Anda di halaman 1dari 5

PEMERINTAH KABUPATEN GARUT

DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS BUNGBULANG
Jl. Alun-Alun Selatan Kec.Bungbulang – Garut Kode Pos 44165
Tlp. (02622816158) website : www.puskesmasbungbulang.com,
e-mail : puskesmasbungbulang@gmail.com

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS BUNGBULANG


NOMOR : KS 008.02/……/SK/PKM-BBL/I/2022
TENTANG
HAK DAN KEWAJIBAN PASIEN/ PELANGGAN
DI UPT PUSKESMAS BUNGBULANG

KEPALA UPT PUSKESMAS BUNGBULANG,

Menimbang : a. bahwa untuk mendukung pemberian pelayanan


pasien di Puskesmas, Pimpinan Puskesmas dan
petugas harus mengetahui dan mengerti hak dan
kewajiban pasien, pasien pun perlu mendapatkan
informasi tentang hak dan kewajiban pasien;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
dimaksud diatas dipandang perlu disusun
keputusan Kepala Puskesmas tentang hak dan
kewajiban pasien/ pelanggan di Puskesmas;
Mengingat : 1. Undang- Undang Dasar 1945 yang telah
diamandemen pasal 28;
2. Undang- Undang Nomor 36 Tahun 2009
Tentang Kesehatan;
3. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 269 Tahun
2008 Tentang Rekam Medis);
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun
2019 Tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS


BUNGBULANG TENTANG HAK DAN KEWAJIBAN
PASIEN/PELANGGAN DI UPT PUSKESMAS
BUNGBULANG.
-2-

KESATU : Seluruh petugas di UPT Puskesmas Bungbulang wajib


memahami dan memperhatikan hak dan kewajiban
pengguna layanan kesehatan.
KEDUA : Seluruh petugas di UPT Puskesmas Bungbulang harus
menjelaskan tentang hak pengguna layanan sebelum
memberikan pelayanan.
KETIGA : Hak dan kewajiban pasien sebagaimana yang tertera
dalam lampiran keputusan ini;
KEEMPAT : Surat Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan;

Ditetapkan di : Garut
Pada Tanggal : 10 Januari 2022

KEPALA UPT PUSKESMAS


BUNGBULANG,

dr. Dessy Supitra Amiyati


Penata Muda Tingkat I, III/b
NIP. 19870912 201903 2 005

Salinan sesuai dengan Aslinya


KASUBAG TATA USAHA

Saepul Hayun, SKM


Penata Tingkat I, III/d
NIP. 19681027 199103 1 004
-3-

LAMPIRAN I
KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS
BUNGBULANG
NOMOR :
TENTANG HAK DAN KEWAJIBAN PASIEN DI UPT
PUSKESMAS BUNGBULANG

HAK DAN KEWAJIBAN PASIEN

Pasien berhak untuk :


1. Memperoleh informasi mengenai tata tertib dan peraturan yang berlaku di
Puskesmas;
2. Memperoleh informasi tentang hak dan kewajban pasien;
3. Memperoleh layanan yang manusiawi, adil, jujur tanpa diskriminasi;
4. Memperoleh layanan kesehatan yang bermutu sesuai dengan standar
profesi atau standar prosedur operasional;
5. Memperoleh layanan yang efektif dan efisien sehingga pasien terhindar
dari kerugian fisik dan materi;
6. Mengajukan pengaduan atas kualitas pelayanan yag didapatkan;
7. Memilih Dokter sesuai dengan keinginannya dan peraturan yang berlaku
di Puskesmas;
8. Meminta konsultasi tentang penyakit yang dideritanya kepada dokter lain
yang mempunyai Surat Izin Praktik baik di dalam maupun di luar
Puskesmas
9. Mendapat privasi dan kerahasiaan penyakit yang diderita termasuk
datadata medisnya;
10. Mendapat informasi yang meliputi diagnosis dan tata cara tindakan
medis, tujuan tindakan medis, alternative tindakan, risiko dn komplikasi
yang mungkin terjadi, dan prognosis terhadap tindakan yang dilakukan
serta perkiran biaya pengobatan;
11. Memberikan peetujuan atau menolak atas tindakan yang akan
dilakukan oleh tenaga kesehatan terhadap penyakit yang dideritanya;
12. Didampingi keluarganya dalam keadaan kritis;
13. Menjalankan ibadah sesuai agama atau kepercayaan yang dianutnya
selama hal itu tidak mengganggu pasien lainnya;
14. Mempeoleh keamanan dan keselamatan dirinya selama dalam
perawatan di Puskesmas;
-4-

15. Mengajukan usul, saran, perbaikan atas perlakuann Puskesmas


terhadap dirinya;
16. Menggugat dan /atau menuntut Puskesmas diduga memberikan
pelayanan yang tidak sesuai dengan standar baik secara perdata ataupun
pidana; dan
17. Mengeluhkan pelayanan Puskesmas yang tidak sesuai dengan standar
pelayanan melalui media cetak dan elektronik sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan.

Kewajiban Pasien:
1. Mematuhi peraturan yang berlaku di Puskesmas
2. Menggunakan fasilitas puskesmas secara bertanggungjawab
3. Menghormati hak-hak pasien lain, pengunjung dan hak Tenaga
Kesehatan serta petugas lainnya yang bekerja di Puskesmas
4. Memberikan informasi yang jujur, lengkap dan akurat sesuai kemampuan
dan pengetahuannya tentang masalah kesehatannya.
5. Memberikan informasi mengenai kemampuan finansial dan jaminan
kesehatan yang dimilikinya
6. Mematuhi rencana terapi yang direkomendasikan oleh Tenaga Kesehatan
di Puskesmas dan disetujui oleh Pasien yang bersangkutan setelah
mendapatkan penjelasan sesuai ketentuan peraturan perundang
undangan.
7. Menerima segala konsekuensi atas keputusan pribadinya untuk menolak
rencana terapi yang direkomendasikan oleh Tenaga Kesehatan dan/atau
tidak mematuhi petunjuk yang diberikan oleh Tenaga Kesehatan dalam
rangka penyembuhan penyakit atau masalah kesehatannya.
8. Memberikan imbalan jasa atas pelayanan yang diterima.

Ditetapkan di : Garut
Pada Tanggal : 10 Januari 2023

KEPALA UPT PUSKESMAS BUNGBULANG,

dr. Dessy Supitra Amiyati


Penata Muda Tingkat I, III/b
NIP. 19870912 201903 2 005
-5-

Anda mungkin juga menyukai