Anda di halaman 1dari 12

Soal Ujian Sekolah Kimia 2

Tahun Pelajaran 2020/2021

1. Perhatikan gambar dan beberapa pernyataan tentang model atom berikut!

(1) tidak dapat menjelaskan sifat listrik dari materi


(2) tidak dapat menjelaskan bagaimana cara atom saling berkaitan.
(3) tidak bisa menjelaskan intensitas relatif dari garis spektrum
(4) Tidak dapat menjelaskan spektrum garis atom multi elektron

Pasangan pernyataan yang benar tentang kelemahan model atom tersebut adalah ..
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

2. Ke dalam 4 gelas kimia yang masing-masing berisi 20 mL asam sulfat dimasukkan 4 gram logam
seng seperti pada gambar berikut

Kondisi yang diharapkan:


- Variabel bebas: [H2SO4]
- Variabel terikat: laju/waktu
- Variabel terkontrol: luas permukaan sentuh
Pasangan gambar yang sesuai dengan kondisi tersebut adalah…
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

3. Perhatikan tabel periodik unsur berikut!


Dari tabel konfigurasi elektron dan nomor atom unsur di bawah ini ....

No Unsu Konfigurasi Elektron Nomor Atom


r
1. R [He] 3s2 12
2. L [He] 2s2 2p2 6
3. M [Ar] 4s2 3d10 4p2 33
4. T [Ne] 3s2 3p2 15
5. Q [He] 2s2 2p6 18

Nomor yang tepat adalah ....


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

4. Perhatikan dua notasi unsur :

23 35
11 A dan 17B

Pernyataan yang paling tepat untuk membedakan sifat kedua unsur tersebut adalah ....
A. unsur B lebih bersifat logam dibandingkan unsur A
B. jari-jari atom A lebih besar dari B
C. atom A lebih sukar melepaskan elektron
D. jumlah elektron valensi A = 1 sedangkan B = 5
E. energi pengionan pertama unsur A lebih besar dari unsur B

5. Diketahui unsur X (nomor atom 7) dapat berikatan dengan unsur Y (nomor atom 17), membentuk
senyawa yang mengikuti aturan oktet . Sifat fisik senyawa yang terbentuk dan jenis ikatannya
berturut-turut adalah ....
A. lelehannya dapat menghantarkan listrik, ikatan ionik
B. larut dalam air, kovalen
C. tidak larut dalam air, ikatan ionik
D. larutannya menghantar listrik, kovalen
E. larutannya tidak menghantarkan listrik, kovalen

6. Perhatikan ilustrasi tentang gaya intra dan antar molekul berikut!

Ikatan hidrogen ditunjukkan oleh nomor....


A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

7. Jika atom X (nomor atom 5) dan Y (nomor atom 9) berikatan, bentuk molekul dan sifat kepolaran
yang terbentuk adalah....
A. segiempat planar dan polar
B. linear dan polar
C. tetrahedral dan non polar
D. oktahedral dan non polar
E. segitiga planar dan non polar

8. Pada pembakaran bensin (C8H18) persamaan reaksinya adalah:

2C8H18 (l) + 25 O2(g) → 16 CO2(g) +18 H2O(g)


Pernyataan yang benar tentang persamaan reraksi tersebut adalah ....
A. 1 molekul C8H18 tepat bereaksi dengan 8 molekul gas karbondioksida
B. tidak semua atom H pada C8H18 membentuk H2O
C. Pembakaran 2 mol C8H18 menghasilkan 16 mol H2O
D. Jumlah atom O pada reaktan 50 dan jumlah atom O pada produk 32
E. Reaksi pembakaran sempurna bensin menghasilkan CO 2, H2O dan CO

9. Asam sulfat merupakan salah satu bahan kimia yang banyak digunakan di laboratorium maupun
industri. Pembuatan asam sulfat yang dilakukan melalui proses kontak, salah satu tahapannya
membakar belerang murni di udara adar terbentuk gas SO 2.
Persamaan reaksinya:

S(s) + O2 (g) → SO2(g)


Berikut data hasil percobaan pembakaran belerang murni menghasilkan gas SO 2.

