Anda di halaman 1dari 2

Klasifikasi Penyakit Jantung Bawaan

ditandai oleh adanya sianosis sentral


PJB Sianotik akibat adanya pirau kanan ke kiri.

PJB dibagi

kelompok penyakit jantung bawaan


PJB Asianotik nonsianotik adalah penyakit jantung
bawaan dengan kebocoran sekat
jantung yang disertai pirau kiri ke
kanan di antaranya adalah defek
septum ventrikel, defek septum
atrium, atau tetap terbukanya
pembuluh darah seperti pada duktus
arteriosus persisten.
Penyakit jantung bawaan sianotik ditandai oleh adanya sianosis sentral akibat adanya pirau kanan ke
kiri, sebagai contoh tetralogi Fallot, transposisi arteri besar, atresia trikuspid.

Penyakit jantung bawaan sianotik merupakan kelainan struktur dan fungsi jantung sehingga
mengakibatkan seluruh darah balik vena sistemik yang mengandung darah rendah oksigen kembali
eredar ke sirkulasi sistemik dan menimbulkan gejala sianosis.14 Sianosis yang dimaksud yakni sianosis
sentral yang merupakan warna kebiruan pada mukosa akibat konsentrasi hemoglobin tereduksi >5g/dl
dalam sirkulasi

Termasuk dalam kelompok penyakit jantung bawaan nonsianotik adalah penyakit jantung bawaan
dengan kebocoran sekat jantung yang disertai pirau kiri ke kanan di antaranya adalah defek septum
ventrikel, defek septum atrium, atau tetap terbukanya pembuluh darah seperti pada duktus arteriosus
persisten. Selain itu penyakit jantung bawaan nonsianotik juga ditemukan pada obtruksi jalan keluar
ventrikel seperti stenosis aorta, stenosis pulmonal dan koarktasio aorta

Penyakit jantung bawaan asianotik adalah kelainan struktur dan fungsi jantung yang dibawa sejak lahir
dan sesuai dengan namanya, pasian ini tidak ditandai dengan sianosis. Penyakit jantung bawaan ini
merupakan bagian terbesar dari seluruh penyakit jantung bawaan. Bergantung pada ada tidaknya pirau
(kelainan berupa lubang pada sekat pembatas antar jantung).

Djer, mulyadi m, & Bambang, M. (2000). Tatalaksana Penyakit Jantung Bawaan. Sari Pediatri, 2, 155–
162. file:///C:/Users/user/Downloads/1034-2354-1-SM (1).pdf

Anda mungkin juga menyukai