Anda di halaman 1dari 9

ROHANI ISLAM (ROHIS)

ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)


MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

PROPOSAL KEGIATAN ISRA MI’RAJ 1444 H

ROHANI ISLAM (ROHIS)


MADRASAH ALIYAH NEGERI 20 JAKARTA
PERIODE 2023/2024

Jl. Dr. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa


Badung, RT 08, RW 07, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur
ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

I. PENDAHULUAN

Isra Mi’raj adalah dua perjalanan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad SAW
dalam waktu satu malam. Kejadian ini merupakan salah satu peristiwa penting bagi
umat Islam. Sebab, pada peristiwa ini Nabi Muhammad SAW mendapat perintah
untuk menunaikan shalat lima waktu sehari semalam.

Isra Mi’raj terjadi pada periode akhir kenabian di Mekkah. Sebelum


Rasulullah SAW hijrah ke Madinah. Menurut al-Maududi dan mayoritas ulama, Isra
Mi’raj terjadi pada tahun pertama sebelum hijriah, yaitu antara tahun 620-621 M.
Menurut al- Allamah al-Manshurfuri, Isra Mi’raj terjadi pada malam 27 Rajab tahun
ke-10 kenabian, dan pendapat inilah yang paling populer.

Sebelum Nabi Muhammad SAW diperjalankan pada malam hari itu, hatinya
diisi oleh iman dan hikmah, agar beliau tahan menghadapi segala macam cobaan dan
juga tabah dalam melaksanakan perintah-perintah Allah SWT. Peristiwa Isra secara
ekspilit dijelaskan oleh Allah SWT di antaranya di dalam QS Al-Isra (17) : 1 dan 78.
Sementara Mi’raj disebut dalam QS Al-Najm (53) : 7-18 dan QS At-Takwir (81) : 19-
23.

Beberapa ayat tersebut telah menggambarkan secara jelas bahwa Isra dan
Mi’raj Rasulullah SAW diabadikan di dalam Al-Qur’an, menunjukkan bahwa
peristiwa tersebut benar-benar terjadi dan wajib bagi umat muslim untuk
mempercayainya. Jadi dapat disimpulkan bahwa Isra Mi’raj adalah perjalanan Nabi
Muhammad SAW dari Masjidil Haram sampai Masjidil Aqsa, dilanjutkan ke Sidratul
Muntaha, dan kembali lagi ke Masjidil Haram pada suatu malam dalam waktu yang
singkat.

Melaui peristiwa Isra Mi’raj Allah SWT memberikan kita perintah shalat lima
waktu yang sebagaimana kita ketahui perintah shalat lima waktu merupakan bagian
dari rukun Islam yang kedua, dan menjadi ibadah yang wajib dikerjakan oleh setiap
muslim.

Maka dari itu, kami selaku panitia Isra Mi’raj akan mengadakan beberapa
susunan acara untuk Kegiatan Isra Mi’raj di MAN 20 JAKARTA.
ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

II. MAKSUD DAN TUJUAN

1. Silaturahmi keluarga besar MAN 20 JAKARTA.


2. Mengenang peristiwa Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW.
3. Mempelajari lebih dalam peristiwa Isra Mi’raj dan Hikmah dibalik peristiwa ini.
4. Menjalankan hakikat dari peristwa Isra Mi’raj.

III. TEMA KEGIATAN

“Membangun Kriteria Para Millenial Untuk Bershalawat: Menjadi Generasi Milenial


Sejati Dengan Tabbayun ala Nabi.”

IV. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN

Insya Allah acara ini akan diselenggarakan pada :

Hari Rabu
Tanggal 8 Maret 2023
Waktu Pukul 08:00 WIB
Tempat Masjid Al-Ittifaq MAN 20 JAKARTA

V. BENTUK KEGIATAN
1. Forum Silaturahmi
2. Sambutan
3. Pembacaan Maulid Rasul
4. Ceramah tamu undangan
5. Doa dan Penutup
ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

VI. SUSUNAN ACARA

Kegiatan Waktu Pengisi Acara


Pembiasaan Pagi dan Sholat Dhuha 06.20 - 07.00 Panitia

Persiapan dan Pemantapan 07.00 - 07.25 Koordinator Isra’ Miraj

Pembukaan 07.25 - 07.30 MC (Desandro Bagus


Dwi R. dan Siti Mufida)
Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an 07.30 - 07.35 Omar Farrel