Massa zat sebelum reaksi Massa zat setelah reaksi


Percobaan
S (gram) O2 (gram) SO2 Zat sisa
1 32 32 64 -
2 70 64 128 6 gram S
3 16 20 32 4 gram O2

Hukum dasar kimia yang mendasari wacana tersebut adalah ......


A. Hukum Lavoisier
B. Hukum Proust
C. Hukum Dalton
D. Hukum Gay Lussac
E. Hukum Avogadro

10. Pembakaran sempurna gas etanol sebagai bahan bakar alternatif mengikuti persamaan reaksi
berikut.

C2H5OH(g) + O2(g) → CO2(g) + H2O(g ) (belum setara).

Jika pada pembakaran tersebut dibutuhkan 1,12 L dan volume etanol yang dibakar 2,24 L, massa
air yang terbentuk diukur pada keadaan STP adalah .... (Mr H 2O = 18 )
A. 0,9 g
B. 2,7 g
C. 9,0 g
D. 18 g
E. 27 g

11. Perhatikan data persamaan reaksi termokimia di bawah ini!

(1) CH3OH (l) + 3/2 O2 (g) → CO2 (g) + 2H2O ΔH = - kJ.mol -1


(2) H2 (g) + ½ O2 (g) → H2O (g) ΔH = - kJ.mol -1
(3) C (s) + 2H2 (g) → CH4 (g) ΔH = - kJ.mol -1
(4) C2H2 + 3/2 O2 (g) → 2 CO2 (g) + H2O (l) ΔH = - kJ.mol -1
(5) HBr (g) → ½ H2 (g) + ½ Br2 (g) ΔH = + kJ.mol -1

Pasangan persamaan reaksi yang merupakan ΔH°d, ΔH°c, dan ΔH°f adalah ....
A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (2), (3), dan (4)
D. (5), (3), dan (5)
E. (5), (4), dan (3)

12. Diketahui  energi ikatan rata-rata:

H–H = 436 kJ.mol–1


H–F = 568 kJ.mol–1 
F– F = 160 kJ.mol–1 
Kalor yang diperlukan untuk menguraikan 2 gram HF  menjadi unsur-unsurnya adalah ......
(Ar H = 1, F = 19)
A. 080 kJ
B. 540 kJ
C. 270 kJ
D. 135 kJ
E. 54 kJ

13. Data hasil percobaan laju reaksi:

NH4+ (aq) + NO2 - (aq) →N2 (aq) + 2 H2O (l)

No. Percobaan [NO2 -] M [NH4+] M Laju Reaksi M L-1 S-1


1. 0,01 0,2 5,4 . 10-7
2. 0,02 0,2 10,8 . 10-7
3. 0,02 0,4 21,6. 10-7
4. 0,04 0,6 32,4. 10-7

Orde reaksi total pada reaksi di atas adalah ....


A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

14. Berikut ini adalah reaksi kesetimbangan (reversibel) yang terjadi pada reaksi:

Fe3+(aq) + SCN- (aq) ⇄ FeSCN2-(aq)


(Kuning) (Tak berwarna) (Coklat tua)

Jika pada reaksi tersebut ditambahkan 1 tetes larutan FeCl 3 pekat, maka sistem ....
A. bergeser ke kiri warna akan semakin kuning tua
B. bergeser ke kanan warna akan bertambah lebih coklat tua
C. bergeser ke kanan warna akan berubah coklat muda
D. bergeser ke kiri warna akan berubah kuning
E. tidak bergeser warna tidak berubah

15. Dalam suatu percobaan kesetimbangan :

2SO2(g) + O2(g) ⇌ 2SO3(g)


Pada saat kesetimbangan tercapai, diperoleh data sebagai berikut:
Zat Konsentrasi
SO2 0,3 M
O2 0,1 M
SO3 0,1 M

Maka harga Kc adalah ....


