Anda di halaman 1dari 6

EVALUASI AKHIR SEMESTER GANJIL

SDIT Insan Aulia


TAHUN PELAJARAN 2018/2019
KOTA BEKASI

Kelas : V (Lima)
Mata pelajaran : Tematik
Tema : Tema 5E (Ekosistem)
Hari, Tanggal : Rabu, 5 Desember 2018
AlokasiWaktu : 90 menit
JumlahSoal : 55

PETUNJUK UMUM

1. Berdo’alah sebelum mengerjakan soal!


2. Tulislah identitasmu pada tempat yang disediakan!
3. Kerjakan soal-soal sesuai dengan petunjuk pengerjaan!
4. Dahulukan mengerjakan soal-soal yang kamu anggap mudah, baru mengerjakansoal-soal yang lain!
5. Gunakan waktu sebaik-baiknya
6. Periksalah kembali hasil pekerjaanmu sebelum diserahkan kepada pengawas
7. Akhiri ulanganmu dengan berdo’a, kemudian tinggalkan soal dan ruangan dengan tertib!

Nama : Kelas : Nomor :

I. Mari memilih jawaban yang tepat dengan memberi tanda silang (X) pada
huruf A, B, C, atau D !

1. Para pemuda mengikrarkan Sumpah Pemuda pada kongres pemuda kedua yang diadakan pada
tanggal ….
A. 16 -17 Agustus 1945
B. 27 -28 Oktober 1928
C. 10 – 11 Oktober 1945
D. 20 – 21 Mei 1908
2. Berikut adalah ikrar dalam Sumpah pemuda, yaitu ….
A. Bangsa Indonesia, lagu kebangsaan Indonesia, Bendera Indonesia
B. Bahasa Indonesia, Bangsa Indonesia, Lagu kebangsaan Indonesia
C. Bangsa Indonesia, Bahasa Indonesia, Tanah air Indonesia
D. Tanah air Indonesia, Bahasa Indonesia, Bendera Indonesia
3. Perhatikan gambar berikut!
Gambar di samping adalah gambar salah satu pendiri gerakan
pemuda Budi Utomo yaitu …
A. Dr. Wahidin Sudiro Husodo
B. Soeraji
C. Goenawan Mangunkusumo
D. Dr. Soetomo
4. Setelah pembacaan teks proklamasi, bendera Indonesia dikibarkan oleh ….
A. Soekarno - Hatta B. Achmad Soebarjo –Sukarni
C. Latif Hendradiningrat – S. Suhud D.Chaeru Saleh – Sayuti Melik
5. Naskah proklamasi dirumuskan di kediaman ….
A. Soekarno B. Sayuti Melik C. Hatta D. Laksamana Maeda
6. Berikut merupakan bentuk kesatuan ekonomi dalam wawasan nusantara yaitu ….
A. Menerima budaya asing yang tidak bertentangan dengan budaya bangsa
B. Pemerataan hasil pembangunan di seluruh wilayah
C. Perkembangan ekonomi penduduk yang menurun
D. Tingkat kemajuan masyarakat yang tidak merata
7. Gambar berikut menunjukkan sikap gotong royong, kecuali ….

A. B.

C. D.
8. Sikap yang menunjukkan saling menghormati adalah ….
A. menyombongkan budaya suku sendiri
B. hanya berkomunikasi dengan teman sesuku
C. memuji keunikan suku budaya lain
D. menganggap pendapat orang lain tidak sebaik pendapatnya

Untuk menjawab pertanyaan nomor 9-10 bacalah paragraf berikut!


Salah satu penyebab utama seringnya terjadi tanah bergerak dan tanah longsor di
kabupaten Ponorogo adalah hutan dan perbukitan gundul. Banyaknya hutan di perbukitan yang
dialih fungsikan menjadi pemukiman, lahan pertanian dan perkebunan juga memicu makin
banyaknya tanah gerak dan longsor.Pemerintah dan warga setempat diharapkan untuk segera
menghijaukan hutan dengan pohon-pohon keras seperti jati, nangka dan durian. Akar pohon
keras dapat mengikat tanah yang gembur sehingga meminimalisir tanah longsor dan tanah
gerak.
Sumber : kompas.com

