Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN JOMBANG

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SMP NEGERI 2 KABUH
Dsn. Karangdon, Ds. Karangpakis, Kec. Kabuh Kode Pos (61455)
Telp. ( 0321 ) 6835072 Email : Smpn2.kabuh@gmail.com

ASESMEN SUMATIF AKHIR SEMESTER GENAP KELAS IX TAHUN AJARAN 2022/2023


Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) Tanggal : Sabtu, 20 Mei 2023
Kelas : IX Waktu : 07.00 – 08.30 (90 Menit)

~~~~~ SELAMAT MENGERJAKAN ~~~~~


A. SOAL PILIHAN GANDA (SKOR 2)
Pilihlah huruf A, B, C, atau D sebagai jawaban yang paling benar!
1. Perhatikan gambar berikut !

Jika sebuah magnet batang dipotong, maka keberadaan kutubnya ....


A. bagian b tidak memiliki kutub
B. bagian a memiliki kutub utara dan selatan
C. bagian a hanya akan memiliki kutub utara saja
D. bagian a dan b masing-masing hanya memiliki satu jenis kutub saja
2. Perhatikan gambar berikut!

Baterai Jika sebuah paku dililiti oleh kawat yang dialiri arus listrik, maka peristiwa yang akan terjadi pada
paku adalah ….
A. paku akan meleleh
B. paku dapat menjadi magnet
C. paku mampu mengalirkan listrik
D. paku tidak mengalami reaksi apapun
3. Di kotak ada campuran serbuk besi dan pasir. Cara yang paling mudah untuk memisahkan serbuk besi
dari pasir adalah ….
A. menggunakan magnet
B. menggunakan kaca pembesar
C. memanaskan campuran tersebut
D. menuangkan air pada campuran tersebut
4. Hewan-hewan berikut yang memanfaatkan kemagnetan bumi untuk melakukan navigasi adalah ….
A. gurita
B. kepiting
C. ikan tuna
D. lobster duri
5. Jamur Aspergillus wentii berperan dalam pembuatan ....
A. tape
B. oncom
C. tempe
D. kecap
6. Reaksi kimia yang terjadi pada peristiwa fermentasi, seperti pada pembuatan tapai adalah ....
A. glukosa CO2 + H2O + energi
B. glukosa CO2 + alkohol + energi
C. glukosa + O2 CO2 + H2O + energi
D. glukosa + O2 CO2 + alkohol + energi

Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) IPA KELAS IX 2022/2023 SMPN 2 Kabuh
7. Vaksin merupakan salah satu produk bioteknologi dalam bidang kesehatan. Vaksin disebut
sebagai produk bioteknologi karena ....
A. diproduksi dalam skala besar dengan memanfaatkan mikroorganisme
B. proses pembuatannya melalui teknik rekayasa genetika dengan memanfaatkan
bakteri
C. proses pembuatannya melalui proses fermentasi dengan memanfaatkan
Saccharomyces
D. proses pembuatannya melalui teknik rekayasa genetika dengan memanfaatkan
Saccharomyces
8. Berikut ini yang bukan merupakan partikel penyusun atom adalah ….
A. proton
B. neutron
C. elektron
D. kulit atom
9. Berdasarkan elastisitasnya, bahan berikut yang cocok digunakan sebagai bahan pembuatan skok (shock
absorber) kendaraan bermotor adalah ....
A. besi
B. baja
C. karet
D. aluminium
10. Bahan berikut yang paling sesuai digunakan sebagai bahan pembuatan peralatan memasak adalah ....
A. besi
B timah
C. tembaga
D. aluminium
11. Ion-ion dalam tanah yang dibutuhkan oleh tumbuhan antara lain….
A. O dan CO
B. SO2 dan NO
C. Mg2 + dan NO
D. Mg2 + dan CO
12. Salah satu peran organisme tanah adalah mengatur kegemburan tanah. Beni melakukan pengamatan
pada beberapa jenis tanah dan mendapatkan hasil sebagai berikut!
Asal Tanah Jenis Tanah
Lokasi A Tanah pasir
Lokasi B Tanah Lempung
Lokasi C Tanah liat
Lokasi D Tanah lempung berpasir
Tanah lempung berpasir Tanah yang mengandung organisme tanah berasal dari lokasi ....
