Anda di halaman 1dari 3

Materi Latihan Pramuka Penggalang

Materi Pramuka.
Materi : Isyarat Aba-aba dan bentuk barisan.
Tujuan : siswa dapat mengetahui bentuk isyarat aba-aba dan bentuk barisan dengan benar.
Aba-aba adalah perintah yang diberikan oleh seorang pemimpin kepada pasukan untuk dilaksanakan pada
waktunya secara serentak atau berturut-turut.
I. Macam aba-aba:
1. Aba-aba petunjuk. Contoh: untuk perhatian… istirahat ditempat..gerak.
2. Aba-aba peringatan. Contoh: lencang kanan… gerak, istirahat di tempat…gerak, hitung…mulai,
maju…..jalan.
3. Aba-aba pelaksanaan.
– Jalan ditempat…..gerak
– Siap…………………..gerak
– Hormat kanan……gerak
– Dua langkah kedepan….jalan.
– Hitung……..mulai.
Tugas regu: setiap anggota regu secara bergiliran menjadi pemimpin barisan dan memberi aba-aba kepada
pasukannya, gunakanlah suara keras, lantang dan jelas untuk memberikan aba-aba.
II. aba-aba dengan isyarat tangan.
1. Berkumpul.
2. Bersiap.
3. Istirahat.
4. Maju jalan.
5. Berjongkok
6. Berdiri
7. Berpencar
8. Bubar
Tugas : setiap regu membentuk barisan, satu orang anggota yang ditunjuk menjadi pratama
mempraktikan aba-aba dengan isyarat tangan dan setiap regu harus mengerjakan isyarat yang
diberikan oleh pratama. Bagi regu yang salah dalam menjalankan isyarat dihukum dengan bernyanyi
di depan pratama. ( setiap regu harus berani tampil, konsentrasi, percaya diri dan kerja sama regu
lebih diutamakan)
III. Macam-macam bentuk barisan.
1. Berbanjar
2. Angkare
3. Lingkaran besar
4. Lingkaran kecil
5. Setengah lingkaran
6. Selat balik
7. Roda
8. bersap

Materi Pramuka : PBB dengan tongkat penggalang.


Tujuan : siswa dapat melakukan praktik baris berbaris dengan baik dan menggunakan tongkat secara
benar.
Materi :
Dengan menggunakan tongkat, penggalang diajarkan untuk melakukan perintah:
– Posisi siap
– Istirahat di tempat
– Hadap kanan, hadap kiri, balik kanan.
– Langkah tegak maju.
– Hormat bendera dan hormat kepada sesama anggota pramuka.

Materi Pramuka : Mengenal arah mata angin dan menggunakan kompas


Materi Pramuka: Kode Morse, dan sandi A=Z
Tujuan :
– siswa dapat menggunakan kode morse dan mengirim pesan menggunakan kode morse.
– siswa dapat menggunakan sandi kotak dan mengirim pesan menggunakan sandi kotak.
– siswa dapat menggunakan sandi A=Z dan mengunakan sandi tesebut untuk mengirim pesan.
II. Sandi A=Z

Kode sandi:
ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZ
ZYXWVUTSRQPONMLKJIHGFEDCBA

** jika akan menulis huruf “A” yang yang ditulis adalah huruf “Z”
Contoh : “bakso” tulisannya menjadi :” yzphl”

( kalimat ditulis menggunakan sandi A=Z, dipadukan dengan sandi Morse, menggunakan potongan
kertas dan diletakkan pada gerbang, pot dekat gerbang, pohon mangga, dan taman disebelah kiri
tiang bendera, harta karun dapat berupa permen untuk satu regu)

Materi Pramuka : Tali Temali dan simpul


Tujuan : siswa dapat mempraktikan simpul, cara mengikat, dan membuat benda dari tongkat dan tali.

Kegiatan praktik :
1. Buatlah tiang bendera dengan menggunakan dua buah tongkat.
2. Buatlah sebuah tandu
3. Buatlah sebuah menara dengan tongkat.

Materi Pramuka : Membuat gambar Panorama dan pelaporan hasil Pengamatan.


Tujuan : siswa dapat membuat gambar panorama lokasi yang dia lewati atau kunjungi dan
menceritakan gambar yang dia buat.
Sketsa panorama:
Panorama artinya pemandangan alam. sketsa panorama adalah menggambar pemandangan alam,
yang kita gambar hanyalah garis besarnya saja atau sketsa.
Alat dan bahan:
1. Kertas gambar.
2. Kompas
3. Penggaris dan busur
4. Pensil dan penghapus
5. Alat bidik (kotak korek api)
6. Meja dada
Cara pembuatan:
1. Carilah arah yang telah ditentukan dengan kompas.
2. Bidik obyek pemandangan yang akan di skets
3. Semua yang kita lihat dari alat bidik kiat pindahkan ke dalam kertas gambar( yaitu semua
bendayang tidak bergerak)
4. Ingat menggambar panorama bukan melukis, jadi gambar dulu wujud atau garis gambar yang
terlihat tipis-tipis saja.
5. Setelah selesai melukis mulailah mengarsir dari yang terdekat sampai dari yang terjauh.
6. Keterangan masing-masing benda tertulis bingkai
7. Tiap benda diarsir dengan garis yang berbeda-beda.
8. Untuk benda yang dekat garisnya tebal, makin jauh makin tipis.
9. Tulislah keterangan umum. Seperti:
– Nama daerah yang digambar.
– Arah yang dilihat
– Keadaan cuaca
– Waktu pembuatan
– Siapa pembuatnya
CONTOH:
Keterangan gambar :
1. Gunung
2. Sawah
3. Pohon
4. Jalan
5. Gubug
6. Semak-semak

Dasa Darma
Pramuka itu:
1. Taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
2. Cinta alam dan kasih sayang sesama manusia
3. Patriot yang sopan dan bersahaja
4. Patuh dan suka bermusyawarah
5. Rela menolong dan tabah
6. Rajin, terampil dan gembira
7. Hemat cermat, dan bersahaja
8. Disiplin, berani, dan setia
9. Bertanggung jawab dan dapat dipercaya
10. Suci dalam pikiran, perkataan, dan perbuatan.

Anda mungkin juga menyukai