Anda di halaman 1dari 37

Modul Pembelajaran SMP Terbuka

ILMU PENGETAHUAN SOSIAL


Kelas VIII

Modul 8
AYO SEMANGAT MEMPELAJARI
PERDAGANGAN ANTARDAERAH
DAN ANTARNEGARA

ii IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Modul Pembelajaran SMP Terbuka
ILMU Pengarah:
Mulyatsyah

PENGETAHUAN Penanggung Jawab:


Eko Susanto

SOSIAL Kontributor:
Imam Pranata, Harnowo Susanto,
Ninik Purwaning Setyorini,
Maulani Mega Hapsari
Modul 8
Penulis:
Ayo Semangat Mempelajari Dedi

Perdagangan Reviewer:
Saprudin
Antardaerah dan Editor:
Antarnegara Didi Teguh Chandra, Amsor,
Agus Fany Chandra Wijaya, Hutnal Basori,
Kelas VIII
Sukma Indira, Kader Revolusi,
Andi Andangatmadja, Tri Mulya Purwiyanti,
Tim Layanan Khusus
Layout Design:
Ghina Fitriana,
Belaian Pelangi Baradiva,
Lulu Mustikaning Apsari

IPS - Modul 1. Letak Wilayah dan Keadaan Alam Indonesia iii


KATA PENGANTAR

Puji syukur kita panjatkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas berkat rahmat dan hidayah-Nya,
Direktorat Sekolah Menengah Pertama, Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan
Dasar dan Pendidikan Menengah telah berhasil menyusun Modul Pembelajaran SMP Terbuka
kelas VIII dengan baik. Tujuan disusunnya Modul Pembelajaran ini adalah sebagai salah satu
bentuk layanan penyediaan bahan belajar peserta didik SMP Terbuka agar proses
pembelajarannya lebih terarah, terencana, variatif, dan bermakna. Dengan demikian, tujuan
memberikan layanan SMP Terbuka yang bermutu bagi peserta didik SMP Terbuka dapat terwujud.

Modul Pembelajaran SMP Terbuka kelas VIII yang telah disusun ini disajikan dalam beberapa
kegiatan belajar untuk setiap modulnya dan beberapa modul untuk setiap mata pelajarannya
sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Dengan adanya modul pembelajaran SMP Terbuka kelas
VIII ini, kami berharap, peserta didik dapat memperoleh kemudahan dan kebermaknaan dalam
menjalankan kegiatan pembelajaran mandiri dan terstrukturnya. Selain itu, Guru Pamong dan
Guru Bina pun dapat merancang, mengarahkan, dan mengevaluasi proses pembelajaran dengan
lebih baik sebagai bagian dari proses peningkatan mutu layanan di SMP Terbuka. Dengan layanan
SMP Terbuka yang bermutu, peserta didik akan merasakan manfaatnya dan termotivasi untuk
mencapai cita-citanya menuju kehidupan yang lebih baik.

Dengan diterbitkannya Modul Pembelajaran SMP Terbuka kelas VIII ini diharapkan kualitas
layanan pembelajaran di SMP Terbuka menjadi lebih baik. Modul Pembelajaran SMP Terbuka
kelas VIII ini masih jauh dari sempurna, untuk itu kami berharap dapat memperoleh kritik, saran,
rekomendasi, evaluasi, dan kontribusi nyata dari berbagai pihak untuk kesempurnaan modul ini.
Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi aktif dalam
proses penyusunan Modul Pembelajaran SMP Terbuka kelas VIII ini. Apabila terdapat kekurangan
atau kekeliruan, maka dengan segala kerendahan hati akan kami perbaiki sesuai dengan
ketentuan yang berlaku di masa yang akan datang.

Jakarta, Desember 2021


Direktur
Sekolah Menengah Pertama,

Drs. Mulyatsyah, M.M.


NIP. 196407141993041001

i
KATA PENGANTAR .......................................................................................................................... iii
DAFTAR ISI ..................................................................................................................................... iv
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................................................... v
DAFTAR TABEL ................................................................................................................................ vi
I. Pendahuluan .................................................................................................................... 1
A. Deskripsi Singkat.................................................................................................................. 1
B. Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar............................................................................... 1
C. Petunjuk Belajar .................................................................................................................. 2
D. Peran Orang Tua dan Guru .................................................................................................. 3
II. Kegiatan Belajar 1: Perdagangan Antardaerah atau Antarpulau ......................................... 5
A. Indikator Pembelajaran ....................................................................................................... 5
B. Aktivitas Pembelajaran ........................................................................................................ 5
C. Tugas ................................................................................................................................... 9
D. Rangkuman .......................................................................................................................... 10
E. Tes Formatif......................................................................................................................... 11
III. Kegiatan Belajar 2: Perdagangan Antarnegara ................................................................... 13
A. Indikator Pembelajaran ....................................................................................................... 13
B. Aktivitas Pembelajaran ........................................................................................................ 13
C. Tugas ................................................................................................................................... 19
D. Rangkuman .......................................................................................................................... 20
E. Tes Formatif......................................................................................................................... 21
TES AKHIR MODUL .......................................................................................................................... 23
LAMPIRAN ...................................................................................................................................... 27
A. Glosarium ............................................................................................................................ 27
B. Kunci Jawaban Tugas ........................................................................................................... 27
C. Kunci Jawaban Tes Akhir Modul .......................................................................................... 28
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................................................... 29

ii IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Gambar 8.1 Aktivitas Bongkar Muat Barang Oleh Buruh-Buruh Pelabuhan ............................................ 6
Gambar 8.2 Pasar Merupakan Tempat Berkumpulnya Barang dari Berbagai Daerah ............................. 6
Gambar 8.3 Distribusi Barang Perdagangan Antardaerah ....................................................................... 6
Gambar 8.4 Bawang Putih Salah Satu Barang Perdagangan Antar Daerah/Pulau ................................... 6
Gambar 8.5 Ikan yang Ditangkap Para Nelayan ....................................................................................... 7
Gambar 8.6 Cabai yang Diperjualbelikan di Kota Berasal dari Desa ......................................................... 7
Gambar 8.7 Kegiatan Ekspor Impor ......................................................................................................... 14
Gambar 8.8 Indonesia Mengadakan Kerja Sama Perdagangan dengan
Negara-negara di Eropa ....................................................................................................... 17

