Anda di halaman 1dari 1

MALAM LAILATUL QADAR

Malam Lailatul Qadar merupakan salah satu malam yang paling dinantikan oleh umat Islam. Di malam
yang mulia ini Allah SWT pertama kali menurunkan Al-Quran dari Lauh Al- Mahfudz ke langit dunia atau
Baitul Izzah.

terjadinya malam Lailatul Qadar tidak ada yang mengetahuinya secara pasti. Namun, dalam sebuah
riwayat disebutkan bahwa malam Lailatul Qadar terjadi di sepuluh hari terakhir Ramadhan. Untuk
menyambut kedatangannya biasanya umat Islam menggelar pengajian bertemakan Lailatul Qadar

Ketika malam Lailatul Qadar berlangsung, Allah SWT akan melimpahkan keberkahan kepada umat Islam
hingga datang waktu fajar. Bagi mereka yang mengerjakan ibadah atau kebaikan di malam itu, maka
akan bernilai lebih baik dari pada seribu bulan.

Dalam keterangannya Rasulullah SAW menyebutkan bahwa Lailatul Qadar akan terjadi di sepuluh hari
terakhir di bulan Ramadhan khususnya di malam ganjil.

Berdasarkan hadits tersebut kita turut dianjurkan untuk membangunkan anggota keluarga kita ketika
memasuki sepuluh hari terakhir di bulan Ramadhan. Hal itu dilakukan supaya mereka turut mengerjakan
ibadah sunnah sholat malam.

- Pertama, bersungguh-sungguh pada sepuluh malam terakhir di bulan Ramadhan melebihi malam-
malam sebelumnya.

- Kedua, menunaikan ibadah shalat tarawih dengan penuh keimanan dan hanya mengharapkan pahala
dari Allah SWT.

- Ketiga, membaca do'a sebagaimana yang telah diajarkan oleh Rasulullah SAW kepada Aisyah R.A
sebagai berikut:

‫ك َعفُ ٌّو تُ ِحبُّ ْال َع ْف َو فَاعْفُ َعنِّي‬


َ َّ‫اللَّهُ َّم ِإن‬

(Allahumma innaka 'afuwwun tuhibbul 'afwa fa'fu 'anni)

Artinya: Ya Allah, sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf, dan Engkau suka memberi maaf, maka maafkan
aku (HR. At-Tirmidzi).

Anda mungkin juga menyukai