Anda di halaman 1dari 6

Selamat pagi Pak Anton dan teman teman, perkenalkan kami kelompok 6

akan mempresentasikan program bahasa indonesia kami mengenai


penugasan teks persuasi. Sebelum kami memperkenalkan dan
menjelaskan program kami dengan lebih dalam, mari kita mengulang
perjalanan ini dari hari pertama yaitu pada tanggal, maret 27, 2023. Pada
hari tersebut Pak Anton memberikan kami penugasan untuk membuat
program ajakan mengenai lingkungan dalam sekolah ipeka puri. Pada
awalnya kami cukup mengalami kebingungan mengenai program apa
yang memang dapat benar-benar dapat memberikan dampak dan
perubahan. Beberapa program telah kami pikirkan dan ajukan, tetapi
pada akhirnya kami semua telah bermusyawarah dan sepakat atas satu
program. Program yang telah kami sepakati ini cukup sederhana untuk
diikuti para siswa, siswi, maupun guru guru di smp ipeka puri. Tetapi kami
yakin Seribu orang tua hanya dapat bermimpi, Satu orang pemuda
dapat mengubah dunia. Satu program kecil dapat mengubah smp
kristen ipeka puri. Oleh karena itu perkenalkan, program kami berjudul
mendoakan sesama membawa pahala untuk semua .

Program ini mulai kami persiapkan dari tanggal 28


maret hingga 11 april. Semua bahan-bahan sudah
kami persiapkan, semua bagian bagian dari
program ini pun kami rancang, mulai dari papan
petunjuk yang kami buat sehingga memudahkan
pembaca untuk berpartisipasi dalam program
kami, kartu/surat doa yang kami ukur hingga di
potong satu persatu, Papan doa yang kami
rancang untuk menampung semua kartu, hingga
perincian-perincian kecil yang kami lengkapi untuk
mempercantik dan memperlengkap keseluruhan
program kami.
Properti dalam program kami ini dibagi menjadi 3 bagian besar. Yang
pertama papan doanya tersebut, yang kedua papan petunjuk, dan yang
ketiga tempat menulis yang terdapat kotak ambil surat, dan kotak surat
jadi.

Pertama, papan doa.


Kami menggunakan papan impraboard sebagai papan doa. Kami memilih
papan tersebut sebagai dasar untuk menempelkan surat-surat DOA.
Papan ini telah dibagi menjadi 100 bagian kotak yang masing-masing
berukuran 5 cm x 7 cm dengan 3 kode warna yang berbeda sebagai
outline untuk menempelkan surat jadi & nantinya akan membentuk hati.

Kedua, papan petunjuk.


Papan petunjuk juga menggunakan papan impraboard. Papan ini kami
letakkan bersebelahan dengan papan doa di depan ruang kelas seni
rupa. Papan petunjuk ini berisi langkah langkah untuk mempermudah
pembaca.

Ketiga, kotak pengambilan surat kosong & jadi.


Semua surat dibuat menggunakan kertas asturo yang sudah dipotong dengan
ukuran 5 cm x 14 cm. Agar dapat dibuka dan ditutup, kami melipat karton tersebut
menjadi 2 bagian. Sehingga, masing-masing suratnya adalah 5 cm x 7 cm. Nantinya,
akan terbentuk hati pada papan surat dengan 3 warna yang berbeda, yaitu merah →
bentuk hati, hitam → garis tepi yang memperjelas bentuk hati, dan juga putih → latar
belakang untuk memperjelas bentuk hati.

Surat dibagi menjadi 2 bagian.


Pada bagian depan merupakan tempat untuk menuliskan nama penulis
doa/harapan serta nama orang yang mendoakannya.
Jika dibuka, bagian dalamnya berwarna putih polos dimana para penulis dapat
menuliskan semua doa & harapan mereka menggunakan pulpen.

Semua surat tersebut akan kami letakkan pada kotak surat kosong (kotak berwarna
hitam). Nantinya, masing-masing orang yang ingin menulisnya, dapat mengambil
surat di kotak tersebut. Setelah selesai menulis, letakkan surat pada bagian kotak
surat jadi (kotak plastik bening). Setelah semua surat terkumpul, kami akan
menampilkan semua surat pada papan surat sesuai dengan pola yang telah kami
buat.
Akhirnya setelah semua persiapan telah selesai, pada hari rabu, tanggal 12
april 2023,
Program kami telah terpasang diluar dan siap untuk diisi, kami menempatkan
program kami di depan kelas seni rupa, untuk memperbesar peluang murid-
murid/guru guru yang berlalu lewat dapat langsung melihat program kami,
dan ikut berpartisipasi di dalamnya.

Kami pun juga melakukan upaya ajakan dengan mengajak murid murid dan
guru guru smp kristen ipeka puri untuk ikut berpartisipasi dalam program ini.

Pada hari pertama, telah terkumpul surat sebanyak 40% dari total surat yang
tersedia
Pada hari kedua, telah terkumpul surat sebanyak 60% dari total surat yang
tersedia
Pada hari ketiga, telah terkumpul surat sebanyak 80% dari total surat yang
tersedia
Hingga pada hari terakhir, senin, 17 april 2023, program kami telah selesai
diisi penuh dengan total surat yang terisi, 70 surat

Maka Untuk melhat hasil dari program kami, dapat


dilihat langsung di papan doa ini, dimana terdapat
nama orang orang yang telah mengisi doa, maupun
nama nama orang yang telah mendoakan orang lain.
Terakhir untuk memperlengkap hasil data kami,
bagaimana jika kita lngsung mengadakan survei saat ini,
di kelas ini. Dengan mengundang 2 orang peserta
program kami, mari kita sambut ….

Baik sekian dari program kami, terima kasih atas waktu


dan kesempatan yang telah diberikan, Tuhan Yesus
memberkati!

Anda mungkin juga menyukai