Anda di halaman 1dari 5

Latar belakang

Daerah di Indonesia kebanyakan kurang memberikan kenyamanan karena udaranya panas (23 -34°C), kotor (berdebu,
berasap) dan angin tidak menentu, khususnya pada bangunan tinggi dimana angin mempunyai kecepatan tinggi.
Karena keadaan alam yang demikian, maka diperlukan suatu cara untuk mendapatkan kenyamanan dengan
menggunakan alat penyegaran udara (aircondition).

Sistem tata udara gedung adalah sistem yang dirancang untuk mengatur sirkulasi udara di dalam gedung, termasuk
pengaturan suhu, kelembapan, dan kualitas udara di dalam gedung. Sistem tata udara gedung bertujuan untuk
memberikan kenyamanan dan kesehatan bagi penghuni gedung.

Komponen utama dari sistem tata udara gedung meliputi unit udara, saluran udara, dan peralatan kontrol. Unit udara
adalah perangkat yang digunakan untuk menghasilkan udara bersih dan mengatur suhu dan kelembapan udara.
Saluran udara adalah sistem saluran yang menghubungkan unit udara dengan ruang di dalam gedung. Peralatan
kontrol adalah perangkat yang digunakan untuk mengontrol suhu dan kelembapan udara.

Dalam menjaga kualitas udara di dalam gedung, sistem tata udara gedung juga harus dilengkapi dengan perangkat
pembersih udara seperti filter udara dan sistem ventilasi yang memadai. Hal ini bertujuan untuk menghilangkan
partikel dan bahan kimia berbahaya dari udara dalam gedung, sehingga memberikan kenyamanan dan kesehatan bagi
penghuni gedung.

PENGERTIAN

HVAC adalah suatu sistem pengkondisian tata udara yang memiliki fungsi mengontrol suhu, kelembaban, kebersihan,
pola aliran udara, dan tekanan udara dalam suatu ruangan termasuk gedung bertingkat untuk mencapai kondisi yang
nyaman bagi para pengguna ruangan. Singkatnya, sistem tata udara (HVAC) ini memiliki definisi sebagai suatu proses
pengontrol udara untuk mendapatkan suhu dan kelembaban udara yang bagus untuk mengatasi udara yang panas.
Kemudian untuk sistem pengkondisian udara sendiri dibagi menjadi dua yaitu pengkondisian udara untuk
kenyamanan kerja dan juga pengkondisian untuk industri.

Fungsi

Berdasarkan fungsinya secara umum, sistem tata udara (HVAC) yang ada di Gedung bertingkat memiliki banyak fungsi,
beberapa di antaranya yaitu:

1. Mengontrol Suhu

Salah satu fungsi sistem tata udara (HVAC) di gedung bertingkat yang dengan jelas kita ketahui yaitu mengontrol suhu.
Sebagaimana definisinya, sistem tata udara (HVAC) ini dapat digunakan untuk mengontrol suhu suatu ruangan atau
Gedung agar pengguna di dalamnya dapat merasa nyaman karena suhu di sekitarnya sesuai dengan yang mereka
butuhkan.

2. Mengatur kelembaban

Banyak daerah di Indonesia yang didominasi oleh udara panas dan juga kotor seperti berdebu, dsb. Untuk itu, sistem
tata udara ini memiliki fungsi untuk mengatur kelembaban suatu ruangan sehingga dapat mencapai kelembaban
udara yang ideal. Dengan idealnya kelembaban udara tersebut dapat menjadikan udara di ruangan lebih nyaman.

3. Memperlancar distribusi karbondioksida


Dengan adanya ventilasi dalam system tata udara (HVAC), dapat memperlancar distribusi karbondioksida di suatu
ruangan sehingga udara di dalam ruangan atau Gedung tersebut tetap sehat dan aman

HVAC sendiri terdiri dari

Heating

Apa Itu Penghangat Ruangan?

Alat ini dipakai untuk memanaskan ruangan (cenderung berukuran kecil) dan biasanya
dipakai secara portable ataupun menempel pada dinding. Kedua model ini diciptakan agar
bisa disesuaikan dengan kebutuhan.

Jika ruangan anda termasuk besar, mungkin anda memerlukan beberapa alat lagi untuk
mengakomodir hal tersebut.