iii
Tabel 8.1 Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar ................................................................................... 1
Tabel 8.2 Persebaran Hasil Pertanian di Indonesia .................................................................................. 8
Tabel 8.3 Barang Ekspor dan Impor Indonesia ......................................................................................... 15
Tabel 8.4 Jenis Barang Perdagangan Antarpulau dan Barang Perdagangan Antarnegara ....................... 19

iv IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
AYO SEMANGAT MEMPELAJARI PERDAGANGAN
ANTAR DAERAH DAN ANTAR NEGARA
A. DESKRIPSI SINGKATD
Tanpa Ananda sadari, ternyata Ananda telah sampai pada modul ini. Hal ini berkat kerja keras
dan disiplin serta rasa tanggung jawab yang besar, sehingga Ananda tidak mengalami kesulitan
serta kendala apapun dalam mempelajari modul-modul. Semua tugas yang ada pada setiap
modul, serta tes akhir modul telah Ananda laksanakan dengan baik. Selamat buat Ananda!
Modul yang akan Ananda pelajari saat ini berjudul “Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan
Antar Daerah dan Antar Negara”. Untuk mencapai kompetensi tersebut, materi pelajaran yang
harus Ananda pelajari adalah Perdagangan Antardaerah atau Antarpulau dan Perdagangan
Antarnegara.
Untuk mempelajari modul ini dibutuhkan waktu 4 x 40 menit dan terbagi menjadi 2 kegiatan.
Kegiatan 1 tentang Perdagangan Antardaerah atau Antarpulau dan kegiatan 2 tentang
Perdagangan Antarnegara. Bila Ananda menemui kesulitan dalam mempelajari modul ini, dapat
Ananda catat pada buku catatan dan diskusikan dengan teman-teman atau dapat bertanya
langsung kepada guru pamong atau guru bina pada waktu tatap muka di SMP induk.

B. KOMPETENSI INTI DAN KOMPETENSI DASAR

Kompetensi Dasar (KD) merupakan kemampuan dan materi pembelajaran minimal yang harus
dicapai Ananda untuk suatu mata pelajaran pada setiap satuan pendidikan yang mengacu pada
kompetensi inti. Berikut Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar pada pembelajaran Modul 8 ini.
Tabel 8.1 Kompetensi Inti dan Kompetensi Dasar
Kompetensi Inti Pengetahuan Kompetensi Inti Keterampilan
3. Memahami dan menerapkan 4. Mengolah, menyaji, dan menalar
pengetahuan (faktual, konseptual, dan dalam ranah konkret (menggunakan,
prosedural) berdasarkan rasa ingin mengurai, merangkai, memodifikasi,
tahunya tentang ilmu pengetahuan, dan membuat) dan ranah abstrak
teknologi, seni, dan budaya; terkait (menulis, membaca, menghitung,
fenomena dan kejadian tampak mata; menggambar, dan mengarang); sesuai
dan dengan yang dipelajari di sekolah dan
sumber lain yang sama dalam sudut
pandang/teori.

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 1
Kompetensi Dasar Pengetahuan Kompetensi Dasar Keterampilan

3.3. Menganalisis keunggulan dan 4.3. Menyajikan hasil analisis tentang


keterbatasan ruang dalam permintaan keunggulan dan keterbatasan ruang
dan penawaran serta teknologi, dan dalam permintaan dan penawaran
pengaruhnya terhadap interaksi serta teknologi, dan pengaruhnya
antarruang bagi kegiatan ekonomi, terhadap interaksi antarruang bagi
sosial, dan budaya di Indonesia dan kegiatan ekonomi, sosial, budaya, di
negara-negara ASEAN. Indonesia dan negara-negara ASEAN.

C. PETUNJUK BELAJAR

Sebelum Ananda menggunakan Modul 8 ini terlebih dahulu Ananda baca petunjuk mempelajari
modul berikut ini:
1. Pelajarilah modul ini dengan baik. Mulailah mempelajari materi pelajaran yang ada dalam
Modul 8 di setiap kegiatan pembelajaran hingga Ananda dapat menguasainya dengan baik;
2. Lengkapilah setiap bagian aktivitas dan tugas yang terdapat dalam modul ini dengan
semangat dan gembira. Jika mengalami kesulitan dalam melakukannya, catatlah kesulitan
tersebut pada buku catatan Ananda untuk dapat mendiskusikannya bersama teman,
menceritakannya kepada orang tua, atau dapat menanyakannya langsung kepada
Bapak/Ibu Guru pada saat jadwal kegiatan pembelajaran berlangsung;
3. Lengkapi dan pahamilah setiap bagian dalam rangkuman sebagai bagian dari tahapan
penguasaan materi modul ini;
4. Kerjakan bagian Tes Formatif pada setiap bagian Kegiatan Belajar sebagai indikator
penguasaan materi dan refleksi proses belajar Ananda pada setiap kegiatan belajar. Ikuti
petunjuk pengerjaan dan evaluasi hasil pengerjaannya dengan seksama;
5. Jika Ananda telah menguasai seluruh bagian kompetensi pada setiap kegiatan belajar,
lanjutkan dengan mengerjakan Tes Akhir Modul secara mandiri untuk kemudian dilaporkan
kepada Bapak/Ibu Guru; dan
6. Gunakan Daftar Pustaka dan Glosarium yang disiapkan dalam modul ini untuk membantu
mempermudah proses belajar Ananda.

2 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Teruntuk Bapak/Ibu Orang Tua peserta didik, berkenan Bapak/Ibu dapat meluangkan waktunya
untuk mendengarkan dan menampung serta membantu memecahkan permasalahan belajar yang
dialami oleh Ananda peserta didik. Jika permasalahan belajar tersebut belum dapat diselesaikan,
arahkanlah Ananda peserta didik untuk mencatatkannya dalam buku catatan mereka untuk
didiskusikan bersama teman maupun Bapak/Ibu Guru mereka saat jadwal kegiatan pembelajaran
berlangsung.

Teruntuk Bapak/Ibu Guru, modul ini disusun dengan orientasi aktivitas peserta didik dan setiap
modul dirancang untuk dapat mencakup satu atau lebih pasangan kompetensi-kompetensi dasar
yang terdapat pada kompetensi inti 3 (pengetahuan) dan kompetensi inti 4 (keterampilan). Setiap
peserta didik diarahkan untuk dapat mempelajari modul ini secara mandiri, namun demikian
mereka juga diharapkan dapat menuliskan setiap permasalahan pembelajaran yang ditemuinya
saat mempelajari modul ini dalam buku catatan mereka. Berkenaan dengan permasalahan-
permasalahan tersebut, diharapkan Bapak/Ibu Guru dapat membahasnya dalam jadwal kegiatan
pembelajaran yang telah dirancang sehingga Ananda peserta didik dapat memahami kompetensi-
kompetensi yang disiapkan dengan tuntas.

