Anda di halaman 1dari 2

PEMERINTAH KABUPATEN KOLAKA UTARA

KECAMATAN KODEOHA
Alamat: Jl. Taman Siswa Kel. Mala-Mala

SURAT KEPUTUSAN CAMAT KODEOHA


NOMOR: 02 / TAHUN 2020

TENTANG
PENGANGKATAN TENAGA
PEGAWAI HARIAN TIDAK TETAP
PADA KANTOR CAMAT KODEOHA KABUPATEN KOLAKA UTARA
TAHUN ANGGARAN 2020

CAMAT KODEOHA

Menimbang : 1. Bahwa dalam rangka menunjang pelaksanaan program pelayanan


administrasi perkantoran dan Jasa Penunjang Kegiatan Perkantoran pada
Kantor Kecamatan Kodeoha, dipandang perlu mengangkat Pegawai Harian
Tidak tetap untuk tahun anggaran 2020;

2. bahwa untuk memenuhi maksud tersebut di atas, perlu ditetapkan dengan


surat keputusan Camat Kodeoha.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 29 Tahun 2003 tentang Pembentukan Kabupaten Bombana,


Kabupaten Wakatobi dan Kabupaten Kolaka Utara;
2. Undang-Undang Nomor 32 tahun 2003 tentang Pemerintahan Daerah
3. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2008 tentamg Kecamatan.
4. Keputusan Bupati Kolaka Utara Nomor 01 Tahun 2007 Tentang Pembentukan
Organisasi Perangkat Daerah Kabupaten kolaka Utara.

MEMUTUSKAN

Menetapkan :

Pertama : Mengangkat Pegawai Harian Tidak Tetap Pada Kantor Kecamatan Kodeoha
sebagaimana tersebut namanya pada lajur 2 dan pada Bidang Tugas sebagaimana pada
lajur 4 lampiran keputusan ini.

Kedua : Segala biaya yang diakibatkan dengan dikeluarkannya keputusan ini dibebankan pada
anggaran yang sesuai dan tidak mengikat.
Ketiga : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal dikeluarkannya surat keputusan ini, dengan
ketentuan apabila terdapat kekeliruan dalam keputusan ini akan diadakan perbaikan
sebagaimana mestinya.

Ditetapkan Di : Mala-Mala
Pada tanggal : Januari 2020

Camat Kodeoha,

HIDAYAT SAING , SS.,M.Si


Pembina GOL. IV/a
Nip . 197012252005021003

Tembusan disampaikan kepada yth.:

1. Bupati Kolaka Utara di Lasusua.


2. Ketua DPRD Kabupaten Kolaka Utara, di Lasusua
3. Kepala Inspektorat Daerah Kabupaten Kolaka Utara, di Lasusua
4. Kepala BKPSDM
5. Masing-masing yang bersangkutan untuk dketahui.
6. Arsip

Anda mungkin juga menyukai