Anda di halaman 1dari 4

TATA IBADAH

HARI MINGGU BENTUK III


GMIM IMANUEL SENDANGAN-
SONDER
Minggu, 19 Februari 2023
PERSIAPAN
PANGGILAN BERIBADAH (Jemaat berdiri)
Koord : Bersorak-soraklah bagi TUHAN, hai seluruh bumi!
Beribadahlah kepada TUHAN dengan sukacita
Datanglah kehadapan-Nya dengan sorak-sorai!
Ketahuilah, bahwa TUHAN Allah;
Dialah yang menjadikan kita dan punya Dialah kita
Umat-Nya, kawanan domba gembalaan-Nya
Masuklah melalui pintu gerbang dengan nyanyian syukur
Kedalam pelataran-Nya dengan puji-pujian,
Bersyukurlah kepada-Nya dan pujilah nama-Nya!
Sebab TUHAN itu baik, kasih setia-Nya turun temurun
Koord : Marilah kita berdiri, kita memulaikan ibadah kita dengan menyanyi

P+J : Menyanyi KJ No.3 KAMI PUJI DENGAN RIANG


Kami puji dengan riang Dikau, Allah yang besar;
bagai bunga t’rima siang, hati kami pun mekar.
Kabut dosa dan derita, kebimbangan, t’lah lenyap.
Sumber suka yang abadi, b’ri sinarMu menyerap.

TAHBISAN
P : Pertolongan kepada kita adalah dalam nama TUHAN, yang menjadikan langit dan
bumi, yang tetap setia untuk selama-lamanya dan tidak meninggalkan perbuatan
tangan-Nya. Amin.
SALAM
P : Kasih karunia dan damai sejahtera dari Allah : Bapa kita, dan dari TUHAN Yesus
Kristus menyertai saudara-saudara,
J : Amin.

NAS PEMBIMBING
P : 2 Korintus 9:10-11 “Ia yang menyediakan benih bagi penabur, dan roti untuk
dimakan, Ia juga yang akan menyediakan benih bagi kamu dan
melipatgandakannya dan menumbuhkan buah-buah kebenaranmu; kamu akan

1 GMIM “Imanuel” Sendangan Wilayah Sonder


diperkaya dalam segala macam kemurahan hati, yang membangkitkan syukur
kepada Allah oleh karena kami”
P+J : Menyanyi NKB No.208 TABUR WAKTU PAGI
Tabur waktu pagi, tabur benih kasih,
tabur waktu siang t’rus sampai senja.
Nantikan tuaian pada musim panen,
kita ‘kan bersuka bawa berkasNya.
Refrein:
Bawa berkasNya masuk lumbungNya,
kita ‘kan bersuka bawa berkasNya.
Bawa berkasNya masuk lumbungNya,
kita ‘kan bersuka bawa berkasNya.

PENGAKUAN DOSA DAN PEMBERITAAN ANUGERAH ALLAH (Jemaat duduk)


P : Marilah kita merendahkan diri di hadapan TUHAN, Allah kita, dan mengaku dosa
kita kepada-Nya.
P : Marilah Kita Berdoa : ...............

P+J : Menyanyi NKB No.10 DARI KUNGKUNGAN MALAM GELAP


Dari kungkungan malam gelap, Yesus, Tuhan, ‘ku datanglah;
masuk ke dalam t’rangMu tetap; Yesus, ‘ku datanglah.
Dari sengsara, sakit dan aib, masuk dalam kasih ajaib.
Dan kurindukan dosaku raib, Yesus, ‘ku datanglah.

P : Sebagai pelayan Yesus Kristus, kami memberitakan pengampunan dosa kepada


tiap-tiap orang yang dengan tulus ikhlas mengaku dosanya dihadapan Allah.
Nats Pemberitaan anugerah Allah : Yesaya 44:22 “Aku telah menghapus segala
dosa pemberontakanmu seperti kabut diterbangkan angin dan segala dosamu
seperti awan yang tertiup. Kembalilah kepada-Ku, sebab Aku telah menebus
engkau!”
P+J : Menyanyi NKB No. 49 TUHAN YANG PEGANG
Tak ‘ku tahu ‘kan hari esok, namun langkahku tegap.
Bukan surya ‘ku harapkan, kar’na surya ‘kan lenyap.
O tiada ‘ku gelisah akan masa menjelang;
‘ku berjalan serta Yesus, maka hatiku tenang.
Refrein:
Banyak hal tak ‘ku fahami dalam masa menjelang.
Tapi t’rang bagiku ini: Tangan Tuhan yang pegang.