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 3
4 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Perdagangan Antardaerah atau Antarpulau
A. Indikator Pembelajaran
1. Menjelaskan pengertian perdagangan antardaerah atau antarpulau;
2. Menjelaskan tujuan perdagangan antardaerah atau antarpulau;
3. Mengidentifikasi faktor perdagangan antardaerah atau antarpulau;
4. Menganalisis manfaat perdagangan antardaerah atau antarpulau; dan
5. Menyajikan hasil analisis perdagangan antardaerah atau antarpulau.

B. Aktivitas Pembelajaran

Sebelum memulai aktivitas pembelajaran, silakan Ananda berdoa.


Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan kemudahan
keberkahan kesehatan dan keselamatan dalam semua aktivitas Ananda
untuk mencari ilmu. Untuk mencapai kompetensi dasar, materi pokok
yang harus Ananda pelajari adalah:
1. Pengertian perdagangan antarpulau atau antardaerah
2. Tujuan perdagangan antarpulau atau antardaerah
3. Faktor pendorong dan manfaat perdagangan antarpulau atau
antardaerah

1. Pengertian Perdagangan Antarpulau atau Antardaerah


Pada modul 7, Ananda telah mempelajari tentang keunggulan dan keterbatasan antarruang.
Keunggulan masing-masing daerah disebabkan karena perbedaan potensi daerah yang satu
dengan potensi daerah yang lain menyebabkan terjadinya interaksi antarwilayah dalam
bentuk perdagangan antarpulau atau antardaerah.

Ananda, pada pembelajaran kali ini kita akan membahas perdagangan antardaerah atau
antarpulau. Apakah Ananda telah memahami pengertian perdagangan? Untuk memahami
pengertian perdagangan dan perdagangan antarpulau/antardaerah, simak uraian materi
berikut.

Perdagangan merupakan suatu kegiatan ekonomi berupa tukar-menukar barang dan jasa
dengan kesepakatan dari beberapa pihak tanpa adanya unsur paksaan. Perdagangan
antardaerah merupakan perdagangan yang dilakukan oleh seseorang atau lembaga di suatu

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 5
daerah dengan orang atau lembaga di daerah lain dalam satu batas wilayah negara atas
dasar kesepakatan bersama. Jika kegiatan perdagangan tersebut terjadi antardaerah yang
berada di pulau yang berbeda, maka disebut perdagangan antarpulau. Nah berdasarkan
keterangan tersebut, coba Ananda definisikan apa yang dimaksud dengan perdagangan
antarpulau?

Ananda tentu memahami bahwa Indonesia merupakan negara kepulauan dengan jumlah
pulau lebih dari 13.000. Lalu, bagaimana proses terjadinya perdagangan antarpulau atau
antardaerah? Untuk menjawab pertanyaan tersebut, silakan Ananda amati gambar berikut!

Gambar 8.1 Aktivitas Bongkar Muat Gambar 8.2 Pasar Merupakan Tempat
Barang Oleh Buruh-Buruh Pelabuhan Berkumpulnya Barang dari Berbagai
Sumber: Daerah
http://bappeda.jatimprov.go.id/ Sumber:
https://duniabelajarips.blogspot.com/

Gambar 8.3 Distribusi Barang dalam Gambar 8.4 Bawang Putih Salah Satu
Perdagangan Antardaerah Barang Dagangan dalam Perdagangan
Sumber: https://www.mascargoexpress.com/ Antardaerah di Indonesia
Sumber: https://mediaindonesia.com/

Setelah Ananda mengamati gambar di atas, apa yang bisa Ananda simpulkan? Untuk
menjawab pertanyaan tersebut silakan Ananda kerjakan lembar AKTIVITAS 1.

6 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Aktivitas 1

Jelaskan hubungan gambar di atas dengan kegiatan perdagangan antardaerah atau


antarpulau!
No Gambar Penjelasan
1 Gambar 8.1

2 Gambar 8.2

3 Gambar 8.3

4 Gambar 8.4

Apakah Ananda, sudah memahami perdangan antarpulau atau antardaerah? Ya, kegiatan
perdagangan atau pendistribusian barang dari satu pulau ke pulau lain atau dari satu daerah
ke daerah lain yang dilakukan oleh pelaku usaha perdagangan. Kegiatan perdagangan
antarpulau dilakukan dengan cara mengantarkan barang ke daerah atau pulau lain melalui
jalan darat, laut, maupun udara. Dengan demikian, perdagangan antardaerah atau
antarpulau dapat diartikan sebagai perdagangan dan pendistribusian barang dari satu pulau
ke pulau lain yang berbeda dalam negara yang sama.

2. Tujuan Perdagangan Antarpulau atau Antardaerah


Perdagangan antarpulau atau antardaerah ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan
masyarakat suatu daerah. Ananda tentunya pernah belanja di pasar tradisional, swalayan,
maupun mall, bukan? Pernahkan ananda membeli barang produk pulau atau daerah lain?
Saat ini banyak barang-barang dari pulau atau daerah lain yang ada di pasar sekitar tempat
tinggal kita.
Dengan teknologi yang semakin maju barang dari kota-kota di Pulau Jawa, bisa ada di Pulau
Kalimantan, atau produksi kota-kota di Pulau Sumatra, bisa ada di Pulau Maluku atau
sebaliknya. Coba amati gambar berikut ini!

Gambar 8.5 Diperlukan Adanya Perdagangan Gambar 8.6 Cabai yang Diperjualbelikan
Antar Daerah Agar Ikan yang Ditangkap Para di Kota Berasal dari Desa
Nelayan Bisa Dinikmati Masyarakat yang Sumber:
Tinggal Di Pedalaman/Perkotaan http://koboijonggol.blogspot.com/
Sumber: http://koboijonggol.blogspot.com/

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 7
Setelah Ananda mengamati gambar di atas, sebutkan contoh barang yang Ananda gunakan
sehari hari yang berasal dari daerah lain atau sebaliknya barang yang berasal dari daerah
Ananda yang dijual ke daerah lain? Untuk menjawab pertanyaan tersebut silakan Ananda
kerjakan lembar AKTIVITAS 2!

Aktivitas 2

1. Carilah contoh barang yang digunakan sehari hari yang berasal dari daerah lain dan
barang yang berasal dari daerah Ananda yang dijual kedaerah lain!
2. Lengkapi tabel berikut ini!

