Anda di halaman 1dari 4

Tata Ibadah Hari Minggu Oikoumene

Minggu, 27 November 2022


.

1 TIMOTIUS 4:8
“…..tetapi ibadah itu berguna dalam segala hal,
karena mengandung janji, baik untuk hidup ini
maupun untuk hidup yang akan datang”

1
Ajakan Beribadah
Lit Syalom. Atas nama pelayan yang bertugas kami menyambut penuh sukacita
kehadiran saudara-saudara sekalian untuk beribadah pada Ibadah Hari Minggu
Oikoumene disaat ini.
Saudaraku, surya mentari kembali terbit dan menyapa kita; kehangatan sinarnya
yang terpancar menyinari kita, hendak mengajak kita kembali untuk mengingat akan
kasih setia Tuhan, bahwa tiap jam kita dilindungi-Nya, tiap hari kita disertainya dan
sampai kapan pun kita diberkati-Nya.
Untuk itu marilah berdiri untuk bersyukur dan memuji Tuhan melalui ibadah hari
minggu disaat ini.
I. MENGHADAP TUHAN
Nyanyian Jemaat “BAPA ENGKAU SUNGGUH BAIK”
Bapa, Engkau sungguh baik,
Kasih-Mu melimpah di hidupku
Bapa, 'ku bert'rima kasih,
Berkat-Mu hari ini yang Kau sediakan bagiku
Ku naikkan syukurku, buat hari yang Kau b'ri
Tak habis-habisnya, kasih dan rahmat-Mu
S'lalu baru dan tak pernah terlambat pertolongan-Mu
Besar setia-Mu, di s'panjang hidupku
Doa Pembukaan
Lit Saudaraku yang dikasihi Tuhan, marilah kita berdoa:
Ya Yesus, Tuhan kami, kini kami kembali datang merendahkan hati dihadapan-Mu
seraya memohon pengasihan-Mu agar kami semua dapat dilayakkan untuk berbakti
kepada-Mu. Kuasai kami dalam Roh-Mu, ya Tuhan, agar ibadah yang kami
persembahkan ini dapat menolong kami untuk terus bertumbuh dalam iman dan
perbuatan. Dari awal hingga akhirnya ibadah ini kami serahkan di dalam tangan-Mu.
Amin
-Jemaat Duduk-
Nyanyian Jemaat “DARI SEMULA TLAH ‘KAU TETAPKAN”
Dari semula t’lah ‘Kau tetapkan;
Hidupku dalam tangan-Mu, dalam rencana-Mu, Tuhan.
Rencana indah t’lah ‘Kau tetapkan;
Bagi masa depanku yang penuh harapan.
Refr S’mua baik, s’mua baik,
Apa yang t’lah ‘Kau perbuat di dalam hidupku
S’mua baik, sungguh teramat baik;
Kau jadikan hidupku berarti.

