Anda di halaman 1dari 1

TATA TERTIB PESERTA

OUTING CLASS SISWA SMP NEGERI 2 TEMON KULON PROGO


KE MALANG JAWA TIMUR
Tanggal, 20-23 Februari 2023
I. KEWAJIBAN
1. Peserta wajib datang di sekolah pada hari Ahad, tanggal 20 Februari 2023, pukul 19.00 WIB,
dengan berpakaian Rapi dan Sopan siap Outing Class .
2. Peserta wajib membawa bekal dan peralatan pribadi/ kelompok, termasuk obat-obatan pribadi.
3. Peserta wajib berpakaian rapi dan sopan selama dalam perjalanan berangkat sampai dengan
kembali dari lokasi tujuan Studi Wisata.
4. Peserta wajib berpakaian Seragam Identitas pada hari pertama dan Kaos seragam Outing Class
pada hari ke dua.
5. Peserta wajib memperlancar perjalanan mulai dari berangkat sampai dengan kembali dari lokasi
tujuan Outing Class dengan senantiasa berperilaku disiplin.
6. Peserta wajib berperilaku sopan dan santun kepada siapapun serta beretika menjaga nama baik
diri sendiri dan nama baik sekolah.
7. Peserta wajib mematuhi ketentuan yang diberlakukan di lokasi/ obyek wisata.
8. Peserta wajib menjaga keamanan dan ketertiban diri sendiri maupun rombongan selama kegiatan
Outing Class berlangsung.
9. Peserta wajib mengerjakan tugas dan berwisata sesuai dengan tujuan Outing Class pada waktu
yang ditentukan dan tugas karya tulis dikumpulkan paling lambat Akhir bulan Maret 2023.
10. Peserta wajib membawa peralatan ibadah, jaket, pakaian ganti, payung/jas hujan dan
peralatan mandi.
11. Peserta Wajib menjaga barang–barang bawaannya, barang hilang bukan tanggung jawab
pendamping.
II. LARANGAN
1. Peserta dilarang membawa, menggunakan senjata tajam/senjata lain yang tidak diperlukan dan
membahayakan serta dilarang negara.
2. Peserta dilarang membawa, menggunakan barang-barang seperti Rokok, obat-obat terlarang,
minuman keras baik di perjalanan, tempat transit, maupun obyek tujuan Outing Class.
3. Peserta dilarang mengenakan perhiasan berharga secara mencolok/berlebihan.
4. Peserta dilarang berperilaku yang dapat mengganggu sopir dan ketenangan selama bus berjalan.
5. Peserta dilarang memasuki bus yang bukan bus rombongannya.
6. Peserta dilarang memisahkan diri terlalu jauh dari rombongan.
7. Peserta Putra dilarang memasuki Mess/Penginapan/Hotel Putri dan sebaliknya
8. Peserta dilarang meninggalkan kegiatan Outing Class ini dengan alasan apapun kecuali atas izin
dari Kepala Sekolah/Pendamping.
III. SANKSI
1. Sanksi diberikan kepada peserta jika terjadi pelanggaran Tata Tertib ini.
2. Sanksi disampaikan melalui teguran lisan maupun tertulis kepada yang bersangkutan, sekaligus
menjadi catatan Tim Penyelenggara.
3. Bentuk dan berat ringannya sanksi melihat dampak yang timbul akibat pelanggaran yang
dilakukan.
Temon, 20 Februari 2023
Mengetahui
Kepala Sekolah

SARJIYA, S. Pd., M.Pd.


NIP 19691016 199802 1 002

Anda mungkin juga menyukai