Anda di halaman 1dari 9

DINAS PENDIDIKAN KOTA PALANGKA RAYA

MGMP IPA ”BIOMASSA” SMP KOTA PALANGKA RAYA


Alamat: Jalan Letkol Seth Adji (SMPN 6 Palangka Raya)
PALANGKA RAYA 73111

PENILAIAN AKHIR SEMESTER GANJIL


TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Mata Pelajaran : ILMU PENGETAHUAN ALAM


Kelas : VIII
Alokasi Waktu : 120 menit
Hari / Tanggal : Kamis / 19 Desember 2019

Petunjuk : Pilihlah satu jawaban yang paling tepat !

1. Perhatikan beberapa fungsi berikut !


1) Tempat melekatnya otot.
2) Sebagai penyangga dan pemberi bentuk tubuh.
3) Sebagai alat gerak aktif.
4) Tempat pembentukan sel-sel darah.
5) Membantu dalam gerak kontraksi dan relaksasi.
Fungsi rangka (tulang) ditunjukkan oleh angka....
A. 1), 2), dan 3) C. 2), 3), dan 5)
B. 1), 2), dan 4) D. 2), 4), dan 5)

2. Cermati gambar tulang tengkorak berikut!

Secara berurutan nama tulang P,Q dan R dalam


tabel berikut yang benar adalah....

P Q R
A Tulang ubun-ubun Tulang pelipis Tulang rahang ba
B Tulang ubun-ubun Tulang pelipis Tulang baji
C Tulang pelipis Tulang ubun-ubun Tulang baji
D Tulang baji Tulang dahi Tulang rahang ba

3. Perhatikan beberapa kegiatan berikut ini!


1. Siti memberikan hasil catatan Budi kepada guru IPA
2. Andi mengamati burung yang terbang di langit
3. Budi mencatat hasil pengamatan Andi
4. Guru IPA menerima hasil catatan dari Siti
Dari pernyataan di atas yang termasuk elevasi dan depresi adalah kegiatan yang
ditunjukkan oleh nomor....
A. 1 dan 2 B. 1 dan 3 C. 2 dan 3 D. 3 dan 4

4. Bu Jeje adalah seorang ibu rumah tangga dengan tingkat perekonomian yang pas-pasan
sehingga jarang mengonsumsi makanan bergizi. Lima tahun yang lalu Bu Jeje mulai
mengalami gejala nyeri tulang punggung bagian bawah, sakit pinggang yang berlebihan
serta penurunan tinggi badan. Gangguan yang dialami Bu Jeje adalah ....
A. rakhitis C. kanker tulang
B. nekrosis D. osteoporosis

5. Perhatikan pernyataan-pertanyaan di bawah ini!


1) Sebagian ikan memiliki bentuk tubuh torpedo
2) Sirip diperlukan untuk melakukan berbagai manuver di dalam air
3) Ekor dan sirip ikan berfungsi untuk menahan laju air
4) Sisik ikan diperlukan untuk mengurangi hambatan di dalam air
Berdasarkan pernyataan-pernyataan di atas, yang mendukung ikan untuk melakukan
berbagai gerakan di dalam air adalah pernyataan nomor…
A. 1, 2, dan 3 C. 1, 3, dan 4
B. 1, 2, dan 4 D. 2, 3, dan 4

6. Nyamuk adalah salah satu hewan unik karena mampu berjalan diatas air. Peristiwa
tersebut memanfaatkan ....
A. prinsip tegangan permukaan pada zat cair
B. kaki – kaki nyamuk mengandung selaput
C. nyamuk adalah binatang berukuran kecil
D. nyamuk memiliki dua pasang sayap

7. Perhatikan beberapa hewan berikut!

Hewan yang memiliki otot elastis ditunjukkan oleh angka….