9. Gagasan utama yang tepat untuk paragraf di atas adalah ….


A. Akar pohon keras dapat mengikat tanah
B. Hutan di perbukitan dialih fungsikan menjadi tempat wisata
C. Hutan dan perbukitan yang gundul adalah penyebab utama tanah longsor
D. Hanya pemerintah yang berkewajiban melakukan penghijauan
10. Dari teks tersebut, diketahui bahwa ….
A. Sering terjadi tanah longsor di daerah ponorogo
B. Penghijauan sebaiknya dengan menanam pohon pisang dan kelapa
C. Hutan sering dialih fungsikan menjadi tempat wisata
D. Hutan gundul bukan penyebab utama longsor
11. Karangan non-fiksi berisi tentang …
A. imajinasi B. fakta C. pendapat D.masa depan
12. Berikut ini yang merupakan karangan non-fiksi adalah …
A. biografi B. dongeng C. cerpen D. komik
13. Tumbuhan dapat membuat makanan sendiri melalui proses fotosintesis. Oleh karena itu
tumbuhan disebut sebagai produsen. Hewan yang memakan tumbuhan disebut dengan
herbivora. Sedangkan hewan yang memakan hewan lain disebut karnivora.
Makna kata produsen dalam paragraf di atas adalah ….
A. membeli makanan sendiri
B. menghabiskan makanan sendiri
C. mengambil makanan dari makhluk lain
D. menghasilkan makanan sendiri
14. Lawan kata dari produksi adalah ….
A. konsumsi B. predasi C. dekomposer D.metamorfosis
15. Ekosistem yang terbentuk secara alami yaitu ….
A. sawah B. waduk C. kolam ikan D. sungai
16. Perhatikan gambar berikut!

Komponen biotik yang dapat ditemukan pada ekosistem pada gambar di atas antara lain ….
A. Ikan – air – terumbu karang
B. Pasir – terumbu karang – air
C. Ikan – terumbu karang – udang
D. Pasir – ikan - udang
17. Perhatikan gambar berikut!

Jenis simbiosis yang ditunjukkan pada gambar di atas adalah ….


A. komensalisme B. mutualisme C. predasi D. parasitisme
18. Pada ekosistem rawa, yang berperan sebagai konsumen puncak adalah …
A. harimau B. ikan C. lumut D. buaya
Perhatikan gambar berikut untuk menjawab pertanyaan no. 19-20 !

19. Ular berperan sebagai ….


A. produsen B. konsumen 3 C. konsumen 4 D. dekomposer
20. Makhluk hidup yang berperan sebagai dekomposer adalah ….
A. ular B. rumput C. belalang D. jamur
21. Hewan yang mengalami metamorfosis sempurna adalah ….
A. kecoa dan belalang B. kupu-kupu dan kecoa
B. katak dan kupu-kupu D. nyamuk dan belalang
22. Kegiatan manusia yang dapat merusak ekosistem yaitu ….
A. melakukan reboisasi
B. membakar hutan untuk pertanian
C. menggunakan pupuk kandang
D. mengolah limbah sebelum dibuang
23. Gambar sebagian atau seluruh permukaan bumi pada bidang berbentuk bola disebut ….
A. atlas B. peta C. globe D. skala
24. Berikut yang merupakan peta khusus adalah ….
A. peta pulau jawa B. peta dunia
C. peta Indonesia D. peta persebaran flora
25. Indonesia dijuluki sebagai negara agraris karena ….
A. memiliki wilayah lautan yang luas.
B. memiliki wilayah daratan yang luas
C. terletak di jalur perdagangan
D. memiliki wilayah pertanian yang luas
26. Sistem pengairan di Bali yang terkenal karena kearifan lokalnya adalah sistem pengairan ….
A. subak B. ngaben C. tedak sinten D. melasti
27. Berikut merupakan wisata alam alami yaitu ….
A. Waduk Jati luhur B. Kebun Raya Bogor
C. Candi Prambanan D. Danau Toba
28. Perhatikan tabel di bawah ini !
No. Komponen peta
1. Skala
2. Atlas
3. Legenda
4. Garis
Berikut yang termasuk komponen peta adalah ….
A. 1 dan 2 B. 2 dan 3 C. 3 dan 4 D. 1 dan 3
29. Perhatikan gambar berikut!

Simbol tersebut menunjukkan kenampakan alam berupa ….


