Anda di halaman 1dari 4

Nomor : 5433/Pusdiklat/03/2022 10 Maret 2022

Lampiran : 1 (satu) berkas


Hal : Undangan Kegiatan Community of Practice VI dan VII

Yth.
1. Kepala UKPBJ Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota
2. Para Pejabat Pembuat Komitmen Kementerian/Lembaga/Perangkat Daerah
3. Para Pejabat Pengadaan Kementerian/Lembaga/Perangkat Daerah
4. Para Pejabat Fungsional Pengelola PBJ

Sehubungan dengan Surat Edaran Bersama antara Kementerian Dalam Negeri dan Lembaga
Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) Nomor 1 Tahun 2022 tentang Gerakan
Nasional Bangga Buatan Indonesia Pada Pengadaan Barang/Jasa di Lingkungan Pemerintah
Daerah yang telah diterbitkan pada tanggal 25 Februari 2022, maka dipandang perlu
Kementerian/Lembaga dan Pemerintah Daerah mendapatkan informasi yang memadai dalam
implementasi Surat Edaran Bersama tersebut sehingga dilaksanakan sesuai tujuan yang
diharapkan.
Memperhatikan arti pentingnya pencapaian tujuan sebagaimana penjelasan di atas, maka
perlu disiapkan SDM PBJ yang Profesional. Dalam upaya mendorong ke arah profesionalisme
tersebut, Pusdiklat PBJ akan menyelenggarakan kegiatan Community of Practice (COP) Seri VI dan
VII. Pada kegiatan CoP kali ini akan mengusung tema “Gerakan Nasional Bangga Buatan
Indonesia: Konsepsi dan Praktik dalam PBJP”. Oleh karena itu, mohon Bapak/Ibu untuk dapat ikut
serta dan menyampaikan informasi kegiatan ini kepada pegawai terkait untuk mengikuti kegiatan
tersebut.
Pegawai yang akan menghadiri acara CoP ini, mohon berkenan melakukan registrasi
pendaftaran melalui tautan yang telah disediakan di bawah ini. Adapun Kegiatan CoP dengan
tema tersebut akan diselenggarakan pada:
No Wilayah Tanggal Waktu Tautan Pendaftaran
(WIB)
1 Sulawesi, Bali, NTT, NTB, 08.30 – 12.00 https://bit.ly/registrasiCoPVI
Maluku, Maluku Utara, 17 Maret 2022
Papua, Papua Barat

2 Sumatera, Jawa, Kalimantan 13.00 – 16.30 https://bit.ly/registrasiCoPVII

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan BSrE. Untuk memastikan
keasliannya, silakan scan QRCode dan pastikan diarahkan ke alamat https://eoffice.lkpp.go.id atau kunjungi halaman
https://eoffice.lkpp.go.id/keaslian
Token : HchnIl
Nomor Tiket : SK202203100001
Adapun dalam rangka mempermudah koordinasi dan komunikasi lebih lanjut, kami
menugaskan narahubung Pusdiklat PBJ sebagai berikut:
1. Wilayah Pulau Sulawesi, Bali, NTT, NTB, Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat: Sdri.
Riska (085695859336);
2. Wilayah Pulau Sumatera, Jawa, Kalimantan: Sdri. Dwi (082122453080).

Atas perhatian dan kesediaan Bapak/Ibu mengikuti kegiatan ini, kami ucapkan terima kasih.

Kepala Pusat Pendidikan dan


Pelatihan Pengadaan Barang/Jasa,

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik


Hardi Afriansyah

Tembusan :
1. Kepala LKPP
2. Sekretaris Utama LKPP
3. Deputi Bidang Monitoring, Evaluasi, dan Pengembangan Sistem Informasi LKPP
4. Deputi Bidang Pengembangan dan Pembinaan Sumber Daya Manusia LKPP
5. Deputi Bidang Hukum dan Penyelesaian Sanggah LKPP

Dokumen ini telah ditandatangani secara elektronik menggunakan sertifikat elektronik yang diterbitkan BSrE. Untuk memastikan
keasliannya, silakan scan QRCode dan pastikan diarahkan ke alamat https://eoffice.lkpp.go.id atau kunjungi halaman
https://eoffice.lkpp.go.id/keaslian
Token : HchnIl
Nomor Tiket : SK202203100001
Lampiran Surat Undangan
Community of Practice (CoP) Seri VI dan VII

Susunan Acara CoP Seri VI (Sulawesi, Bali, NTT, NTB, Maluku, Maluku Utara, Papua,
Papua Barat)

Waktu Kegiatan PIC


08.00 – 08.25 Peserta memasuki zoom meeting yang Arum Kurniawati
telah disediakan

08.25 – 08.30 Pembukaan MC

08.30 – 08.35 Mendengarkan Lagu Kebangsaan MC


Indonesia Raya

08.35 – 08.37 Doa Bersama MC

08.37 – 08.47 Opening Remarks Deputi Bidang Keynote Speaker


Pengembangan dan Pembinaan SDM

08.47 – 08.50 Bridging MC ke Moderator MC

08.50 – 08.55 Pengantar Moderator Moderator

08.55 – 09.10 Penjelasan tentang Surat Edaran Bersama Direktorat Pengembangan


Kementerian Dalam Negeri dan LKPP Strategi dan Kebijakan
Nomor 1 Tahun 2022 Pengadaan Umum
09.10 – 09.40 Penjelasan tentang Bela Pengadaan: Direktorat Advokasi
Kebijakan dan Tata Laksana Bela Pemerintah Daerah
Pengadaan
09.40 – 10.10 E-Purchasing Katalog Elektronik Direktorat Pengembangan
dengan Metode Negosiasi Sistem Katalog
10.10 – 10.40 Konsep dan Penerapan P3DN dalam PBJP Penyusun Modul P3DN

10.40 – 11.25 Diskusi Moderator

11.25 – 11.30 Penutup MC


Susunan Acara CoP Seri VII (Sumatera, Jawa, Kalimantan)

Waktu Kegiatan PIC


13.00 – 13.25 Peserta memasuki zoom meeting yang Arum Kurniawati
telah disediakan

13.25 – 13.30 Pembukaan MC

13.30 – 13.35 Mendengarkan Lagu Kebangsaan MC


Indonesia Raya

13.35 – 13.37 Doa Bersama MC

13.37 – 13.47 Opening Remarks Deputi Bidang Keynote Speaker


Pengembangan dan Pembinaan SDM

13.47 – 13.50 Bridging MC ke Moderator MC

13.50 – 13.55 Pengantar Moderator Moderator

13.55 – 14.10 Penjelasan tentang Surat Edaran Bersama Direktorat Pengembangan


Kementerian Dalam Negeri dan LKPP Strategi dan Kebijakan
Nomor 1 Tahun 2022 Pengadaan Umum
14.10 – 14.40 Penjelasan tentang Bela Pengadaan: Direktorat Advokasi
Kebijakan dan Tata Laksana Bela Pemerintah Daerah
Pengadaan
14.40 – 15.10 E-Purchasing Katalog Elektronik Direktorat Pengembangan
dengan Metode Negosiasi Sistem Katalog
15.10 – 15.40 Konsep dan Penerapan P3DN dalam PBJP Penyusun Modul P3DN

15.40 – 16.25 Diskusi Moderator

16.25 – 16.30 Penutup MC

Anda mungkin juga menyukai