A. 3/10
B. 1/3
C. 9/10
D. 10/9
E. 10/3

16. Berikut 3 buah persamaan reaksi asam dan basa.

(1) CH3COOH(aq) → CH3COO-(aq) + H+(aq)


(2) BF3(g) + PH3(g) → BF3PH3(g)
(3) CH3COOH(aq) + OH-(aq) ⇄ CH3COO-(aq) + H2O(aq)

Persamaan reaksi asam-basa yang sesuai dengan urutan konsep Arrhenius, Bronsted-Lowry, dan Lewis
adalah ....
A. (3),(2),(1)
B. (3),(1),(2)
C. (2),(3),(1)
D. (1),(2),(3)
E. (1),(3),(2)

17. Perhatikan gambar dua larutan berikut ini!

Pernyataan terkait kedua larutan tersebut, antara lain:


(1) Kedua larutan adalah asam lemah.
(2) Kedua larutan memiliki harga pOH yang sama
(3) Kedua larutan dapat mengubah warna lakmus merah.
(4) Kedua larutan dapat terionisasi sempurna
(5) Kedua larutan sama-sama memiliki pH = 3
Pasangan penjelasan yang tepat mengenai kedua larutan tersebut adalah
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (5)
C. (2) dan (4)
D. (2) dan (5)
E. (3) dan (5)

18. Perhatikan tabel persamaan reaksi hidrolisis garam berikut ini!

Rumus Perkiraan
Nomor Reaksi Hidrolisis Sifat
garam pH
(1) CH3COONa CH3COO⎻(aq) + H2O(l) ⇌ CH3COOH + OH⎻ (aq) <7 Asam
(2) CaSO3 SO32-(aq) + H2O(l) ⇌ HSO3⎻ (aq) + OH⎻(aq) >7 Basa
(3) (NH4)2SO4 NH4+(aq) + H2O(l) ⇌ NH3(aq) + H3O+(aq) <7 Asam
PO43-(aq) + H2O(l) ⇌ HPO42-(aq) + OH⎻(aq) NH4+
(4) (NH4)3PO4 >7 Basa
(aq) + H2O(l) ⇌ NH3(aq) + H3O+(aq)

Pasangan data garam terhidrolisis yang tepat adalah ....


A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (1) dan (4)
D. (2) dan (3)
E. (2) dan (4)

19. Sebanyak 100 mL larutan CH3COOH 0,10 M (Ka = 1,8 × 10–5) dicampur dengan 100 mL larutan
CH3COOK 0,20 M. Nilai pH yang dihasilkan adalah .....
A. 5 – log 3,6
B. 5 – log 1,8
C. 6 – log 9
D. 6 + log 9
E. 8 + log 9

20. Berikut data hasil titrasi larutan HCI dengan larutan NaOH 0,1 M.

Volume HCI yang Volume NaOH


Percobaan
dititrasi yang Digunakan
1 20 mL 15 mL
2 20 mL 14 mL
3 20 mL 16 mL

Berdasarkan data tersebut, konsentrasi larutan HCI adalah ....


A. 0,070 M
B. 0.075 M
C. 0,080 M
D. 0,133 M
E. 0,143 M

21. Perhatikan data uji pH dua buah air limbah berikut:

No. Indikator pH Warna Limbah 1 Limbah 2


1 Metil Merah 4,2-6,3 Merah - Kuning Merah Kuning
2 Brom Timol Biru 6,0-7,6 Kuning - Biru Kuning Biru
3 Phenolftalein 8,3-10,0 Tak Berwarna - Merah Tak Berwarna Merah

Dari hasil pengujian maka pH air limbah 1 dan 2 berturut-turut adalah….


A. 4,2 ≤ pH ≤ 8,3 dan pH ≥ 10,0
B. pH ≤ 4,2 dan 6,3 ≤pH≤ 10,0
C. pH ≤ 8,3 dan pH ≥ 10
D. 4,2 ≤ pH ≤ 8,3 dan 6,3 ≤ pH ≤ 10,0
E. pH ≤ 4,2 dan pH ≥ 10,0

22. Diketahui beberapa contoh sistem koloid berikut.

No. Contoh Koloid


(1) Batu apung
(2) Santan
(3) Mentega
(4) Kabut
(5) Asap

Sistem koloid yang fasa terdispersinya sama adalah ....


