Anda di halaman 1dari 11

TS-CQ679GH1

PTS Ganjil 1 2023/2024 - IPA Terpadu 8 SMP


 

1. Sekelompok siswa sedang mengamati dua jenis awetan preparat hewan. Awetan
preparat pertama diambil dari bagian lidah ayam dan awetan yang kedua diambil
dari bagian dinding usus halus ayam. Kedua jenis awetan tersebut dapat dilihat
pada gambar di bawah ini.
 

Berdasarkan gambar tersebut,  pernyataan berikut yang benar tentang kedua


gambar tersebut adalah ....

1. Otot seperti gambar 1 umumnya menempel pada rangka/tulang


2. Otot seperti gambar 2 juga dapat ditemukan pada organ jantung
3. Otot II dapat bekerja otomatis dan tidak cepat lelah
4. Otot I dapat bekerja otomatis namun mudah lelah

a. 1, 2, dan 3

b. 1 dan 3

c. 2 dan 4

d. 4 saja

2.
Perhatikan gambar berikut!

Ketika kita ingin mengambil benda yang jauh, kondisi yang terjadi pada otot
tersebut adalah ....   

a. X = otot bisep relaksasi, Y = otot trisep kontraksi   

b. Y = otot trisep relaksasi, X = otot bisep kontraksi

c. X = otot trisep relaksasi, Y = otot bisep kontraksi   

d. Y = otot bisep relaksasi, X = otot trisep kontraksi 

3. Perhatikan tabel di bawah ini!

Pasangan yang tepat antara jenis sendi dengan contohnya adalah ….   

a. I - A, II - B, III - C  

b. I - C, II - B, III - A  

c. I - C, II - A, III - B  
d. I - B, II - C, III - A   

4. Perhatikan gambar berikut ini!


 

Berdasarkan gambar tersebut, tulang pipih ditunjukkan oleh nomor ….  

a. 1, 2, 3, dan 4  

b. 1, 2, dan 3  

c. 1 dan 2

d. 2 dan 4  

5.
Perhatikan pernyataan berikut ini!
 

1. Cacing tanah hanya melibatkan otot untuk bergerak


2. Pada tubuh ular ditemukan sendi, sementara pada cacing tanah tidak ada
sendi
3. Ular bergerak menggunakan otot yang melekat pada tulang belakang dan
tulang rusuknya

Ular dan cacing tanah merupakan hewan yang bergerak dengan cara melata.
Berdasarkan hal tersebut pernyataan yang benar tentang organ gerak ular dan
cacing tanah ditunjukkan oleh nomor ....

a. 1 dan 2

b. 1 dan 3

c. 2 dan 3

d. 1, 2, dan 3

6. Rogu melakukan pengamatan terhadap berbagai jenis hewan yang ia temukan


di desa Y. Di desa Y, Rogu menemukan berbagai macam hewan di antaranya ikan
mas, ayam, kucing, bebek, dan burung merpati. Kemudian, Rogu menelusuri
sungai di sekitar desa Y, ia menemukan hewan siput, belalang, dan kerang.

Berdasarkan informasi tersebut, hewan yang memiliki rangka di dalam tubuh


sebagai alat gerak pasifnya adalah ....  

a. siput, belalang, dan kerang  

b. ikan mas, ayam, dan kucing  

c. belalang, ikan mas, dan ayam  

d. siput, belalang, dan kerang  

7.
Rara melakukan pengamatan terhadap berbagai jenis hewan di kebun binatang.
Rara melihat ada seekor cheetah yang sedang berlari kencang untuk mengejar
mangsanya. Lalu, Rara juga melihat kanguru yang sedang melompat. Selain itu,
Rara juga menemukan ular yang sedang melata di batang pohon.

Berdasarkan pengamatan Rara, manakah pernyataan yang benar tentang


hewan-hewan yang dilihat Rara?

1. Kangguru memiliki kaki belakang yang kuat untuk melompat


2. Cheetah memiliki kaki yang panjang dan ramping
3. Ular bergerak menggunakan otot perut

a. 1, 2, dan 3

b. 1 dan 2

c. 1 dan 3

d. 2 dan 3

8. Berikut ini merupakan contoh gerak pada tumbuhan, yaitu ....

a. pot tanaman yang dipindahkan ke taman

b. batang tanaman singkong yang ditancapkan ke tanah

c. batang tumbuhan yang di stek  dan dipindahkan ke halaman rumah

d. akar-akar yang bergerak menembus tanah menuju sumber air

9.
Perhatikan gambar berikut!

Jenis gerak yang ditunjukkan oleh gambar tersebut adalah gerak ....

a. siklosis

b. esionom

c. endonom

d. nutasi

10. Nadia melakukan suatu pengamatan terhadap tanaman yang ia tanam di


halaman rumahnya. Beberapa bulan kemudian, tanaman tersebut tumbuh
dengan subur. Kemudian, Nadia melakukan percobaan terhadap tanaman
tersebut, yaitu meletakkan pot tanaman dengan posisi miring seperti gambar
berikut.

