Anda di halaman 1dari 2

BAGIAN D

TANGGAPAN TERHADAP KAK

Inovasi adalah gagasan atau ide yang dianggap baru dan dianggap berguna untuk tercapainya
pelaksanaan kegiatan Perencanaan Desain Pembangunan Gedung.................................
Kab/Kota................................ tanpa bertentangan dengan prinsif-prinsif penanaganan yang ada. Gagasan
baru yang diusulkan dalam pelaksanaan dilapangan dititik beratkan pada percepatan pelaksanaan survey,
pengukuran, perhitungan volume dan biaya perencanaan serta proses penyusunan desain (DED).

D.1. REGRUITMEN TEANAGA

Regritmen tenaga menggunakan persyaratan dan kriteria yang jelas. Seleksi dilakukan secara transparan
dan bertahap sebagai berikut:
a. Persyaratan administratif, yang meliputi antara lain : syarat pendidikan, kesehatan, umur,
pengalaman kerja dan lain sebagainya.
b. Tes pengetahuan umum dan kemampuan dalam melaksanakan pekerjaan dengan menilai
kemampuan daya nalar, aspek emosional, dan kemampuan komunikasi dan bersosialisasi.
Serangkaian tes dan wawancara tersebut diatas pada dasarnya mempertemukan antara persyaratan tugas
dengan karakteristik individu ada kemungkinan terdapat calon-calon yang telah mempunyai pengalaman
diberbagai proyek yang sejenis.
Faktor-faktor yang dipertimbangkan sebagai tolak ukur antara lain:
a. Intelektual. (cara berpikir induktif dan deduktif, daya tangkap verbal, daya tangkap dalam hal
mekanis)
b. Sosial (komunikasi dan tampil menyenangkan, memahami sikap orang lain, kearifan, keterampilan
bergaul).
c. Emosi. (kemampuan untuk menyesuaikan diri, suasana hati yang terbuka, sikap pandang positif).
d. Minat. (mempunyai minat dalam berkomunikasi, mempunyai minat dalam gagasan baru, mempunyai
minat pada perubahan).
e. Lain-lain. (tidak pernah tersangkut perbuatan tercela/kriminal, dapat berkomunikasi bahasa daerah
setempat walaupun syarat ini tidak mutlak, kesehatan umum baik).

D.2. PELAKSANAAN SURVEY

Sebelum dilakukan penyusunan Desain perlu dilakukan pertemuan dengan pengguna jasa dengan
konsultan untuk mendapatkan persamaan persepsi terhadap pelaksanaan pekerjaan. Selain penyamaan
persepsi juga perlu dibahas mengenai jenis desain yang akan direncanakan sehingga dalam pelaksanaan
survey dan identifikasi, tim konsultan benar- benar tepat sasaran dan dapat memecahkan persoalan dan
isu penanganan prasarana bangunan yang selama ini menjadi persoalan
pemdaprovinsi.

D.3. PERUMUSAN POTENSI DAN MASALAH

Pelaksanaan survey dan identifikasi lokasi yang telah memberikan gambaran lokasi kegiatan yang
kemudian dianalisis berdasarkan hasil analisa dilapangan dan perlu dirumuskan potensi dan masalah yang
pemecahannya sehingga penyusunan DED dapat berjalan sesuai dengan rencana.

D.4. PELESTARIAN

Pelestarian kegiatan sangat bergantung pada kemauan dan kemampuan intansi dalam mengoprasikan,
memanfaatkan, dan memelihara prasarana dan sarana yang ada. Secara umum aspek yang perlu
diperhatikan dalam pelestarian adalah pengelolaan prasarana penyampaian pelayanan dan tata cara
pemeliharaan pasca konstruksi. Hal tersebut bertujuan untuk mendapatkan hasil pelaksanaan yang dapat
bertahan lama dan dimanfaatkan sesuai dengan tujuan proyek

Anda mungkin juga menyukai