A. I dan II C. II dan III
B. I dan III D. III dan IV

8. Cermati peristiwa gerak tumbuhan berikut!


1) Gerak kloroplas ke arah bagian sel yang terkena cahaya dan gerak spora berflagella
ke arah datangnya cahaya.
2) Mekarnya bunga tulip apabila suhu lingkungan naik dan menguncupnya bunga tulip
apabila suhu lingkungan turun.
3) Gerak daun tumbuhan venus mengatup karena dihinggapi lalat.
Jenis gerak yang menyebabkan terjadinya peristiwa-peristiwa tersebut secara berurutan
dalam tabel berikut adalah....
1 2 3
A fototaksis termonasti seismonasti
B termonasti seismonasti fototaksis
C kemotaksis fototaksis higroskopis
D seismonasti termonasti fototaksis

9. Kebiasaan duduk seperti gambar di bawah ini, cenderung akan menyebabkan penyakit ....
A. skoliosis
B. lordosis
C. kifosis
D. osteoporosis

10. Perhatikan gambar persendian berikut ini!


Sendi yang menghubungkan antara dua tulang pada
gambar di samping dapat menyebabkan gerak ....
A. memutar
B. ke satu arah
C. ke dua arah
D. ke segala arah

11. Perhatikan gambar di bawah ini!


Pada saat terbang di udara, gerakan burung dapat dijelaskan dengan hukum ketiga
Newton, yaitu dengan cara memanfaatkan sifat aliran udara. Perbandingan besarnya
gaya aksi dan reaksi antara burung dengan udara yang benar adalah ….
A. sama, sehingga burung dapat terbang dengan stabil di udara
B. berbeda, sehingga burung dapat melayang di udara
C. sama, karena gaya yang dimiliki melebihi besar gaya gesekan udara maka burung
dapat maju ke depan
D. berbeda, karena gaya yang dimilikinya lebih kecil dari gaya gesekan udara sehingga
burung dapat maju ke depan

12. Perhatikan gambar berikut!

Jika kertas ditarik dengan cepat, gelas tetap akan tinggal di atas meja dan air tidak
tumpah. Hal ini sesuai dengan hukum Newton bahwa ….
A. besar percepatan benda berbanding terbalik dengan massa benda.
B. gaya yang bekerja pada benda sebanding dengan massa dan percepatan benda.
C. besar percepatan benda sebanding dengan gaya yang bekerja.
D. setiap benda mempunyai sifat kelembaman yaitu sifat untuk mempertahankan
kedudukannya.

13. Perhatikan contoh peristiwa sehari-hari berikut!


1) Sepeda meluncur dijalan menurun
2) Bola menggelinding diatas pasir
3) Buah mangga jatuh dari pohon
4) Mobil yang melaju direm hingga berhenti
5) Mobil yang melaju dengan kecepatan tetap
6) Bola dilempar vertikal ke atas
Pernyataan yang benar adalah …
Gerak Lurus Gerak Lurus Gerak Lurus
No
Beraturan Dipercepat Beraturan Diperlambat Beraturan
A 1 6 3
B 5 1 2
C 2 5 6
D 4 3 1

14. Perhatikan grafik v-t pergerakan sepeda motor dibawah ini!

Pernyataan yang sesuai dengan grafik tersebut adalah ….


A. pada lintasan A – B, sepeda motor mengalami gerak lurus beraturan dengan kelajuan
tetap 20 m/s
B. pada lintasan B – C, sepeda motor mengalami gerak lurus berubah beraturan dengan
kelajuan awal sebesar 20 m/s
C. pada lintasan A – B, sepeda motor mengalami gerak lurus berubah beraturan
dipercepat dengan percepatan sebesar 5 m/s2
D. pada lintasan B-C. sepeda motor mengalami gerak lurus berubah beraturan
diperlambat dengan perlambatan sebesar 2 m/s2

15. Perhatikan gambar bola yang dilempar ke tembok akan memantul kembali seperti gambar
di bawah ini!

Berikut pasangan gaya aksi-reaksi yang benar adalah ....


