Anda di halaman 1dari 6

KELAS XI IPA & IPS

SEMESTER GENAP 2022/2023 (PPKN)


1. Integrasi nasional berasal dari dua kata, yaitu "integrasi" dan "nasional". Integrasi berasal dari bahasa
Inggris, integrate, artinya menyatupadukan, menggabungkan, mempersatukan. Dalam Kamus
Besar Bahasa Indonesia, integrasi artinya pembauran hingga menjadi satu kesatuan yang bulat dan
utuh. Kata Nasional berasal dari bahasa Inggris, nation yang artinya bangsa. Dalam Kamus Besar
Bahasa Indonesia, integrasi nasional mempunyai arti politis dan antropologis. Integrasi nasional secara
politis berarti: ...
A. penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam identitas nasional
B. penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kelompok budaya
C. penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kelompok sosial
D. penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kelompok partai politik
E. penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kesatuan wilayah nasional yang
membentuk suatu identitas nasional

2. Posisi silang negara Indonesia tidak hanya meliputi aspek kewilayahan saja, melainkan
meliputi pula aspek-apek kehidupan sosial, diantaranya : ...
A. Ideologi Indonesia terletak antara komunisme di selatan (Tiongkok) dan liberalisme di
utara (Australia)
B. Demokrasi Pancasila berada diantara demokrasi rakyat di selatan (Tiongkok) dan
demokrasi liberal di utara (Australia)
C. Ekonomi Indonesia berada diantara sistem ekonomi sosialis di selatan (Tiongkok) dan
sistem ekonomi kapitalis di utara (Australia)
D. Penduduk Indonesia berada diantara daerah berpenduduk padat di utara (India) dan
daerah berpenduduk jarang di selatan (Australia dan Zelandia Baru)
E. Masyarakat Indonesia berada diantara masyarakat sosialis di selatan (Tiongkok) dan
masyarakat individualis di utara (Australia)

3. Kondisi yang menunjukkan bahwa wilayah Indonesia berada pada posisi silang sangat
strategis, karena …
A. Indonesia berada ditengah-tengah jantung dunia
B. Indonesia menjadi poros hubungan dunia barat dan timur
C. Indonesia merupakan pusat perdagangan dunia
D. Indonesia memiliki kekayaan di darat dan di laut yang berlimpah
E. Indonesia diapit oleh dua samudra dan dua benua

4. Masalah integrasi nasional di Indonesia  sangat kompleks  dan multidimensional. Untuk


mewujudkannya deperlukan kearifan kebijakan yang diterapkan oleh pemerintah dengan tidak
membedakan ras, suku, agama, bahasa, gender, dan sebagainya. Sikap yang seharusnya dimiliki oleh
setiap warganegara dalam rangka terwujudnya integrasi nasional adalah ....
A. memegang teguh pendirian walaupun ada dipihak yang salah
B. menjunjungtinggi persatuan dan kesatuan bangsa
C. kepedulian terhadap sesama serta memiliki rasa persatuan yang tinggi, baik terhadap Bangsa,
Negara, Agama serta Keluarga
D. tidak melakukan kesalahan sekecilpun demi keutuhan bangsa dan negara
E. selalu mengalah walaupun ada dipihak yang benar demi terwujudnya persatuan dan kesatuan

5. Masalah integrasi nasional di Indonesia  sangat kompleks  dan multidimensional. Untuk


mewujudkannya deperlukan kearifan kebijakan yang diterapkan oleh pemerintah dengan tidak
membedakan ras, suku, agama, bahasa, gender, dan sebagainya. Integrasi nasional sangat diperlukan
bagi bangsa Indonesia dalam wadah negara Kesatuan Indonesia karena ....
A. bangsa pluralis.
B. bangsa yang mendiami banyak pulau
C. bangsa yang suka bekerja keras
D. bangsa mendiami negara yang berada di dua samudra dan dua benua
E. bangsa yang jumlah penduduknya nomor 4 di dunia
6. Makna dari manifesto kultural dengan tertanamnya perasaan saling memiliki dan menghargai sesama
warganegara Indonesia, meski dengan latar belakang etnik dan kebudayaan yang berbeda-beda hal ini
akan dapat tertanam dalam hatisanubari kita. Maka kita semua harus memaknai nilai-nilai dari ….
A. perbedaan itu kehendak Tuhan
B. perbedaan itu warisan para leluhur
C. semboyan Bhinneka Tunggal Ika
D. perbedaan itu indah
E. semangat kebersamaan

