
sungguh, akan keampunan dosa; Injil Yohanes 3:36 berkata : " Barang siapa percaya kepada Anak, ia
beroleh hidup yang kekal; tetapi barang siapa tidak taat kepada Anak, iapun tidak akan melihat hidup,
melainkan murka Allah tetap ada di atasnya."
MENYANYI : Ny. Rohani 76 : 2 - 3 “ Tuhanku, Berkat Berkat-Mu Limpah”

2. Bapa kami, jangan lalu, ingat akan anak-Mu.


Aku menyesal dan malu, ampunkanlah dosaku.
Aku pun, aku pun, ingat akan daku pun.

3. Yesus, b’rilah pertolongan oleh pengasihan-Mu.


Jurus’lamat, b’ri sokongan dalam kehidupanku.
Aku pun, aku pun, Yesus, tolong aku pun.
HUKUM TUHAN : ( jemaat berdiri )
Pelayan : ( Baca Kitab Matius 28:19-20. Sebagai Amanat Agung untuk Hidup Baru.....................................)
Kiranya Roh Kudus menolong kita melakukan Amanat Agung Hidup Baru dalam hidup sehari-hari.
Amin.
( jemaat duduk )
PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN :
a DOA UNTUK PEMBACAAN ALKITAB
Marilah kita berdoa untuk memohon bimbingan Roh Kudus bagi Pembacaan Alkitab,
Kita berdoa : “Tuhan Allah dalam nama Yesus Kristus, kami mengaku bahwa, Firman-Mu adalah Pelita
bagi kakiku dan terang pada jalanku.
Pelayan : BERIKANLAH FIRMAN-MU MENERANGI KEHIDUPAN KAMI DALAM KEGELAPAN DUNIA
INI.
Jemaat : SUPAYA FIRMAN-MU MENGHIDUPKAN HIDUP KAMI YANG MATI, SEBAB ROH KUDUS-
MU, KAMI PERLUKAN.
Pelayan : ROH KUDUS KIRANYA MEMBUAHKAN FIRMAN-MU DALAM KEHIDUPAN KAMI, SUPAYA
KAMI BERBUAH LEBAT SEHINGGA NAMA TUHAN YESUS KRISTUS DIMULIAKAN.
Pel + Jem : KAMI MEMOHON DOA INI KEPADA-MU, YA BAPA YANG MAHA BAIK, DALAM NAMA
TUHAN YESUS KRISTUS, IMAM BESAR YANG AGUNG. AMIN.
b PEMBACAAN ALKITAB : KISAH RASUL 1 : 6 – 11 …………..
( Demikianlah pembacaan Alkitab; Berbahagialah setia orang yang mendengar Firman Tuhan dan
melakukannya dalam kehidupannya. Pujian kepada-Mu, ya Kristus Yesus, sampai selama-lamanya,
amin.)
c. KHOTBAH : …………………..
PENGAKUAN IMAN : ( jemaat berdiri / jemaat duduk)
PERSEMBAHAN SYUKUR : Ny. Mazmur 47:1-4 “ Bangsa dunia, hai bersoraklah.”
Pelayan : Kitab Mazmur 96:8 berkata : " Berilah kepada Tuhan kemuliaan namaNya, bawalah persembahan dan
masuklah ke pelataran-Nya. Pujilah nama-Nya yang Mulia, dan bawalah kurban ke dalam rumah-Nya."

( Menyanyi : Ny. Mazmur 47 : 1 – 4 “ Bangsa dunia hai bersoraklah ”. )


1. Bangsa dunia hai bersoraklah, tepuk tanganmu bagi Tuhan-Hu
dengan nyanyian puji-pujian. Mahatinggi Hu firman-Nya teguh.
Bumi gementar Raja-nya besar, segnap dunia patut menyembah.

