Anda di halaman 1dari 11

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GENAP SEKOLAH DASAR / MI

Tahun Pelajaran 2020 / 2021


Tema 9 : Menjelajah Angkasa Luar
Muatan Pelajaran : PPKn, Bahasa Indonesia, IPA, IPS, SBDP
Kelas : VI (Enam)
Hari, Tanggal : Sabtu, 24 Maret 2021
Waktu : 07.30 – 09.30 WIB (120 Menit)

A. Kompetensi
A. a Mata Pelajaran : PPKn
Kompetensi Dasar :
3.4 menelaah persatuan dan kesatuan terhadap kehidupan bangsa dan bernegara
beserta dampaknya

I. Berilah tanda silang pada huruf A, B, C, dan D di depan jawaban yang


paling tepat !
1. Agar persatuan dan kesatuan dapat dicapai, maka harus didasari nilai-nilai yang
terkandung dalam ... .
A. UUD 1945
B. Pembukaan UUD 1945
C. Konstitusi
D. Pancasila
2. “ Negara Indonesia adalah negara kesatuan yang berbebtuk republik “
Hal ini disampaikan dalam Pasal 1 Ayat ... .
A. 1 C. 3
B. 2 D. 4
3. Berikut ini yang bukan manfaat menjaga persatuan dan kesatuan bangsa adalah
... .
A. terwujudnya kehidupan yang serasi, selaras , dan seimbang
B. pergaulan antar sesama akan lebih rukun dan akrab
C. terwujudnya sikap saling mencintai dan saling membantu
D. pembangunan nasional akan terhambat
4. Usaha yang dapat dilakukan untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan di
lingkungan sekolah adalah ... .
A. saling mencintai sesama anggota keluarga
B. melaksanakan piket kelas bersama-sama
C. mendahulukan kepentingan bersama diatas kepentingan pribadi
D. bakti sosial di lingkungan masyarakat
5. Pentingnya persatuan dan kesatuan bagi diri sendiri antara lain ... .
A. menjadi orang yang percaya diri
B. memacu diri menjadi lebih maju
C. mengembangkan sikap tenggang rasa
D. bangga terhadap diri sendiri
6. Salah satu contoh upaya meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan di
lingkungan masyarakat adalah ... .
A. melakukan piket kelas secara bergantian
B. mengadakan kerja bakti di lingkungan masyarakat
C. saling mencintai sesama anggota keluarga
D. suka memaksakan kehendak pada orang lain
7. Pengambilan keputusan bersama sebagai peristiwa persatuan dan kesatuan
sesuai dengan pengalaman Pancasila sila ke ... .
A. 4 C. 2
B. 3 D. 1
II. Isilah dengan jawaban yang benar !
8. Pembangunan nasional akan berjalan lebih baik dan lancar apabila tercipta ....
9. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika terdapat di dalam Kitab Sutasoma merupakan
kitab yang ditulis oleh ....
III. Kerjakan dengan jawaban yang lengkap dan benar !
10.Wilayah Indonesia yang terbentang dari Sabang sampai Merauke
memungkinkan akan terjadi perpecahan jika tidak dijaga persatuan dan
kesatuannya. Sebutkan 3 upaya yang dapat untuk meningkatkan persatuan dan
kesatuan di lingkungan sekolahmu !

B. Kompetensi Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia


Kompetensi Dasar :
3.9 Menelususri tuturan dan tindakan tokoh serta penceritaan penulis dalam teks fiksi