7. Perhatikan beberapa pernyataan berikut :


1. agresi/invasi
2. pelanggaran wilayah
3. penyelundupan barang mewah.
4. sabotase
5. spionase
Berdasaran pernyataan tersebut diatas yang merupakan bentuk ancaman militer berkaitan
ancaman di bidang pertahanan dan keamanan dapat berupa seperti ditunjukkan pada
pernyataan nomor …
A. 1. 2, 3, 4
B. 1, 2, 4, 5
C. 1, 3, 4, 5
D. 1, 2, 3, 5
E. 2, 3, 4, 5

8. Ancaman militer berkaitan ancaman di bidang pertahanan dan keamanan yang sering terjadi
dengan negara tetangga pada lintas darat di bagian utara adalah dengan negara ...
A. Singapura
B. Malaysia
C. Papua Newgini
D. Timor Leste
E. Brunai Darusalam

9. Perhatikan beberapa pernyataan berikut


1. pencemaran lingkungan
2. pencurian kekayaan di laut
3. penyelundupan senjata
4. jalur lalu lintas udara pesawat komersial.
5. pembajakan atau perompakan
Berdasaran pernyataan tersebut diatas yang merupakan bentuk gangguan keamanan di laut
dan udara yang mendapat prioritas perhatian dalam penyelenggaraan pertahanan negara
ditunjukkan pada pernyataan nomor …
A. 1.2, 3, 4
B. 1, 2, 4, 5
C. 1, 3, 4, 5
D. 1, 2, 3, 5
E. 2, 3, 4, 5

10. Ancaman non-militer pada hakikatnya merupakan ancaman yang menggunakan kekuatan di luar militer
yang dinilai mempunyai kemampuan membahayakan kedaulatan negara, kepribadian bangsa,
keutuhan wilayah negara, dan keselamatan segenap bangsa. Ancaman non-militer dapat berupa
seperti di bawah ini ...
A. ideologi
B. politik
C. ekonomi
D. sosial budaya
E. IPOLEKSOSBUD

11. Dalam menghadapi pengaruh dari luar yang dapat mengancam dan membahayakan kelangsungan
hidup sosial budaya bangsa Indonesia maka haruslah menggunakan strategi dengan jalan memelihara
keseimbangan dan keselarasan fundamental dengan menggunakan ajaran Tri Hitakarana. Ajaran Tri
Hitakarana yaitu ...
A. hubungan manusia dengan Tuhan
B. hubungan manusia dengan lingkungan
C. hubungan manusia dengan manusia
D. hubungan manusia dengan Tuhan, manusia dan lingkungannya
E. hubungan keselarasan, keserasian dan keseimbangan hidup

12. Kasus-kasus ancaman terhadap Ipoleksosbudhankam dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika akan
membawa dampak terhdap keutuhan wilayah negara. Posisi silang negara Indonesia tidak hanya
meliputi aspek kewilayahan saja, melainkan meliputi pula aspek-apek kehidupan sosial, diantaranya : ...
A. Penduduk Indonesia berada diantara daerah berpenduduk padat di utara (India) dan daerah
berpenduduk jarang di selatan (Australia dan Zelandia Baru)
B. Ideologi Indonesia terletak antara komunisme di selatan (Tiongkok) dan liberalisme di utara
(Australia)
C. Demokrasi Pancasila berada diantara demokrasi rakyat di selatan (Tiongkok) dan demokrasi
liberal di utara (Australia)
D. Ekonomi Indonesia berada diantara sistem ekonomi sosialis di selatan (Tiongkok) dan sistem
ekonomi kapitalis di utara (Australia)
E. Masyarakat Indonesia berada diantara masyarakat sosialis di selatan

