Anda di halaman 1dari 2

DOA KESEPAKATAN BERSAMA

Assalamu alaikum wr wb
Salam sejahtera bagi kita semua
Hadirin yang berbahagia, marilah kita bersama-sama menundukkan kepala
sejenak seraya berdo’a kepada Tuhan Yang Maha Esa,
Semoga acara penanadatanganan kerjasama pemanfaatan sampah plastic
dengan PT. Semen Padang dan Launching pengiriman sampah plastic ke PT.
Semen Padang pada hari ini berjalan lancar dan sesuai rencana kita.

Izinkanlah , saya untuk memandunya sesuai dengan tuntunan agama Islam.

Audzubillahi minasyaitani rajiim


Bismillahirrahmanirrahim
Alhamdulillahirabbil alamin,
wassalatu wassalamu ala asrafil anbiya’i walmursalin
Wa ala alihi wa ashabihi aj’main

Allahumma ya Rahman ya Rahim

Engkau yang maha agung, yang berkuasa atas segala sesuatu, kepadaMu jualah
kami bertawakkal dan kepadaMu kami mohon pertolongan.
Pada kesempatan kali ini atas rahmatMu kami dapat hadir di sini untuk
melaksanakan penanadatanganan kerjasama pemanfaatan sampah plastic
dengan PT. Semen Padang dan Launching pengiriman sampah plastic ke PT.
Semen Padang.
Untuk itu ya Allah, berikanlah berkah dan ridho-Mu kepada kami dalam acara ini.

Allahumma Allah ya Tuhan kami

Dengan pelaksanaan penanadatanganan kerjasama pemanfaatan sampah plastic


dengan PT. Semen Padang dan Launching pengiriman sampah plastic ke PT.
Semen Padang kesepakatan bersama (MoU) ini, sangat mempunyai arti dan
makna bagi kami, terutama dalam terwujudnya segala tugas yang diamanahkan
kepada kami sebagai aparatur negara, sebagai abdi negara dan abdi masyarakat,
dan untuk tegaknya negara kesatuan Republik Indonesia.
Untuk itu ya Allah, berilah kami ilmu yang bermanfaat, petunjuk dan bimbingan-
Mu, kekuatan, kesehatan dan kesempatan kepada kami, sehingga kami dapat
melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

Rabbana atina fiddunya hasanah wa fil akhirat hasanah, waqina adzabannar.

Anda mungkin juga menyukai