Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH KABUPATEN PENUKAL ABAB LEMATANG ILIR

PUSKESMAS AIR ITAM


KECAMATAN PENUKAL
Jl. Perintis Kemerdekaan Desa Air Itam, Penukal, PALI
Email : Puskesmas_airitam@yahoo.com. Kode pos: 31316

KERANGKA ACUAN KEGIATAN


PENYULUHAN GERAKAN MASYARAKAT CERDAS
MENGGUNAKAN OBAT (GERMAS CERMAT)
PUSKESMAS AIR ITAM
TAHUN 2021

A. PENDAHULUAN
Seiring dengan banyak nya masyarakat yang masih kurang memahami aturan
penggunaan obat-obat khususnya pada saat sakit.Masalah penggunaan obat pada
masyarakat masih banyak ditemui antara lain; pembelian obat bukan pada sarana
berizin/resmi, pembelian antibiotik secara bebas tanpa resep dokter, penggunaan
obat bebas secara berlebihan (over dosis), kejadian efek samping obat, interaksi
obat atau penyalahgunaan obat sering kali terjadi pada masyarakat dan dapat
menyebabkan masalah baru dalam kesehatan, masih banyak masyarakat yang
belum memahami cara penyimpanan dan membuang/memusnahkan obat dengan
benar.
B. LATAR BELAKANG
Pengetahuan tentang GeMa CerMat (Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan
Obat) di kalangan masyarakat, masih banyak yang belum mengetahui. Gerakan ini
tujuannya untuk memberikan sosialisasi kepada masyarakat dalam rangka
penggunaan obat yang rasional. Pengetahuan masyarakat tentang pengobatan
sendiri (Swamedikasi) yang rasional masih sangat kurang. GeMa CerMat agar
masyarakat dapat melakukan swamedikasi dengan benar, mendapatkan obat dan
informasi dengan benar,mengetahui penggunaan obat dengan benar, menyimpan
obat sendiri dengan benar dan membuang obat dengan benar.
C. TUJUAN
1. Tujuan Umum
Masyarakat menjadi paham akan bijak dalam mendapatkan obat, menggunakan
obat, serta menyimpan dan membuang obat dengan benar.
2. Tujuan Khusus
a. Memahami informasi obat yang dapat diperoleh dari kemasan/ package
insertnya
b. Mengenali berbagai nama dagang obat, yang sebenarnya mempunyai
kandungan yang sama atau hampir sama
c. Mencari informasi mengenai kandungan bahan aktif, indikasi, cara
pemakaian, efek samping dan kontraindikasi
d. Menelaah informasi obat dengan benar

D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


Kegiatan Penyuluhan Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat (GerMas
CerMat) dilakukan melalui kegiatan sosialisasi secara langsung kepada
masyarakat.

RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)


PENYULUHAN GERAKAN MASYARAKAT CERDAS MENGGUNAKAN OBAT
(GERMAS CERMAT) WILAYAH KERJA PUSKESMAS AIR ITAM
TAHUN ANGGARAN 2021

Bidang : Farmasi
Kegiatan : Penyuluhan Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat
(GerMas CerMat) Wilayah Kerja Puskesmas Air Itam
Waktu Pelaksanaan : bulan Januari 2021 s.d Desember 2021
Output/keluaran : laporan kegiatan penyuluhan
KODE Uraian Anggaran
Volume Harga Jumlah
satuan

1 2 3 4 5
Belanja Uang transport 3 org x 5 75.000 Rp 3.375.000
ds x 3 kl
petugas ke desa
3 org x 1 30.000 Rp 270.000
ds x 3 kl
Jumlah (Rp) Rp. 3.645.000

Diketahui Telah di Verifikasi Air Itam, Januari 2021


Kepala UPTD Puskesmas Air Itam Bendahara Bok Pengelola Program
Farmasi

Marlina, SKM Suryati, Am.Ak Citra Mayang


S,S.Farm.,Apt
E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN
Dalam melaksanakan kegiatan dilakukan sosialisasi langsung kepada masyarakat
dengan membawa materi serta narasumber dari puskesmas. Adapun metode
kegiatan ini adalah metode pemberdayaan masyarakat partisipatif dengan model
Particory Rural Appraisal (PRA) yaitu metode yang menekankan keterlibatan
masyarakat dalam semua kegiatan yang dilakukan, serta Cara Belajar Insan Aktif
(CBIA). Pelaksanaan kegiatan iini dilaksanakan atas izin dari Kepala Desa
Setempar dengan persiapan sarana dan prasarana GeMa CerMat sudah
disiapkan.
F. SASARAN
Warga Masyarakat Desa Setempat
G. PERAN PIHAK TERKAIT
1. Lintas Program
PromKes
2. Lintas Sektor
Kepala Desa beserta perangkat desa setempat
H. PEMBIAYAAN
Biaya yang dibutuhkan untuk kegiatan Penyuluhan Gerakan Masyarakat Cerdas
Menggunakan Obat (GerMas CerMat) Wilayah Kerja Puskesmas Air Itam Tahun
2021 adalah sebesar Rp. 2.160.000
I. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
Kegiatan Penyuluhan Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat (GerMas
CerMat)ini dilaksanakan pada tahun 2021
J. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN
Setelah dilakukan evaluasi kegiatan ini kedepannya akan dilakukan untuk melihat
perkembangan program yang sudah dilaksanakan dan mengevaluasi pemahaman
peserta terkait 5 O dan DAGUsiBu program geMa CerMat dengan menggunakan
pretest maupun post test sehingga tingkat pemahaman tentang GeMa CerMat
menjadi terukur dan lebih jelas terliat sehingga terwujud pengobatan yang rasional.
Mengetahui,
Kepala Puskesmas Air Itam

MARLINA, SKM
NIP. 197808071998032002

Anda mungkin juga menyukai