Alat ini menyediakan panas terfokus dan terlokal, sehingga sangat cocok terlebih untuk orang
– orang ynag berusia lanjut, sakit ataupun yang memiliki mobilitas terbatas.
Sumber Pemanas Sekunder
Idealnya, penghangat ruangan lebih baik digunakan sebagai sumber pemanas sekunder
ataupun tambahan saja. Karena satu perangkat pemanas terbatas untuk menghangatkan
dalam volume ruang tertentu. Jika anda menginginkan volume panas yang lebih tinggi ,
mungkin dapat memakai beberapa perangkat dalam satu ruang.

Pertimbangan Pemakaian
Ketika memutuskan memakai atau menggunakan penghangat ruangan, beberapa
pertimbangan tentu perlu diperhatikan untuk tujuan yang anda inginkan. Berikut ini
penjelasan untuk kebutuhan anda

1. Anda menginginkan pemanas ruangan selama beberapa jam : untuk hal ini, anda perlu memakai
jenis penghangat ruangan konvektor. Jenis pemanas ini merupakan pilhian tepat jika anda
membutuhkan pemanas selama beberapa jam sekaligus. Walaupun cenderung membutuhkan waktu
lebih lama ketika proses penghangatan, namun jenis pemanas ini mudah dalam segi penggunaan
lewat fitur – fitur seperti termostat maupun timer.
2. Anda menginginkan penghangat ruangan dalam waktu singkat : Jika anda menginginkan waktu
yang lebih singkat, anda perlu memakai jenis penghangat radiant heaters atau pemanas bercahaya.
Jenis radiant heaters fokus memanaskan apa yang ada didepan alat, untuk itulah tidak begitu
membutuhkan waktu yang lama. Tidak seperti tipe sebelumnya (penghangat konvektor) , radiant
tidak mencapat tingkat panas yang merata, juga tidak memiliki fitur termostat ataupun timer.

Jenis Berdasar Bahan Bakar


Penghangat ruangan memiliki 2 jenis pilihan pemakaian bahan bakar, seperti penghangat
berbahan bakar gas maupun listrik. Adanya dua pilihan dapat disesuaikan dengan kebutuhan.
Baik gas maupun listrik, masing masing memiliki faktor kelebihan maupun kekurangannya
sendiri – sendiri. Penghangat ruangan dapat menkonsumsi banyak energi dan jika dipakai
untuk rentang waktu lama tentu saja meningkatkan biaya yang lebih banyak daripada sistem
pemanas central. Dilansir dari cse.org.uk , berikut penjelasannya

Penghangat Listrik
Penghangat listrik dianggap efisien 100% dengan mengubah energi listrik menjadi panas.
Namun, hal tersebut juga bukan berarti pemakaian listik juga efisien dari segi biaya.

Untuk memperkirakan biaya, anda pelru melihat peringkat daya, yang mana ditunjukkan
dalam kilowatt (kW). Jika semakin tinggi peringkat, itu juga menghasilkan panas yang lebih
tinggi pula, namun segi biaya mungkin juga lebih tinggi.
Tentu saja, pemilihan penghangat ruangan tipe listrik perlu dipertimbangkan matang –
matang. Jika anda memilih secara sembarang, mungkin anda akan berurusan dengan tagihan
– tagihan yang tidak terduga, namun mungkin saja anda tidak begitu merasakan dampak dari
pemakaian alat ini.

Jika anda berencana memilih jenis penghangat listrik , beberapa pertimbangan berikut bisa
anda dapatkan dengan menilik beberapa fitur didalamnya

 Usahakan penghangat memiliki timer. Namun jika tidak, anda bisa membeli timeswitch untuk steker
di tempat penjualan
 Hindari pemakaian waktu yang lama ketika berada di jam sibuk
 Termostat dapat mengurangi biaya operasional, walaupun mengurangi banyak faktor yang juga
mengurangi biaya operasional seperti ukuran kamar , tingkat isolasi serta beberapa hal lain

Penghangat Gas
Pemanas gas berbeda listrik, pemanas gas biasanya cenderung lebih terjangkau daripada
penghangat listrik. Walau begitu, jika meniliki perbandingan efisiensi dengan pemanas listrik,
tidak semua energi gas dapat diubah menjadi output panas ke dalam ruangan( beberapa
hilang sebagai gas buang, kelembaban dan penciptaan cahaya).

Ketika membeli jenis penghangat ruangan gas, pertimbangannya ialah perlunya memeriksa
peraturan keselamatan saat ini, adanya ventilasi gas pembakaran serta kelembapan di luar
rumah ataupun apakah ada cerobong asap dirumaha anda. Ini berguna sebagai unsur
keamanan ketika terjadi kebocoran.

Anda mungkin juga menyukai