Anda di halaman 1dari 4

RINGKASAN MATERI

KETERAMPILAN MENGADAKAN VARIASI


Variasi dalam kegiatan belajar mengajar dimaksudkan sebagai proses
perubahan dalam pengajaran, yang dibagi menjadi tiga kelompok yaitu variasi
dalam gaya mengajar, variasi dalam penggunaan media pembelajaran, dan
variasi dalam pola interaksi dalam kelas.
Manfaat variasi dalam gaya mengajar antara lain:
a. Menimbulkan dan meningkatkan perhatian siswa kepada aspek-aspek belajar
mengajar yang relevan
b. Memberi kesempatan kepada siswa menerima pelajaran sesuai dengan yang
diinginkan
c. Memberi kesempatan siswa untuk mengembangkan bakat yang dimiliki
d. Meningkatkan kadar CBSA

Variasi dalam gaya mengajar biasanya muncul di dalam dan di antara komponen
berikut.
Penggunaan variasi suara
a. Pemusatan perhatian
b. Kesenyapan
c. Mengadakan kontak pandang
d. Gerakan badan dan mimik
e. Penggantian posisi guru dalam kelas

Variasi dalam penggunaan media dan bahan pengajaran dapat digolongkan ke


dalam 3 kelompok yaitu yang dapat didengar, yang dapat dilihat, dan yang
dapat diraba/dicium atau dimanipulasi. Media dan bahan yang kaya dan
beragam serta relevan dengan tujuan pembelajaran dapat merangsang pikiran
dan hasil belajar yang bermakna dan lebih bertahan lama.

Variasi pola interaksi dan kegiatan siswa merupakan komponen keterampilan


mengadakan variasi dalam kelas yaitu mengubah pola dan tingkah laku interaksi
antara guru dengan siswa dan antara siswa dengan siswa lainnya. Pola interaksi
ada tiga dalam pembelajaran ada 3 yaitu: High structure, Moderate structure ,
dan Low structure Dalam suatu pembelajaran guru bisa berperan sebagai
fasilitator, pembimbing individu, dan pemberi tugas. Dalam beberapa
pembelajaran guru merupakan pusat aktivitas, sumber informasi,
pengorganisasian dan pengendali situasi (High structure). Ada juga
pembelajaran yang mendistribusi aktivitas yang setara antara siswa dengan guru
(Moderate structure). Sedangkan pembelajaran lainnya menempatkan siswa
sebagai pusat, sangat menjunjung tinggi kehidupan sosial dan perbedaan
intelektual (Low structure).

DAFTAR PUSTAKA
Ardana. 2011. Pembelajaran Matematika berorientasi Gaya Kognitif dan Budaya.
Singaraja. Disampaikan dalam orasi ilmiah tgl 18 Mei 2011. Undiksha
Joyce, B, Weil & M, Shower, B. 1992. Models of Teaching. Fourth Edition.
Needham Heights: Allyn and Bacon.
Depdikbud. 1985. Panduan Pengajaran Micro. Direktorat Jendral Pendidikan
Tinggi. Jakarta. Proyek Pengembangan Lembaga Pendidikan tenaga
Kkependidikan.
UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA
PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENDIDIKAN

Anda mungkin juga menyukai