I. Berilah tanda silang pada huruf A, B, C, dan D di depan jawaban yang


paling tepat !
Perhatikan teks di bawah ini !
Deo seekor burung nuri tinggal di hutan luas bersama binatang lainnya. Merasa paling
tampan, deo tidak mau bergaul dengan temannya. Temannya hanya bisa bergeleng-
geleng kepala. Pada suatu sore deo terbang sendirian mengelilingi hutan, tanpa
disengaja dia menabrak ranting dan jatuh sayapnya patah ia tergeletak di tanah dan tak
bisa menggerakkan tubuhnya. Deo mendengar suara elang dari kejauhan deo sangat
ketakutan jantungnya berdegup. Ketika elang itu terbang melayang di atasnya, siap
1. Bagaimana watak burung deo dalam cerita di atas adalah ... .
memangsa deo, datanglah sekawan burung bersuara ribut untuk mengusir elang.
A. baik hati
Akhirnya elang mengurungkan niatnya.
C. sombong
B. penolong D. suka terbang
2. Latar cerita di atas adalah ... .
A. sawah di pagi hari C. kebun binatang
B. hutan di sore hari D. perkebunan yang luas
3. Amanat yang dapat kita ambil dari cerita tersebut adalah ... .
A. jangan suka mengharap bantuan orang lain
B. burung deo merasa paling tampan
C. kita sudah tidak memerlukan bantuan orang lain
D. kita harus bergaul dan peduli dengan sesama
4. Cerita yang berupa rekaan atau fantasi saja yang secara logika tidak mungkin
terjadi disebut ... .
A. dongeng
B. legenda
C. mitos
D. fabel
5. Tokoh yang menjadi penyebab timbulnya konflik dan ketegangan adalah ... .
A. protagonis C. tritagonis
B. antagonis D. figuran
6. Rangkaian peristiwa yang disampaikan unuk membentuk sebuah cerita
disebut ... .
A. alur C. tema
B. latar D. amanat
7. Dalam sebuah karangan fiksi terdapat dua jenis tokoh, yaitu tokoh ... dan tokoh
tambahan
A. pembantu C. pendukung
B. utama D. sampingan

II. Isilah dengan jawaban yang benar !


8. Karangan yang berisi rekaan atau khayalan berdasarkan imajinasi pengarang
disebut ... .
9. Pesan yang terkandung dalam cerita fiksi disebut dengan ... .

II. Kerjakan dengan jawaban yang lengkap dan benar !


10.Sebutkan tiga macam yang termasuk unsur intrinsik dalam sebuah
cerita/dongeng !

C. Kompetensi Mata Pelajaran : IPA


Kompetensi Dasar :
3.7 Menjelajah sistem tata surya dan karaakteristik anggota tata surya

I. Berilah tanda silang pada huruf A, B, C, dan D di depan jawaban yang


paling tepat !
1. Peristiwa yang terjadi akibat rotasi bumi adalah ... .
A. pergantian siang dan malam
B. pasang surut air
C. pergantian musim
D. pergeseran posisi matahari
2. Gerak semu tahunan matahari terjadi akibat ... .
A. rotasi bumi C. rotasi bulan
B. revolusi bumi D. revolusi bulan
3. Berikut yang termasuk planet luar adalah ... .
A. Jupiter C. Venus
B. Merkurius D. Mars
4. Setiap planet dalam tata surya berada pada satu garis edar yang disebut orbit.
Garis edar tersebut berbentuk ... .
A. lurus C. lengkung
B. elips D. bulat
5. Planet yang disebut bintang fajar, bintang senja atau bintang kejora adalah
planet ... .
A. Venus C. Merkurius
B. Jupiter D. Uranus
6. Meteoroid disebut sebagai bintang berekor, ketika memasuki atmosfer bumi ia
akan membentuk ekor terang di belakangnya desebabkan oleh meteorid yang
bergesekan dengan ...
A. asteroid C. planet
B. meteor D. atmosfer bumi
7. Revlusi bumi dan revolusi bulan dapat menyebabkan posisi matahari, bulan, dan
bumi berada pada satu garis lurus sehingga terjadi ... .
A. gerhana matahari total, karena bagian bumi terkena matahari
B. gerhana matahari cincin, sebagian bumi terkena penumbra bulan
C. gerhana bulan total, karena bulan berada pada penumbra bumi
D. gerhana bulan sebagian , karena bulan berada pada umbra bumi