13. Integrasi nasional adalah ....


A. bersatunya berbagai bangsa dalam wadah organisasi
B. penyatuan  bagian-bagian yang berbeda dari suatu masyarakat menjadi suatu
keseluruhan yang lebih utuh dalam satu bangsa
C. menyatukan semua kepentingan masyarakat yang banyak jumlahnya menjadi satu
kepentingan bersama suatu bangsa
D. menghargai perbedaan walaupun tidak sesuai dengan kepentingan bangsa
E. menyatunya berbagai perbedaan demi keutuhan bangsa

14. Ancaman non-militer pada hakikatnya merupakan ancaman yang menggunakan kekuatan di luar
militer yang dinilai mempunyai kemampuan membahayakan kedaulatan negara, kepribadian
bangsa, keutuhan wilayah negara, dan keselamatan segenap bangsa. Ancaman yang bersifat non-
militer dalam bidang ideologi lebih berbahaya dari ancaman militer karena ...
A. sifat ancamannya terselubung bersama pengaruh globalisasi
B. sifat ancamannya langsung mengancam keselamatan negara
C. cepat merubah prilaku masyarakat trutama pada paham liberal (kebebasan).
D. demonstrasi disertai perusakan fasilitas umum sebagai usaha untuk menyampaikan tuntutan
E. mudahnya terpengaruh oleh paham barat

15. Pada masa Orde Baru ancaman terbesar bagi integrasi nasional datang dari adanya ....
A. banyaknya korupsi
B. sulitnya mendapatkan lapangan pekerjaan
C. konflik yang bersifat  vertical atau kekecewaan terhadap pemerintah pusat
D. Presiden Suharto terlalu lama berkuasa
E. pemerintah gagal dalam melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah
Indonesia

16. Saat sekarang ini usaha untuk menciptakan disintegrasi nasional terus bermunculan untuk
menggoyahkan sendi-sendi integritas nasional dalam bentuk ....
A. teror-teror yang dilakukan para terorisme
B. bentrok antar banjar dalam perebutan batas wilayah
C. demonstrasi para buruh menuntut UMR
D. kurang disiplinnya para pelajar dalam mempersiapkan masa depannya
E. semakin rendah kepercayaan masyarakat terhadap penguasa yang mereka pilih dalam
pemilu
17. Ancaman bidang ideologi yang pernah terjadi sampai melahirkan perang saudara yaitu pada
peristiwa ...
A. Gerakan Aceh Merdeka
B. Gerakan Bintang Kejora di papua
C. Gerakan 30 September 1965 oleh PKI
D. Agresi Belanda I dan II
E. Peristiwa demonstrasi penurunan harga minyak

18. UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 telah mengatur strategi pertahanan dan
keamanan bangsa Indonesia dalam mengatasi ancaman militer dimana tiap-tiap warga negara
berhak dan wajib ikut serta dalam usaha pertahanan dan keamanan negara, seperti yang diatur
dalam pasal ...
A. Pasal 30 ayat (1)
B. Pasal 30 ayat (2)
C. Pasal 30 ayat (3)
D. Pasal 30 ayat (4)
E. Pasal 30 ayat (5)

19. Strategi sebagai usaha pertahanan dan keamanan negara dilaksanakan melalui sistem pertahanan dan
keamanan rakyat semesta yang menjadi kekuatan pada wilayah dirgantara, darat dan laut. Posisi
silang Indonesia merupakan sebuah ancaman bagi integrasi nasional bangsa Indonesia, yang
berupa ancaman ...
A. kapal-kapal asing yang melewati wilayah perairan Indonesia
B. touris asing berdatangan ke Indonesia
C. penanam modal mengeruk kekayaan Indonesia
D. tenaga asing bekerja di Indonesia
E. militer dan non militer