A. F1, F2dan F3, karena ketiga gaya tersebut menggambarkan gerak bola
B. F1dan F2, karena bekerja pada benda yang sama dan arah gayanya saling tegak
lurus
C. F1dan F3, karena bekerja pada benda yang berbeda dan arah gayanya saling tegak
lurus
D. F2dan F3, karena bekerja pada benda yang berbeda dan arah gayanya saling
berlawanan

16. Umar dan Amir bermain tarik tambang seperti pada gambar di bawah ini!

Amir dapat menarik Umar sejauh 60 cm ke arahnya. Dengan demikian, usaha yang
dilakukan Amir adalah ….
A. 15 J B. 24 J C. 39 J D. 54 J

17. Besar gaya yang dilakukan Rudi untuk memindahkan meja adalah 300 N sehingga dalam
waktu 15 detik meja dapat berpindah sejauh 5 meter. Besar daya yang dikeluarkan Rudi
adalah ....
A. 15 watt B. 30 watt C. 60 watt D. 100 watt

18. Bonita dan ibunya mendorong sebuah kotak yang beratnya 400 N keatas bak truk
dengan mengeluarkan gaya berturut-turut sebesar 600 N dan 500 N. Jika antara
permukaan kotak dan papan bidang miring terjadi gaya gesek sebesar 700 N dan benda
berpindah sejauh 2 m kebagian atas bak truk maka tinggi bak truk sampai ke tanah dan
keuntungan mekanis yang dikeluarkan adalah ….
A. 2 m dan 1 B. 5 m dan 1 C. 6 m dan 1 D. 9 m dan 1

19. Batang besi yang dilengkapi lubang pengait digantung dengan menggunakan tali. Jarak
antara lubang dengan lubang lainnya sama, dan pada lubang digantung tiga beban
seperti tampak pada gambar.

Agar posisi batang besi menjadi seimbang dapat dilakukan dengan menempatkan
beban….
A. Q dan R di lubang 7, sedangkan P tetap
B. P tetap, sedangkan Q dan R dilubang 8
C. P dilubang 3, sedangkan Q dan R dilubang 9
D. P dilubang 2, sedangkan Q dan R dilubang 9

20. Perhatikan gambar pengungkit berikut !

Besar  keuntungan mekanis pada pengungkit untuk  mengangkat  beban  diatas


adalah ….
A. 0,5 B. 1,5 C. 3 D. 4,5

21. Berikut adalah data hasil percobaan mendorong balokseberat 500 N di atas bidang miring
yang memiliki tinggi 5 m.

Sudut kemiringan Gaya Usaha


o
30 250 N 5.000 J
45o 300 N 5.000 J
60o 350 N 5.000 J

Berdasarkan data tersebut, maka dapat disimpulkanbahwa …


A. semakin besar sudut kemiringan bidang miring, maka gaya yang diperlukan akan
semakin kecil.
B. semakin besar sudut kemiringan bidang miring, maka usaha yang diperlukan akan
semakin besar.
C. perubahan gaya tidak berpengaruh terhadap perubahan usaha.
D. kemiringan bidang miring tidak mempengaruhi usaha yang diberikan, namun
berpengaruh terhadap gaya yang diperlukan.

22. Perhatikan pesawat sederhana berikut!

Peralatan berikut yang prinsip kerjanya sama dengan pesawat sederhana tersebut
adalah....

23. Di bawah ini yang merupakan contoh roda bersinggungan adalah ….


A. roda sepeda yang dihubungkan rantai
B. enam buah roda pada kendaraan truk
C. roda pada bagian bawah lemari es
D. roda pada kereta kuda

24. Berikut adalah nama-nama organ yang terdapat pada tumbuhan dan memiliki fungsi yang
berbeda,yaitu akar, daun, bunga, buah, dan biji. Akar pada tanaman ubi kayu mempunyai
fungsi untuk ….
A. penyerapan dan fotosintesis
B. penyerapan dan penyimpanan makanan
C. penyerapan dan pengangkutan
D. penyerapan dan pembuatan makanan