II. Isilah dengan jawaban yang benar !


8. Merupakan planet yang terkecil sulit terlihat di langit pada malam hari jika
dilihat dari bumi. Baru dapat terlihat setelah matahari terbenam, atau sebelum
matahari terbit. Planet ini sangat unik karena berotasi sangat cepat mengelilingi
matahari. Planet yang dimaksud adalah planet ...
9. Bintang merupakan benda langit yang memancarkan cahya sendiri. Cahaya
tersebut tersusun atas gas-gas, antar lain ... dan ...
III. Kerjakan dengan jawaban yang lengkap dan benar !
10. Sebutkan planet luar dalam susunan tata surya !

D. Kompetensi Mata Pelajaran : IPS


Kompetensi Dasar :
3.2 Menganalisis perubahan sosial budaya dalam rangka modernisasi

I. Berilah tanda silang pada huruf A, B, C, dan D di depan jawaban yang


paling tepat !
1. Proses perubahan dari masyarakat tradisional menuju masyarakat yang amju
disebut ... .
A. teknologi C. modernisasi
B. urbanisasi D. regenerasi
2. memiliki sikap hidup untuk menerima hal yang baru dan terbuka untuk
perubahan serta memiliki rasa percaya diri yang tinggi merupakan ciri
masyarakat ... .
A. modern C. mandiri
B. pedesaan D. perkotaan
3. Kemajuan bidang industri dapat menimbulkan dampak negatif terhadap
masyarakat
yaitu ... .
A. meningkatkan penghasilan
B. membuka lapangan pekerjaan
C. mengurangi pengangguran
D. pencemaran lingkungan
4. Untuk menyampaikan pesan keindahan dan keragaman budaya masyarakat
Indonesia tanpa meninggalkan budaya aslinya dapat ditunjukkan dengan adanya
... .
A. festifal
B. kampanya
C. demonstrasi
D. unjuk rasa
5. Sebelum adanya perkembangan sistem transportasi udara, zaman dahulu alat
transportasi udara yang paling canggih adalah ... .
A. satelit domestik
B. pesawat tempur
C. balon udara
D. para layang
6. Contoh alat transportasi laut pada masa lampau yang menggunakan tenaga
alam atau angin
adalah ... .
A. kano C. gethek
B. perahu layar D. dayung
7. Dampak positif dari alat transportasi modern adalah ... .
A. hemat waktu C. beaya mahal
B. pencemaran udara D. terjadi kecelakaan

II. Isilah dengan jawaban yang benar !


8. Sebelum modernisasi alat komunikasi dan informasi, orang memberi berita
tentang kematian, kebakaran, maupun banjir dengan menggunakan ... .
9. Sikap mental rajin, tepat waktu, berani mengambil resiko, disiplin, adil dan jujur,
dapat mendorong terjadinya ... .

III. Kerjakan dengan jawaban yang lengkap dan benar !


10.Sebutkan 3 dampak positif dari perkembangan alat transportasi modern !

E. Kompetensi Mata Pelajaran : SBDP


Kompetensi Dasar :
3.2 Memahami interval nada
3.3 Memahami tari kreasi daerah
3.4 Memahami patung