20. Kepolisian Negara Republik Indonesia sebagai alat negara yang menjaga kemanan dan
ketertiban masyarakat dalam melaksanakan strategi ancaman masyarakat dari dalam negeri
dengan tugas : ...
A. melindungi, mengayomi, melayani masyarakat, serta menegakkan hukum
B. menjaga keselamatan bangsa dan negara
C. mencegah invansi negara lain
D. menjaga perbatasan darat dua negara
E. menghalau demonstran

21. Perhatikan beberapa pernyataan berikut


1. Munculnya gaya hidup konsumtif dan selalu mengkonsumsi barang-barang dari luar negeri
2. Munculnya sifat hedonisme, yaitu kenikmatan pribadi dianggap sebagai suatu nilai hidup tertinggi
3. Adanya sikap individualisme, yaitu sikap selalu mementingkan diri sendiri serta memandang orang
lain itu tidak ada dan tidak bermakna
4. Semakin tumbuhnya semangat gotong royong, solidaritas, kepedulian dan kesetiakawanan sosial
5. Semakin lunturnya nilai-nilai keagamaan dalam kehidupan bermasyarakat, manusia tidak takut lagi
dengan dosa
Ancaman dari luar timbul sebagai akibat dari pengaruh negatif globalisasi, dapat ditunjukkan pada
nomor ....
A. 1, 2, 3, 5
B. 2, 3. 4, 5
C. 1, 2, 4, 5
D. 1, 2. 3, 4
E. 1, 3, 4, 5

22. Integrasi nasional dapat diartikan penyatuan  bagian-bagian yang berbeda dari suatu masyarakat
menjadi suatu keseluruhan yang lebih utuh, atau memadukan masyarakat-masyarakat kecil yang
banyak jumlahnya menjadi suatu bangsa. Posisi silang Indonesia merupakan sebuah potensi bagi
integrasi nasional bangsa Indonesia, karena ...
A. karena akan memberikan dampak positif bagi kemajuan bangsa Indonesia
B. karena semua mata dunia tertuju ke Indonesia
C. tumbuhnya kepercayaan dan kesadaran bersama untuk membangun bangsa
D. tidak akan ada rakyat yang sengsara karena kemiskinan akibat posisi Indonesia
E. akan tumbuh kepercayaan yang tinggi untuk menjadi negara besar

23. Perhatikan beberapa pernyataan berikut:


1. Sistem ekonomi dikembangkan untuk memperkuat produksi domestik untuk pasar
dalam negeri, sehingga memperkuat perekonomian rakyat
2. Pertanian dijadikan prioritas utama, karena mayoritas penduduk Indonesia
bermatapencaharian sebagai petani
3. Industri-industri haruslah menggunakan bahan baku dari dalam negeri, sehingga tidak
tergantung impor dari luar negeri dan mengembangkan ekonomi kreatif
4. Bergantung pada badan-badan multilateral seperti pada IMF, Bank Dunia dan WTO.
5. Mempererat kerjasama dengan sesama negara berkembang untuk bersama-sama
mengahadapi kepentingan negara-negara maju
Berdasaran pernyataan tersebut diatas yang merupakan sistem ekonomi kerakyatan sebagai
senjata ampuh untuk melumpuhkan ancaman di bidang ekonomi dan memperkuat kemandirian
bangsa kita dalam semua hal. Untuk mewujudkan hal tersebut yang juga merupakan
program kerja Presiden joko Widodo dan Wakil Presiden Kiyai Haji Maaruf Amin ditunjukkan
pada pernyataan nomor …
A. 1.2, 3, 4
B. 1, 2, 4, 5
C. 1, 3, 4, 5
D. 1, 2, 3, 5
E. 2, 3, 4, 5