A. sungai B. gunung C. danau D. laut
30. Gambar berikut yang merupakan simbol danau dalam peta adalah ….

A. B C. D.
II. Mari lengkapi kalimat berikut dengan jawaban yang tepat!
31. Pada kongres pemuda kedua, para pemuda menghasilkan 3 ikrar yang dikenal
dengan nama ….
32. Salah satu contoh sikap menunjukkan semangat gotong royong di dalam kelas
adalah ….
33. Tidak mengejek teman merupakan perwujudan sikap ….
34. Proklamasi kemerdekaan Indonesia terjadi pada tanggal ….
35. Teks proklamasi dibacakan oleh ….
36. Gagasan pokok pada suatu paragraf disebut ….
37. Karangan yang didasarkan pada data dan fakta adalah ….

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal no 38 dan 40

Beliau dikenal sebagai Proklamator dan Presiden


Pertama Indonesia. Bersama dengan Mohammad Hatta,
Soekarno yang dikenal sebagai founding father atau Bapak
Bangsa Indonesia. Ia merupakan salah satu sosok yang
banyak dikagumi di Indonesia sampai sekarang.
Soekarno dilahirkan di Surabaya tepatnya pada
tanggal 6 Juni 1901 dengan nama asli Koesno
Sosrodihardjo. Beliau merupakan anak yang berprestasi
sejak kecil bahkan Soekarno mampu menguasai begitu
banyak bahasa sehingga dikenal dengan kecerdasannya di
mata dunia.
38. Teks di atas adalah teks non-fiksi, berupa ….
39. Gagasan utama pada paragraf pertama adalah…
40. Makna dari proklamator adalah ….
41. Hewan yang termasuk omnivor adalah ….
42. Perubahan bentuk secara bertahap dari lahir sampai dewasa merupakan pengertian
dari ….
43. Perhatikan gambar berikut!

X
Hewan yang tepat untuk menggantikan X adalah ….
44. Dalam rantai makanan, mahluk hidup yang berperan sebagai dekomposer / pengurai
adalah ….
45. Salah satu contoh simbiosis komensalisme adalah ….
46. Salah satu komponen peta, yang menunjukkan perbandingan jarak pada peta dan
jarak sebenarnya disebut ….
47. Salah satu contoh peta umum adalah …
48. Indonesia memiliki daerah perairan yang luas, oleh karena itu Indonesia diberi julukan
sebagai negara ….
49. Sebagian besar warga yang tinggal di dataran tinggi memiliki mata pencaharian
sebagai ….
50. Salah satu contoh ketampakan alam buatan adalah ….

III. Mari jawab pertanyaan berikut dengan benar!


51. Tulislah tiga contoh sikap saling menghormati agar tercipta persatuan dan kesatuan!

Bacalah teks berikut untuk menjawab soal no.52-53

Pertentangan Pemuda dengan Sukarno-Hatta Mengenai Proklamasi


Kemerdekaan Indonesia
Setelah tersebar berita kekalahan Jepang atas Sekutu pada tanggal 9 Agustus
1945, terjadi perbedaan pendapat antara golongan pemuda dan Sukarno-Hatta
mengenai proklamasi kemerdekaan. Sukarno menginginkan agar proklamasi
kemerdekaan harus ditetapkan oleh PPKI karena anggota badan ini berasal dari
berbagai penjuru tanah air dan dianggap mewakili seluruh Indonesia.

Dengan ikutnya mereka, tercapailah simbol persatuan rakyat Indonesia.


Sedangkan golongan muda yang dipelopori oleh Sukarni, Chaerul Saleh, Adam
Malik, dan Wikana berpendapat bahwa kemerdekaan adalah hak yang harus
dicapai oleh jerih payah bangsa Indonesia sendiri, dan tidak perlu tergantung,
apalagi diberikan oleh orang lain.

Oleh karena itu, segala hubungan dan janji kemerdekaan dari Jepang harus
dilepaskan. Perbedaan pendapat ini melahirkan peristiwa Rengasdengklok yang
merupakan usaha pengamanan Sukarno-Hatta

52. Apa gagasan utama dari paragraph kesatu?


53. Apa pendapat golongan pemuda mengenai kemerdekaan Indonesia?
54. Bagaimana proses terjadinya metamorfosis pada kupu-kupu? Jelaskan !
55. Keuntungan apakah yang dimiliki Indonesia berdasarkan letak astronomis dan
geografisnya?

Anda mungkin juga menyukai