I. Berilah tanda silang pada huruf A, B, C, dan D di depan jawaban yang


paling tepat !
1. Lagu anak-anak “ Pelangi pelangi “ diciptakan oleh ... .
A. Bu Kasur C. A.T. Mahmud
B. Papa T. Bob D. W.R. Supratman
2. Jarak nada antara nada satu ke nada lainnya, baik jarak nada ke atas atau jarak
nada ke bawah dinamakan ... .
A. interval C. birama
B. tangga nada D. melodi
3. Tari Gandrung dibawakan dalam rangka merayakan hari ulang tahun
kemerdekaan RI
Yang ke 72 di Istana Negara. Tarian ini merupakan tarian khas dari daerah ... .
A. Banyuwangi C. Jawa Tengah
B. Surakarta D. Yogjakarta
4. Salah satu contoh tari kreasi daerah berikut ini adalah tari ... .
A. Bedoyo Ketawang C. Merak
B. Kecak D. Lilin
5. Seni kerajinan yang memiliki ukuran tinggi, panjang, dan lebar tertentu yang
dapat disentuh adalah ... .
A. sablon C. anyaman
B. ukiran d. patung
6. Patung kontruksi dapat berupa ... yang menyerupai manusia.
A. robot C. rangka
B. binatang D. tumbuhan
7. Salah satu kelebihan dalam membuat patung dengan teknik merakit adalah ... .
A. memiliki kerumitan yang cukup tinggi
B. dapat menggunakan bahan apa saja
C. setiap bagian sulit digabungkan
D. bahan sulit didapat

II. Isilah dengan jawaban yang benar !


8. Tari kreasi daerah diciptakan dengan tujuan agar daerah tetap dapat ... seni
budayanya sendiri.
9. Mempunyai bunyi yang bersemangat, gembira dan memiliki nada 1,1,1/2,
1,1,1,1/2 , tangga nada tersebut adalah ... .

III. Kerjakan dengan jawaban yang lengkap dan benar !


10. Sebutkan 3 langkah-langkah membuat patung kontruksi !
KUNCI JAWABAN

PPKN
I.
1. D
2. A
3. D
4. B
5. C
6. B
7. A

II. 8. Persatuan dan kesatuan


9.Mpu Tantular

III. 10. a. menjenguk teman yang sakit


b. tidak membeda bedakan teman
c. menjaga keamanan kelas bersama-sama ( kebijakan guru )

Bahasa Indonesia
I. 1. C
2. B
3. D
4. A
5. B
6. A
7. B

II. 8.fiksi/dongeng
9.amanat

III 10. Latar, watak,tema, konflik, alur, amanat

IPA
I. 1.A
2.B
3.A
4.B
5.A
6.D
7.A

II. 8.Merkurius
9.hidrogen dan helium

III. 10. Jupiter, Saturnus, Uranus dan Neptunus

IPS
I.1. C
2. A
3. D
4. A
5. C
6. B

II.8.kentongan
9.modernisasi
III. 10. a. mempercepat perjalanan
b. membantu dalam pengiriman barang
c. jarak antar satu tempat dg tempat lain makin dekat ( kebijakan guru )

SBDP
I.1. C
2. A
3. A
4. C
5. D
6. A
7. B

II.1. dilestarikan
2. mayor

III.10 a. membuat rancangan dalam bentuk gambar


b. mencari alat atau bahan yang dibutuhkan
c. merangkai bahan menjadi konstruksi sesuai dengan rancangan yang dibuat
PENILAIAN AKHIR SEMESTER GENAP SEKOLAH DASAR
TAHUN PELAJARAN 2019 / 2020
PENGETAHUAN NILAI

Nama : ......................................................................
Kelas/ No. Absen : VI ( Enam ) .................................................
Hari/ Tanggal : ......................................................................
Tema : ......................................................................

Lingkari sesuai soal yang dikerjakan


A. PPKn B. Bahasa Indonesia C. IPA D. IPS E. SBDP

I. Pilihan Ganda

1 A B C D
2 A B C D
3 A B C D
4 A B C D
5 A B C D
6 A B C D
7 A B C D

II. Isian Singkat


8. .............................................................................................................................................
.............................................................................................................................................
.............................................................................................................................................
9. .............................................................................................................................................
.............................................................................................................................................
.............................................................................................................................................
III.Uraian

10.......................................................................................................................................

...........................................................................................................................................
...........................................................................................................................................
...........................................................................................................................................
...........................................................................................................................................
...........................................................................................................................................

Anda mungkin juga menyukai