2
Mazmur Pujian “DIBACA SECARA BERBALASAN”
Berbahagialah orang-orang yang hidupnya tidak bercela,
Yang hidup menurut Taurat TUHAN.
Berbahagialah orang-orang yang memegang peringatan-peringatan-Nya
Yang mencari Dia dengan segenap hati,
Yang juga tidak melakukan kejahatan,
Tetapi yang hidup menurut jalan-jalan yang ditunjukkanNya.
Engkau sendiri telah menyampaikan titah-titahMu,
Supaya dipegang dengan sungguh-sungguh.
Sekiranya hidupku tentu,
Untuk berpegang pada ketetapanMu.
Nyanyian Jemaat “EL SHADDAI”
Tak usah ku takut, Allah menjagaku
Tak usah ku bimbang Yesus p'liharaku
Tak usah ku susah Roh Kudus hiburku
Tak usah ku cemas, Dia memberkatiku
El Shadai, El Shadai Allah Maha Kuasa
Dia besar, Dia besar, El Shadai mulia
El Shadai, El Shadai Allah Maha Kuasa
Berkat-Nya melimpah El Shadai
II. PEMBERITAAN FIRMAN
Doa Epiklese
Pembacaan Alkitab -Jemaat Berdiri-
Khotbah -Jemaat Duduk-
III. JAWABAN UMAT
Nyanyian Jemaat “BAGI TUHAN TAK ADA YANG MUSTAHIL”
‘ku yakin saat Kau berfirman, ‘ku menang saat Kau bertindak
Hidupku hanya ditentukan oleh perkataanMu
‘ku aman kar’na Kau menjaga, ‘ku kuat kar’na Kau menopang
Hidupku hanya ditentukan oleh kuasaMu.
Bagi Tuhan tak ada yang mustahil, bagi Tuhan tak ada yang tak mungkin
MujizatNya disediakan bagiku, ‘ku diangkat dan dipulihkanNya.
Doa Syafaat “DIAKHIRI DENGAN DOA BAPA KAMI”
Ajakan Pengucapan Syukur
Lit Saudaraku yang dikasihi Tuhan, marilah disaat ini kita menyatakan syukur kepada
Tuhan melalui pemberian persembahan kepada-Nya, sambil mengingat pesan
Alkitab dari Roma 12:1 yang menyatakan: “Sebab segala sesuatu adalah dari
Dia, dan oleh Dia, dan kepada Dia: Bagi Dialah kemuliaan sampai selama-
lamanya”. Tuhan memberkati saudara dan persembahan saudara.
3
Nyanyian Jemaat “BETAPA HATIKU, BERTERIMA KASIH (2X)”
Betapa hatiku, berterimakasih Yesus, Kau mengasihiku, Kau memilikiku
Hanya ini Tuhan persembahanku, Segenap hidupku, jiwa dan ragaku
s'bab tak kumiliki harta kekayaan, yang cukup berarti tuk ku persembahkan
Hanya ini Tuhan permohonanku, Terimalah Tuhan persembahanku
Pakailah hidupku sebagai alatMu seumur hidupku.
Doa Persembahan
Lit Saudaraku yang dikasihi Tuhan, marilah berdiri untuk menyerahkan persembahan
kita kepada Tuhan dalam doa, kita berdoa:
Ya Tuhan, terimalah persembahan syukur kami, yaitu dari umat yang telah Engkau
selamatkan ini. Jadikanlah persembahan syukur kami ini sebagai berkat bagi sesama
dan bagi pembangunan tubuh Kristus, serta ajarlah kami untuk senantiasa berterima
kasih atas karunia keselamatan, kehidupan, kesehatan dan keberhasilan. Dalam
Tuhan Yesus, kami berdoa. Amin
IV. PENGUTUSAN
Amanat Pengutusan
PF Saudaraku, ketika kita akan melanjutkan menjalani kehidupan ini, yakinlah akan
janji-Nya bahwa kita takkan pernah dilupakanNya, kita akan terus dibimbingNya
kepada hidup yang dipenuhi damai sejahtera.
Nyanyian Jemaat “TIAP LANGKAHKU”
1. Tiap langkahku diatur oleh Tuhan, dan tangan kasih-Nya memimpinku.
Di tengah badai dunia menakutkan, Hatiku tetap tenang teduh.
Refr Tiap langkahku ‘ku tahu Tuhan yang pimpin
Ke tempat tinggi ‘ku dihantar-Nya,
Hingga sekali nanti aku tiba di rumah Bapa sorga yang baka.
2. Diwaktu imanku mulai goyah, dan bila jalanku hampir sesat
‘ku pandang Tuhanku, Penebus dosa, ‘ku teguh sebab Dia dekat. Refr……
Doa Penutup
PF Saudaraku yang dikasihi Tuhan, marilah kita berdoa:
Allah Bapa, di dalam Yesus Tuhan kami, terima kasih atas kemurahan-Mu yang
telah menuntun kami dalam ibadah disaat ini. Kini kami akan melanjutkan
kehidupan ini, tunjukkanlah jalanMu, kuatkanlah jiwa kami dan kuasailah kami
dalam RohMu, agar kami dapat senantiasa memenuhi maksudMu. Dan kiranya
kasih karunia dari Tuhan Yesus Kristus, kasih dari Allah Bapa dengan perantaraan
Roh Kudus senantiasa menyertai kami semua dari saat ini, hari esok, terus kekal
sampai selama-lamanya.
Jemaat Bapa T’rima kasih
Bapa t’rima kasih. Bapa t’rima kasih.
Bapa di dalam sorga, kubert’rima kasih. Amin
4

Anda mungkin juga menyukai