2. Bangsa lain telah ditaklukan-Nya pada kita, yang aman dan


senang, duduk di negri indah tak terpri. Tanah pilihan
dipusakakan
bagai milik sah Yakub hamba-Nya. Kasih Tuhan-Hu itulah teguh.
3. Tuhan naik dengan sorak-soraian. Sangkakkala-Nya nyaring
bergema. Mari, bunyikan mazmur pujian. Mari, puji, Hu, nyaring
dan merdu. Segnap dunia, nyanyi bagi-Nya. Tuhan yang benar,
Raja yang besar.
4. Bersemayamlah Hu di arasy-Nya; bangsa mendengar Raja yang
jabar dan berhimpunlah dari dunia. Orang bangsawan yang
sekalian
masuk milik-Nya; slamat-Nya baka. Bumi berseru : mahatinggi Hu.
DOA SYUKUR DAN SYAFAAT :
MENYANYI : Ny.Rohani 176:1 - 3 “ Dunia dalam Rawa Payah” ( ayat 1jemaat duduk; ayat 2 jemaat berdiri dan ayat
3 mengantar Pelayan kembali ke tempat duduk )
BERKAT
Pelayan : Jemaat Tuhan, pulanglah dengan damai sejahtera, arahkan hati dan pandanganmu kepada Tuhan Allah-
mu serta terimalah berkat-Nya :
"Kiranya Allah yang Maha Kuasa : Bapa, Anak dan Roh Kudus, memberkati dan menyertai kamu
sekalian. Amin."
Jemaat : Amin ….. amin ….. amin ……..

TATA IBADAH PENTAKOSTA I


JEMAAT-JEMAAT GKI DI TANAH PAPUA
Minggu, 23 Mei 2021
Tema : DIPENUHI ROH KUDUS UNTUK MEMBERITAKAN INJIL KERAJAAN ALLAH
Sub Tema : Roh Kudus menguatkan Gereja memberitakan Injil Kerajaan Allah dalam rangka
pembebasan, pendamaian dan pembangunan.

PERSIAPAN IBADAH :
1. Dekorasi pusat ibadah dengan Perahu dan Obor ( Perahu adalah lambang dinamika Injil yang terus maju
dalam pemberitaannya; Obor adalah lambang api Roh Kudus yang terus menyala untuk memurnikan iman
gereja dalam perjuangannya di dunia ini.)
2. Instrumen Musik / lagu-lagu rohani.
3. Saat teduh.
4. Alkitab dibuka dan Penyalaan lilin.

PANGGILAN BERIBADAH : (jemaat berdiri)