25. Perhatikan gambar dibawah ini

Beberapa tumbuhan memiliki bunga sebagai alat


reproduksi. Bagian bunga yang dapat menarik minat
serangga untuk hinggap dan bagian yang menempel
pada kaki serangga sehingga terjadi penyerbukan
ditunjukkan pada gambar nomor….
A. 1 dan 2 B. 3 dan 4 C. 5
dan 6 D. 7 dan 8

26. Disebuah perkarangan rumah terdapat pohon jati yang sedang rindang. Si pemilik rumah
ingin membangun sebuah gazebo sehingga pohon jati harus ditebang. Setelah pohon jati
ditebang maka tampak pada potongan batangnya terdapat lingkaran- lingkaran yang
biasanya sering digunakan untuk melihat umur pada tumbuhan dikotil. Pertumbuhan
lingkaran-lingkaran ini terjadi karena adanya aktivitas jaringan....
A. parenkim C. meristem sekunder
B. meristem primer D. meritem tersier

27. Berikut ini adalah gambar penampang melintang daun.

Berdasarkan gambar di atas, tempat terjadinya proses fotosintesis ditunjukkan pada


nomor ….

A. 1 dan 2 B. 1 dan 3 C. 2 dan 3 D. 3 dan 4

28. Berikut adalah gambar Teater Esplanade.

Bangunan tersebut dirancang oleh dua firma arsitektur yang bekerja sama yaitu DP
Architect ( DPA ) dari Singapura dan berbasis London Michael Wilford & Partners ( mwp ).
Desain Arsitektur yang unik pada bangunan ini terlihat dari atap pada bangunan tersebut
yang terinspirasi dari bagian tumbuhan yaitu ….
A. struktur biji bunga matahari
B. struktur buah durian
C. sel parenkim
D. stomata

29. Hewan dan tumbuhan dengan struktur yang begitu teratur dan kompleks menginspirasi
peneliti untuk meniru dan menerapkannya dalam teknologi. Bagian tumbuhan dapat
memberikan inspirasi pada pembangunan rumah. Susunan batu bata dinding rumah
terinspirasi meniru ....
A. struktur akar C. sel parenkim
B. batang pohon D. sel epidermis

30. Perhatikan gambar berikut ini!

Apabila bagian yang ditunjuk dengan huruf X mengalami penyumbatan oleh batu
empedu, maka akan terjadi gangguan proses pencernaan makanan pada zat makanan
berupa ....
A. vitamin dan mineral C. protein
B. karbohidrat D. lemak

31. Seorang peserta didik mengalami gangguan pencernaan dengan gejala nyeri di ulu hati,
mual, tidak nafsu makan dan perut terasa kembung. Berdasarkan gejala-gejalanya
peserta didik tersebut didiagnosis menderita suatu penyakit yang menyerang organ
pencernaan. Oleh karena itu sebaiknya peserta didik tersebut menerapkan pola hidup
sehat berupa ....
A. makan secara teratur
B. mengkonsumsi makanan yang berserat
C. tidak menggunakan alat makan secara bergantian
D. mengurangi konsumsi makanan berkadar gula tinggi

32. Perhatikan hasil uji kandungan zat gizi beberapa jenis bahan makanan dalam tabel
berikut :

Bahan Warna
Makanan Lugol Benedicct Biuret
I Cokelat Cokelat Ungu
II Biru Kehitaman Merah Bata Hijau Muda
III Hijau Muda Cokelat Ungu
IV Biru Kehitaman Hijau Muda Cokelat

Berdasarka hasil uji kandungan zat gizi dalam bahan makanan tersebut , makanan yang
sebaiknya dihindari oleh penderita diabetes melitus adalah ....
A. I B. II C. III D. IV