DOA, PEMBACAAN DAN PEMBERITAAN FIRMAN TUHAN


P : TUHAN menyertai saudara-saudara,

2 GMIM “Imanuel” Sendangan Wilayah Sonder


J : Dan menyertai saudara juga
P : Marilah Kita Berdoa : ..................
PEMBACAAN ALKITAB
P : Marilah kita membaca Alkitab : PENGKHOTBAH 11 : 1 – 8
P : Demikianlah firman Tuhan kita sambut dengan menyanyi :

PENGAKUAN IMAN (Jemaat berdiri)


P : Marilah kita mengaku iman kita :
P+J : Pengakuan Iman Nicea-Konstantinopel : ……………….
Aku percaya kepada satu Allah Bapa, Yang Maha Kuasa, Pencipta langit dan
bumi
Segala yang kelihatan dan yang tidak kelihatan, dan kepada satu Tuhan, Yesus
Kristus
Anak Allah yang tunggal, yang lahir dari Sang Bapa sebelum ada segala zaman.
Allah dari Allah, Terang dari Terang, Allah yang sejati dari Allah yang sejati,
Diperanakkan, bukan dibuat, sehakikat dengan Sang Bapa,
yang dengan perantaraan-Nya segala sesuatu dibuat;
yang telah turun dari sorga untuk kita manusia dan untuk keselamatan kita,
dan menjadi daging oleh Toh Kudus, dari anak dara Maria, dan menjadi manusia
yang disalibkan bagi kita di bawah pemerintahan Pontius Pilatus,
menderita dan dikuburkan; yang bangkit pada hari ketiga; sesuai isi kitab-kitab
dan naik ke Sorga, yang duduk di sebelah kanan Sang Bapa, dan akan datang
kembali
dengan kemuliaan untuk menghakimi orang yang hidup dan yang mati;
yang kerajaan-Nya tak akan berakhir.
Aku percaya kepada Roh Kudus, yang adalah Tuhan dan yang menghidupkan,
Yang keluar dari sang Bapa dan Sang Anak, yang bersama-sama dengan Sang
Bapa dan Sang Anak, disembah dan dimuliakan.
Yang telah berfirman dengan perantaraan para Nabi.
Aku percaya kepada satu Gereja yang kudus dan am dan rasuli.
Aku mengaku satu Baptisan untuk pengapunan dosa,
aku menantikan kebangkitan orang mati dan kehidupan di zaman yang akan
datang. Amin.

- - - PUJI – PUJIAN - - -

KHOTBAH (Jemaat duduk)


P : ……………………..

PERSEMBAHAN
P : Marilah kita mempersembahkan persembahan kita, ke meja persembahan.
Menyanyi NKB No.196 KUBEROLEH BERKAT bait 1-dst

3 GMIM “Imanuel” Sendangan Wilayah Sonder


‘Ku beroleh berkat yang tak kunjung lenyap, yang tidak dib’ri dunia;
Di relung hatiku, walau sarat beban, ada damai sejaht’ra baka.
Refrein:
Yesus yang selalu tinggal serta; Ia di dalamku, ‘ku dalamNya.
“Aku senantiasa menyertaimu” Itulah janjiNya kepadaku.
Saat damai penuh masuk di hatiku, dunia menjadi cerah.
Kesusahan lenyap, g’lap berganti terang: Yesus Tuhan, agung, mulia! Refr…
Harta yang terbesar di bejana fana ‘ku miliki di dunia.
Pada hari mulia aku dibawaNya masuk sorga kekal sertaNya. Refr…

Doa Persembahan : ......................................

DOA UMUM
P : TUHAN menyertai saudara-saudara,
J : dan menyertai saudara juga.
P : Marilah Kita Berdoa: ………………

- - - WARTA JEMAAT - - -

NYANYIAN PENUTUP
P : Menyanyi KUPANDANG HARI ESOK
Ku pandang hari esok dengan segala harapan
Dan ku takkan takut, menghadapi hidup ini
S'bab ku tahu hari esok, ada dalam tanganNya
Yesus menjamin, bagi yang mau percaya
Haleluya, haleluya Yesus sumber pengharapanku
Haleluya, haleluya Mulia dan Agung kasihNya
.

BERKAT
P : Sampaikanlah salam kepada tiap-tiap orang kudus dalam Kristus Yesus.
P : Kasih karunia Tuhan Yesus Kristus, kasih Allah dan persekutuan dengan Roh
Kudus kiranya menyertai saudara-saudara sekalian.

P+J : A........min, A........min, A........min. (Dinyanyikan).

4 GMIM “Imanuel” Sendangan Wilayah Sonder

Anda mungkin juga menyukai