No. Barang yang dihasilkan dari Barang hasil daerah sekitar yang
daerah lain dikirim kedaerah lain
1.

2.

Apakah Ananda, sudah memahami tujuan perdangan antarpulau atau antardaerah? Bagus,
pada umumnya perdagangan antarpulau atau daerah bertujuan untuk memenuhi kebutuhan
suatu pulau atau daerah. Selain itu tujuan perdagangan antarpulau lainnya adalah untuk
memperoleh keuntungan dan memperluas jangkauan pasar agar konsumen meningkat.

3. Faktor Pendorong dan Manfaat Perdagangan Antarpulau atau Antardaerah


Amati tabel berikut ini!

Tabel 8.2 Persebaran Hasil Pertanian di Indonesia

Sumber: http://sritinatema.mapel.xyz/2019/08/2-persebaran-hasil-bumi-dan-laut-di.html

Berdasarkan tabel di atas, coba Ananda sebutkan contoh perdagangan antarpulau atau
antardaerah, barang dagangan serta manfaatnya! Untuk menjawabnya kerjakan lembar
AKTIVITAS 3!

8 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Aktivitas 3

Lengkapi tabel berikut tentang contoh perdagangan antarpulau dan manfaatnya!

No Perdagangan antarpulau Barang dagangan Manfaatnya


1. Pulau Jawa dengan Nusa
Tenggara Barat

2. Lampung dengan Jawa Timur

Berdasarkan tabel 8.2. menurut Ananda apa faktor pendorong terjadinya perdagangan
antarpulau atau antardaerah? Faktor pendorong perdagangan antarpulau atau antardaerah
antara lain:
a) Perbedaan faktor produksi yang dimiliki; dan
b) Perbedaan tingkat harga antardaerah.
Pertanyaan selanjutnya apa manfaat perdagangan antarpulau atau antardaerah? Manfaat
perdagangan antarpulau atau antardaerah antara lain:
a) Menyediakan alternatif alat pemenuhan kebutuhan bagi konsumen;
b) Meningkatkan produktivitas; dan
c) Memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat.

C. Tugas

1. Sebutkan contoh perdagangan antarpulau dan jelaskan penyebabnya! Untuk menjawab


pertanyaan tersebut, silakan Ananda lengkapi tabel berikut!
No Perdagangan Antarpulau Barang dagangan Latar belakang
1

2. Setelah selesai sajikan di depan teman-teman dan guru pamong atau guru bina Ananda!

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 9
Marilah kita menyusun rangkuman untuk kegiatan pembelajaran ini! Ananda
bisa berpartisipasi menyusun rangkuman dengan melengkapi infografis
berikut ini!

PERDAGANGAN ANTARPULAU

Pengertian Manfaat
n

Tujuan
Faktor Pendorong

Bagus! Ananda telah berhasil melengkapi rangkuman!


Sekarang coba bacalah kembali rangkuman yang telah kita susun!

10 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Untuk mengetahui apakah Ananda telah menguasai materi pelajaran pada kegiatan 1 Modul 8 ini,
kerjakan tugas yang disediakan. Tes formatif ini harus dikerjakan sendiri tanpa melihat kunci
jawaban. Bentuk tes formatif ini adalah soal pilihan ganda.
Pilihlah satu jawaban yang paling benar!
1. Kegiatan tukar-menukar barang dan jasa sesuai dengan kesepakatan bersama tanpa ada unsur
pemaksaan merupakan pengertian dari ....
A. kebutuhan
B. perdagangan
C. konsumsi
D. distribusi
2. Perdagangan yang dilakukan oleh penduduk suatu daerah dengan penduduk suatu daerah lain
dalam satu batas negara atas dasar kesepakatan bersama disebut perdadangan ….
A. antarpulau
B. antarnegara
C. umum
D. khusus
3. Tujuan adanya perdagangan antarpulau atau antardaerah antara lain adalah ….
A. memperoleh keuntungan dan memperluas jangkauan pasar
B. memenuhi kebutuhan dan mendapatkan pekerjaan
C. mendapatkan barang dengan harga yang lebih murah
D. memperluas jalur distribusi dan mendapatkan barang yang diinginkan
4. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut ini !
1) Perbedaan Faktor Produksi yang Dimiliki
2) Terbatasnya sarana transportasi darat, laut dan udara
3) Perbedaan Tingkat Harga Antardaerah
4) Jumlah perusahaan yang sudah terlalu banyak
Berdasarkan pernyataan di atas, faktor pendorong perdagangan antarpulau/antardaerah
ditunjukkan oleh angka .…
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)
5. Berikut ini yang bukan merupakan manfaat perdagangan antarpulau/antardaerah adalah ….
A. meningkatkan produktivitas
B. memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat
C. mempercepat jalur distribusi barang dan jasa
D. menyediakan alternatif alat pemuas kebutuhan bagi konsumen

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 11
Petunjuk Evaluasi Hasil Pengerjaan Tes Formatif

1. Setelah Ananda selesai mengerjakan Tes Formatif Kegiatan Belajar 1 ini, silakan cocokkan jawaban
Ananda dengan kunci jawaban yang telah disediakan pada bagian lampiran Modul IPS 8. Kemudian
hitung tingkat penguasaan yang dapat Ananda capai dengan menggunakan rumus berikut ini:

2. Jika Nilai Capaian yang Ananda peroleh kurang dari 75 (disesuaikan dengan KKM yang ditetapkan),
Ananda harus mempelajari kembali materi yang belum dikuasai. Jika masih mengalami kesulitan,
catatkan pada buku catatan Ananda bagian mana saja yang masih belum Ananda pahami untuk
kemudian Ananda dapat mendiskusikannya bersama teman, menceritakannya kepada orang tua,
atau dapat menanyakannya langsung kepada Bapak/Ibu Guru pada saat jadwal kegiatan
pembelajaran berlangsung.

3. Jika tingkat penguasaan yang Ananda peroleh lebih dari atau sama dengan 75, Ananda dapat
melanjutkan ke Kegiatan Belajar selanjutnya.

12 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Perdagangan Antarnegara

A. Indikator Pembelajaran
1. Menjelaskan pengertian perdagangan antarnegara;
2. Menjelaskan tujuan perdagangan antarnegara;
3. Mengidentifikasi faktor pendorong perdagangan antanegara;
4. Menganalisis manfaat perdagangan antarnegara;
5. Menjelaskan perbedaan perdagangan antarpulau dengan perdagangan antarnegara;
dan
6. Menyajikan hasil analisis perbedaan perdagangan antarpulau dengan perdagangan
antarnegara.