33. Kebutuhan kalori Andika untuk setiap hari sebesar 2200 kkal. Hari ini Andika
mengkonsumsi 5 batang coklat dan setiap batang mengandung 542 kkal. Selain itu
Andika juga mengkonsumsi roti tawar untuk mengurangi rasa laparnya. Berdasarkan
jumlah kalori yang masuk ke tubuhnya menunjukkan terjadinya ....
A. keseimbangan energi karena jumlah kalori yang dikonsumsi sesuai dengan
kebutuhan tubuhnya
B. keseimbangan energi positif karena jumlah kalori yang dikonsumsi lebih besar dari
kalori yang digunakan
C. keseimbangan energi negatif karena jumlah kalori yang dikonsumsi lebih kecil dari
kalori yang digunakan
D. keseimbangan energi konstan karena jumlah kalori yang dikonsumsi selalu sama
untuk setiap harinya

34. Perhatikan tabel di bawah ini!


Jumlah Energi
MENU JUMLAH
(Kkal)
Sup tomat 1 mangkok 110
Ikan tuna goreng 1 potong 165
Ayam goreng 1 potong 307
Pisang goreng 1 potong 170
Apel 1 buah 116
Nasi putih 1 mangkuk 400
Teh 1 gelas 80
Susu 1 gelas 150

Berdasarkan penelitian rata-rata seorang wanita membutuhkan 2.000 – 2.200 kalori setiap
hari. Untuk memenuhi kebutuhan energi tersebut makanan apa saja yang dibutuhkan?
A. nasi putih 1 mangkuk, ayam goreng 2 potong, pisang goreng 3 potong, dan teh 4
gelas.
B. nasi putih 2 mangkuk, sup tomat 3 mangkuk, ikan tuna goreng 1 potong, apel 3 buah,
dan teh 3 gelas.
C. nasi putih 3 mangkuk, sup tomat 2 mangkuk, ayam goreng 2 potong, apel 3 buah,
dan teh 1 gelas.
D. nasi putih 3 mangkuk, ikan tuna goreng 2 potong, ayam goreng 1 potong, dan susu 2
gelas.

35. Perhatikan komposisi makanan kemasan berikut!

Komposisi :
Tepung terigu, minyak nabati, coklat bubuk,
susu bubuk, perisa coklat, pengemulsi leitin
kedelai, garam, karamel,vanili

Bahan pewarna alami yang digunakan pada makanan tersebut adalah….


A. karamel B. vanili C. perisa coklat D. nabati

36. Zat aditif sintetis yang sering ditemukan sebagai pengawet dan pengenyal makanan yang
berbahaya bagi kesehatan pada gambar berikut adalah….
A. siklamat C. formalin
B. boraks D. monosodium glutamat

37. Bahan pewarna yang disarankan untuk dipakai dalam produk makanan dan minuman
adalah ....
A. pewarna alami karena lebih mudah diperoleh dari pewarna buatan
B. pewarna buatan karena pewarna buatan lebih mudah dibeli di toko
C. pewarna buatan karena tidak akan menimbulkan penyakit apapun meski dipakai
dalam jumlah banyak
D. pewarna alami karena tidak memiliki efek samping dalam penggunaan dengan skala
besar

38. Monosodium glutamat, siklamat. dan natrium benzoat secara berturut-turut merupakan
aditif yang berguna untuk ….
A. pengawet, penyedap, pemanis
B. penyedap, pemanis, pengawet
C. pemanis, penyedap, pengawet
D. pengawet, pemanis, penyedap

39. Seorang pecandu rokok akhirnya meninggal dunia setelah terbaring lama di rumah sakit.
Dokter mengatakan, bahwa fungsi otot dan jantungnya sudah menurun. Zat yang
menyebabkan hal tersebut dapat terjadi adalah….
A. karbon monoksida C. nikotin
B. karbondioksida D. tar

40. Perhatikan tanda-tanda penggunaan narkotika berikut.


(1) Muka pucat
(2) Sikap acuh tak acuh
(3) Badan kurus kering
(4) Bersikap tertutup dan sering curiga

Ciri psikis seseorang pengguna narkotika ditunjukkan oleh nomor ….


A. (3) dan (4) C. (1) dan (3)
B. (2) dan (4) D. (1) dan (2)

Anda mungkin juga menyukai