Anda di halaman 1dari 4

UJIAN AKHIR SEMESTER

Pedagogi Olahraga
Dosen Pembimbing : Dra. Hj. Oom Rohmah, M.Pd.

Oleh :
Mita Siti Padilah Uyun
2007827

PENDIDIKAN JASMANI KESEHATAN DAN REKREASI


FAKULTAS PENDIDIKAN OLAHRAGA DAN KESEHATAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
2023
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Nama Sekolah : SD Negeri Padarek 1


Kelas/Semester : IV/1
Mata Pelajaran : PJOK (Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan
Sub Pelajaran : Passing Bawah Bola Volly
Pertemuan :1
Alokasi Waktu : 35 menit

A. KOMPETENSI INTI
1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung awab, peduli (toleransi,
gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan social dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.
3. Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya
terkait fenomena dan kejadian tampak mata
4. Mengolah, menyaji, dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai,
merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,
menghitung, menggambar, danmengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah
dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.
B. TUJUAN
1. Setelah melakukan pengamatan, siswa mampu menjelaskan Langkah Gerakan passing
bawah dalam permainan bola volly dengan tepat.
2. Setelah berdiskusi, siswa mampu mempraktikkan Langkah – Langkah Gerakan passing
bawah dalam permainan bola volly dengan tepat.
C. METODE PEMBELAJARAN
Kooperatif, Resiprokal, Penugasan
D. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Kegiatan Deskripsi Alokasi Waktu
Pendahuluan 1. Melakukan pembukaan dengan salam, berdo’a,
absensi (oriental)
2. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
(motivasi) 5 menit
3. Guru menunjuk salah satu siswa untuk
memimpin pemanasan (leadership)
Kegiatan Inti 1. Guru memberikan contoh Gerakan passing
bawah
2. Siswa Melakukan teknik passing bawah secara
mandiri dengan cara bola dilambungkan sendiri
kemudian melakukan passing sebanyak
banyaknya.

3. Melakukan passing bawah dengan cara


menangkap lalu mendorong yang diawali
dengan bola dilambung di tempat 25 menit
(berpasangan/kelompok).

Lempar Passing
4. Melakukan passing bawah sambil bergerak
(kelompok)
5. Melakukan passing bawah langsung
(berpasangan)
6. Siswa diberi kesempatan untuk mencoba
permainan bolavoli dengan peraturan yang
dimodifikasi dengan menggunakan Teknik
dasar passing bawah.
Penutup 1. Siswa melakukan pendinginan
2. Siswa bersama guru, melakukan refleksi
3. Menyampaikan materi untuk pertemuan yang 5 menit
akan datang.
4. Mengakhiri pembelajaran dengan doa untuk
mensyukuri keselamatan, kesehatan dan
manfaat dalam pembelajaran.

E. PENILAIAN
Penilaian terhadap materi ini dapat dilakukan sesuai dengan kebutuhan guru dari
pengamatan untuk kerja (praktek) dengan rubrik penilaian.

Mengetahui Bandung, 31 Mei 2023


Kepala Sekolah. Guru Mapel PJOK,

Dra. Hj. Oom Rohmah, M.Pd. Mita Siti Padilah Uyun


NIM. 2007827

Anda mungkin juga menyukai