B. Aktivitas Pembelajaran

Sebelum memulai aktivitas pembelajaran, silakan Ananda berdoa.


Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa memberikan kemudahan,
keberkahan, kesehatan dan keselamatan dalam semua aktivitas
Ananda untuk mencari ilmu.

1. Pengertian dan ruang Lingkup Perdagangan Antarnegara


Pada kegiatan 1 dari modul ini Ananda telah memahami tentang perdagangan antarpulau
atau antardaerah. Pada zaman sekarang, batas dan jarak bukan lagi menjadi penghalang
bagi seseorang atau lembaga untuk melakukan perdagangan. Bahkan antarnegara pun
dapat melakukan perdagangan dengan mudah. Coba Ananda membuat daftar barang
produk negara lain yang pernah Ananda beli! Banyak bukan?

Saat ini banyak barang dari negara lain yang ada pasar Indonesia, bahkan berbagai
makanan ringan juga banyak yang berasal dari negara lain. Bagaimana caranya produk-
produk negara lain tersebut bisa sampai di Indonesia? Produk-produk negara lain bisa
sampai di Indonesia melalui kegiatan perdagangan antarnegara.

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 13
Perdagangan antarnegara adalah perdagangan yang dilakukan oleh penduduk suatu negara
dengan penduduk negara lain atas dasar kesepakatan bersama. Penduduk yang dimaksud
dapat berupa antarperorangan (individu dengan individu), antara individu dengan
pemerintah suatu negara atau pemerintah suatu negara dengan pemerintah negara lain.
Dalam kegiatan perdagangan antarnegara kita mengenal ada kegiatan ekspor dan impor.
Aktivitas ekspor dan impor tampak pada Gambar 8.7, yaitu gambar aktivitas di sebuah
pelabuhan.

Gambar 8.7 Aktivitas di Pelabuhan


Sumber: https://hot.liputan6.com/
Amati gambar 8.7, apakah yang dimaksud ekspor dan impor? untuk menjawab pertanyaan
tersebut, kerjakan aktivitas dengan mengisi lembar AKTIVITAS 4.

Aktivitas 4

AYO AMATI GAMBAR 8.7. TENTANG AKTIVITAS DI PELABUHAN!


1. Amati gambar 8.7. aktivitas di pelabuhan!
2. Lengkapi tabel berikut tentang kegiatan ekspor dan impor!

No. Aktivitas Pengertian


1 Ekspor

2 Impor

Setelah mengerjakan aktivitas tersebut tentu Ananda dapat menemukan jawabannya.


Bahwa ekspor merupakan kegiatan menjual barang atau produk ke luar negeri. Sedangkan
impor merupakan kegiatan membeli barang dari luar negeri. Ayo kita pelajari hal-hal
terkait dengan aktivitas perdagangan antarnegara terkait dengan dua aktivitas yang disebut
dengan ekspor dan impor!

a. Ekspor
Ekspor merupakan kegiatan menjual barang atau produk ke luar negeri. Ekspor
dilakukan oleh seseorang atau perusahaan. Pelaku ekspor ini disebut eksportir. Tujuan
utama kegiatan ekspor adalah untuk memperoleh keuntungan. Barang yang diekspor
akan dibayar oleh pihak pembeli dengan alat pembayaran berupa mata uang asing atau
mata uang luar negeri, seperti Dollar.

14 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
b. Impor
Impor merupakan kegiatan membeli barang dari luar negeri. Seseorang atau badan yang
melakukan impor disebut importir. Seorang importir membayar barang yang ia beli
dengan mata uang asing. Importir dapat menukarkan uang rupiah mereka dengan mata
uang asing di bank dalam negeri. Selanjutnya, digunakan untuk membayar barang yang
diimpor.

Untuk lebih memahami tentang ekspor dan impor, Ananda lengkapi tabel 8.3. tentang
contoh barang ekspor dan impor Indonesia berikut.

Tabel 8.3 Barang Ekspor dan Impor Indonesia


No. Barang Ekspor Indonesia No. Barang Impor Indonesia
1 1
2 2
3 3
4 4

Setelah dapat membedakan ekspor dan impor, Ananda juga perlu mengetahui beberapa
faktor yang dilakukan oleh pemerintah untuk mendorong ekspor. Untuk mendorong
ekspor, pemerintah menerapkan berbagai kebijakan. Kebijakan apa saja yang dilakukan
pemerintah untuk mendorong ekspor? Ananda dapat menemukannya pada uraian berikut.

2. Kebijakan pemerintah untuk mendorong ekspor


Ekspor suatu negara harus lebih besar daripada impor agar tidak terjadi defisit dalam
neraca pembayaran. Oleh sebab itu pemerintah selalu berusaha mendorong ekspor melalui
kebijakan ekspor dengan cara berikut:
a. Memberi Kemudahan Kepada Produsen Barang Ekspor
Dalam kebijakan yang pertama ini, untuk meningkatkan ekspor, pemerintah dapat
memberikan beberapa kemudahan bagi produsen barang ekspor. Contoh dengan
memberikan subsidi pada eksportir dalam bentuk keringanan pajak, tarif angkutan
murah, kemudahan mengurus ekspor, dan kemudahan mendapat kredit dengan bunga
rendah.
b. Menjaga Kestabilan Nilai Tukar Rupiah
Kestabilan nilai tukar rupiah sangat penting bagi eksportir karena nilai tukar Rupiah
yang stabil terhadap mata uang asing akan mempermudah para eksportir untuk
menghitung biaya produksi produk ekspornya.
c. Membuat Perjanjian Dagang Antarnegara
Perjanjian ini mencakup kesediaan masing–masing negara untuk menjadi pembeli atau
penjual suatu barang, sehingga masing–masing negara memperoleh keuntungan.
d. Meningkatkan Promosi
Dalam rangka mengenalkan produk dalam negeri di pasaran internasional, promosi
menjadi hal yang sangat penting.

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 15
Selain kebijakan pemerintah, adakah faktor pendorong kegiatan ekspor? Untuk menjawab
pertanyaan tersebut, Ananda kerjakan lembar AKTIVITAS 5 berikut.

Aktivitas 5

AYO JELASKAN FAKTOR PENDORONG EKSPOR!


1. Dengan mencari informasi dari berbagai sumber, jelaskan faktor-faktor pendorong
ekspor!
2. Lengkapi tabel berikut tentang faktor-faktor pendorong ekspor!