A. A dan B
B. A dan D
C. C dan D
D. B dan D
13. Tanah terdiri atas beberapa lapisan. Untuk mendapatkan bahan tambang, manusia melakukan
penggalian hingga lapisan yang terdalam. Menurut pendapatmu hal yang mungkin terjadi pada
keseimbangan lingkungan akibat penggalian tanah adalah ...
A. meningkatkan pendapatan penduduk
B. mengurangi jumlah mineral dalam tanah
C. mengganggu kehidupan organisme tanah
D. mempercepat pelapukan secara fisika dan kimiawi
14. Minyak mentah dapat diolah menjadi berbagai jenis bahan bakar seperti bensin, avtur, kerosin, serta
aspal. Prinsip dasar dalam pengolahan minyak mentah tersebut adalah ....
A. penyaringan berdasarkan ukuran molekul
B. penyaringan berdasarkan berat jenis molekul
C. pemanasan dan pemisahan berdasarkan titik didih
D. pemisahan berdasar kelarutannya pada pelarut tertentu
15. Keunggulan dari penggunaan panel surya untuk menghasilkan energi listrik adalah sebagai berikut,
kecuali ....
A. tidak menghasilkan gas SO2
B. mudah dipasang dan dikembangkan
C. tidak menghasilkan emisi rumah kaca
D. menghasilkan listrik meskipun di malam hari
16. Kendaraan-kendaraan berikut yang paling ramah lingkungan adalah ....
A. bus dengan mesin diesel
B. bus dengan mesin motor listrik
C. pesawat dengan bahan bakar avtur
D. motor dengan bahan bakar minyak bumi

Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) IPA KELAS IX 2022/2023 SMPN 2 Kabuh
B. SOAL ISIAN SINGKAT (SKOR 3)

17. Gaya Lorentz adalah gaya yang timbul akibat adanya arus listrik dalam suatu medan magnet.
Secara matematis, besarnya gaya Lorentz dapat dituliskan sebagai berikut …..(Rumus, besaran
dan satuannya).
18. Tuliskan 3 contoh penerapan gaya Lorentz dalam kehidupan sehari-hari …..
19. Perhatikan gambar berikut!

Dari keempat gambar tersebut yang menunjukkan jika dua magnet didekatkan akan tolak-menolak adalah
gambar nomer …..
20. Bioteknologi konvensional adalah bioteknologi yang menggunakan mikroorganisme sebagai alat untuk
menghasilkan produk dan jasa. 3 contoh dari bioteknologi konvensional adalah …..
21. Bioteknologi modern kita kenal dengan teknik yang melibatkan rekayasa genetika sehingga menghasilkan
DNA rekombinasi dan organisme trasgenik yang dimanfaatkan untuk menghasilkan produk yang
diinginkan. 3 contoh dari bioteknologi modern adalah …..
22. Perkembangan bioteknologi terus meningkat, sejalan dengan peningkatan kebutuhan pangan
masyarakat. 3 dampak negatif dari penerapan bioteknologi bagi lingkungan …..
23. Salah satu zat penyusun tubuh manusia apabila kekurangan mengakibatkan kelenjar teroid membesar
sampai ukuran abnormal atau yang dikenal dengan penyakit gondok adalah .....
24. Bahan yang dapat digunakan sebagai konduktor yaitu bahan yang terbuat dari zat yang mampu
menghantarkan electron dengan mudah. 3 contoh bahan konduktor adalah …..
25. Salah satu jenis pupuk organic yang sudah dikenal sejak lama. Melalui hasil penguraian parsial/tidak
lengkap dari campuran dari sampah rumah tangga, sampah tanaman, sampah pasar dll adalah …..
26. Perhatikan susunan tanah pada botol berikut ini!

Kedua Botol Itu ditanami tumbuhan dengan jumlah yang sama dan ketersediaan air yang sama. Pada
botol manakah tumbuhan dapat tumbuh dengan subur dalam jangka waktu yang lama .....
