Anda di halaman 1dari 2

A MENYIAPKAN OBAT DARI AMPUL

No. Dokumen :
No. Revisi :
SOP
Tanggal Terbit:
Halaman : 1/2
Disahkan Oleh Kepala Puskesmas Bentar
PUSKESMAS dr.Riana Harsana
BENTAR NIP. 197512312007011022

1. Pengertian Ampul adalah wadah obat yang terbuat dari gelas bening dengan
bagian leher menyempit. Tempat ini berisi obat dengan dosis tunggal
dalam bentuk cair. Untuk pemakaian obat, perawat perlu mematahkan
leher ampul agar obat bisa diambil.
2. Tujuan Menyiapkan dan menghisap obat dengan teknik aseptik
3. Langkah- A. Pengkajian
langkah 1. Kaji apakah ada leher ampul terdapat tanda lingkaran atau titik
2. Kaji apakah ampul dalam keadaan utuh
3. Kaji apakah ada perubahan warna obat
B. Perencanaan
Persiapan alat:
1. Spuit dan jarum steril tergantung obat yang akan diberikan
2. Obat dalam ampul
3. Nampan/tempat obat
C. Pelaksanaan
1. Siapkan peralatan dan cek advis dokter untuk mencegah
kesalahan obat;
2. Cuci tangan untuk mencegah perpindahan mikroorganisme;
3. Hitung dosis obat;
4. Patahkan leher ampul dengan arah menjauhi tubuh untuk
menghindari percikan obat atau pecahan kaca;
5. Masukkan jarum ditengah ampul karena bagian tepi ampul
tidak steril;

1/2
6. Hisap obat sesuai kebutuhan, jangan memasukan udara
kedalam ampul karena jika mengeluarkan udara dalam ampul
dapat menambah tekanan dan obat bisa tumpah;
7. Keluarkan jarum dari ampul untuk memastikan dosis.
4. Unit terkait Seluruh unit pelayanan
5. Dokumen Catatan/dokumentasi kegiatan
Terkait

2/2

Anda mungkin juga menyukai