No. Faktor Pendorong Ekspor Penjelasan

3. Faktor-Faktor yang Mendorong Perdagangan Antarnegara


Ananda telah memahami bagaimana proses kegiatan perdagangan antarnegara yang
didasarkan pada kegiatan ekspor dan impor khususnya di Indonesia. Banyak faktor yang
mendorong suatu negara melakukan perdagangan antarnegara, di antaranya:
a. Untuk memenuhi kebutuhan barang dan jasa dalam negeri;
b. Keinginan memperoleh keuntungan dan meningkatkan pendapatan negara;
c. Adanya perbedaan kemampuan penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi dalam
mengolah sumber daya ekonomi;
d. Adanya kelebihan produk dalam negeri sehingga perlu pasar baru untuk menjual
produk tersebut;
e. Adanya Perbedaan keadaan seperti sumber daya alam, iklim, tenaga kerja, budaya dan
jumlah penduduk yang menyebabkan adanya perbedaan hasil produksi dan adanya
keterbatasan produksi;
f. Keinginan membuka kerja sama, hubungan politik dan dukungan dari negara lain; dan
g. Terjadinya era globalisasi sehingga tidak satu negara pun di dunia dapat hidup sendiri.

Dari faktor-faktor tersebut, dapatkah Ananda menyebutkan contoh yang dapat Ananda
rasakan dengan adanya perdagangan antarnegara? Silakan Ananda jawab dengan
mengerjakan lembar AKTIVITAS 6 berikut.

16 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Aktivitas 6

1. Sebutkan contoh dari faktor perdagangan antar negara yang ananda rasakan!
2. Tuliskan pada kotak berikut jawabannya!

4. Manfaat Perdagangan Antarnegara


Setelah memahami materi tentang perdagangan antarnegara, apakah menurut Ananda
perdagangan antarnegara mendatangkan manfaat? Tentu saja jawabnya iya. Perdagangan
antarnegara dapat menjadi peluang bagi produsen dalam negeri untuk meningkatkan
keuntungannya melalui kegiatan ekspor atas hasil produksinya. Selain itu ada manfaat
perdagangan antarnegara adalah sebagai berikut.
a. memperoleh keuntungan
Manfaat dari perdagangan adalah memperoleh keuntungan. Dengan adanya spesialisasi,
yaitu produk unggul yang khas di tiap-tiap negara, produsen dapat menghasilkan produk
dengan efisien
b. memperoleh barang yang tidak dapat diproduksi di dalam negeri
Dengan adanya perdagangan antarnegara, setiap negara dapat bertukar hasil produksi
untuk memperoleh barang yang tidak dapat diproduksi di negara mereka.
c. menjalin persahabatan antarnegara
Adanya perdagangan antarnegara akan lebih memudahkan terjalinnya persahabatan.
Contohnya seperti pada gambar 8.8. berikut.

Gambar 8.8 Indonesia Mengadakan Kerja Sama


Perdagangan dengan Negara-Negara di Eropa
Sumber: https://duniabelajarips.blogspot.com/

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 17
d. transfer teknologi modern
Untuk menggunakan barang-barang impor berteknologi tinggi, dibutuhkan pengetahuan
dan keterampilan tertentu. Maka, pada umumnya importir memberikan pelatihan
penggunaan teknologi tersebut. Hal ini akan mempercepat terjadinya transfer teknologi
modern.
5. Perbedaan Perdagangan Antarnegara dengan Perdagangan Antarpulau
Setelah memahami perdagangan antarpulau dan perdagangan antarnegara, Ananda tentu
memahami apa perbedaan antara keduanya? Ya benar, ada tiga perbedaan utama antara
perdagangan antarnegara dengan perdagangan antarpulau.
a. Peluang Perdagangan yang lebih Luas.
Pada perdagangan antarnegara, suatu negara dapat menjual barang/jasanya ke negara
lain dan bisa membeli barang/jasa dari negara lain. Dalam perdagangan antarpulau, kita
hanya dapat melakukan perdagangan antardaerah atau antarpulau dalam lingkup satu
negara.
b. Adanya Kedaulatan Bangsa
Pada perdagangan antar negara, bangsa–bangsa dapat mengatur aliran barang/jasa,
tenaga kerja dan keuangan. Negara–negara menunjukkan kedaulatannya. Sementara
dalam perdagangan domestik, aliran perdagangan berjalan secara bebas tanpa regulasi
yang berarti dari negara lain.
c. Penggunaan Kurs Tukar
Dalam melakukan perdagangan antarnegara, digunakan kurs tukar yang berbeda-beda.
Ini berbeda dengan perdagangan domestik yang hanya menggunakan satu kurs tukar.

Untuk lebih memahami perbedaan perdagangan antarpulau dengan perdagangan


antarnegara, silakan Ananda kerjakan AKTIVITAS 7.

Aktivitas 7

AYO JELASKAN PERBEDAAN PERDAGANGAN ANTARNEGARA DENGAN


PERDAGANGAN ANTARPULAU!
1. Pelajarilah perbedaan antara perdagangan antarnegara dan perdagangan
antarpulau dilihat dari tujuan, factor pendorong, manfaat, dan barang
dagangan!
2. Lengkapi informasi perbedaan yang kalian peroleh dalam tabel berikut!
Perdagangan Perdagangan
No. Perbedaan
Antarnegara Antarpulau
1. Tujuan
2. Faktor Pendorong
3. Manfaat

4. Barang

18 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
C. Tugas

Buatlah daftar jenis barang dari perdagangan antarpulau dan perdagangan antarnegara yang
ada di rumah Ananda!

Tabel 8.4 Jenis Barang Perdagangan Antarpulau dan Barang Perdagangan Antarnegara
No. Barang perdagangan antarpulau Barang perdagangan antarnegara
1

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 19
Marilah kita menyusun rangkuman pada kegiatan pembelajaran ini. Ananda
bisa berpartisipasi menyusun rangkuman dengan melengkapi kalimat-kalimat
di bawah ini.

