Anda di halaman 1dari 2

LEMBAR KASUS Infection Control Risk Assesment (ICRA)

KASUS 1 ICRA PROGRAM PPI

Program PPI di puskesmas Melati sudah berjalan hampir satu tahun,


kegiatan PPI sudah disosialisasikan secara rutin oleh TIM PPI dengan
ketuanya dr Lestari dengan anggota Tim yang aktif melaksanakan
kegiatan. Namun permasalahan tentang Kepatuhan kebersihan
tangan masih 50 % hampir setiap hari ditemukan petugas masih
belum patuh melakukan kebersihan tangan, tidak semua petugas
menggunakan APD sesuai standar setiap hari dengan berbagai
alasan. Saat ke POLI GIGI masih ditemukan peralatan gigi kritikal di
rendam dengan cairan diisinfektan langsung di pakai dengan alas an
sterilisator nya rusak dan tempat sampah infeksius tidak
menggunakan plastik kuning Anda diminta masukan untuk
menyelesaikan masalah tersebut diatas dengan membuat prioritas
masalah menggunakan ICRA Program PPI masalah mana yang harus
segera diselesaikan

KASUS 2 ICRA KONSTRUKSI

Puskesmas tempat anda bekerja mendapatkan dana bantuan untuk


melakukan renovasi bangunan poli TB karena pasien nya banyak dan
tempatnya berada di area pelayanan poli umum sehingga ada
rencana pemindahan poli TB ke area bagian samping bangunan
puskesmas dengan menambah ruangan baru dibelakang ruangan
perawatan kebidanan dan disamping poli umum Anda sebagai ketua
Tim PPI di undang hadir dalam rapat perdana rencana pembangunan
dan diminta masukan untuk mencegah resiko terjadinya infeksi
akibat pembangunan tersebut
Waktu:

1 JPL x 45 menit = 45 menit

• Mengerjakan kasus 25 menit

• Presentasi masing-masing kelompok dan diskusi @ 10 menit

• Pembulatan/ Pembahasan 10 menit

Anda mungkin juga menyukai