24. Integrasi nasional di Indonesia  sangat kompleks  dan multidimensional. Untuk mewujudkannya
deperlukan kearifan kebijakan yang diterapkan oleh pemerintah dengan tidak membedakan ras, suku,
agama, bahasa, gender, dan sebagainya. Hambatan nyata yang pernah terjadi dalam usaha
mewujudkan integrasi nasional adalah ....
A. banyaknya agama yang diakui secara resmi di Indonesia
B. bangsa Indonesia terdiri dari berbagai suku yang tersebar diseluruh tanah air
C. bangsa Indonesia mendiami lebih dari tujuh belas ribu pulau
D. sering terjadi usaha gerakan sparatisme seperti di Papua dan Gerakan Aceh merdeka
E. banyaknya imigran gelap masuk ke wilayah Indonesia

25. Dalam menghadapi pengaruh dari luar yang dapat mengancam dan membahayakan
kelangsungan hidup sosial budaya bangsa Indonesia maka haruslah menggunakan strategi
dengan jalan memelihara keseimbangan dan keselarasan fundamental dengan menggunakan
ajaran Tri Hitakarana, yaitu ...
A. hubungan manusia dengan Tuhan
B. hubungan manusia dengan lingkungan
C. hubungan manusia dengan manusia
D. hubungan manusia dengan Tuhan, manusia dan lengkungannya
E. hubungan keselarasan, keserasian dan keseimbangan hidup

26. Ancaman militer pada hakikatnya merupakan ancaman yang menggunakan kekuatan bersenjata yang
dinilai mempunyai kemampuan membahayakan kedaulatan negara, Ancaman militer berkaitan
ancaman di bidang pertahanan dan keamanan yang sering terjadi dalam bentuk ....
A. penyelundupan senjata
B. terorisme
C. perdagangan bebas
D. berita bohong atau hoaks
E. lintas batas antar negara tetangga

27. Upaya pembangunan dan pembinaan integrasi nasional ini perlu, karena pada hakikatnya integrasi
nasional tidak lain menunjukkan tingkat kuatnya kesatuan dan persatuan bangsa yang diinginkan.
Strategi dalam mengatasi ancaman bidang politik dalam mengatasi disintegrasi bangsa dengan jalan ...
A. adanya keterbukaan
B. adanya demokratisasi
C. adanya kebebasan
D. adanya HAM
E. adanya pemerintahan yang bersih bebas KKN

28. Penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kesatuan wilayah nasional yang membentuk
suatu identitas nasional. Sikap yang seharusnya dimiliki oleh setiap warganegara dalam rangka
terwujudnya integrasi nasional adalah ....
A. memegang teguh pendirian walaupun ada dipihak yang salah
B. menjunjungtinggi persatuan dan kesatuan bangsa
C. kepedulian terhadap sesama serta memiliki rasa persatuan yang tinggi, baik terhadap Bangsa,
Negara, Agama serta Keluarga
D. tidak melakukan kesalahan sekecilpun demi keutuhan bangsa dan negara
E. selalu mengalah walaupun ada dipihak yang benar demi terwujudnya persatuan dan kesatuan

29. Upaya pembangunan dan pembinaan integrasi nasional ini perlu, karena pada hakikatnya integrasi
nasional tidak lain menunjukkan tingkat kuatnya kesatuan dan persatuan bangsa yang diinginkan.
Untuk melangsungkan proses integrasi sosial yang dijadikan aturan baku dalam syarat integrasi adalah
...
A. norma-norma
B. nilai-nilai sosial
C. Pancasila
D. hukum nasional
E. norma-norma dan nilai-nilai sosial

30. Perhatikan beberapa pernyataan berikut


1. pencemaran lingkungan
2. pencurian kekayaan di laut
3. penyelundupan senjata
4. jalur lalu lintas udara pesawat komersial
5. pembajakan atau perompakan

Bentuk-bentuk gangguan keamanan di laut dan udara yang mendapat prioritas perhatian dalam
penyelenggaraan pertahanan negara, seperti ditunjukkan pada nomor ….

A. 1, 2, 3, 5
B. 1, 3. 4, 5
C. 1, 2, 4, 5
D. 2. 3, 4, 5
E. 1, 2, 3, 4

Anda mungkin juga menyukai