1. Perdagangan antarnegara merupakan aktivitas perdagangan yang

dilakukan oleh ………………………………………… dengan masyarakat negara


lain atas dasar ………………………………………..
2. Ada dua aktivitas perdagangan antarnegara terkait yang disebut
dengan ………….. dan …………….
3. Untuk mendorong ekspor pemerintah mengeluarkan kebijakan berupa
…………………………………………, menjaga kestabilan nilai tukar rupiah,
……………………………………………..,dan meningkatkan promosi.
4. Faktor yang mendorong suatu negara melakukan perdagangan
antarnegara, diantaranya: untuk memenuhi kebutuhan barang dan
jasa dalam negeri, …………………………………………………. 3. adanya
perbedaan ……………………………………….. ilmu pengetahuan dan
teknologi dalam mengolah sumber daya ekonomi.
5. Manfaat perdagangan antarnegara adalah memperoleh keuntungan,
…………………………………………………………………………, menjalin
persahabatan antar negara dan …………………………………..
6. Perbedaan utama antara perdagangan antarnegara dengan
perdagangan antarpulau, yaitu sebagai berikut peluang
………………….yang lebih luas, adanya kedaulatan ……………… dan
…………………………………………….

Bagus! Ananda telah berhasil melengkapi rangkuman!


Sekarang coba bacalah kembali rangkuman yang telah kita susun!

20 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Untuk mengetahui apakah Ananda telah menguasai materi pelajaran pada kegiatan belajar 2 Modul IPS
8 ini, kerjakan soal tes yang disediakan. Tes formatif ini harus dikerjakan sendiri tanpa melihat kunci
jawaban. Bentuk tes formatif ini adalah soal pilihan ganda.

Pilihlah satu jawaban yang paling benar!


1. Perdagangan antarnegara adalah ....
A. perdagangan yang dilakukan dalam suatu kota dengan memperjualbelikan barang-barang yang
berasal dari luar negeri
B. perdagangan yang dilakukan oleh dua negara dalam satu kawasan yang sama yang saling
menguntungkan
C. perdagangan yang dilakukan oleh dua negara yang memiliki kepentingan yang berbeda dalam
rangka meningkatkan konsumsi
D. perdagangan yang dilakukan oleh dua negara atau lebih untuk mempertukarkan barang dengan
tujuan saling menguntungkan

2. Indonesia mengekspor kopi ke Thailand. Sementara itu Thailand mengekspor gandum ke Indonesia.
Pernyataan tersebut merupakan contoh perdagangan antarnegara yang didorong oleh faktor….
A. perbedaan ilmu pengetahuan dan teknologi
B. persamaan selera masyarakat
C. perbedaan sumber daya alam
D. persamaan sumber daya alam

3. Kebijakan pemerintah untuk mendorong ekspor agar produk memiliki daya saing adalah ....
A. menjaga kestabilan nilai tukar rupiah
B. memberi kemudahan kepada produsen barang ekspor
C. membuat perjanjian dagang internasional
D. meningkatkan promosi

4. Berikut ini yang merupakan faktor pendorong impor barang oleh suatu negara adalah ....
A. meningkatkan pendapatan negara
B. keinginan memperoleh keuntungan
C. adanya kelebihan produk dalam negeri
D. keinginan memenuhi kebutuhan barang dan jasa

5. Manfaat perdagangan antarnegara bagi konsumen adalah ....


A. mengenal teknologi produksi baru
B. keuntungan melalui spesialisasi
C. memiliki banyak pilihan barang
D. terjalin persahabatan antarnegara

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 21
Petunjuk Evaluasi Hasil Pengerjaan Tes Formatif

1. Setelah Ananda selesai mengerjakan Tes Formatif Kegiatan Belajar 2 ini, silakan cocokkan
jawaban Ananda dengan kunci jawaban yang telah disediakan pada bagian lampiran Modul IPS
8. Kemudian hitung tingkat penguasaan yang dapat Ananda capai dengan menggunakan rumus
berikut ini:

2. Jika Nilai Capaian yang Ananda peroleh kurang dari 75 (disesuaikan dengan KKM yang
ditetapkan), Ananda harus mempelajari kembali materi yang belum dikuasai. Jika masih
mengalami kesulitan, catatkan pada buku catatan Ananda bagian mana saja yang masih belum
Ananda pahami untuk kemudian Ananda dapat mendiskusikannya bersama teman,
menceritakannya kepada orang tua, atau dapat menanyakannya langsung kepada Bapak/Ibu
Guru pada saat jadwal kegiatan pembelajaran berlangsung.

3. Jika tingkat penguasaan yang Ananda peroleh lebih dari atau sama dengan 75, Ananda dapat
melanjutkan ke Kegiatan Belajar selanjutnya.

22 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Pilihlah jawaban yang paling benar dengan memberikan tanda silang pada huruf a, b, c,
atau d!

1. Perdagangan yang dilakukan oleh penduduk suatu daerah dengan penduduk suatu daerah lain dalam
satu batas negara atas dasar kesepakatan bersama disebut perdagangan ….
A. lokal
B. antarnegara
C. antarpulau
D. bebas

2. Jumlah konsumen yang mengonsumsi barang semakin banyak dan tersebar di berbagai daerah.
Tujuan perdagangan antarpulau berdasarkan pernyataan di atas adalah ....
A. menjalin hubungan kerjasama
B. memperoleh keuntungan
C. menguasai pasar di daerah lain
D. memperluas jangkauan pasar

3. Kegiatan perdagangan antarpulau ditunjukkan oleh pernyataan ....


A. Bu Diesra membeli laptop dari Jepang melalui situs jual beli
B. Bu Wiwi membeli sepatu melalui saudaranya yang bekerja di Singapura
C. Deni berasal dari Jawa Barat membeli batik ulos untuk hadiah Bapaknya
D. Kegiatan ekspor karet Indonesia di berbagai negara Eropa yang selalu meningkat

4. Perhatikan ilustrasi berikut!


Kabupaten Pangandaran merupakan salah satu daerah di pantai selatan pulau Jawa sebagai
penghasil pete dengan kualitas bagus. Sementara itu daerah Dieng Jawa Timur yang berada di
dataran tinggi mampu menghasilkan kentang dengan kualitas baik. Kondisi kedua daerah tersebut
mendorong adanya perdagangan antardaerah.
Berdasarkan ilustrasi di atas faktor pendorong terjadinya perdagangan antardaerah adanya
perbedaan ....
A. tingkat harga
B. faktor produksi
C. selera masyarakat
D. tingkat pendapatan

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 23
5. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Menambah devisa negara
2) Meningkatkan produktivitas
3) Memungkinkan transfer teknologi modern
4) Memperluas kesempatan kerja bagi masyarakat
Berdasarkan pernyataan di atas, manfaat perdagangan antarpulau/antardaerah ditunjukkan pada
angka ....
A. 1) dan 2)
B. 2) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 3) dan 4)

