Anda di halaman 1dari 2

SOAL UAS ANTOMI FISIOLOGI

PROGRAM STUDI KEBIDANAN PROGRAM SARJANA

1. Proses pemecahan molekul kompleks menjadi molekul yang lebih sederhana, seperti
pemecahan molekul karbohidrat menjadi monosakarida disertai dengan pelepasan
energi, adalah....
a. Anabolisme
b. Katabolisme
c. Metabolisme
d. Glikolisis
e. Reaksi kimia tubuh
2. Berapa kalori yang terkandung didalam 1 gram protein...
a. 2 kkal
b. 3 kkal
c. 4 kkal
d. 5 kkal
e. 6 kkal
3. Peningkatan kebutuhan Metabolic Rate dan Basal Metabolic Rate pada ibu hamil
sebanyak 10-15% dari sebulum hamil, hal ini yang paling tepat dikarenakan...
a. Akibat dari perubahan fisiologis selama kehamilan
b. Peningkatan berat badan ibu selama hamil
c. Peningkatan cadangan nutrisi selama hamil
d. Peningkatan kebutuhan nutrisi ibu hamil
e. Persiapan menyusui
4. Cairan Ekstraseluler terdiri dari...
a. Cairan interstisial, cairan intravaskular, cairan yang berada didalam sel.
b. Cairan interstisial, cairan intravaskular, cairan transeluler
c. Cairan intrasel, cairan transeluler, cairan intravaskular
d. Cairan intrasel, cairan interstisial, cairan intravaskular
e. Cairan intrasel, cairan interstisial, cairan Transeluler
5. Gerakan partikel atau gas dari area konsentrasi tinggi ke area konsentrasi rendah,
misalnya pergerakan oksigen dari alveoli ke pembuluh darah, adalah...
a. Difusi
b. Filtrasi
c. Osmosis
d. Osmolaritas
e. Transpor aktif
KUNCI JAWABAN
1. B
2. C
3. D
4. B
5. A

Anda mungkin juga menyukai