Berdasarkan gambar, gerak yang terjadi pada akar tanaman tersebut merupakan


kelompok gerak ....  

a. higroskopis  
b. nutasi  

c. endonom  

d. esionom  

11. Suatu tanaman memiliki biji yang dapat dikelilingi oleh rambut-rambut halus.
Ketika kelembaban udara tinggi, rambut-rambut tersebut dapat menyerap air
lalu memanjang dan menggulung. Struktur tersebut menyebabkan biji bisa
menembus ke dalam tanah. Nantinya, ketika kelembaban udara turun, rambut
tersebut akan mengering sehingga biji dapat menancap di dalam tanah lalu
berkecambah."
Berdasarkan informasi tersebut, biji tanaman pada bacaaan melakukan gerak ....

a. higroskopis

b. endonom

c. tropisme

d. nasti

12. Perhatikan pernyataan berikut!


 

1. Bunga daisy membuka pada siang hari dan menutup pada malam hari
2. Bunga pukul empat membuka pada sore hari dan menutup di siang hari
3. Batang tanaman membengkok ke arah datangnya cahaya
4. Daun putri malu menutup saat disentuh

Contoh gerak pada tumbuhan yang dipengaruhi rangsang berupa cahaya adalah
....

a. 1, 2, dan 3

b. 1 dan 3

c. 2 dan 4

d. 4 saja

13.
Perhatikan cerita berikut!
 

Sinta melakukan pengamatan terhadap perilaku gerak beberapa tumbuhan. Di


jam 12 siang, Sinta mengamati tanaman X memiliki daun yang membuka. Tapi,
menjelang gelap, daunnya malah menggulung. Sementara itu, Sinta mengamati
bahwa daun tanaman Y dapat mengatup ketika ada serangga yang hinggap. 

Berdasarkan cerita  di tersebut, hasil pengamatan yang sesuai dengan yang


dilakukan Sinta adalah….  

a. tumbuhan X dan tumbuhan Y melakukan gerak fotonasti  

b. tumbuhan X dan tumbuhan Y melakukan gerak seismonasti

c. tumbuhan X melakukan gerak seismonasti sementara tumbuhan Y


melakukan gerak haptonasti

d. tumbuhan X  melakukan gerak fotonasti sementara tumbuhan Y


melakukan gerak tigmonasti

14. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!

1. Orang sedang menyeberang jalan dengan kecepatan tetap


2. Kucing berlari mengejar tikus
3. Buah mangga yang matang jatuh dari pohonnya
4. Balok pejal meluncur dari puncak bidang miring

Pernyataan di atas yang termasuk gerak lurus berubah beraturan (GLBB) adalah
….

a. 1 dan 2

b. 1 dan 3

c. 2 dan 4

d. 3 dan 4

15.
Perhatikan grafik kecepatan terhadap waktu seperti berikut ini!

Jarak yang ditempuh benda tersebut setelah bergerak selama 4 s adalah ….

a. 20 m

b. 40 m

c. 60 m

d. 80 m

16. Sebuah mobil meningkatkan kelajuannya dari 20 m/s menjadi 40 m/s dalam 10 s.
Percepatan mobil selama selang waktu tersebut adalah ....  

a. 2 m/s2  

b. 1,5 m/s2  

c. 1 m/s2  

d. 0,5 m/s2  

17. Sebuah benda diam tiba-tiba bergerak selama 2 sekon hingga kecepatan
mencapai 6 m/s dan berada pada kecepatan tersebut selama dua sekon. Benda
kemudian menambah kecepatan selama 4 sekon. Benda tiba-tiba melambat
hingga berhenti setelah bergerak selama 4 sekon. Grafik yang sesuai dengan
gerak benda tersebut adalah ....  
a.

b.

c.

d.

18. Sebuah benda bermassa 200 gram dilempar lurus ke atas dari permukaan
tanah  dengan kecepatan awal 50 m/s.  Jika percepatan gravitasi di tempat
tersebut adalah 10 m/s2, dan gesekan udara diabaikan, lama benda tersebut
berada di udara sebelum kemudian menyentuh tanah adalah ....
a. 5 s

b. 10 s

c. 15 s

d. 20 s

19. Sebuah peluru dengan massa 100 gram ditembakkan vertikal ke atas dari
permukaan tanah dengan kecepatan 80 m/s. Jika , tinggi maksimum
yang dicapai peluru tersebut adalah ....

a. 320 m

b. 240 m

c. 160 m

d. 80 m

20. Perhatikan beberapa hal berikut ini!

1. Benda memiliki kecepatan awal yang tidak nol.


2. Benda tidak memiliki kecepatan awal.
3. Percepatan yang dirasakan benda tetap.
4. Percepatan yang dirasakan benda berubah-ubah.

Kondisi yang dipenuhi oleh sebuah benda pada gerak jatuh bebas ditunjukkan
pada nomor ….  

a. 1, 2, 3, dan 4  

b. 1, 2, dan 3  

c. 2 dan 3  

d. 1 dan 3  

Anda mungkin juga menyukai