Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

Satuan Pendidikan : SDN Sawentar 4


Kelas / Semester : 5 / Genap
Tema : Lingkungan Sahabat Kita (Tema 8)
Sub Tema : Manusia dan Lingkungan (Sub Tema 1)
Muatan Terpadu : Bahasa Indonesia, IPA
Pembelajaran ke : 1
Alokasi waktu : 1 hari

 TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Melalui kegiatan mengamati dan berdiskusi, siswa mampu menyebutkan peristiwa-peristiwa atau
tindakan pada teks nonfiksi dengan benar.
2. Melalui kegiatan melakukan pengamatan, siswa mampu mengidentifikasi manfaat air bagi manusia,
hewan, dan tanaman dengan baik.
3. Melalui kegiatan berdiskusi, siswa mampu membuat peta pikiran mengenai manfaat air bagi manusia,
hewan, dan tanaman dengan benar.

 KEGIATAN PEMBELAJARAN
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan
Waktu
Pendahuluan  Melakukan Pembukaan dengan Salam dan Dilanjutkan 10 menit
Dengan Membaca Doa (Orientasi)
 Mengaitkan Materi Sebelumnya dengan Materi yang akan
dipelajari dan diharapkan dikaitkan dengan pengalaman
peserta didik (Apersepsi)
 Memberikan gambaran tentang manfaat mempelajari pelajaran
yang akan dipelajari dalam kehidupan sehari-hari. (Motivasi)
Inti (Sintak Model Discovery Learning) 150 menit
Ayo Membaca
 Siswa membaca teks berjudul “Demi Air Bersih, Warga
Waborobo Rela Berjalan Sejauh 15 Kilometer” pada buku
siswa. Kegiatan membaca dapat dilakukan secara bergantian.
Salah seorang siswa membaca satu paragraf, siswa lain
mendengarkan. Paragraf selanjutnya dibaca oleh siswa yang
berbeda. (Literasi)
 Siswa menuliskan peristiwa-peristiwa yang terdapat pada teks
dalam bentuk peta pikiran. Kemudian, secara bergantian siswa
menunjukkan peta pikiran yang telah dibuatnya. (Mandiri)
Ayo Berdiskusi
 Guru mengondisikan siswa untuk melakukan kegiatan diskusi,
dengan membuat kelompok-kelompok terdiri atas 4 – 5 siswa.
Setiap kelompok menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut.
1. Apa fungsi air bagi manusia?
2. Apa fungsi air bagi hewan?
3. Apa fungsi air bagi tumbuhan?
 Siswa menyajikan hasil diskusinya dalam bentuk peta pikiran.
Selanjutnya siswa menyajikan hasil diskusi kelompok kepada
kelompok lain. Hasil diskusi semua kelompok dapat digunakan
sebagai bahan diskusi kelas.
(Critical Thinking and Problem Formulation)
Ayo Renungkan
 Sebagai kegiatan penutup, guru memimpin diskusi kelas dan
membantu siswa dalam membuat simpulan umum tentang
kegiatan-kegiatan yang terkait dengan materi pembelajaran
hari itu. Siswa diminta untuk merefleksikan hal-hal berikut.
(Mandiri)
1. Pengetahuan apa yang dipelajari siswa hari ini?
2. Keterampilan apa yang siswa latih hari ini?
3. Sikap apa yang siswa kembangkan hari ini?
Kegiatan Bersama Orang Tua
 Bersama orang tua, siswa mengidentifikasi kegiatan-kegiatan
yang menggunakan air dalam keluarga masing-masing.
Kegiatan-kegiatan tersebut yang dituliskan dapat dituliskan
berdasarkan urutan peristiwa, misalnya dari bangun tidur
sampai saat akan tidur lagi.
Penutup  Guru menyampaikan tugas dirumah kerja sama dengan 15 menit
Orang Tua, Siswa mengidentifikasi kegiatan-kegiatan yang
menggunakan air dalam keluarga masing-masing. (Mandiri)
Peserta Didik :
 Membuat resume (CREATIVITY) dengan bimbingan guru
tentang point-point penting yang muncul dalam kegiatan
pembelajaran tentang materi yang baru dilakukan.
Guru :
 Memeriksa pekerjaan siswa yang selesai langsung diperiksa.
 Peserta didik yang selesai mengerjakan tugas
projek/produk/portofolio/unjuk kerja dengan benar diberi
hadiah/ pujian

 PENILAIAN (ASESMEN)
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai kebutuhan guru yaitu dari pengamatan sikap, tes
pengetahuan dan presentasi unjuk kerja atau hasil karya/projek dengan rubrik penilaian.

Mengetahui Blitar, April 2023


Kepala Sekolah, Guru Kelas 5

Mamik Sulastri, S.Pd. SD Yunia Isnaeni Putri


NIP. 197411251998072002 NIM. 858812722

Anda mungkin juga menyukai