Pembacaan Tahlil Tahmid 07.35 - 07.45 Dava Al-Fathir

Sambutan Kepala Madrasah 07.45 - 07.50 Fakhri Rahimi, M.A

Sambutan Ketua Komite 07.50 - 07.55 H. Samsul Bahri

Sambutan Pembina OSIS MAN 20 Jakarta 07.55 - 08.00 Wahyu Ujianto, SS

Sambutan Ketua OSIS MAN 20 Jakarta 08.00 - 08.05 Ilyas Fauzan Yarisuni

Sambutan Ketua Pelaksana Isra Mi’raj 08.05 - 08.10 Saffanah Iswara R

Maulidul Rasul 08.10 - 09.00 Hadroh MAN 20


Jakarta
Ceramah Agama 09.00 - 10.00 Ustadz Khairudin

MAN 20 Bershalawat 10.00 - 10.45 Hadroh MAN 20


Jakarta
Doa 10.45 - 10.55 Ustadz Khairudin

Penutup 10.55 - 11.00 MC (Desandro Bagus


Dwi R. dan Siti Mufida)
ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

VII. ANGGARAN BIAYA

 Dana Pemasukan

Biaya Penceramah + Parcel Rp. 1.500.000


Korlas Rp. 22.500.000/15 kelas
= Rp. 1.500.000/36 siswa = Rp. 40.000.
TOTAL Rp. 24.000.000

 Dekorasi

Panggung + Sound + Tenda Rp. 6.000.000


Banner uk. 2,5 m x 6 m Rp. 340.000
Nametag Rp. 120.000
TOTAL Rp. 6.460.000

 Konsumsi

Pastel Rp. 2.500 x 600 pcs Rp. 1.500.000


Lontong Rp. 2.500 x 600 pcs Rp. 1.500.000
Pie Buah Rp. 3.000 x 50 pcs Rp. 150.000
Jeruk Rp. 30.000/kg (isi 8) x 6 kg Rp. 180.000
Nasi Kebuli Rp. 20.000 x 600 box Rp. 12.000.000
Vit gelas Rp. 20.000 x 12 dus Rp. 240.000
Oasis botol Rp. 30.000 x 2 dus Rp. 60.000
Plastik kiloan Rp. 10.000 x 11 pack Rp. 110.000
TOTAL Rp. 15.740.000

 TOTAL KESELURUHAN = Rp. 22.200.000


ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

VIII. SUSUNAN KEPANITIAAN

Kepala MAN 20 Jakarta


Ketua Komite MAN 20 Jakarta
Kepala TU MAN 20 Jakarta
Wakil Kesiswaan MAN 20 Jakarta
Pembina OSIS MAN 20 Jakarta
Ketua OSIS MAN 20 Jakarta
Ketua ROHIS MAN 20 Jakarta
Ketua Pelaksana : Saffanah Iswara Ramadhani
Wakil Ketua Pelaksana : Muhammad Rizqi
Romadhon Sekretaris : Rahmi Anzili
Bendahara : Arzaq Aghni Ahmad
Sie Acara
Ketua : Arkan Zain Yusron
Anggota : Nayaka Arif Handaru
Ahmad Fawaztaqy
Muhammad Farel Aditya
Sie Perlengkapan
Ketua : Ahmad Syafiqurrahman
Anggota : Fajar As Subhan
Farel Fadhilah Prasetyo
Muhammad Haikal Setyawan
Muhammad Hanif
Sie HPD
Ketua : Rahma Siti Anjani
Anggota : Aqila Fikri
Muhmmad Rifqi Fadhlan
Cahya Ananda Putra
Sie Konsumsi
Ketua : Al-Lulu Wal Marjan
Anggota : Dasya Putra
Gazita Mey Zahra Putri
Raihan Kamil
ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

VII. PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat. Semoga dapat bermanfaat bagi yang membaca.
Acara yang sederhana ini semoga bisa berjalan dengan baik dengan adanya bantuan
dari bapak/ibu sekalian khususnya warga MAN 20 JAKARTA.

Hanya Allah SWT semata yang memudahkan dalam pembuatan proposal ini.
Semua dalam kehendak-Nya, dalam kendali-Nya serta tak lepas dari pengetahuan dan
penglihatan-Nya. Terimakasih.
ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341
ROHANI ISLAM (ROHIS)
ORGANISASI SISWA INTRA SEKOLAH (OSIS)
MADRASAH ALIYAH NEGERI (MAN) 20 JAKARTA
Jl. DR. KRT Radjiman Widyodiningrat, Jl. Swadaya Kp. Rawa Badung, RT 8, RW 7,
Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, 13930, Telp: (021) 46836341

Mengetahui,

Ketua OSIS Ketua ROHIS Ketua Pelaksana

Ilyas Fauzan Yarisuni Rafly Akbar Ramadhan Saffanah Iswara


Ramadhani

Wakil Kesiswaan Pembina OSIS Ketua DKM

Endah Ismiyati, S.Pd. Wahyu Uianto, SS Firmansyah, S.Ag.

Menyetujui,

Kepala Madrasah Ketua Komite

Fakhri Rahimi, M.A H. Samsul Bahri

Anda mungkin juga menyukai