27. Perhatikan cara membuah Teknologi lubang resapan (TLR)!

Teknologi lubang resapan (TLR) merupakan teknik untuk membuat wilayah resapan air hujan. Teknik ini
memiliki prinsip yang sama dengan sumur resapan, dengan menyediakan area yang dibuat berlubang-
lubang kecil (berpori) yang nantinya akan menyerap air hujan dan kemudian disalurkan ke dalam tempat
penampungan air. Teknik ini sangat bermanfaat bagi pelestarian keseimbangan lingkungan, mencegah
banjir pada musim hujan, menjaga ketersediaan air pada musim kemarau, membantu pencegahan
penyebaran penyakit yang disebabkan oleh genangan air, seperti demam berdarah, malaria, dan kaki
gajah serta membantu menjaga kesuburan dan kelestarian organisme tanah. Teknologi Lubang Resapan
(TLR) dikenal juga dengan istilah ...
28. Fitoremediasi merupakan penggunaan tumbuhan untuk menghilangkan, memindahkan, menstabilkan,
atau menghancurkan bahan pencemar baik itu senyawa organik maupun anorganik. Melalui fitoremediasi
polutan (zat penyebab polusi) seperti logam berat, pestisida, minyak, dan zat lain yang mengotori tanah,
air, atau udara dapat dikurangi bahkan dihilangkan. Keunggulan teknologi fitoremediasi anatara lain :
ramah lingkungan, biaya operasional rendah, mudah untuk diaplikasikan, aman digunakan, tanah dapat
menjadi subur, dan dapat membuat kualitas lingkungan menjadi lebih baik. 3 contoh tumbuhan yang
dapat digunakan dalam fitoremediasi adalah .....

Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) IPA KELAS IX 2022/2023 SMPN 2 Kabuh
C. SOAL MENJODOHKAN (SKOR 2)
No. Pertanyaan Jawaban
29. Atom atau sekelompok atom yang bermuatan listrik a. Partikel
30. Radiasi elektromagnetik mempunyai panjang gelombang pendek untuk b.Magnetic resonance
mendiagnosis atau menganalisis penyakit, biasanya untuk melihat daerah imaging (MRI)
patah tulang dan paru-paru.
31. Alat yang dapat digunakan untuk mendeteksi penyakit dan merekam c. DNA fingerprinting
pikiran manusia.
32. Bagian terkecil dari suatu materi yang masih memiliki sifat materi. d. Biomagnetik
33. Teknik yang dilakukan untuk mengidentifikasi seseorang pada suatu e. Biogas
kejahatan atau tindak kriminal (forensik).
34. Jenis bahan bakar alternatif yang diperoleh dari bahan organic yaitu f. Kloning
kotoran dan urine hewan ternak.
35. Hewan mampu mendeteksi medan magnet bumi karena di dalam tubuh g. Ion
hewan terdapat magnet.
36. Proses pembentukan suatu individu yang identik secara genetik melalui h. Sinar - X
proses pemisahan embrio atau penggantian inti sel untuk menghasilkan
individu baru yang seragam.

D. SOAL URAIAN (SKOR 4)


37. Besar gaya Lorentz yang dialami oleh kawat sepanjang 3 m dan dialiri arus 20 mA adalah 12 N.
Berapakah besar medan magnet yang dilingkupi kawat tersebut?
38. Sebuah kawat penghantar memiliki panjang 12 m tegak lurus berada pada sebuah medan magnet
sebesar 90 Tesla. Jika kuat arus listrik yang mengalir pada kawat sebesar 0,0002 A, berapakah besar
gaya Lorentz-nya?
39. Trasnformator memiliki jumlah lilitan kumparan primer dan sekunder masing-masing 600 dan 200 lilitan.
Jika kumparan primer dihubungkan dengan tegangan 240 Volt, tentukanlah tegangan yang dihasilkan
pada kumparan sekunder dan jenis trasformatornya?
40. Jika daya listrik yang mengalir pada kumparan primer dan sekunder sebuah trasformator berturut-turut
sebesar 350 watt dan 70 watt. Berapa efisiensi tranformator tersebut?

∞∞∞ Alhamdulillah ∞∞∞


AKU BISA ! 
Sukses Ujian tanpa menyontek atau bekerjasama
Karna hidup ini terlalu singkat untuk dipakai “menipu” diri sendiri dan orang lain.

Asesmen Sumatif Akhir Semester (ASAS) IPA KELAS IX 2022/2023 SMPN 2 Kabuh

Anda mungkin juga menyukai