A. (1) dan (3)
B. (1) dan (5)
C. (2) dan (4)
D. (2) dan (5)
E. (3) dan (4)

23. Seorang siswa melakukan percobaan untuk menyelidiki titik beku larutan CO(NH 2)2 dan larutan
MgSO4 seperti pada gambar berikut ini. rip.

info
Hasil percobaan menunjukkan bahwa titik beku larutan urea adalah –1,86 oC dan titik beku larutan
MgSO4 adalah –3,72oC. jika Mr CO(NH2)2 = 60, Mr MgSO4 = 120, dan massa jenis air adalah 1 g/mL, nilai
tetapan penurunan titik beku molal (Kf) kedua larutan adalah
A. 1,24 oC/molal
B. 1,86 oC/molal
C. 3,72 oC/molal
D. 5,58 oC/molal
E. 7,44 oC/molal

24. Perhatikan gambar ilustrasi komposisi larutan berikut!

Pernyataan yang paling tepat adalah ....


A. tekanan uap larutan (1) lebih tinggi daripada larutan (2)
B. titik beku larutan (1) lebih tinggi daripada larutan (2)
C. tekanan osmotik larutan (2) lebih tinggi daripada larutan (1)
D. titik didih larutan (1) lebih rendah daripada larutan (2)
E. tekanan uap larutan (2) lebih tinggi daripada larutan (1)

25. Diketahui reaksi:


2Na2S2O3 (aq) + 4HCl (aq) → 2S (s) + 2SO2 (g) + 2 H2O (l) + 4NaCl (aq)

Pada reaksi tersebut zat yang mengalami autoredoks berikut perubahan bilangan oksidasinya yang tepat
adalah ....
A. S; +1 menjadi 0 dan +4
B. S; +2 menjadi 0 dan +4
C. S; +3 menjadi 0 dan +4
D. Cl; +2 menjadi +2 dan +4
E. Cl; +1 menjadi 0 dan +2

26. Perhatikan persamaan reaksi redoks berikut!

MnO2(s) + 2H2SO4(aq) + 2NaI (aq)  → MnSO4(aq) + Na2SO4(aq) + 2H2O(l) + I2(g)

Spesi yang merupakan hasil oksidasi pada persamaan reaksi tersebut adalah .....
A. MnO2, karena mengalami penurunan bilangan oksidasi
B. H2SO4, karena mengalami kenaikan bilangan oksidasi
C. NaI, karena dapat mereduksi H2O
D. Mn2+, karena dapat mengoksidasi H2O
E. I2, karena mengalami reaksi oksidasi

27. Persamaan reaksi redoks:

a H2O + b CrO42–+ c Fe(OH)2 → d Cr2O3 + e Fe(OH)3 + f OH–

Harga koefisien reaksi a, b, c, dan d berturut-turut adalah ....


A. 2, 3, 6, dan 8
B. 2, 6, 3, dan 8
C. 3, 2, 6, dan 8
D. 5, 2, 6, dan 1
E. 5, 3, 3, dan 3

28. Diketahui data potensial reduksi sebagai berikut:

Mn2+ + 2e → Mn E° = - 1,20 volt


Ag+ + e → Ag E° = + 0,80 volt
Zn2+ + 2e → Zn E° = - 0,76 volt
Cu2+ + 2e → Cu E° = + 0,34 volt
Pb2+ + 2e → Pb E° = - 0,13 volt

Notasi sel yang berlangsung spontan adalah....


A. Ag/ Ag+ // Mn2+/ Mn
B. Zn/Zn+//Ag+/Ag
C. Zn/Zn+//Mn2+/Mn
D. Ag/ Ag+ // Cu2+/ Cu
E. Ag/ Ag+ // Zn2+/ Zn

29. Perhatikan beberapa gambar proses korosi berikut:


Proses korosi paling cepat terjadi pada tabung nomor.......
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

30. Perhatikan peristiwa elektrolisis berikut!


(1) Lelehan NaBr dengan elektrode platina
(2) Larutan K2SO4 dengan elektrode karbon
(3) Lelehan HCl dengan elektrode platina
(4) Larutan CuSO4 dengan elektrode karbon
Pasangan reaksi di anoda yang menghasilkan gas O2 terjadi pada nomor…
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

