Anda di halaman 1dari 3

Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

" Innal hamda liLLAH, nahmaduHU wa nasta’inuHU wanastaghfiruHU, Wa na’udzubiLLAHi min


syururi anfusina wamin sayyi’ati a’malina, man yahdihiLLAH fala mudhillalah, wa man yudhlil hu
fala hadiyalah, Asyhadu allaa ilaaha illallah, wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhuu wa rosuuluh.
Amma ba'du, wa ming kulli syai'in khalaqnâ zaujaini la‘allakum tadzakkarûn“.

Yang terhormat keluarga besar Bapak Syafrudin beserta Ibu Djuwarti beserta rombongan

Yang kami hormati perwakilan dari kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan Cinere, Depok

Yang kami hormati para sesepuh, alin ulama, tokoh masyarakat rukun tetangga, rukun warga
Pangkalan Jati, Cinere Depok

Serta yang kami hormati bapak ibu hadirin yang dirahmati Allah SWT.

Pertama-tama marilah kita memanjatkan puji dan syukur kita ke-Hadirat Allah SWT, karena berkat
Rahmat dan ridhonya, alhamdulillah kita semua bisa berkumpul bersilaturahmi bertatap muka
bertemu wajah dalam rangka pertemuan dua keluarga besar di hari yang berbahagia ini.

Shalawat beserta salam tak lupa Kita limpah curahkan kepada Junjungan Kita Nabi Besar Muhammad
Salallahu Alahi Wassalam, kepada Keluarganya, para sahabatnya, serta para aulia yang telah memberi
suri tauladan kepada kita semuanya.

Saya mewakili keluarga besar dari Bapak Setaman dan Ibu Nur Aeni keluarga CPW, menyambut
dengan senang hati dan tangan terbuka kehadiran keluarga besar Bapak Syafrudin dan Ibu Djuwati
beserta rombongan, untuk itu kami mengucapkan selamat datang, ahlan wasahlan, yang kabarnya ini
rombongan dari tebet Jakarta Selatan. Jadi ini silaturahmi keluarga kedua setelah sebelumnya sempat
bertemu di saat khitbah/lamaran di bulan …………………………. Alhamdulilah.

Semoga dengan bersilaturahmi ini menjadi wasilah untuk mendapatkan rezeki, umur yang barakah,
yang pasti ini semua bisa terwujud dan terlaksana, hanya atas izin dan rahmat dari Allah Subhanahu
Wataala.

Maksud kehadiran rombongan dari keluarga Calon Mempelai Laki-laki tadi sudah kita dengaran
Bersama, disampaikan oleh Bapak Nazar yaitu untuk melaksanakan sunnahmya Rasulullah SWT.
Karena dengan menikah, akan menyempurnakan ibadah.

Kami mewakili Keluarga besar Calon mempelai wanita dengan ini menerima Calon mempelai pria,
Ananda Fadli Rahman dan insyaAllah akan kami nikahkan dengan putri kami Ananda Endah
Sulistyorini putra ke2 dari Bapak Setaman dan Ibu Nur Aeni. Dalam Islam, pernikahan adalah ikatan
suci yang mengikat dua insan yang saling mencintai dan berbagi dalam hidup mereka. Kami, dan kita
semua berdoa semoga pernikahan ini membawa kebahagiaan, cinta, dan keberkahan bagi kedua
mempelai.
Bersama ini juga kami menerima seluruh seserahan atau bawaan yang diberikan kepada kami.
Terimakasih banyak kami haturkan semoga semua ini dapat bermanfaat untuk kita semua.
Kami memohon maaf apabila cara penyambutan, sajian hidangan serta rangkaian acara nantinya ada
hal yang tidak berkenan di hati bapak ibu hadirin semuanya, untuk itu kami memohon dibukakan
pintu maaf yang sebesar-besarnya.

Sebagai penutup dari sambutan ini, ijinkan kami menyampaikan pantun.

MENGANGKAT EMBER DI HARI SORE


TAK LUPA SEKARUNG CUMI-CUMI
Berangkat dari Tebet ke cinere
Membawa niat janji yang suci

PERGI KE KOLAM JADINYA BASAH


TERASA DINGIN, TAK TERASA GERAH
Setelah akad, semuanya jadi SAH
Dilanjut resepsi meriah yang penuh berkah.

Wabillahi taufiq wal hidayah. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh (AKW).

Bismillahirrahmanirrahim, Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Washolatu was salaamu ‘ala asyrofil anbiyaa-i wal mursaliina, wa ‘ala aalihi wa shohbihi ajma’iina.
Amma ba’du.

Bapak ibu hadirin, tamu undangan yang berbahagia yang dirahmati Allah SWT,,

Pertama-tama marilah kita memanjatkan puji dan syukur kita ke-Hadirat Allah SWT, karena berkat
Rahmat dan ridhonya, alhamdulillah kita semua bisa berkumpul bersilaturahmi bertatap muka
bertemu wajah dalam rangka pertemuan dua keluarga besar di hari yang berbahagia ini.

Saya mewakili keluarga besar kedua mempelai, ingin menghaturkan banyak terimakasih kepada
bapak ibu saudara/saudari /kerabat saudara semua yang telah meluangkan waktu, meringkankan
Langkah menuju resepsi pernihakan putra putri kami Fadli Rahman dan Ananda Endah Sulistyorini di
hari yang berbahagia.

Bapak ibu saudara saudari/kerabat saudara semua, Alhamdulilah puji Syukur kehadirat Allah SWT
bahwa prosesi akad nikah kedua mempelai sudah berlangusng tadi pukul 14.00 dengan penuh
khidmat.

Kami mohon bapak/ibu para tamu undangan untuk turut mendo’akan kedua mempelai Fadli Rahman
dan Endah Sulistyorini yang mulai sa’at ini hidup bersama sebagai pasangan suami isteri. Semoga
senantiasa dalam limpahan kasih sayang dan barokah ALLAH swt., dikarunia’i keturunan yang saleh
dan saleha. Dimurahkan rezeki halalnya dan sempurna ibadahnya. Amiin ya Robbul ‘aalaamin.

Tak lupa kami memohon ma’af bila dalam resepsi pernikahan ini terdapat pelayanan kami, hidangan
yang disajikan serta rangkaian acara yang tidak berkanan, untuk itu mohon dibukakan pintu maaf
yang sebesar-besarnya.
Sekali lagi kami atas nama keluarga besar kedua mempelai mengucapkan terimakasih.

Billaahi taufiq wal hidayah. Wassalaamu’alaikum wa rohmatullaahi wa barokatuh.

Anda mungkin juga menyukai