Majelis : HARI INI SEBAGAI PERSEKUTUAN GEREJA, KITA BERKUMPUL UNTUK MERAYAKAN
PERISTIWA PENCURAHAN ROH KUDUS, SEBAGAI TANDA PENYERTAAN TUHAN ATAS
GEREJA-NYA. PERISTIWA INI DINAMAKAN HARI PENTAKOSTA, YAITU HARI
DIMULAINYA PEKABARAN INJIL SEMESTA DAN LAHIRNYA GEREJA UNIVERSAL UNTUK
MEMBERITAKAN TANDA-TANDA KERAJAAN ALLAH DI DALAM DUNIA. FIRMAN TUHAN
BERKATA “SAATNYA AKAN DATANG DAN SUDAH TIBA SEKARANG, BAHWA
PENYEMBAH-PENYEMBAH BENAR AKAN MENYEMBAH BAPA DALAM ROH DAN
KEBENARAN; SEBAB BAPA MENGHENDAKI PENYEMBAH-PENYEMBAH DEMIKIAN.
ALLAH ITU ROH DAN BARANGSIAPA MENYEMBAH DIA, HARUSLAH MENYEMBAH-NYA
DALAM ROH DAN KEBENARAN.”(YOHANES 4:23-24).
JEMAAT DISILAHKAN BERDIRI, KITA MEMULAI IBADAH PENTAKOSTA INI DENGAN
MENYANYI DARI NYANYIAN ROHANI 3:1-2 “HORMAT BAGI ALLAH BAPA”
Jemaat : 1. Hormat bagi Allah Bapa, hormat bagi Anak-Nya,
hormat bagi Roh Penghibur, Ke-Tiga-Nya yang Esa.
Haleluya, haleluya, Ke-Tiga-Nya yang Esa.
2. Hormat bagi Raja Sorga, Tuhan, kaum manusia.
Hormat bagi Raja Greja di seluruh dunia.
Haleluya, haleluya, di seluruh dunia.
VOTUM DAN SALAM
Pelayan : Pertolongan kita adalah dari Tuhan yang menciptakan langit dan bumi, yang tetap setia untuk selama-
lamanya dan yang tidak pernah meninggalkan perbuatan tanganNya. Amin.
Kasih-karunia dan damai sejahtera dari Allah Bapa, Tuhan Yesus Kristus dan Roh Kudus, menyertai kita
sekalian.
NATS PEMBIMBING : Roma 8:15
Pelayan : Sebab kamu tidak menerima roh perbudakan yang membuat kamu menjadi takut lagi, tetapi kamu telah
menerima Roh yang menjadikan kamu anak Allah. Oleh Roh itu kita berseru : “ya Abba, ya Bapa”. Roh
itu bersaksi bersama-sama dengan roh kita, bahwa kita adalah anak-anak Allah.
(jemaat duduk)
MAZMUR PUJIAN : Mazmur 19:2-7
Pelayan : Langit menceritakan kemuliaan Allah, dan cakrawala memberitakan pekerjaan tangan-Nya;
Jemaat : hari meneruskan berita itu kepada hari, dan malam menyampaikan pengetahuan itu kepada malam.
Pelayan : Tidak ada berita dan tidak ada kata, suara mereka tidak terdengar;
Jemaat : tetapi gema mereka terpencar ke seluruh dunia, dan perkataan mereka sampai ke ujung bumi.
Pelayan : Ia memasang kemah di langit untuk matahari, yang keluar bagaikan pengantin laki-laki yang keluar dari
kamarnya,
Jemaat : girang bagaikan pahlawan yang hendak melakukan perjalanannya.
Pel + Jem : Dari ujung langit ia terbit, dan ia beredar sampai ke ujung yang lain; tidak ada yang terlindung dari panas
sinarnya;

MENYANYI : Ny. Rohani 8 : 1 dan 3 “Haleluya, hai pujilah”


1. Haleluya, hai pujilah, muliakan Bapa dan sembah Khalik semesta alam. Hendaklah kemurahan-
Nya yang menyenggara dunia, dipuji siang malam.
2. Haleluya, bri pujian kepada Roh kesungguhan, Penghibur yang setia. Pem’bri kehidupan baka
dengan persekutuan-Nya, jemat memuji Dia.
PENGAKUAN DOSA
Pelayan : Kita hendak mengaku dosa kita kepada Tuhan. “Dekatlah Tuhan pada segala orang yang hancur hatinya
dan Ia menolong orang yang lemah-lembut hatinya.” Marilah kita berdoa : “Kami bersyukur kepada
Tuhan, Allah Bapa di Sorga yang menguatkan kami dalam Yesus Kristus, dan yang telah memberikan
kami kehidupan oleh kasih karunia-Nya
Jemaat : Kami mengaku di hadapan-Mu, ya Tuhan, bahwa kami adalah penghujat-penghujat Allah, yang hidup
dalam kesalahan dan dosa. Kami gagal menjadi anak anak-Mu, ya Tuhan.
Pelayan : Kami percaya bahwa, Yesus Kristus datang ke dunia untuk menyelamatkan orang berdosa; dan diantara
mereka itu, kami sadar bahwa kamilah orang yang paling berdosa.
Jemaat : Berikanlah dalam diri kami yang berdosa ini, kasih dan kesabaran-Mu, ya Tuhan Yesus, supaya Engkau
mengampuni salah dan dosa kami.
Pel + Jem : Kami mohon ini karena kasih, Anak-Mu, Tuhan kami, Yesus Kristus. Amin
MENYANYI : Ny.Rohani 73:1 “ Ya Roh Penyuci ”
1. Ya Roh Penyuci, turunlah dan curahkan karunia,
supaya hati yang cemar menjadi suci dan benar.
BERITA KEAMPUNAN DOSA
Pelayan : Kami, hamba Yesus Kristus, mengabarkan kepada setiap orang yang mengaku dosanya sungguh-
sungguh, akan keampunan dosa. II Korintus 5:20-21 bersabda : “ ……. Dalam nama Kristus, kami
meminta kepadamu : berilah dirimu didamaikan dengan Allah. Dia yang tidak mengenal dosa telah
dibuat-Nya menjadi dosa karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah.”
MENYANYI : Ny.Rohani 73:2-3 “Penghibur, sumber air hayat”
2. Penghibur, sumber air hayat, Pembagi kasih dan berkat,
bri kami beriman teguh dan tubuh kami rumah- Mu.
3. Kiranya api yang kudus di dunia menyala trus dan kesungguhan-Mu cerah.
Ya Roh Penghibur, datanglah.