6. Pak Dendi adalah seorang pengusaha mebel terkenal di Jawa. Beliau selalu mendatangkan bahan
baku berupa kayu dari Pulau Kalimantan. Kegiatan ekonomi yang dilakukan Pak Dendi termasuk
perdagangan ….
A. antarpulau
B. antarnegara
C. domestik
D. bilateral

7. Aktivitas perdagangan yang dilakukan oleh masyarakat suatu negara dengan masyarakat negara lain
atas dasar kesepakatan bersama disebut perdagangan ….
A. lokal
B. antarnegara
C. regional
D. umum

8. Salah satu ruang lingkup perdagangan internasional adalah perpindahan ….


A. data
B. kepercayaan
C. bantuan
D. komoditas

9. Perhatikan contoh kebijakan pemerintah untuk mendorong ekspor berikut ini!


1) festival olah raga
2) pelatihan inovasi produk
3) pameran perdagangan
4) perjanjian dagang
Berdasarkan contoh di atas, yang termasuk ke dalam kebijakan meningkatkan promosi adalah ....
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)

24 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
10. Berikut ini yang tidak termasuk faktor pendorong kegiatan ekspor adalah ...
A. kekuatan importir dalam sebuah persaingan pasar
B. kepekaan eksportir menangkap peluang pasar
C. kondisi ekonomi, sosial, dan politik suatu negara
D. keadaan pasar luar negeri yang menguntungkan

11. Perhatikan pernyataan berikut!


1) Adanya perbedaan kondisi alam
2) Adanya perbedaan ideologi
3) Globalisasi di segala bidang
4) Perbedaan agama antarbangsa
Berdasarkan pernyataan di atas, yang termasuk faktor pendorong perdagangan antarnegara adalah
....
A. 1) dan 2)
B. 1) dan 3)
C. 2) dan 3)
D. 3) dan 4)
12. Pemerintah mengambil kebijakan impor kacang kedelai dari luar negeri karena langkanya kacang
kedelai di dalam negeri dan mahalnya harga kacang kedelai. Tujuan pemerintah mengimpor kacang
kedelai adalah ....
A. supaya harga di pasaran lebih stabil
B. mendapatkan keuntungan yang banyak
C. menentukan harga baru kacang kedelai
D. agar bersaing dengan kacang kedelai di dalam negeri

13. Munculnya perusahaan-perusahaan waralaba khususnya bidang makanan atau restoran yang
berasal dari luar negeri, menandakan adanya perdagangan antarnegara yang dilakukan masyarakat
Indonesia dengan masyarakat luar negeri yang didorong oleh adanya ....
A. Persamaan selera
B. Perbedaan SDA
C. Perbedaan penduduk
D. Perbedaan pendapatan

14. Perhatikan table berikut ini!


No. Perdangan dalam negeri Perdagangan internasional
1 Peraturan perundangan berbeda Peraturan perundangan sama
2 Dikenai pajak cukai Tidak dikenai pajak cukai
3 Kulaitas barang bervariasi Kualitas barang berstandar
4 Mata uang berbeda Mata uang sama
Berdasarkan table di atas, yang merupakan perbedaan perdagangan dalam negeri dan
perdagangan internasional ditunjukkan pada kolom nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 25
15. Pada perdagangan antarpulau aliran barang, jasa, tenaga kerja, dan modal bergerak dengan bebas
ke daerah manapun sedangkan pada perdagangan antarnegara aliran perdagangan dapat diatur
oleh masing-masing negara.
Berdasarkan Ilustrasi di atas merupakan bentuk perbedaan antara perdagangan antarpulau dan
perdagangan antarnegara yang dilihat dari ....
A. kedaulatan bangsa
B. alat pembayaran
C. peluang pasar
D. cakupan wilayah

26 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
ekspor : kegiatan menjual barang ke luar negeri
impor : kegiatan membeli barang dari luar negeri

KEGIATAN BELAJAR 1
No Kunci Jawaban Skor
1 B. perdagangan 1
2 A. antarpulau 1
3 A. memperoleh keuntungan dan memperluas jangkauan pasar 1
4 B. 1) dan 3) 1
5 D. menyediakan alternatif alat pemuas kebutuhan bagi konsumen 1
Skor Maksimum 5

KEGIATAN BELAJAR 2
No Kunci Jawaban Skor
1 D. perdagangan yang dilakukan oleh dua negara atau lebih untuk 1
mempertukarkan barang dengan tujuan saling menguntungkan
2 C. perbedaan sumber daya alam 1
3 B. memberi kemudahan kepada produsen barang ekspor 1
4 D. keinginan memenuhi kebutuhan barang dan jasa 1
5 C. memiliki banyak pilihan barang 1
Skor Maksimum 5

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 27
1. C 6. A 11. B
2. D 7. B 12. A
3. C 8. D 13. A
4. B 9. B 14. C
5. C 10. A 15. A

PEDOMAN PENSKORAN

28 IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara
Mukminan dkk. 2017. Buku Siswa IPS Kelas VIII SMP/MTs edisi revisi 2017. Jakarta: Pusat Kurikulum
dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.
Mukminan dkk. 2017. Buku Guru IPS Kelas VIII SMP/MTs edisi revisi 2017. Jakarta: Pusat Kurikulum
dan Perbukuan, Balitbang, Kemendikbud.
Kurnia A. IPS Terpadu SMP Kelas VIII. Edisi ke-2 2017. Jakarta: Yudhistira

Sumber Internet (diakses pada Jum’at, 22 Oktober 2021 pukul 10:21 WIB):
http://bappeda.jatimprov.go.id/2014/09/12/perdagangan-antardaerah-di-jatim-dari-masa-ke-masa-
bagian-4/
https://serupa.id/perdagangan-antardaerah-dan-perdagangan-internasional/
https://duniabelajarips.blogspot.com/2021/01/perdagangan-antardaerah-atau-antarpulau.html
https://www.bps.go.id/subject/173/perdagangan-dalam-negeri.html
https://insanpelajar.com/sumber-daya-alam-di-indonesia/
https://nasional.kontan.co.id/news/permendag-92-tahun-2020-tentang-perdagangan-antar-pulau
https://mediaindonesia.com/ekonomi/133370/perdagangan-antardaerah-pengaruhi-pdb-indonesia
https://www.bps.go.id/publication/download.html
https://dosenekonomi.com/ilmu-ekonomi/contoh-perdagangan-antar-pulau

IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 29
IPS Kelas VIII | Modul 8 | Ayo Semangat Mempelajari Perdagangan Antar Daerah dan Antar Negara 29

Anda mungkin juga menyukai