31. Elektrolisis larutan H2SO4 encer dengan elektroda Pt, dihasilkan 11,2 liter gas hidrogen
(diukur pada STP). Jika muatan listrik yang digunakan untuk elektrolisis larutan H 2SO4
tersebut dalam jumlah sama digunakan untuk elektrolisis larutan CuSO 4 , massa tembaga
yang diendapkan adalah .... (Ar Cu = 63 ,5)
A. 15,9 g
B. 31,8 g
C. 63,5 g
D. 127,0 g
E. 254,0 g

32. Perhatikan tabel berikut ini!

Pasangan data yang keduanya berhubungan dengan tepat adalah ....


A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

33. Perhatikan data sifat fisik dan sifat kimia tiga buah unsur seperiode tak dikenal berikut ini :

Urutan berdasarkan kenaikan nomor atom unsur tersebut adalah..........


A. M-L-K
B. K-M-L
C. L-K-M
D. L-M-K
E. M-K-L

34. Beberapa senyawa turunan benzena berikut bermanfaat dalam kehidupan:


(1) asam salisilat;
(2) asam benzoat;
(3) nitro benzena; dan
(4) fenol.
Senyawa yang sering dimanfaatkan sebagai obat dan desinfektan berturut-turut adalah nomor....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

35. Suatu senyawa hidrokarbon mempunyai rumus struktur:

Nama senyawa yang merupakan isomer posisi dari senyawa hidrokarbon tersebut adalah ....
A. 2 metil - 2 pentana
B. 2 metil - 3 pentena
C. 2,3 dimetil - 1 butena
D. 2,3 dimetil - 2 butena
E. 2,3 dimetil - 3 butena

36. Perhatikan persamaan reaksi berikut!

I. CH2 = CH2 + Br2 → CH2Br - CH2Br


II. CH3 - CH2 - CH2Cl + NaOH → CH3 - CH = CH2 + NaCl + H2O
Jenis reaksi yang terjadi pada persamaan reaksi I dan II berturut-turut adalah ....
A. adisi dan substitusi
B. adisi dan eliminasi
C. substitusi dan eliminasi
D. eliminasi dan adisi
E. eliminasi dan substitusi

37. Diketahui dua buah senyawa karbon dengan rumus struktur sebagai berikut.

CH3 – CH2 – O – CH3 CH3 – CH2 – CH2 – OH


Senyawa X Senyawa Y

Kedua senyawa tersebut memiliki rumus molekul yang sama yaitu C 3H8O, tetapi gugus fungsinya
berbeda. Beberapa sifat kimia yang terkait dengan gugus fungsi senyawa tersebut adalah sebagai
berikut:
1. Senyawa X tidak dapat bereaksi dengan logam aktif
2. Senyawa Y tidak dapat dioksidasi dengan KMnO4
3. Senyawa X dapat dihidrolisis menjadi alkena
4. Senyawa Y dapat membentuk ester jika direaksikan dengan asam karboksilat
Pasangan sifat kimia yang tepat dari kedua senyawa terdapat pada nomor......
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (4)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

38. Perhatikan senyawa karbon berikut!


1. 3-metil-2-pentanon
2. 2-pentanol
3. 2-metilpentanal
4. 2,2-dimetil-1-propanol
Dua senyawa yang berisomer fungsi adalah .....
A. (1) dan (2)
B. (1) dan (3)
C. (2) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (3) dan (4)

39. Perhatikan tabel tentang polimer berikut!

Pasangan data yang berhubungan dengan tepat adalah ....


A. 1 dan 3
B. 2 dan 3
C. 2 dan 5
D. 3 dan 4
E. 1 dan 5

40. Hasil uji beberapa bahan makanan adalah sebagai berikut

Bahan makanan berprotein yang mengandung belerang dan cincin benzena adalah
A. (1) dan (3)
B. (1) dan (5)
C. (2) dan (4)
D. (3) dan (4)
E. (3) dan (5)

Anda mungkin juga menyukai