PETUNJUK HIDUP BARU : Galatia 5:16-23 ( jemaat berdiri / jemaat duduk)


PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN :
a DOA UNTUK PEMBACAAN ALKITAB
b PEMBACAAN ALKITAB : KISAH RASUL 2: 1 – 21 …………..
c. KHOTBAH : …………………..
PENGAKUAN IMAN : ( jemaat berdiri / jemaat duduk)
PERSEMBAHAN SYUKUR : Ny.Kidung Jemaat 403:1-4 “Hujan berkat kan tercurah”
1. Hujan berkat kan tercurah, itulah janji kudus: hidup segar dari sorga kan diberi Penebus.
** Hujan berkat-Mu itulah yang kami perlu: sudah menetes berkat-Mu, biar tercurah penuh !
2. Hujan berkat kan tercurah, hidup kembali segar. Di atas bukit dan lurah bunyi derai terdengar
3. Hujan berkat kan tercurah. Kini kami berseru, “Brilah dengan limpah-ruah, agar genap sabda-Mu !”
4. Hujan berkat kan tercurah; kami menantikannya. Hati telah kami buka, - Yesus, Kau isi segra !
DOA SYUKUR DAN SYAFAAT
DOA SYUKUR DAN SYAFAAT :
MENYANYI : Ny. Kidung Jemaat 237:1-3 “Roh Kudus tetap teguh” ( ayat 1jemaat duduk; ayat 2 jemaat berdiri dan
ayat 3 mengantar Pelayan kembali ke tempat duduk )
1. Roh Kudus, tetap teguh Kau Pemimpin umat-Mu. Tuntun kami yang lemah lewat gurun dunia.
Jiwa yang letih lesuh, mendengar panggilan-Mu, “Hai musafir, ikutlah ke negri sejahtera !”

2. Kawan karib terdekat, Kau menolong yang penat; bri di jalan yang kelam hati anak-Mu tentram.
Bila badai menderu, perdengarkan suara-Mu, “Hai musafir, ikutlah ke negri sejahtera !”
3. Bila nanti tamatlah pergumulan dunia, dalam sorga mulia nama kita tertera, asal kita ditebus, pun
dipanggil Roh Kudus, “Hai musafir, ikutlah ke negri sejahtera.
PENGUTUSAN DAN BERKAT : (2 Tesalonika 2:13b; Roma 15:13
Pelayan : Sebab Allah dari mulanya telah memilih kamu untuk diselamatkan dalam Roh yang menguduskan kamu
dan dalam kebenaran yang kamu percayai.”. Karena itu Pulanglah dalam damai sejahtera dan terimalah
berkat Tuhan :
ALLAH, SUMBER PENGHARAPAN, MEMENUHI KAMU DENGAN SEGALA SUKA-CITA DAN
DAMAI SEJAHTERA DALAM IMAN KAMU, SUPAYA OLEH KEKUATAN ROH KUDUS KAMU
BERLIMPAH-LIMPAH DALAM PENGHARAPAN. AMIN.
Jemaat : Amin ….. amin ….. amin ……..

Anda mungkin juga menyukai